Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : MI Unggulan Ushuluddin Singkawang

Mata Pelajaran : Bahasa Inggris

Kelas / Semester : IV / 1

Materi Pokok : Chapter 4 (My Favorite Colour is Pink)

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit (1 x pertemuan)

A. Kompetensi Inti
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman sebaya, guru, dan tetangganya.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati dan menanya berdasarkan rasa
ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, sekolah, dan tempat bermain.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan logis, dalam karya
yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat dan dalam tindakan yang
mencerminkan perilaku anak beriman dan berkahlak mulia.

B. Kompetensi Dasar
3.4 Mengidentifikasi ungkapan pendek sangat sederhana tentang benda-benda di
lingkungan sekitar beserta warnanya
4.4 Menuliskan dan melengkapi dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di
lingkungan sekitar beserta warnanya

C. Indikator Pembelajaran
3.4.1 Mengidentifikasi nama-nama benda yang terdapat di lingkungan sekitar
3.4.2 Mengenal nama-nama warna dalam bahasa Inggris
3.4.3 Memahami dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di lingkungan
sekitar beserta warnanya
4.4.1 Menuliskan dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di lingungan sekitar
beserta warnanya
4.4.2 Menempelkan warna yang sesuai dengan dialog pendek sederhana pada benda yang
ditampilkan
4.4.3 Melafalkan dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di lingkungan
sekitar beserta warnanya

D. Tujuan Pembelajaran
- Peserta didik dapat mengidentifikasi nama-nama benda yang terdapat di lingkungan
sekitarnya dengan baik dan benar
- Peserta didik dapat mengenal nama-nama warna dalam bahasa Inggris dengan benar
- Peserta didik dapat memahami dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di
lingkungan sekitar beserta warnanya dengan benar
- Peserta didik dapat menulis dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di
lingkungan sekitar beserta warnanya dengan tepat
- Peserta didik dapat menempelkan warna pada benda-benda yang disajikan berdasarkan
dialog pendek sederhana dengan tepat
- Peserta didik dapat melafalkan dialog pendek sangat sederhana tentang benda-benda di
lingkungan sekitar beserta warnanya dengan baik

E. Materi Pembelajaran
- Things around us
Contoh: mobil = car, buku = book, payung = umbrella, kamus = dictionary, dll
- Colours
Contoh: red = merah, yellow = kuning, green = hijau, blue = biru, dll

F. Pendekatan : Scientific-Approach
Metode Pembelajaran : Ceramah, tanya jawab, diskusi, penugasan
Model Pembelajaran : Pembelajaran Kooperatif (Cooperatif Learning)

G. Bahan dan Alat


- Alat Pembelajaran : LCD, Laptop, LKS Bahasa Inggris SD Kelas 4
- Sumber Belajar : LKS Bahasa Inggris untuk SD/MI Kelas 4 Semester 1

