Anda di halaman 1dari 9

KERANGKA ACUAN KERJA

PEKERJAAN JASA KONSULTANSI PERENCANAAN PEKERJAAN


Perencanaan Kontruksi Pembangunan Sarana dan Prasarana Lingkungan Sosial Dusun III
Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo Selatan

Program bantuan sarana dan prasarana dalam proses pembangunan pemukiman warga
KAT merupakan progam dimana kegiatan ini dilakukan karna kurangnya sumber daya
air bersih di sekitar permukiman sehingga dapat meminimalisir dampak kekurangan air
bersih pada permukiman tersebut bahkan menghilangkan Risiko yang timbul akibat
kurangnya sarana prasarana air bersih. Dalam pelaksanaan program ini ada beberapa
kegiatan yang dilakukan antara lain yaitu penyaluran air dalam bentuk kegiatan fisik
seperti yang kita lakukan ini yaitu pekerjaan Saluran Air bersih dan penampungnya
merupakan bagian dari program yang bersifat komprehensif baik aspek fisik maupun
aspek kemanusiaan. Seluruh upaya pencegahan dan kesiapsiagaan dilakukan dengan
prinsip dasar lebih baik mencegah daripada mengobati.
Oleh sebab itu kegiatan peningkatan sarana prasarana diselenggarakan melalui tahap
perencanaan tehnis, pelaksana konstruksi dan pengawasan konstruksi/manajemen
konstruksi yang merupakan pembangunan baru, harus memiliki dokumen perencanaan
yang dihasilkan dari proses perencanaan tehnis, baik dihasilkan oleh penyedia jasa
perencana konstruksi atau berupa desain utilitas dan jalur penyaluran air bersih yang
bersangkutan.
Sejalan dengan uraian diatas maka proses pengadaan dokumen perencanaan termasuk
desain konstruksi sarana dan prasarana air bersih dilaksanakan dengan berdasarkan
pada ketentuan perundangan yang berlaku, antara lain PEPRES Nomor 16 Tahun 2018
tentang Pengadaan Barang Jasa Pemerintah, Undang – Undang Nomor 02 Tahun 2017
tentang Jasa Konstruksi dan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Dan Perumahan
Rakyat Republik Indonesia Nomor 22/PRT/M/2018 Tentang Pembangunan Bangunan
Gedung Negara
Pelaksanaan proses pembuatan saluran air bersih Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec.
Dolo Selatan dilaksanakan secara bertahap, yaitu tahap persiapan, perencanaan dan

KAK Perencanaan Page 1


pelaksanaan konstruksi fisik. Tahap pembuatan perencanaan sangat diperlukan dalam
proses tersebut yang dalam pelaksanaannya dilakukan oleh Konsultan Perencanaan.
Dokumen perencanaan lengkap dengan spesifikasi tehnik dan perkiraan biaya nantinya
akan dijadikan sebagai dasar untuk Pembuatan Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi
Desa Bangga Kec. Dolo Selatan

1. MAKSUD DAN TUJUAN


Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini merupakan petunjuk bagi konsultan perencanaan yang
membuat masukan, azas, kriteria, keluaran dan proses yang harus dipenuhi dan
diperhatikan serta diinterpretasikan ke dalam pelaksanaan tugas perencanaan
pekerjaan fisik Pembuatan Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec.
Dolo Selatan. Dengan penugasan ini diharapkan konsultan perencanaan dapat
melaksanakan tanggung jawabnya dengan baik untuk menghasilkan keluaran yang
memadai sesuai KAK ini.

2. LOKASI KEGIATAN
Lokasi kegiatan adalah Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo Selatan.

3. SUMBER PENDANAAN
a. Biaya Perencanaan
1) Besarnya biaya pekerjaan perencanaan mengikuti pedoman dalam Peraturan
Menteri Pekerjaan Umum Nomor 22/PRT/M/2018 tanggal 15 Oktober 2018
perihal Pedoman Tehnis Pembangunan Bangunan Gedung Negara, yaitu :
a) Besarnya biaya konsultan perencanaan merupakan biaya tetap dan pasti;
b) Ketentuan pembiayaan lebih lanjut mengikuti Surat Perjanjian Pekerjaan
Perencanaan yang dibuat oleh Kuasa Pengguna Anggaran.
2) Biaya pekerjaan konsultan perencanaan dan tata cara pembayaran diatur secara
kontraktual setelah melalui tahapan proses pengadaan konsultan perencanaan
sesuai peraturan yang berlaku, yang terdiri dari :
a) Honorarium tenaga ahli dan tenaga penunjang lainnya
b) Materi bahan dan Atat Tulis Kantor
c) Biaya pengukuran

