Anda di halaman 1dari 39

PENGARUH PEMBERIAN MADU TERHADAP PENURUNAN

INTENSITAS NYERI HAID (DYSMENORRHEA)


PADA REMAJA PUTRI DI SMA N 1 SEDAYU, BANTUL

SKRIPSI

Diajukan sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Sarjana Keperawatan


Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

GITA HERAYANTI ASTARINI


2212059

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
JENDERAL ACHMAD YANI
YOGYAKARTA
2016
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat-
Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul: Pengaruh
Pemberian Madu terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Haid (dysmenorrhea) pada
Remaja Putri di SMA N 1 Sedayu, Bantul. Penyusunan skripsi ini merupakan
syarat untuk melakukan penelitian dalam rangka menyelesaikan studi S1
Keperawatan di Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. Penyusunan skripsi ini
dapat diselesaikan, atas bimbingan, arahan, dan bantuan berbagai pihak, dan pada
kesempatan ini penulis dengan rendah hati mengucapkan terima kasih dengan
setulus-tulusnya kepada:
1. Kuswanto Hardjo, dr., M.Kes selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan
Jenderal Achmad Yani Yogyakarta.
2. Tetra Saktika Adinugraha., M.Kep.,Ns.,Sp. Kep.MB selaku Ketua Prodi Ilmu
Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani
Yogyakarta
3. Ida Nursanti, S.Kep., Ns., MPH selaku penguji skripsi yang telah
memberikan masukan.
4. Dwi Yati, S.Kep., Ns., M.Kep. selaku dosen Pembimbing I yang telah banyak
memberikan bimbingan, pengarahan dan masukan kepada saya dalam
penyusunan skrpsi.
5. Yanita Trisetiyaningsih, S.Kep., Ns., M.Kep selaku dosen Pembimbing II
yang telah banyak memberi bimbingan, pengarahan dan masukan kepada
saya dalam penyusunan skripsi.
6. Keluarga dan sahabat yang telah memberikan limpahan cinta, doa dan
semangat kepada penulis.
7. Semua sahabat mahasiswa keperawatan angkatan 2012 yang telah
memberikan masukan, semangat serta dukungan kepada penulis.
8. Kepala Sekolah SMA N 1 Sedayu, Bantul, yang memberikan kesempatan
bagi saya untuk melakukan studi pendahuluan dan melakukan penelitian.

iv
9. Kepada responden yang terlibat dalam penelitian dan mengikuti penelitian
hingga akhir.
10. Kepada semua pihak yang terlibat dalam penulisan yang tidak bisa disebutkan
satu persatu, terimakasih atas dukungan dan bantuannya.
Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kebaikan kepada semuanya,
sebagai imbalan atas segala amal kebaikan dan bantuannya. Akhirnya besar
harapan penulis semoga penelitian ini dapat bermanfaat bagi pembaca dan
menambah ilmu pengetahuan.

Yogyakarta, 4 Oktober 2016


Penulis

Gita Herayanti Astarini

v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL .........................................................................................i


HALAMAN PENGESAHAN ...........................................................................ii
HALAMAN PERNYATAAN ...........................................................................iii
KATA PENGANTAR .......................................................................................iv
DAFTAR ISI ......................................................................................................vi
DAFTAR TABEL .............................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR .........................................................................................x
DAFTAR LAMPIRAN .....................................................................................xi
INTISARI ..........................................................................................................xii
ABSTRACT ........................................................................................................xiii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ......................................................................................1
B. Rumusan Masalah .................................................................................4
C. Tujuan Penelitian ..................................................................................4
D. Manfaat Penelitian ................................................................................5
E. Keaslian Penelitian................................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Tinajauan Teori .....................................................................................8
1. Madu.................................................................................................8
a. Pengertian madu ..........................................................................8
b. Kegunaan madu ...........................................................................8
c. Komposisi madu ..........................................................................9
2. Nyeri ................................................................................................10
a. Pengertian nyeri ...........................................................................10
b. Fisiologi nyeri ..............................................................................11
c. Faktor-faktor yang mempengaruhi nyeri .....................................12
d. Klasifikiasi nyeri .........................................................................15
e. Penilaian nyeri .............................................................................18
3. Haid atau Menstruasi .......................................................................19
a. Pengertian menstruasi ..................................................................19
b. Siklus menstruasi .........................................................................20
c. Hormon yang berperan dalam menstrual ....................................21
d. Permasalahan dalam menstruasi ..................................................24
4. Dysmenorrhea ..................................................................................24
a. Pengertian dysmenorrhea ............................................................24
b. Klasifikasi dysmenorrhea ............................................................25
c. Derajat dysmenorrhea .................................................................27

vi
d. Etiologi dysmenorrhea ................................................................28
e. Dampak dysmenorrhea ................................................................30
f. Penanganan dysmenorrhea ..........................................................30
5. Remaja..............................................................................................32
a. Pengertian ....................................................................................32
b. Klasifikasi ....................................................................................33
c. Perubahan-perubahan yang terjadi pada remaja ..........................34
6. Pengaruh madu terhadap penurunan respon nyeri ...........................36
B. Landasan Teori......................................................................................37
C. Kerangka Teori .....................................................................................40
D. Kerangka Konsep ..................................................................................41
E. Hipotesis ...............................................................................................41
BAB III METODE PENELITIAN
A. Rancangan Penelitian ............................................................................42
B. Lokasi dan Waktu Penelitian ................................................................43
C. Populasi dan Sampel Penelitian ............................................................43
D. Besar sampel .........................................................................................44
E. Variabel Penelitian ................................................................................46
F. Definisi Operasional .............................................................................46
G. Alat dan Metode Pengumpulan Data ....................................................48
H. Validitas dan Reliabilitas ......................................................................49
I. Metode Pengolahan dan Analisa Data ..................................................50
J. Etika Penelitian .....................................................................................52
K. Pelaksanaan Penelitian ..........................................................................53
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian .....................................................................................58
1. Gambaran umum lokasi penelitian ...................................................58
2. Analisis hasil penelitian ...................................................................58
a. Karakteristik subjek penelitian ....................................................59
b. Gambaran intensitas nyeri sebelum pemberian madu .................60
c. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhea setelah pemberian
madu ............................................................................................61
d. Pengaruh pemberian madu terhadap penurunan intensitas
nyeri haid (dysmenorrhea) pada remaja putri, di SMA N 1
Sedayu, Bantul ......................................................................... 61
B. Pembahasan ..........................................................................................63
1. Tingkat intensitas nyeri idysmenorrhea sebelum pemberian
madu .................................................................................................63
2. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhea setelah pemberian madu ....65