H. Kegiatan Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi Waktu

I. Pendahuluan 1. Menyapa peserta didik sekaligus membuka pelajaran 10 menit


dengan mengucap salam.
2. Berdo’a.
3. Mengecek kehadiran peserta didik.
4. Memberikan apersepsi.
5. Memberi motivasi kepada peserta didik untuk terus
semangat belajar dan mengingatkan tentang
pentingnya kebersihan lingkungan serta kejujuran.
II. Kegiatan Inti a. Mengamati 55 menit
1. Meminta peserta didik untuk mengamati
beberapa gambar benda-benda di sekitarnya
yang ditampilkan pada LCD.
2. Meminta peserta didik untuk mengamati
perbedaan dari masing-masing gambar.
3. Peserta didik mengamati beberapa warna yang
ditampilkan pada LCD.
b. Menanya
1. Memberikan pertanyaan yang mengarahkan
peserta didik untuk menggali rasa ingin tahu
mereka.
2. Memberikan kesempatan bagi peserta didik
untuk bertanya.
c. Mengumpulkan informasi
1. Peserta didik bersama dengan guru membaca
nama-nama benda yang telah ditampilkan pada
Power Point.
2. Peserta didik menyebutkan nama-nama warna
dalam bahasa Inggris bersama dengan guru.
3. Peserta didik menyebutkan frasa sederhana yang
berhubungan dengan benda beserta warnanya.
d. Menalar/mengolah
1. Secara berkelompok (3-4 orang), peserta didik
mendiskusikan penggunaan warna pada benda-
benda di lingkungan sekitarnya yang
ditampilkan oleh guru pada LCD.
2. Peserta didik bersama dengan guru dan
kelompoknya mencoba membuat dialog pendek
sangat sederhana yang menggunakan kosakata
benda serta warna yang telah dipelajari (contoh
dialog terdapat pada buku LKS Halaman 53).
3. Peserta didik secara berkelompok (3-4 orang)
mendiskusikan warna-warna yang sesuai
berdasarkan lembar kerja kelompok yang telah
guru berikan.
4. Peserta didik secara berkelompok menentukan
dan menempelkan warna (warna disesuaikan
dari kertas origami yang telah disediakan) pada
gambar benda di lembar kerja kelompok.
5. Peserta didik menyelesaikan soal yang diberikan
secara berkelompok.
e. Mengkomunikasikan
1. Peserta didik bersama dengan kelompoknya
(terdiri dari 3-4 orang) menyerahkan hasil kerja
kelompok kepada guru di depan kelas.
2. Peserta didik diminta untuk membaca dialog
pada soal (ditampilkan juga di dalam Power
Point) bersama-sama.
III. Penutup 1. Guru bersama peserta didik membuat rangkuman 5 menit
pelajaran pada pertemuan kali ini.
2. Guru bersama peserta didik melakukan refleksi
terhadap proses dan hasil pembelajaran tentang
benda-benda di sekitar mereka dan juga warna dalam
bahasa Inggris.
3. Guru melakukan penilaian.
4. Berdo’a dan salam.

I. Penilaian
Penilaian Sikap : Pengamatan dan pencatatan sikap peserta didik selama kegiatan.
a. Penilaian Sikap Spiritual
Contoh format penilaian

Tanggal
No. Nama Peserta Didik Catatan Perilaku Butir Sikap
Penilaian
1. Berdoa sebelum belajar Berdoa sebelum
dan sesudah
melakukan
kegiatan
pembelajaran di
dalam kelas.

b. Penilaian Sikap Sosial


Contoh format penilaian

Tanggal
No. Nama Peserta Didik Catatan Perilaku Butir Sikap
Penilaian
1. Santun dalam bertutur Santun dan
lemah lembut
saat berbicara
kepada guru

c. Penilaian Pengetahuan
- Teknik/jenis : Kuis dan tugas kelompok
- Bentuk instrumen : Pertanyaan dan tes tertulis.
Tes tertulis dilakukan secara berkelompok yakni peserta didik diminta untuk
menempelkan warna dari kertas origami pada gambar di lembar kerja kelompok sesuai
dengan dialog pendek sederhana yang telah disajikan di setiap soalnya.
Contoh format penilaian

Konversi Nilai
Predikat Klasifikasi
(Skala 0-100)
81-100 A SB (Sangat Baik)
66-80 B B (Baik)
51-66 C C (Cukup)
0-50 D K (Kurang)
d. Penilaian Keterampilan
Melafalkan nama-nama benda dan warna dalam bahasa Inggris

Perlu
Sangat Baik Baik Cukup Pendampinga
n
No. Nama Siswa Melafalkan Predikat
nama benda
Ada 1-2 kali Ada 3-4 kali Lebih dari 5
dan warna
kesalahan kesalahan kali kesalahan
tanpa
kesalahan

Singkawang, 7 November 2018


Kepala Madrasah Guru Mapel

Hj. Masruraini, S. Ag., M. Pd. Tiara Damayanti, S. Pd.

Anda mungkin juga menyukai