KAK Perencanaan Page 2


d) Pembelian dan / atau sewa peralatan
e) Biaya rapat – rapat (bila ada)
f) Perjalanan lokal
g) Jasa dan overhead perencana
h) Pajak dan iuran daerah lainnya
3) Pembayaran biaya konsultan perencana didasarkan pada prestasi kemajuan
pekerjaan perencanaan.
b. Sumber Dana
Sumber biaya dari keseluruhan pekerjaan di bebankan pada APBN Dinas Sosial Provinsi
Sulawesi Tengah Tahun Anggaran 2020, sesuai DIPA Nomor SP DIPA-
027.03.4.18141/2020

4. NAMA PENGGUNA ANGGARAN DAN SATUAN KERJA


Satuan Kerja : Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Tengah
Nama : Drs. RIDWAN MUMU, M.Si
Jabatan : Kuasa Pengguna Anggaran
Alamat : Jalan Prof. Moh.Yamin No.15, Palu

5. LINGKUP KEGIATAN DAN PEKERJAAN


Lingkup Kegiatan adalah Pembuatan Dokumen Perencanaan (detail) Pekerjaan Fisik
pembuatan Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo Selatan.
Lingkup Pekerjaan, yang harus dilaksanakan oleh konsultan perencana adalah
berpedoman pada ketentuan yang berlaku, khususnya Pedoman Tehnis dalam
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Nomor 22/PRT/M/2018
tanggal 15 Oktober 2018 perihal Pedoman Tehnis Pembangunan Bangunan Gedung
Negara yang dapat meliputi tugas-tugas perencanaan fisik, yang terdiri dari :
1) Persiapan Perencanaan seperti mengumpulkan data dan informasi lapangan,
membuat interprestasi secara garis besar KAK.
2) Ra-rencana seperti rencana site engineering, Perencanaan Penyusunan Normalisasi
sungai dan penguatan tebing termasuk perkiraan biaya.
3) Menyusun pengembangan rencana antara lain, membuat :
a) Rencana pembuatan Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec.
Dolo Selatan beserta uraian konsep dan perhitungannya (perhitungan struktur
harus ditandatangani oleh tenaga ahli yang mempunyai izin / sertifikasi keahlian)

KAK Perencanaan Page 3


b) Perkiraan Rencana Anggaran Biaya
4) Penyusunan rencana detail antara lain membuat :
a) Gambar-gambar detail yang sesuai dengan gambar rencana yang telah disetujui
serta gambar detail pembuatan Kanal (Saluran Air) yang akan
dilaksankan/dikerjakan.
b) Rencana Kerja dan Syarat-Syarat
c) Rincian volume pelaksanaan pekerjaan, rencana anggaran biaya pekerjaan
konstruksi (EE).
d) Laporan akhir perencanaan
5) Mengadakan persiapan pengadaan langsung pelaksanaan pekerjaan, seperti
membantu Pengguna Barang/Jasa dalam menyusun program dan pelaksanaan
pengadaan langsung pelaksana pekerjaan.
6) Membantu Pejabat Pengadaan pada saat pemberian Penjelasan pengadaan langsung
Pelaksana Pekerjaan, termasuk menyusun Berita Acara Pengadaan Langsung.

6. LINGKUP KEWENANGAN PENYEDIA JASA


a. Konsultan perencana bertanggung jawab secara profesional atas jasa perencanaan
yang berlaku yang dilandasi pasal 11 Undang-Undang NOMOR 2 TAHUN 2017
tentang Jasa Konstruksi.
b. Secara umum tanggung jawab konsultan perencana minimal sebagai berikut:
1) Hasil karya perencanaan yang dihasilkan harus memenuhi persyaratan standar
hasil karya perencanaan yang berlaku mekanisme pertanggungan sesuai dengan
ketentuan Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku.
2) Hasil karya perencanaan yang dihasilkan harus telah mengakomodasikan
batasan-batasan yang telah diberikan oleh pengguna barang termasuk melalui
KAK ini seperti dari segi pembiayaan, waktu penyelesaian pekerjaan dan mutu
yang akan dikerjakan.
3) Hasil karya perencanaan yang dihasilkan harus telah memenuhi peraturan
standard dan pedoman tehnis bangunan gedung yang berlaku untuk bangunan
gedung pada umumnya dan khusus untuk bangunan gedung Negara.
c. Koordinasi dan hubungan kerja.
Pelaksanaan perencanaan pembuatan Saluran Air Bersih Puncak Raya Dusun III
Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo Selatan. Konsultan perencana diwajibkan
melakukan koordinasi secara aktif dengan pemberi tugas dan instansi terkait baik
dalam pendataan maupun perumusan rencana.