vii
3. Pengaruh pemberian madu terhadap penurunan intensitas nyeri
haid (dysmenorrhea) pada remaja putri, di SMA N 1 Sedayu,
Bantul ...............................................................................................66
C. Keterbatasan Penelitian .........................................................................68
1. Kesulitan Penelitian..........................................................................68
2. Kelemahan Penelitian .......................................................................68
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
1. Kesimpulan.......................................................................................69
2. Saran .................................................................................................69

DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

viii
DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 1
Perbedaan dysmenorrhea primer dan dysmenorrhea sekunder ....... 27
Tabel 2
Perkembangan remaja bedasarkan masa .......................................... 35
Tabel 3
Rancangan penelitian ....................................................................... 42
Tabel 4
Definisi operasional ......................................................................... 47
Tabel 5
Distribusi karakteristik subjek penelitian distribusi frekuensi
karakteristik subjek penelitian bedasarkan usia menarche,
mengonsumsi analgetik, siklus, lama menstruasi, aktivitas selama
dysmenorrhea, hari mengalami dysmenorrhea, dan penanganan ... 59
Tabel 6 Tingkat Intensitas nyeri dysmenorrhea sebelum pembeiran madu .. 60
Tabel 7 Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhea setelah pembeiran madu .... 61
Tabel 8 Pengaruh pemberian madu terhadap penurunan intensitas
dysmenorrhea pada remaja putri di SMA N 1 Sedayu, Bantul ....... 62

ix
DAFTAR GAMBAR

Halaman
Gambar 1. Skala intensitas nyeri deskriptif .................................................... 18
Gambar 2. Skala intensitas nyeri numerik ...................................................... 18
Gambar 3. VAS (Visual Analog Scale) ............................................................ 19
Gambar 4. FPS (Face Pain Scale) .................................................................. 19
Gambar 5. Kerangka Teori .............................................................................. 40
Gambar 6. Kerangka Konsep .......................................................................... 41
Gambar 7. Alur Jalan Penelitian ..................................................................... 57

x
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kuesioner karakteristik responden


Lampiran 2. Lembar intensitas nyeri pada kelompok pemberian madu
Lampiran 3. Lembar Permohonan Menjadi Responden
Lampiran 4. Lembar Persetujuan Menjadi Responden
Lampiran 5. Lembar jadwal penyusunan skripsi
Lampiran 6. Lembar bimbingan pembimbing I
Lampiran 7. Lembar bimbingan pembimbing II
Lampiran 8. Surat Izin Pendahuluan BAPPEDA Kabupaten Bantul
Lampiran 9. Surat Izin Pendahuluan Kantor Kesatuan Bangsa Kabupaten Bantul
Lampiran 10. Surat Izin Pendahuluan SMA N 1 Sedayu, Bantul
Lampiran 11. Surat Izin Pendahuluan BAPPEDA Kabupaten Bantul
Lampiran 12. Surat Izin Penelitian BAPPEDA Kabupaten Bantul
Lampiran 13. Surat Izin Penelitian Kantor Kesatuan Bangsa Kabupaten Bantul
Lampiran 14. Surat Izin Penelitian SMA N 1 Sedayu, Bantul
Lampiran 15. Surat Izin Penelitian BAPPEDA Kabupaten Bantul
Lampiran 16. Surat Izin Penelitian SMA N 1 Sedayu, Bantul
Lampiran 17. Surat Keterangan menyelesaikan Penelitian
Lampiran 18. Hasil Perhitungan SPSS
Lampiran 19. Dokumentasi

xi
PENGARUH PEMBERIAN MADU TERHADAP PENURUNAN
INTENSITAS NYERI HAID (DYSMENORRHEA)
PADA REMAJA PUTRI

Gita Herayanti 1, Dwi Yati 2, Yanita Tri Setyaningsih 3

INTISARI

Latar Belakang: Dysmenorrhea merupakan rasa tidak nyaman pada perut bagian
bawah sebelum dan selama mentruasi. Madu sebagai salah satu penanganan
nonfarmakologi yang baik untuk tubuh. Salah satu kandungannya flavonoid yang
dapat menurunkan intensitas nyeri.
Tujuan: Diketahui pengaruh pemberian madu terhadap penurunan nyeri haid
(dysmenorrhae) pada remaja di SMA N 1 Sedayu, Bantul.
Metode: Penelitian merupakan penelitian Quasi-experimental design. dengan
rancangan penelitian one-group pretest-posttest design. Uji statistik menggunakan
uji nonparametrik yaitu Wilcoxon Signed Rank Test dengan tingkat kemaknaan
α=0,05. Teknik pegambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan
responden sebanyak 24 responden. Pemberian madu diberikan satu kali sebanyak
25ml atau 5 sendok makan kemudian diobservasi 3 jam, setelah pemberian madu.
Intensitas nyeri diukur dengan menggunakan Numeric Rating Scale (NRS)
sebelum dan setelah pemberian madu.
Hasil: Hasil analisis didapatkan 16 responden mengalami penurunan nyeri dalam
kategori ringan dan 8 reponden dalam kategori sedang. Hasil penelitian
menunjukkan p = 0,000; (p value < 0,05) sehingga ada pengaruh pemberian madu
terhadap penurunan intesitas nyeri haid (dysmenorrhae), pada remaja putri di di
SMA N 1 Sedayu, Bantul.
Kesimpulan: Madu memiliki pengaruh dalam penurunan intensitas nyeri haid
(dysmenorrhae).

