Anda di halaman 1dari 5

A.

Latar Belakang
Indonesia merupakan suatu negara dengan curah hujan yang cukup tinggi.
Persediaan air di Indonesia pun tergolong tercukupi. Dan pada saat ini, Indonesia sedang
mengalami musim penghujan. Dikarenakan kejadian ini,sumber air di Indonesia pun
semakin meningkat.
Akhir-akhir ini, iptek berkembang pesat. Berbagai informasi pengetahuan mudah kita
dapatkan. Seperti misalnya penemuan indicator universal. Indicator universal merupakan
alat yang bisa digunakan untuk mengetahui kadar asam atau pH dalam suatu cairan.
Seperti misalnya kadar asam pada air.
Dengan metode tersebut, kita bisa menentukan kadar asam pada air untuk
menentukan apakah air itu bersih atau tidak. Air yang kotor biasanya mengandung asam.
Dengan menggunakan indicator universal, kita bisa mengetahui kadar asam pada air dan
kita bisa mengetahui apakah air itu tercemar atau tidak. Oleh karena itu, kami akan
melakukan penelitian untuk mengecek apakah air di wilayah SMA Negeri 1 Banjarnegara
tercemar atau tidak dengan cara mengukur pH pada kandungan air di wilayah SMA Negeri
1 Banjarnegara.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, masalah dalam penelitian
dapat dirumuskan sebagai berikut.
1. Berapakah pH rata-rata dari setiap sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara ?
2. Apakah sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara tercemar ?
3. Dimanakah letak sumber air yang tercemar tersebut di wilayah SMA Negeri 1
Banjarnegara ?
4. Bagaimana jika sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara diteliti dengan
Indikator Universal?
5. Mengapa sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara diteliti dengan Indikator
Universal ?
6. Kapan waktu yang tepat untuk meneliti sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara
?
C. Tujuan Penelitian
1. Mengetahui pH rata-rata dari sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara.
2. Mengetahui apakah sumber air di SMA Negeri 1 Banjarnegara tercemar apa
tidak serta mengetahui alasan sumber air tersebut dinyatakan tercemar.
3. Mengetahui letak sumber air yang tercemar tersebut di wilayah SMA Negeri 1
Banjarnegara.
4. Mengetahui bagaimana kondisi sumber air dengan Indikator Universal di SMA
Negeri 1 Banjarnegara.
5. Mengetahui pH air di SMA Negeri 1 Banjarnegara, termasuk aman atau tidak.
6. Mengetahui kapan waktu yang tepat untuk meneliti sumber air SMA Negeri 1
Banjarnegara.
D. Manfaat Penelitian
Beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini sebagai berikut.
1. Manfaat Teoretis : Penelitian ini diharapkan dapat menjadikan referensi tentang
ciri-ciri air yang sudah tercemar dilihat dari jumlah pH nya.
2. Manfaat Prakti : Penelitian ini diharapkan dapat dimanfaatkan sebagai acuan
oleh pihak sekolah untuk melakukan tindakan supaya bisa mengembalikan
keadaan air di SMA Negeri 1 Banjarnegara apabila memang terjadi pencemaran.
E. Kajian Teori
1. Pengertian pH
pH (Power of Hydrogen) adalah derajat keasaman yang digunakan untuk
menyatakan tingkat keasaman atau kebasaan yang dimiliki oleh suatu larutan.
2. Pengertian Indikator Universal
Indikator universal adalah indikator pH berisi larutan dari beberapa senyawa
yang menunjukkan beberapa perubahan warna yang halus pada rentang pH
antara 1-14 untuk menunjukkan keasaman atau kebasaan larutan.
3. Pengertian Kertas Indikator Universal
Kertas Indikator Universal berupa lembaran (strip) kertas berwarna yang berubah
warna menjadi merah jika larutan bersifat asam dan biru juka larutan bersifat
basa.
F. Metode Penelitian
1. Jenis penelitian
Peneltian ini merupakan penelitian dengan metode penelitian observasi.
Metode ini merupakan metode yang sangat mudah dan memiliki hasil yang paling
akurat.
2. Target Penelitian
Target penelitian ini adalah sumber air SMA Negeri 1 Banjarnegara

3. Perencanaan Prosedur
 Ambil air dari sumber air yang berbeda di SMA Negeri 1 Banjarnegara
menggunakan wadah.
 Kemudian celupkan kertas indicator universal kedalam air tersebut
 Amati perubahan warna yang terjadi
G. Waktu Penelitian
Penelitian ini akan dilakukan pada Rabu-Kamis, 5-6 Februari 2020 pada jam
maple Bahasa Indonesia, jam istirahat, dan sepulang sekolah.
H. Biodata Peneliti
Nama Lengkap : Bintang Arya Damar
Nomor Induk : 16125
Kelas : XI MIPA 4

Nama Lengkap : Raja Tsaqif Putra Nusantara


Nomor Induk : 16339
Kelas : XI MIPA 4
I. Daftar Pustaka
https://id.wikipedia.org/wiki/PH
https://id.wikipedia.org/wiki/Indikator_universal
https://id.wikipedia.org/wiki/Indikator_universal
J. Penutup
Demikian proposal ini kami buat, semoga mendapat izin dari Ibu Guru.

Banjarnegara, 29 Januari 2020


Peneliti Peneliti

Raja Tsaqif Putra Nusantara Bintang Arya Damar


Mengetahui
Guru Bahasa Indonesia Kelas XI

Sri Rochayati, S.Pd.


PROPOSAL KEGIATAN PENELITIAN
KADAR pH AIR DI WILAYAH SMA NEGERI 1 BANJARNEGARA
TAHUN 2020
SMA NEGERI 1 BANJARNEGARA
TAHUN 2019/2020

Oleh :
Bintang Arya Damar (07)
Raja Tsaqif Putra Nusantara (25)
XI MIPA 4

Anda mungkin juga menyukai