KAK Perencanaan Page 4


7. PROSES PERENCANAAN
Dalam proses perencanaan untuk menghasilkan keluaran–keluaran diminta, konsultan
perencana harus menyusun jadwal pertemuan berkala dengan Pemberi Tugas dan Tim
Tehnis.
Dalam pertemuan berkala tersebut ditentukan produk antara pokok yang harus
dihasilkan konsultan perencana sesuai dengan pengarahan Pemberi Tugas dan Tim
Tehnis berdasarkan hasil perencanaan.
Dalam pelaksanaan tugas, konsultan perencana harus selalu memperhitungkan bahwa
waktu pelaksanaan tugas adalah mengikat.

8. METODOLOGI
a. Kriteria Umum
Dalam proses perencanaan pekerjaan fisik pembuatan Saluran Air Bersih Dusun III
Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo Selatan, pekerjaan yang akan dilaksanakan oleh
konsultan perencana seperti yang dimaksud didalam KAK harus memperhatikan
kriteria umum struktur yaitu Konstruksi Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi Desa
Bangga Kec. Dolo Selatan harus didasarkan atas perhitungan–perhitungan yang
dilakukan secara keilmuan/keahlian tehnis yang sesuai.
Kemiringan/elevasi Saluran Air Bersih Dusun III Tutuvongi Desa Bangga Kec. Dolo
Selatan harus disesuaikan dengan bahan atau konstruksi yang akan digunakan.
b. Survey dan Investigasi
Survey lapangan dan investigasi harus dilaksanakan untuk mendapatkan data
lapangan sampai dengan Survey lapangan dan investigasi harus dilaksanakan untuk
mendapatkan data di lapangan sampai dengan tingkat ketelitian tertentu dengan
memperhatikan beberapa faktor, seperti kondisi lapangan aktual yang ada dan
sasaran penanganan yang hendak dicapai. Konsultan Perencana dengan persetujuan
Pengguna Jasa harus menghindarkan suatu kondisi bahwa informasi terlalu
berlebihan atau terlalu minimal.
Jenis-jenis survey atau investigasi yang harus dilaksanakan tersebut bergantung
kepada jenis pekerjaan penanganan yang akan dikerjakan oleh Kontraktor Pelaksana
Konstruksi kelak. Sebagai acuan dasar, apabila tidak ditentukan lain oleh Pengguna
Jasa pada saat review hasil Survey Pendahuluan, jenis-jenis survey dan investigasi
yang harus dilaksanakan oleh Konsultan Perencana adalah :
1. Survey Topografi
2. Survey Hidrologi

KAK Perencanaan Page 5


c. Survey Topografi
Tujuan pengukuran topografi dalam pekerjaan ini adalah mengumpulkan data
koordinat dan ketinggian permukaan tanah disekitar tanggul di dalam koridor yang
ditetapkan untuk penyiapan peta topografi dengan skala 1:1000 yang akan
digunakan untuk perencanaan alur sungai, serta 1:500 untuk perencanaan perkuatan
tebing dan penanggulangan longsoran.

Lingkup Pekerjaan
a. Pemasangan patok-patok
b. Pengukuran titik kontrol horizontal
c. Pengukuran titik kontrol vertikal
d. Pengukuran situasi
e. Pengukuran Penampang Melintang. Pengukuran penampang melintang harus
dilakukan dengan interval 25 m

Ruang Lingkup

Lingkup pekerjaan survey hidrologi dan hidrolika ini meliputi:

a) Menganalisa pola aliran air pada daerah rencana untuk memberikan masukan
dalam proses perencanaan yang aman.