Kata kunci: nyeri haid, dysmenorrhea, madu

1
Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Stikes Jend A. Yani Yogyakarta
2
Dosen Program Studi Ilmu Keperawatan Stikes Jend A. Yani Yogyakarta
3
Dosen Program Studi Ilmu Keperawatan Stikes Jend A. Yani Yogyakarta

xii
THE INFLUENCE OF GIVING HONEY TOWARD REDUCTION OF
MENSTRUATION PAIN (DYSMENORRHEA) INTENSITY

Gita Herayanti 4, Dwi Yati 5, Yanita Tri Setyaningsih 6

ABSTRACT

Background: Dysmenorrhea is menstruation pain and an uncomfortabel feeling


lower abdomen which happened before menstruation and as long as menstruation
time. Honey as one of nonpharmacology‟s handling has lot of benifits for the
body. One of its contents is flavonoid which can reduce pain intensity.
Objective: This research is aimed to be known about the influence in giving
honey toward reduction of menstruation pain (dysmenorrhea) to some teenagers
of SMA N 1 Sedayu, Bantul.
Method: This research is Quasi-Expeimental design which using one-group
pretest-posttest design research. The statistical test which is used nonparametical
test Wilcoxon Signed Rank Test which has significance level α=0,05. The
sampling techniques used purposive sampling toward 24 respondence. Honey was
given once with dose about 25ml or 5 tabelspoons and then it was obseved three
hours after giving honey. Intensity pain masured with Numeric Rating Scale
(NRS) before and after giving honey.
Results: The analysis result estabilished 16 respondent reduce of pain in light
category and 8 respondent in average category. The results showed p = 0,000; (p
value < 0,05) that giving honey can be influenced toward reduction of
menstruation pain (dysmenorrhea) to some teenagers of SMA N 1 Sedayu, Bantul.
Conclusion: Giving honey has influenced toward reduction of menstruation pain
(dysmenorrhea).

Key Words: menstruation pain, dysmenorrhea, honey

4
Students of Nursing Courses of Stikes Jend A. Yani Yogyakarta
5
Lecturers of Nursing Courses of Stikes Jend A. Yani Yogyakarta
6
Lecturers of Nursing Courses of Stikes Jend A. Yani Yogyakarta

xiii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Masa remaja merupakan suatu periode transisi antara masa kanak-kanak


ke masa dewasa (Wong, et al, 2009). Perubahan secara fisik, perilaku, emosional
dan sosial sering terjadi pada masa remaja (Bobak, et al, 2012). Berdasarkan
estimasi jumlah penduduk yang telah dilakukan, pada piramida penduduk tahun
2013 menunjukkan, struktur penduduk Indonesia termasuk struktur penduduk
muda. Hal ini diketahui dari banyaknya jumlah penduduk usia muda, terutama
wanita dengan jumlah 123.364.472 jiwa (Profil Kesehatan Indonesia, 2013).
Menurut WHO (World Health Organization) (2016), kriteria umur remaja berkisar
antara 10-19 tahun. Periode masa remaja dapat dibagi menjadi tiga tahap yaitu
tahap awal, tahap menegah dan tahap akhir. Masa ini sering disebut masa
pubertas. Pubertas merupakan awal dari pematangan seksual, yaitu periode
seorang remaja mengalami perubahan fisik, hormonal dan seksual. Pada masa ini
organ reproduksi mulai berfungsi serta perubahan hormonal pada tubuh dengan
salah satu cirinya, terjadi menstruasi (Papalia, et al.,2009).
Menstruasi merupakan proses alamiah yang terjadi pada perempuan.
Menstruasi dimulai antara 10 dan 16 tahun, tergantung pada faktor yang
mempengaruhinya, seperti kesehatan alat reproduksi, status nutrisi dan berat
tubuh. Menstruasi berlangsung kira-kira sekali sebulan sampai wanita mencapai
usia 45-50 tahun (Kinanti, 2009). Menstruasi terjadi 2 sampai 8 hari. Pengeluaran
darah akibat menstruasi pada umumnya, 10 ml sampai 80 ml per hari, dengan
siklus normal rata-rata 21-35 hari (Laila, 2011). Beberapa permasalahan timbul
saat menstruasi seperti amenorhoe, pseudomenorhoe/kriptomenorhoe,
menstruation proccox, hypomenorhea, hipermenorhoe, oligomenorhoe,
polimenorhoe, meneometrohagia dan dysmenorrhea (Parwiroharjo &
Wiknjosastro, 2009).
Salah satu masalah tersebut yang sering kali menjadi keluhan adalah
dysmenorrhea. Nyeri menstruasi (dysmenorrhea) merupakan masalah yang biasa

