Anda di halaman 1dari 1

MEKANISME KULIAH KERJA NYATA

1. Mahasiswa melakukan pendaftaran sebagai peserta KKN di PPPM


2. Mahasiswa mengikuti pembekalan yang telah dijadwalkan oleh PPPM
3. PPPM menetapkan dosen pembimbing lapangan (DPL) dan desa yang akan
dijadikan lokasi KKN
4. PPPM membagi mahasiswa ke dalam beberapa kelompok dengan
mempertimbangkan komposisi program studi, status mahasiswa (full study atau
karyawan) dan jenis kelamin.
5. DPL melakukan koordinasi dengan kelompok mahasiswa yang menjadi
bimbingannya
6. Mahasiswa melakukan survey lokasi dan penggalian masalah
7. Mahasiswa merumuskan kegiatan dilanjutkan dengan penyerahkan proposal
KKN yang telah disetujui oleh DPL dan ditandatangani oleh Kepala Desa kepada
PPPM
8. Mahasiswa mengikuti pretes KKN dengan materi tes pembekalan KKN
9. Mahasiswa mengambil atribut KKN di PPPM
10. Mahasiswa berangkat ke masing-masing lokasi KKN dengan upacara pelepasan
11. DPL melakukan monitoring kegiatan KKN
12. Tim Rektorat, Dekanat dan PPPM melakukan monitoring dan evaluasi kegiatan
KKN di lokasi KKN
13. Pada akhir pelaksanaan KKN, mahasiswa menyusun laporan KKN dan lampiran-
lampiran sesuai dengan ketentuan yang ada pada buku pedoman KKN
14. Pengumpulan laporan KKN ke PPPM paling lambat 4 hari setelah penarikan
mahasiswa dari lokasi KKN
15. DPL menyerahkan nilai KKN ke PPPM paling lambat 7 hari setelah penarikan
mahasiswa dari lokasi KKN
16. PPPM merekap nilai KKN dan menyerahkan ke BAAK untuk dimasukkan ke
dalam KHS

Anda mungkin juga menyukai