Anda di halaman 1dari 6

Laporan Praktikum Biologi

“Uji Makanan”

Disusun oleh:

 Gita Novia Syahrani


 Sania Vikasari
Kelas : XI. MiA 4

Tanggal: 18 Januari 2018


A. Kegiatan : Uji Makanan
B. Tujuan : Mengetahui senyawa-senyawa yang terkandung dalam
bahan makanan 2

C. Alat dan Bahan :


1. Rak tabung reakai
9. Pembakar Spiritus
2. Tabung reaksi10. Larutan lugol
3. Penjepit tabung
11.reaksi
Larutan Fehling A dan Fehling B
4. Plat tetes 12. Larutan Biuret (Campuran CuSO4 1% dan NaOH 10 %)
5. Gelas Kimia 13. Kertas buram/HVS
6. Pipet tetes 14. Berbagai jenis bahan makanan yang sudah ditentukan
7. Tusuk gigi/lidi
8. Kertas tissue

D. Cara Kerja :
1. Sediakan tabung reaksi untuk uji glukosa dan untuk uji amiluim dan uji protein
dapat menggunakan plat tetes, sedang untuk uji lemak menggunakan kertas
buram/minyak/ HVS
2. Hancurkan bahan makanan yang akan diuji sampai halus dengan menggunakan
mortar. Kemudian tambahkan air secukupnya hingga berbentuk larutan/ekstrak.
3. Isilah masing-masing tabung reaksi dengan larutan bahan makanan kira-kira
setinggi 1 cm, dan bila menggunakan plat tetes cukup 5 tetes larutan!
4. Selidikilah dengan menggunakan indikator, apakah bahan makanan itu mengandung
amilum, glukosa atau protein atau lemak.
Catatan menggunakan reagen:
 Untuk uji amilum/karbohidrat gunakan Larutan lugol: tetesi bahan makanan
dengan 2 atau 3 tetes larutan lugol lalu aduk, amatilah perubahan warna yang
terjadi!
 Untuk uji glukosa gunakan Reagen Benedict/Fehling A dan B: tetesi bagan
makanan dengan 5 tetes larutan Fehling A dan B, lalu kocok, kemudian
dipanaskan di atas api sampai terjadi perubahan warna!
 Untuk uji protein gunakan Reagen Biuret: tetesi larutan bahan makanan
dengan 3 tetes reagen Biuret, lalu kocok/aduk, amatilah perubahan yang terjadi!
 Untuk Uji kandungan lemak : oleskan bahan makanan pada kertas
buram/minyak/ HVS lalu keringkan, apakah transparan atau tidak.
5. Tuliskanlah hasil pengamatan yang tersedia! Beri tanda ( + ) bila hasilnya positif
dan ( - ) bila hasilnya negatif!
Tabel hasil pengamatan
Noda pada
Reaksi Perubahan Warna Hasil Uji Makanan
Jenis bahan kertas

makanan Amilu
Lugol Benedict Biuret Glukosa Protein Lemak
m
1. Nasi Biru tua Merah Biru Tidak + - - -
bata
2. Roti Biru Kuning Tetap Tidak + ++ - -
keungua pucat
n
3. Santan Ungu Merah Ungu Transparan - ++++ + +
bata
4. Tahu Tetap Hijau Ungu Tidak - + + -
muda
5. Minyak Tetap Biru Ungu Transparan - - +++ ++++

6. Wortel Kuning Orange Kuning Tidak - +++ - -

7. Jagung Tetap Kuning Tetap Tidak - ++ - -


pucat
8. Kentang Biru Hijau Kuning Tranparan + + - +
pucat
9.Kacang Tetap Coklat Kuning Transparan - - - +
merah
10. Susu Tetap Kuning Tetap Transparan - +++ - +
pekat
11. Chitato Biru Hijau Kuning Transparan + + - +

Catatan : Untuk uji lemak/noda pada kertas, dituliskan dengan : transparan atau tidak
transparan.

E. Bahan Diskusi :

1. Berdasarkan data hasil kegiatan di atas, bahan makanan manakah yang memiliki
kandungan gizi lengkap (mengandung karbohidrat, protein dan lemak)?
: kentang, chitato.