1
2

dirasakan, diperkirakan sekitar 25-97% dari pengalaman setiap wanita mengalami


dysmenorrhea (Hur, et al, 2012). Dysmenorrhea merupakan nyeri menusuk yang
terasa di perut bagian bawah dan paha. Hal ini terjadi akibat ketidakseimbangan
hormon progresteron dalam darah sehingga mengakibatkan rasa nyeri timbul.
Produksi prostaglandin dari ovulasi yang menyebabkan dysmenorrhea
(Jaafarpour, et al, 2015). Hampir, seluruh perempuan dan juga termasuk
didalamnya remaja putri pasti pernah merasakan gangguan pada saat menstruasi
berupa dysmenorrhea dengan berbagai tingkatan, mulai dari yang sekedar pegal-
pegal di panggul dari sisi dalam hingga rasa nyeri yang luar biasa sakitnya.
Umumnya nyeri yang biasa terasa dibawah perut itu terjadi pada hari pertama dan
kedua menstruasi. Rasa nyeri akan berkurang setelah keluar darah yang cukup
banyak (Proverawati & Misaroh, 2010).
Angka kejadian dysmenorrhea di dunia cukup besar, rata-rata lebih dari
50% perempuan di setiap negara mengalami nyeri menstruasi. Di Amerika angka
prosentase, sekitar 60%, di Swedia sekitar 72%, sementara di Indonesia sendiri
mencapai 55%. Angka kejadian (prevalensi) dysmenorrhea berkisar 45-95% di
kalangan wanita usia produktif (Proverawati & Misaroh, 2010).
Penderita dysmenorrhea membutuhkan perhatian yang cukup serius. Jika
gangguan dysmenorrhea tidak juga ditangani, maka akan mengakibatkan kondisi
yang memprihatinkan seperti halnya nyeri yang hebat dapat menyebabkan
endometriosis/kemandulan, terganggunya aktivitas sehari-hari, terutama bagi
pelajar yang akan mengganggu belajarnya (Parwiroharjo & Wiknjsastro, 2009).
Tak hanya aktivitas yang akan terganggu terkadang penderita juga mengalami
nyeri yang kuat hingga menjalar ke kaki. Sakit kepala, payudara bengkak, mual,
muntah, nyeri otot sering dialami oleh beberapa penderita dysmenorrhea. Secara
psikologi penderita dysmenorrhea sering mengalami mudah marah, cepat
tersinggung, tidak dapat konsentrasi, sulit tidur, lelah, depresi hingga rendah diri
(Laila, 2011).
Dysmenorrhea dapat diatasi dengan penanganan farmakologi maupun non
farmakologi. Terapi farmakologi pada umumnya memberikan efek yang
menimbulkan efek samping pada hati, jantung, ginjal maupun organ tubuh lainnya
3

dalam jangka panjang. Sedangkan, terapi non farmakologi, diantaranya: terapi


musik mozart, senam aerobik, relaksasi dan herbal yang tidak memberikan efek
berbahaya pada tubuh. Adapun penanganan yang biasanya dilakukan masyarakat
dengan meminum herbal yang dapat mengurangi nyeri.
Madu merupakan salah satu terapi non farmakologi yang termasuk terapi
herbal, serta memiliki banyak nutrisi sejak dahulu (Hermalatha, 2015). Menurut
beberapa penelitian madu digunakan dalam berbagai pengobatan modern karena
memiliki efek terapeutik yaitu memiliki viskositas tinggi, memiliki pH rendah,
mengandung zat anti oksidan, anti inflamasi, zat stimulan pertumbuhan, asam
amino, vitamin, enzim dan mineral. Madu memiliki bermacam-macam gula dan
karbohidrat yang terkandung didalamnya. Salah satu kandungan gulanya adalah
levulosa (fruktosa), 85-90 % dari karbohidrat. Zat-zat atau senyawa yang
terkandung dalam madu sangat kompleks dan kini telah diketahui terdapat 181
macam zat atau senyawa dalam madu. Komposisi kimia madu dari hasil ekstrasi
terdiri dari air (17,20%), fruktosa (38,20%), dekstrosa (31,30%), maltosa (7,30%),
sukroa (1,30%), glukonat (0,43%), glukonolakton (0,14%), total asam (0,57%),
nitogen (0,041%), PH (3,91C°) dan mineral (0,169%). Selain itu, madu juga
mengandung berbagai macam enzim (amylase, diastase, investase, katalase,
peroksidase, lipase) yang memperlancar reaksi kimia berbagai metabolisme di
dalam tubuh, serta mengandung flavonoid. Flavonoid merupakan zat yang dapat
menghambat produksi cyclooxygenase, sehingga dapat digunakan untuk
menghilangkan rasa nyeri (Puspitasari, 2007).
Hasil penelitian Mirbagher, N & Mohammad, A (2013) membandingkan
antara madu murni dengan madu tidak murni dengan kejadian nyeri pada
dysmenorrhae, menunjukkan madu murni mampu menurukan nyeri pada
dysmenorrhae dan mampu menghambat nyeri dalam pemberian sebanyak 25 ml
serta pemantauan selama 3 jam setelah pemberian madu . Setelah tiga jam
pemberian. Menutut, Parimala P. J & Rajina R. S (2014) dalam penelitiannya
membandingkan antara madu dan salep provide iodine pada nyeri, balutan, dan
kualitas hidup pasien dengan luka diabetik. Hasil menyebutkan madu mampu
menurunkan nyeri dan mampu meningkatkan kualitas hidup penderita luka
4

diabetik. Penelitian yang dilakukan Goenarwo, dkk (2011), Uji Efektifitas


Analgetik Madu pada Tikus dengan Metode Geliat Asetat, menunjukkan hasil
bahwa madu dengan konsentrasi 50% (1,35 g/kgBB) memiliki efek analgetik
yang meningkat. Pada penelitian Saha, A., et all., (2012), menunjukkan hasil
madu dapat menurunkan nyeri pada penderita kanker.
Dari hasil studi pendahuluan yang dilakukan peneliti pada bulan Juli 2016,
didapatkan 525 siswi dari 915 seluruh angkatan di SMA N 1 Sedayu. Dari hasil
wawancara yang dilakukan didapatkan 12 dari 25 siswi mangalami dysmenorrhea
tiap bulannya, nyeri yang dirasakan terdapat dibagian suprapubik. Tak hanya
nyeri hebat yang dirasakan numun, pusing, mual, muntah hingga pingsan juga
dirasakan. Beberapa diantara mereka melakukan penanganan seperti: istirahat,
mengonsumsi obat anti nyeri „Feminax‟ dan jamu. Pada penelitian ini, peneliti
tertarik untuk mengetahui “Pengaruh Pemberian Madu terhadap Penurunan
Intesitas Nyeri Menstruasi (dysmenorrhae) pada Remaja Putri di SMA N 1
Sedayu”.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang tersebut, maka rumusan masalah dalam
penelitian ini adalah: “Apakah ada pengaruh pemberian madu terhadap penurunan
nyeri haid (dysmenorrhae) pada remaja?”