Persyaratan
Proses analisa perhitungan harus mengacu pada Standar Nasional Indonesia (SNI)
No: 03-3424-1994 atau Standar Nasional Indonesia (SNI) No: 03-1724-1989 SKBI-
1.3.10.1987 (Tata Cara Perencanaan Hidrologi dan Hidrolika untuk Bangunan di
Sungai).
d. Masukan
Untuk melaksanakan tugasnya konsultan perencana harus mencari informasi
yang dibutuhkan selain informasi yang ada pada KAK ini terutama peraturan
tentang bangunan gedung Negara khususnya saluran pemukiman
e. Keluaran
Keluaran yang dihasilkan oleh konsultan perencana meliputi antara lain :
1) Tahap persiapan perencanaan / konsep desain.
 Konsep persiapan rencana tehnis termasuk konsep organisasi jumlah dan
kualifikasi tim perencana, metode pelaksanaan dan tanggung jawab pelaksanaan.
 Konsep perencanaan, sketsa gagasan.
KAK Perencanaan Page 6
 Laporan data dan informasi lapangan
2) Tahap Pra – Rencana Tehnis
 Gambar rencana tapak
 Perkiraan biaya rehabilitasi
 Konsultasi rencana dengan instansi tehnis terkait.
3) Tahap pengembangan rencana
 Gambar pengembangan rencana Draenasse.
 Draft Rencana Anggaran Biaya (RAB)
 Gambar perspektif
4) Tahap Rencana Detail
 Gambar rencana tehnis Kanal (Saluran Air) lengkap
 Rencana Kerja dan Syarat-syarat (RKS)
 Rencana kegiatan dan volume pekerjaan (BQ)
 Rencana Anggaran Biaya (RAB)
 Laporan perencana arsitektur
5) Tahap Pelelangan
 Dokumen tambahan hasil penjelasan pekerjaan
 Laporan bantuan tehnis dan administrasi pada waktu pelelangan

9. JANGKA WAKTU PENYELESAIAN KEGIATAN


Waktu pelaksanaan pekerjaan selama 30 (tiga puluh) hari kerja.

10. PERSONIL
Untuk melaksanakan tujuan konsultasi perencanaan harus menyediakan tenaga ahli yang
memenuhi ketentuan untuk kegiatan perencanaan normalisasi sungai dan penguatan tebing
yang bersertifikat dengan ketentuan sebagai berikut :

POSISI KUALIFIKASI JUMLAH PENGALAMAN


ORANG MINIMAL
BULAN
TENAGA AHLI :
1. Ahli Teknik Sumber Daya Air Min. S1 1 3 Tahun

TENAGA PENDUKUNG :
1. Tenaga Surveyor SMK 1 4 Tahun
2. Tenaga Juru Gambar SMK 1 4 Tahun

KAK Perencanaan Page 7


11. JADWAL TAHAPAN PELAKSANAAN KEGIATAN
Jadwal tahapan pelaksanaan kegiatan perencanaan adalah :
No. TAHAP KEGIATAN WAKTU PELAKSANAAN KEGIATAN
(MINGGU)
I II III IV
1. Tahap persiapan perencanaan /
konsep desain.
2. Tahap Pra – Rencana Tehnis

3. Tahap pengembangan rencana


4. Tahap Rencana Detail

5. Tahap Pengadaan Langsung

12. LAPORAN AKHIR


Jenis laporan yang harus diserahkan kepada pengguna jasa adalah :
a. Tahap Konsepsi desain / perancangan laporan disampaikan antara lain :
1) Suryey data Primer dan data Sekunder
2) Interprestasi KAK sehingga dapat diperoleh informasi tentang lokasi antara lain:
 Lokasi bangunan
 Ukuran Saluran Air Bersih
 Kondisi bahan bangunan
 Status bangunan hubungannya dengan pemberi tugas
 Kondisi bahan banguna yang akan digunakan
3) Gambar meliputi :
 Gambar Site Plan 1 : 400
 Gambar Dena Lokasi belum dilaksanakan 1 : 250
 Gambar Dena rencana 1 : 250
 Gambar Detail 1: 50
b. Tahap Dokumen Pengadaan Langsung
1) Gambar – Gambar
2) Dokumen Pengadaan
3) Rencana Anggara Biaya ( RAB )
4) Spesifikasi Pekerjaan
Laporan harus diserahkan selambat-lambatnya : 23 (dua puluh tiga) hari kerja sejak
SPMK diterbitkan sebanyak 5 (lima) buku laporan

KAK Perencanaan Page 8


13. PRODUKSI DALAM NEGERI
Semua kegiatan jasa konsultansi berdasarkan KAK ini harus dilakukan di dalam wilayah
Negara Republik Indonesia kecuali ditetapkan lain dalam angka 3 KAK dengan
pertimbangan keterbatasan kompetensi dalam negeri.

Palu, 21 Juli 2020


DINAS SOSIAL
PROVINSI SULAWESI TENGAH
KUASA PENGGUNA ANGGARAN

TTDDrs. RIDWAN MUMU, M.Si


NIP. 19651225 198603 1 017

KAK Perencanaan Page 9

Anda mungkin juga menyukai