2. Berdasarkan data hasil kegiatan di atas, bahan makanan apakah yang merupakan
sumber: a. Karbohidrat b. Protein c. Lemak d. Glukosa
: Karbohidrat: nasi, chitato, kentang
Protein: tahu, susu
Lemak: minyak, santan, chitato, kentang , susu, kacang merah
Gajbjbmrecukdsok Glukosa: wortel, susu, nasi, jagung, wortel, chitato, kentang

3. Tuliskan masing-masing fungsi karbohidrat, protein dan lemak bagi tubuh kita!
: fungsi karbohidrat
 Sebagai sumber energi dan cadangan makanan
 Bahan pembentuk senyawa kimia lainnya seperti lemak dan protein
 Menjaga keseimbangan asam dan basa didalam tubuh
 Berperan penting dalam metabolisme
 Berperan penting dalam membentuk struktur sel, jaringan dan organ tubuh
Fungsi protein:
 Untuk pertumbuhan, perbaikkan, dan pemeliharaan sel sel tubuh
 Sebagai sumber energi
 Penyusun hormon, zat antibodi, dan enzim
 Menjaga keseimbangan asam dan basa dalam tubuh
 Mempertahankan viskositas (kekentalan) darah
Fungsi lemak:
 Sebagai sumber energi
 Sebagai pelarut vitamin A,D, E, dan K
 Pelindung alat-alat tubuh karena membentuk bantalan lemak
 Menjaga tubuh dari suhu rendah (dingin)
4. Selain karbohidrat, protein dan lemak, adakah jenis zat makanan lain yang
dibutuhkan oleh tubuh kita? Sebutkan dan jelaskan!
: Ada, yaitu :

 Vitamin
Vitamin dibutuhkan tubuh dalam jumlah sedikit tetapi fungsinya tidak dapat
digantikan oleh zat lain. Kebutuhan vitamin untuk setiap orang berbeda beda
tergantung usia, jenis kelamin, aktivitas dan kegiatan fisiologis

 Mineral
Mineral dibutuhkan tubuh dalam jumlah sedikit tetapi fungsinya penting bagi
tubuh. Mineral dibutuhkan sebagai membentuk bahan tulang, zat pengatur,
proses pembekuan darah, pemeliharaan tekanan darah.
 Zat besi
Untuk mengangkut oksigen dari paru paru ke jaringan dan electron didalam
proses pembentukan energi didalam sel. Zat besi terdapat pada daging hewan.
5. Apakah sayuran diperlukan bagi tubuh manusia? Jelaskan!
: Ya tentu, karena sayuran mengandung gizi yang tinggi namun rendah lemak.
Sayuran merupakan sumber terbesar zat antioksidan (Membantu melindungi tubuh
dari penyakit), sumber serat tertinggi (Membantu mengeluarkan fases dari tubuh),
dan juga mencegah dari kegemukan.
6. Mengapa kita sebaiknya mengkonsumsi beraneka ragam jenis makanan?
: Beranekaragaman makanan memperlengkap kekurangan dan kelebihan gizi. Jika
terjadi kekurangan atas salah satu zat gizi tertentu pada satu jenis makanan akan
dilengkapi oleh zat makanan yang lain. Makan makanan yang beranekaragam akan
menjamin terpenuhinya kecukupan sumber zat tenaga dan zat pembangun.
7. Untuk melindungi tubuh dari bahaya radikal bebas, disarankan mengkonsumsi
makanan yang mengandung aktioksidan. Apa yang dimaksud radikal bebas dan
apapula yang dimaksud dengan antioksidan serta bahan makanan apa saja yang
banyak mengandung antioksidan?
: Radikal bebas merupakan molekul organik yang bertanggung jawab atas terjadinya penuaan
dini, kerusakan jaringan, dan kemungkinan timbulnya beberapa penyakit seperti kanker dan
gangguan pada jantung. Radikal bebas sebenarnya terbentuk secara alami sebagai bagian dari
proses metabolisme tubuh serta mudah bereaksi dengan molekul penting dari tubuh kita,
termasuk DNA , lemak dan protein.

Antioksidan adalah kekuatan yang melindungi kita dari berbagai penyakit, serta untuk
memperlambat proses penuaan. Ini karna antioksidan bekerja dengan melawan radikal bebas
dalam tubuh, yang dapat membahayakan sel sel tubuh.

Contoh makanan yang mengandung banyak antioksidan: buah beri, sayuran silangan
(kubis, bunga kol, brokoli), sayuran bedaun hijau gelap(kale, bayam), ikan (tuna, salmon,
tenggiri), anggur merah, kacang, wortel, apel, kentang, coklat.
F. Kesimpulan

Dari hasil percobaan yang dilakukan dapat kita ambil kesimpulan sebagai berikut:
Yang mengandung amilum adalah nasi, kentang, roti, chitato
Yang mengandung glukosa adalah roti, santan, tahu, wortel, jagung, kentang, susu, chitato
Yang mengandung protein adalah santan, tahu, minyak,
Yang mengandung lemak adala minyak, santan, kentang, susu, chitato, kacang merah

Dalam satu bahan makanan tidak hanya mengandung nutrisi, tetapi banyak yang mempunyai
lebih dari 2 nutrisi atau lebih. Seperti kentang; terdapat amilum, glukosa dan lemak, santan;
terdapat di glukosa, protein dan lemak.

Anda mungkin juga menyukai