C. Tujuan Penelitian
1. Tujuan Umum
Diketahui pengaruh pemberian madu terhadap penurunan nyeri haid
(dysmenorrhae) pada remaja.
2. Tujuan Khusus
a. Diketahui tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian madu.
b. Diketahui tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian madu.
5

D. Manfaat Penelitian
1. Teoritis
Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi dalam pengembangan
ilmu pengetahuan dan menjadi tambahan informasi tentang pengaruh madu
terhadap penurunan intensitas dysmenorrhea, khususnya bagi keperawatan
maternitas.`
2. Praktis
a. Bagi Remaja putri
Penelitian ini dapat menjadi masukan bagi remaja sebagai alternatif
yang dapat digunakan selain farmakologi, tanpa efek yang membahayakan
dan mudah didapatkan dengan harga yang terjangkau.
b. Bagi SMA N 1Sedayu
Penelitian ini dapat dijadikan sebagai informasi bagi SMA N 1Sedayu
dalam menangani dysmenorrhea.
c. Bagi Dinas Kesehatan Bantul
Penelitian ini dapat dijadikan sebagai pertimbangan intervensi non
farmakologi dalam mengatasi dysmenorrhea dengan meggunakan terapi non
farmakologi.
d. Bagi Peneliti selanjutnya
Pada penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi dasar bagi peneliti
selanjutnya. Penelitian ini dapat mengetahui adanya pengaruh pemberian
madu terhadap penurunan nyeri haid dysmenorrhae.

E. Keaslian Penelitian
1. Mirbagher, N & Aghanjani, M (2013), Comparing the Effect of Pure and
Impure honey on Severity of Pain, Amount of Bleeding, and Duration and
Interval of Menstrual Cycle in Female Students with Primary Dysmenorrheal.
Tujuan pada penelitian ini untuk membandingkan antara efek dari madu murni
dan madu tidak murni pada nyeri berat, jumlah perdarahan dan durasi atau
jarak siklus menstruasi pada murid perempuan dengan primary dysmenorrhea.
Pada penelitian ini menggunakan single-blind crossover design pada 60 murid
6

perempuan dengan primary dysmenorrhe. Uji statistik yang digunakan adalah


ANOVA dengan hasil yang signifikan pada tingkat
keparahan nyeri berikut pada kelompok pertama dengan pemberian madu
murni dengan nilai (p=0,002). Namun, tidak signifikan pada kelompok ini
pada mengambil madu tidak murni (p=0,4). Pada kelompok kedua, demikian
pula terdapat perbedaan yang signifikan ditemukan pada tingkat nyeri setelah
pemberian madu murni (p = 0,004). Persamaan penelitian terdapat pada
variabel yakni efek pemberian madu terhadap nyeri haid dan menggunakan
metode penelitian Quasy- eksperimen. Perbedaan penelitian ini terdapat pada
uji statistik, besar sampel, teknik sampling dan alat ukur yang digunakan.
2. Goenarwo, dkk (2011), Uji Efektifitas Analgetik Madu pada Tikus dengan
Metode Geliat Asetat. Tujuan penelitian ini meneliti kandungan madu yang
diberikan pada tikus putih jantan galur wisata untuk digunakan sebagai obat
alagetik. Metode yang digunakan pada penelitian ini dengan menggunakan
penelitian eksperimen dengan pendekatan post test only control group design
serta menggunakan hewan uji tikus putih jantan galur wisata berumur 80-90
hari dengan berat 180-220gr sebanyak 25 ekor, dibagi dalam 5 kelompok
secara random. Kelompok 1 (kontrol negatif) diberi aquadest, kelompok 2
diberi madu 0,675g/kgBB, kelompok 3 diberi madu 1,35g/kgBB, kelompok 4
diberi madu 2,7g/kgBB dan kelompok 5 (kontrol positif) diberi paraetamol
4,5mg/kgBB. Pemberian diberikan selama 5 menit pada semua kelompok
disuntikkan asam setat 1% (0,1 ml), kemudian dihitung geliat dilihat setiap 5
menit selama 1 jam. Data yang diperoleh dianalisis dengan anova satu arah dan
dilanjutkan dengan uji post hoc. Hasil yang ditunjukkan madu dengan
konsentrasi 50% (1,35 g/kgBB) memiliki efek analgetik yang meningkat.
Persamaan penelitian terdapat pada variabel yakni efek pemberian madu
terhadap nyeri. Perbedaan penelitian ini terdapat pada uji statistik, besar
sampel, dan teknik sampling.
3. Parimala, P.J & Rajina R. S (2014) A Comparative Study on the Effect of
Honey and Providone Iodine Ointment on Pain, Wound Healing and Quality of
Life of Patients with Diabetic Ulcer. Tujuan pada penelitian ini untuk
7

membandingkan antara madu dan salep provide iodine pada nyeri, balutan, dan
kualitas hidup pasien dengan luka diabetik. Desain yang digunakan dengan
pendekatan komparatif non-eksperimental dengan 100 pasien dengan luka
diabetik di Shanti Hospital, Tisayanvilai, South India. Pemilihan sampling
dengan purposive sampling. Metode dalam penelitian tersebut menggunakan
total study population yang dibagi dalam dua kelompok. Nyeri secara
signifikan berkurang dan kualitas hidup secara signifikan meningkatkan
dengan madu yang diikuti oleh Povidone-yodium salep. Pada hari ke 15
menindaklanjuti nyeri pada penyembuhan lukadengan madu, pe hasil
menunjukkan 13.5 ± 3.3. Pada luka penyembuhan Skor Povidone-yodium salep
di hari ke-15 dengan 19.8 ± 4.1. Povidone-yodium salep menunjukkan luka
signifikan efek penyembuhan dan madu menunjukkan efek yang signifikan
pada rasa sakit dan kualitas hidup. Persamaan penelitian terdapat pada variabel
yakni efek pemberian madu terhadap nyeri, dan menggunakan teknik samping
yang sama. Perbedaan penelitian ini terdapat pada uji statistik, besar sampel,
dan metode penelitian.
4. Saha, A., et., al (2012), The role of Honey in Healing of Bedsores in Cancer
Patiens. Tujuan pada penelitian ini untuk mengetahui efektifitas madu dalam
penyembuhan luka dan mengontrol nyeri pada badsore pasien kanker. Desain
yang digunakan yakni eksperimen dengan rasio 1:1. pada kelompok
eksperimen dengan kelompok control dengan jumlah 40 pasien. Pemilihan
sampling dalam penelitian ini dengan purposive sampling. Hasil menunjukkan
adanya penurunan nyeri pada penelitian dengan menggunakan alat ukur VAS
(Visual Analog Scale) didapatkan nyeri menurun secara signifikan dengan F
value=6,638 dan critical difference=1.667, P ˂0.05. Penelitian dilakukan
selama 7 hari pemantauan. Pada hasil balutan juga menunjukkan hasil yang
signifikan dengan F value=6,523 dan critical difference=14,03; P ˂0.05.
Persamaan penelitian terdapat pada variabel yakni efek pemberian madu
terhadap nyeri. Perbedaan penelitian ini terdapat pada uji statistik, besar
sampel, teknik sampling dan alat ukur yang digunakan.
BAB IV
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian


