Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN KEGIATAN MEMBACA BUKU

NAMA : JOSIA WISE SITINJAK

KELAS : XII IPA 1

MAPEL : BAHASA INDONESIA

JUDUL BUKU : KISAH,PERJUANGAN,& INSPIRASI SUSI PUDJIASTUTI

NAMA PENULIS : Achmad Farid

PENERBIT : Checklist

TAHUN TERBIT : 2019

KOTA TERBIT : Yogyakarta

Dalam buku tersebut terdapat 6 BAB ,sebagai berikut:


 BAB 1 : Berani Beda Itu Baik
 BAB 2 : Pasang Surut Mimpi
 BAB 3 : Jatuh Bangun Merintis Bisnis
 BAB 4 : Mentri Pemberani
 BAB 5 : Susi Dan Keluara
 BAB 6 : Sisi Filantropi

A. KEGIATAN PRABACA
 Bagaimana latar belakang kehidupan Susi Pudjiastuti?
 Bagaimana kisahnya dalam merintis bisnis?
 Bagaimana inerjanya saat menjabat mentri?

B. KEGIATAN PASCABACA

1. BACAAN 1:
 Susi Pudjiastuti lahir di Pangandaran pada 15 Januari 1965.
 Beliau merupakan putri seorang peternak dan penjual hewan potong seperti sapi dan
kerbau.
 Orang tua Susi Pudjiastuti yakni H. Ahmad Karlan dan Hj. Suwuh Lasminah.
 Susi Pudjiastuti saat kecil sudah memiliki jiwa kepemimpinan.

2. BACAAN 2:
 Saat gadis remaja SMP lainnya sibuk memikirkan cinta monyet, Beliau sudah melakukan
bisnis pakaian serta bedcover.
 Walaupun iya memilih untuk berhenti seolah karena sesuatu hal yang kurang jelas, ia
tidak pernah berhenti untuk membaca.
 Setelah berhenti sekolah, semangat Susi Pudjiastuti untuk berbisnis tetap tinggi. Karena
hidup di lingkungan nelayan, wanita ini mengambil keputusan untuk menekuni bisnis jual
beli ikan.

3. BACAAN 3:
 Bisnis perikanan yang ditekuni Susi Pudjiastuti tidak dijalankan setengah-setengah. Saat
remaja, wanita itu membeli ikan di daerah pelelangan ikan dan menjual hasil
tengkulaknya tersebut pada beberapa restoran.
 Tidak semua restoran mempercayai ikan yang dijualnya saat awal merintis. Tetapi karena
konsistensinya dalam menawarkan dan memilih ikan berkualitas tinggi, maka akhirnya
cukup banyak restoran yang menjadi konsumennya.
 Karena kegigihannya alam menekuni bisnis kemudian mengantarkannya untuk semakin
dikenal lingkup konsumen yang lebih luas.
 Bisnisnya berkembang hingga pada tahun 1996 Susi mendirikan pabrik pengolahan ikan
PT ASI Pudjiastuti Marine Product dengan produk unggulan berupa lobster yang diberi
merek “Susi Brand.Bisnis” pengolahan ikan ini pun meluas dengan pasar hingga ke Asia
dan Amerika.
 Susi memutuskan membeli dua buah pesawat Cessna Caravan menggunakan pinjaman
dari sebuah bank BUMN. Melalui PT ASI Pudjiastuti Aviation yang ia dirikan kemudian,
pesawat yang ia miliki itu ia gunakan untuk mengangkut lobster dan ikan segar tangkapan
nelayan di Pangandaran ke Jakarta.

4. BACAAN 4:
 Susi Pudjiastuti ditunjuk sebagai menteri di Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam
Kabinet Kerja Joko Widodo dan Jusuf Kalla, yang ditetapkan secara resmi pada 26
Oktober 2014.
 Selama menjabat, Susi dikenal sangat giat dalam memberantas penangkapan ikan ilegal
di laut Indonesia. Ia tak segan-segan memerintahkan penenggelaman kapal terutama milik
asing yang terbukti mencuri ikan di perairan Indonesia.
 Selama menjabat, Susi juga mengeluarkan larangan ekspor benih lobster melalui Permen
KKP No. 56/2016 tentang Larangan Penangkapan dan/atau Pengeluaran Lobster Susi
beralasan ekspor benih lobster akan membuat kerusakan ekologi karena permintaan dari
luar negeri yang sangat tinggi menyebabkan eksploitasi besar-besaran. Selain itu, ekspor
benih lobster juga hanya akan menguntungkan petambak negara lain karena harganya
sangat tinggi saat dewasa.

5. BACAAN 5:
 Pada tahun 2004, iya juga turut serta dalam bantuan kemanusiaan untuk masyarakat Aceh
yang terkena Tsunami.
 Ia sempat tiga kali bercerai dan sekaran merupakan single parent bagi anak-anakknya.
 Ia memiliki tiga orang anak, Panji Hilmansyah (dari pernikahannya dengan Yoyok Yudi
Suharyo), Nadine Kaiser (dari pernikahannya dengan Daniel Kaiser),dan Alvy
Xavier(dari pernikahannya dengan Christian von Strombeck).

Anda mungkin juga menyukai