Anda di halaman 1dari 3

STRATEGI PEMBELAJARAN DI SD

MODUL 2 : PEMBELAJARAN DI SEKOLAH DASAR

KB. 3 : KARAKTERISTISK PEMBELAJARAN DI SD

Secara umum karakteristik pembelajaran di SD :

1. Kelas 1 dan 2 berorientasi pada pembelajaran fakta yang bersifat konkret di sekitar lingkungan
siswa.
2. Kelas 3 sudah dihadapkan pada konsep dan generalisasi yang di dapat dari fakta.
3. Kelas 4, 5 dan 6 dihadapkan pada konsep-konsep atau prinsip-prinsip penerapannya.

A. Karakteristik pembelajaran di kelas rendah


Pembelajaran konkret lebih sesuai diberikan pada siswa kelas rendah di SD.
Proses pembelajaran ini harus dirancang oleh guru sehingga kemampuan siswa, bahan ajar, proses
belajar dan system penilaian sesuai dengan taraf perkembangan siswa.
Proses pembelajaran yang dilaksanakan harus dikembangkan secara interaktif.
Siswa kelas rendah memerlukan perhatian lebih dari guru, karena kurang terfokus serta kurang
memerhatikan kecepatan dan aktivitas belajar sehingga memerlukan kegigihan guru menciptakan
proses belajar yang lebih menarik dan efektif.
Pengembangan sikap pada siswa kelas rendah dapat dilakukan dengan menciptakan pembelajaran
yang memungkinkan siswa berani mengemukakan pendapat, memiliki rasa ingin tahu, memiliki
sikap jujur, dan mampu menjaga kebersihan diri dan lingkungan.
Dalam pengembangan kreativitas, siswa dapat diarahkan melakukan kegiatan kreativitas yang
sesuai tingkat perkembangannya, misalkan memecahkan permasalahn melalui permainan sehari-
hari.
Adapun kegiatan yang dapat dilakukan siswa kelas rendah, antara lain :
1. Menggolongkan peran anggota keluarga
2. Menerapkan etika dan sopan santun di rumah, sekolah dan lingkungan sekitar
3. Menggunakan kosa kata geografi untuk menceritakan tempat
4. Menceritakan cara memanfaatkan uang secara sederhana melalui jual beli barang dan menabung
Dst
Pembelajaran kelas rendah menggunakan motode mengajar yang memungkinkan siswa beraktifitas
tinggi dalam belajar.
STRATEGI PEMBELAJARAN DI SD

Pembelajaran tematik untuk memberikan pengalaman bermakna kepada siswa kelas rendah
melibatkan beberapa mata pelajaran.
Prioritas pembelajaran tematik adalah terciptanya pembelajaran bersahabat, menyenangkan dan
bermakna.
Karakteristik pembelajaran tematik adalah pada siswa, tidak ada pemisahan mata pelajaran,
mengembangkan bakat minat siswa, menumbuhkembangkan kreativitas siswa, kemampuan sosial,
belajar tahan lama dan menumbuhkan kemampuan memecahkan masalah.

B. Karakteristik pembelajaran kelas tinggi


Esensi pembelajaran kelas tinggi adalah pembelajaran yang logis dan sistematik untuk
membelajarkan siswa tentang konsep dan generalisasi hingga penerapannya.
Siswa dapat dibimbing dengan menggunakan pembelajaran konstriktivis yaitu mencari,
menenmukan, menggolongkan, menyusun, melakukan, mengkaji dan menyimpulkan sendiri
maupun berkelompok.
Menurut piaget siswa kelas 6 telah memahami perkembangan operasional formal yaitu
perkembangan kognitif yang menunjukkan bahwa siswa sudah memiliki kemampuan berpikir
tinggi atau berpikir ilmiah. Sehingga mulai kelas 5 dapat menggunakan pendekatan ilmiah.
Adapun pengembangan sikap ilmiah kelas tinggi dapat dilakukan dengan menciptakan pembelajaran
yang memungkinkan siswa berani beragumentasi dan mengajukan pertanyaan, mendorong siswa
memiliki rasa ingin tahu, memiliki sikap jujur.
Pembelajaran kelas tinggi menghadapkan siswa pada konsep dan generalisasi hingga penerapannya
yaitu menyelesaikan tugas, menggabungkan, menghubungkan, memisahkan, menyusun, mendesain,
mengekspresikan, menderetkan, menafsirkan, memprediksi, menyimpulkan, dan mengumpulkan
data.
Pengembangkan sikap siswa kelas tinggi diupayahkan agar siswa mampu melakukan pemecahan
masalah melalui kerja saintifik, menghasilkan teknologi bermanfaat yang ramah lingkungan serta
melakukan kreativitas yang sesuai tingkat perkembangan.
Kegiatan yang dapat dilakukan siswa kelas tinggi antara lain :
1. Mendiskripsikan aturan-aturan yang berlaku di keluarga
2. Membandingkan kelompok-kelompok sosial di masyarakat,
3. Menyajikan hubungan antara sumberdaya alam dengan kegiatan ekonomi setempat,
Dst
STRATEGI PEMBELAJARAN DI SD

Pembebelajaran kelas tinggi banyak menggunakan pembelajaran berbasis masalah,


menggunakan pendekatan konstruktivis, aktivitas menyelidiki, meneliti dan membandingkan.

Anda mungkin juga menyukai