Lokasi penelitian ini adalah wilayah pembelajaran Sekolah Menengah
Atas Negeri 1 Sedayu, Bantul, Yogyakarta yang beralamat di Jalan Kemusuk
Desa Argomulyo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul. Berdiri 1 Agustus
1965. SMA N 1 Sedayu memiliki luas tanah 11.915 m2. Program studi di
sekolah ini meliputi program studi IPA, IPS dan Bahasa, yang terbagi menjadi
kelas X, kelas XI dan kelas XII dengan masing-masing 11 kelas setiap
angkatan. Jumlah siswi SMA N 1 Sedayu sebanyak 525 dari 915 siswa seluruh
angkatan serta guru yang mengajar sebanyak 73. Pada tahun ajaran 2005/2006
SMA N 1 Sedayu mengikuti akreditasi oleh Depdiknas. Hasil akreditasi dari
BAS SMA N 1 Sedayu memperoleh akreditasi A dengan nilai 92,18.
Fasilitas yang diberikan di SMA N 1 Sedayu berupa ruang kelas,
Laboraturium Biologi, Kimia, Fisika, Komputer IPS, Kesenian, Studio musik,
gedung serba guna, sarana olah raga, perpustakaan, UKS, masjid, ruang osis,
kantin dan gazebo. Lokasi SMA N 1 Sedayu, cukup dekat dengan sumber
informasi seperti internet, media elektronik, media masa, dan memiliki
karakteristik masyarakat yang bermacam-macam. Pengetahuan siswi mengenai
menstruasi dan dysmenorrhea dari pelajaran Biologi. Sistem layanan kesehatan
di SMA N 1 Sedayu adalah UKS. Fasilitas yang ada di UKS adalah tempat
tidur, amari, kotak P3K, timbangan, meja dan kursi. Tindakan guru apabila
ada siswa yang sakit, menyarankan untuk beristirahat di UKS untuk
mengurangi sakit yang dirasakan.

2. Analisis Hasil Penelitian


Subjek penelitian ini adalah siswi SMA N 1 Sedayu yang mengalami
dysmenorrhea pada hari pertama saja, kedua saja atau pertama dan kedua
sebanyak 24 responden.

58
59

a. Karakteristik Subjek Penelitian


Gambaran tentang karakteristik responden peneliti dijelaskan dalam
bentuk distribusi karakteristik subjek penelitian ditampilkan dalam tabel 5.

Tabel 5. Distribusi Frekuensi Karakteristik Subjek Penelitian


bedasarkan Usia menarche, Mengonsumsi Analgetik, Siklus, Lama
Menstruasi, Aktivitas selama dysmenorrhea, Hari mengalami
dysmenorrhea, dan Penanganan

Frekuensi
Kategori Prosentase (%)
(n=24)
Umur pertama haid (menarche)
10 Tahun 2 8.3
11 Tahun 2 8.3
12 Tahun 12 50.0
13 Tahun 6 25.0
14 Tahun 2 8.3
Mengonsumsi analgesik dan
jamu
Ya 8 33.3
Tidak 16 66.7
Keteraturan menstruasi
Teratur 9 37.5
Tidak Teratur 15 62.5
Rata-rata menstruasi
≤ 7 Hari 20 83.3
> 7 Hari 4 16.7
Aktivitas selama mengalami
dysmenorrhea
Terganggu 23 95.8
Tidak Terganggu 1 4.2
Hari ketika mengalami nyeri
haid
Menjelang Haid 3 12.5
Hari Pertama Haid 18 75.0
Hari Kedua Haid 3 12.5
Penanganan
Diamkan Saja 14 58.3
Kompres Hangat 4 16.7
Mengkonsumsi Obat 3 12.5
Minum Jamu 3 12.5
Total 24 100.0
Sumber : data primer tahun 2016
60

Berdasarkan tabel 5 didapatkan sebagian besar umur responden ketika


mengalami (menarche) pada umur 12 tahun banyak 12 responden (50.0%).
Pada kriteria mengonsumsi analgesik dan jamu didapatkan sebagian besar
respon tidak mengonsumsi sebanyak 16 responden (66.7%). Keteraturan
menstuasi didapatkan sebagian besar mengalami ketidakteraturan sebanyak
15 responden (62.5%) dan rata-rata menstruasi sebagian besar ≤ 7 Hari
sebanyak 20 (83.3.%) responden. Sebagian besar aktivitas selama
dysmenorrhea dan mengalami terganggu sebanyak 23 responden (95.8.%).
Responden mengalami nyeri haid sebagian besar pada hari pertama haid
sebanyak 18 (75.0.%) responden. Sedangkan penanganan yang dilakukan
ketika mengalami dysmenorrhea sebagain besar ditangani dengan didiamkan
saja sebanyak 14 (58.3.%) responden. Sedangkan rata-rata nyeri yang
dirasakan ketika dysmenorrhea seluruhnya mengalami nyeri dengan
intensitas nyeri 4 - 6 (Nyeri Sedang) sebanyak 24 responden (100.0.%).

b. Gambaran Intensitas Nyeri Sebelum Pemberian Madu


Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan tingkat intensitas nyeri
dysmenorrhae sebelum pemberian madu, ditampilkan dalam tabel 6.

Tabel 6. Intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian madu


Kategori Nyeri Frekuensi Prosentase(%)
4 3 12.5
5 11 45.8
6 10 41.7
Total 24 100.0
Sumber : data primer tahun 2016
Berdasarkan tabel 6 dapat diketahui bahwa berdasarkan tingkat
intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian madu, seluruh responden
dalam kategori nyeri sedang, dengan tingkat nyeri 5 sebanyak 11 responden
(45.8%).
61

c. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian madu


Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan tingkat intensitas nyeri
dysmenorrhae setelah pemberian madu ditampilkan dalam tabel 7.

Tabel 7. Intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian madu

Kategori Tingkat Frekuensi Prosentase (%)


nyeri
1 0 0.00
Ringan 2 5 20.8
3 12 50.0
4 3 12.5
Sedang 5 4 16.7
6 0 0.00
Total 24 100.0
Sumber : data primer tahun 2016

Berdasarkan tabel 7 dapat diketahui bahwa berdasarkan tingkat nyeri


dysmenorrhae setelah pemberian madu, sebagian besar adalah responden
adalah termasuk kategori ringan, dengan tingkat nyeri 3 sebanyak 12
responden (50.0%).

d. Pengaruh Pemberian Madu terhadap Penurunan Intesitas Nyeri


Menstruasi (dysmenorrhae) pada Remaja Putri SMA N 1 Sedayu,
Bantul
Analisa bivariat pada tahap ini diteliti “Pengaruh Pemberian Madu
terhadap Penurunan Intesitas Nyeri Menstruasi (dysmenorrhae) pada
Remaja Putri di SMA N 1 Sedayu, Bantul” dengan menggunakan uji
wilcoxon,ditampilkan dalam tabel 8.
62

Tabel 8 Pengaruh Pemberian Madu terhadap Penurunan Intesitas Nyeri


Menstruasi (dysmenorrhae)

Pemberian Madu
Tingkat
Katagori Sebelum Sesudah P Value
Nyeri
F(%) F(%)
1 0 (0.00) 0 (0.00)

Ringan 2 0 (0.00) 5(20.8)

3 0 (0.00) 12 (50.0)

4 3 (12.5) 3 (12.5) 0.000

Sedang 5 11 (45.8) 4 (16.7)

6 10 (41.7) 0 (0.00)

Total 24 (100.0) 24 (100.0)


Sumber: Data Primer tahun 2016

Tabel 8 menyatakan bahwa ada pengaruh pemberian madu terhadap


penurunan intesitas nyeri menstruasi (dysmenorrhae) pada remaja putri di
SMA N 1 Sedayu, Bantul, dengan nilai significancy pada hasil menunjukan (p
= 0,000 < 0,05).
63

B. Pembahasan

1. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian madu


Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian
madu, seluruh responden dalam kategori nyeri sedang, sebanyak 24
responden (100.0%) dengan tingkat nyeri sebagian besar 5 sebanyak
11 (45.8%) responden. Dysmenorrhea merupakan nyeri haid yang
bisanya bersifat kram dan berpusat pada perut bagian bawah (Speroff
& Fritz, 2011). Dari hasil tersebut, hal ini disebabkan, karena akibat
endometrium yang mengandung prostaglandin dalam jumlah tinggi
pada fase luteal. Saat menstruasi hormon progesteron sangat
mempengaruhi endometrium dan mengandung prostaglandin.
Akibatnya, prostaglandin meningkat dan menyebabkan kontraksi
miometrium yang kuat sehingga terasa nyeri (Morgan & Hamilton,
2009). Nyeri sebelum pemberian madu disebabkan adanya
peningkatan produksi prostaglandin sehingga menyebabkan
hiperaktivitas uterus. Prostaglandin merangsang kontrasi ritmik
ringan miometium uterus. Kontraksi ini membantu mengeluarkan
darah melalui vagina sebagai darah haid. Kontrasi uterus yang terlalu
kuat akibat produksi berlebihan prostaglandin menyebabkan
dysmenorrhea yang dialami oleh remaja (Sherwood, 2011)
Dampak dari dysmenorrhea dapat menganggu aktivitas sehari-
hari. Rasa ketidaknyamanan tersebut memaksa seseorang untuk
beristirahat dan meninggalkan pekerjaannya selama beberapa jam atau
beberapa hari. Terkadang dysmenorrhea menjadi sangat parah
sehingga menganggu aktivitas (Aprilia, 2013; Prawirohardjo &
Wiknjsastro, 2009; Rogers, 2010). Beberapa faktor resiko yang
menyebabkan timbulnya respon dysmenorrhea yaitu menstruasi
pertama (menarche) di usia dini (kurang dari 12 tahun), wanita yang
belum pernah melahirkan anak hidup (nulipara), darah menstruasi
berjumlah banyak atau menstruasi yang panjang, merokok, adanya
64

riwayat dysmenorrhea pada keluarga, obesitas (kegemukan), kesiapan


dalam menghadapi menstruasi serta riwayat keluarga yang positif
(positif family history) (Judha, 2012; Proverawati, 2010). Dari hasil
penelitian sebagian besar responden mengalami usia menarche pada
usia 12 tahun sebanyak 12 (50.0%) responden. Hal ini sesuai dengan
penelitian sebelumnya oleh Puteri (2014) yang menyatakan umur
menarche ≤ 12 tahun termasuk karagori menarche cepat. Dari hasil
penelitian sebagian besar responden mengalami ketidakteraturan
mestruasi sebanyak 15 (62.5%) responden. Hal ini dikarenakan
ketidaksabilan hormon FSH dan LH sehingga hormon estrogen dan
progresteron tidak normal (Prawirohardjo & Wiknjosastro, 2009).
Sedangkan hasil penelitian sebagian besar responden mengalami
dysmenorrhea pada hari pertama sebanyak 18 (75.0%). Hal ini
disebabkan karena selama menstruasi endometrium melepaskan
prostaglandin dan terjadi menstrual fluid. Kadar ini meningkat
terutama selama dua hari pertama menstruasi (Prawirohardjo &
Wiknjosastro, 2009).
Faktor lainnya seperti penanganan dan lama menstruasi juga
dapat mempengaruhi dysmenorrhea (Hutomo, 2014). Hasil penelitian
menunjukkan sebagian besar responden tidak melakukan penanganan
dysmenorrhea sebanyak 14 (58.3%) responden. Hal ini sesuai dengan
penelitian Yuniarti (2012), yang menyebutkan sebanyak 67 orang
(88.2%) tidak melakukan penanganan dysmenorrhea. Sedangkan,
hasil penelitian menunjukkan sebanyak 20 (83.3%) responden,
mengalami rata-rata menstruasi ≥ 7 hari, hal ini sesuai dengan
penelitian Shopia (2013) yang menyebutkan ada hubungan bermakna
antara lama menstruasi dengan kejadian dysmenorrhea.
65

2. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian madu


Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian
madu, responden dalam kategori nyeri sedang, sebanyak 8 (33.3%)
responden dan dalam kategori nyeri ringan sebanyak 16 (66.7%)
dengan tingat nyeri sebagian besar 3 sebanyak 12 (50.0%) responden.
Responden yang mengalami nyeri dalam katagori sedang mengalami
penurunan skala nyeri namun masih dalam katagori sedang sebagian
besar nyeri yang dialami responden Hal ini dikarenakan responden
mengonsumsi analgetik jika mengalami dysmenorrhea dengan derajat
yang berat. Hal ini menunjukan adanya penurunan dalam tingkat
nyeri. Hal ini sesuai dengan pernyataan Tamsuri, (2007), obat
penghalang nyeri (analgetik) mempengaruhi proses penghantar nyeri
dengan mempertinggi ambang kesadaran perasaan nyeri.
Menurut, Potter dan Perry, (2010) penanganan nyeri dapat
dilakukan secara non farmakologi antara lain kompres hangat, teknik
relaksasi serta napas dalam, yoga serta herbal. Herbal merupakan
salah satu alternatif dalam menurukan nyeri. Menurut Proctor &
Farquhar, (2006) herbal merupakan salah satu penanganan yang
dilakukan dalam menangani dysmenorrhea Hal ini didukung
penyataan oleh Hermalatha, (2015) yang menyebutkan madu
merupakan salah satu terapi non farmakologi yang termasuk terapi
herbal.
Madu memiliki kegunaan yang baik untuk tubuh diantaranya,
sebagai antibacterial, antifungal agent, analgetik dan antiviral agent
(Singh, et al., 2012; Goenarwo, 2011). Pernyataan tersebut didukung
dengan penelitian yang dilakukan oleh Parimala, P.J & Rajina R. S
(2014), dengan 100 pasien dengan luka diabetik menyebutkan madu
menunjukkan efek yang signifikan pada rasa sakit dan kualitas hidup.
Mirbagher, N & Aghanjani, M (2013), meneliti tentang Comparing
the Effect of Pure and Impure honey on Severity of Pain, Amount of
Bleeding, and Duration and Interval of Menstrual Cycle in Female
66

Students with Primary Dysmenorrheal, menyebutkan adanya


pengaruh madu murni terhadap penurunan intenitas dysmenorrhea
pada kedua kelompok yang diberikan intervensi pemberian madu
murni.

3. Pengaruh pemberian madu terhadap penurunan nyeri haid


(dysmenorrhea)
Hasil uji statistik Wilcoxon menunjukkan adanya pengaruh
pemberian madu terhadap penuruan intensitas dysmenorrhea dengan
nilai significancy (p = 0,000 < 0,05). Hasil penelitian ini menunjukkan
tingat nyerisetelah pemberian madu sebagian besar 3 sebanyak 12
(50.0%), yang sebelumnya tingkat nyeri sebagian besar 5 sebanyak 11
(45.8%) responden, hal ini menunjuukan bahwa madu dapat menurukan
intensitas dysmenorrhea.
Menurut Fady (2015), Madu memiliki rasa yang khas, serta
dihasilkan oleh lebah pekerja dengan mengumpulkan nektar dari
beberapa tumbuhan dan diikat dengan senyawa-senyawa tertentu oleh
lebah dan kemudian disimpan dalam sarangnya. Madu memiliki
kegunaan yang baik untuk tubuh diantaranya, sebagai antibacterial,
antifungal agent, dan antiviral agent (Singh, et al, 2012). Permasalahan
seperti diare, meningkatkan nafsu makan, gastric ulcer, dermatitis,
penyembuhan luka, antioxsidan, anti diabetic, antimutagenic atau
antitumor, analgesik dan sebagai desinfektan kulit juga dapat diatasi
dengan madu (Goenarwo, 2011).
Madu memiliki komposisi kimia dari hasil ekstrasi terdiri dari air
(17,20%), fruktosa (38,20%), dekstrosa (31,30%), maltosa (7,30%),
sukroa (1,30%), glukonat (0,43%), glukonolakton (0,14%), total asam
(0,57%), nitogen (0,041%), PH (3,91C°) dan mineral (0,169%)
(Sihombing, 2005). Komposisi kimiawi utama dalam madu total
karbohidrat (78,90g), kadar air (78,00g), protein (1,20g), lemak (0 g),
serat kasar (0,20 g), mineral (0,02 g), kalori (295,00 kal), kalsium (2
67

mg), posfor (12 mg), zat besi (0,8 mg), natrium (10 mg), thiamin (0,1
mg), flavonoid (0,02 mg), dan niacin (0,02 mg) (Alzubier &
Okechukwu, 2011; Suarez et al, 2010; Akanmu, 2011). Salah satu
kandungannya, flavonoid (apigenin, pinocembrin, kaempferol,
queretein, galangin, chrysin, dan hespretin). Almada, (2000) cit
Goenarwo, (2011), menyebutkan bahwa kandungan flavonoid dalam
madu dapat mencegah produksi enzim cyclooxygenase. Enzim
cyclooxygenase, merupakan suatu enzim yang mengkatalisis sintesisi
prostaglandin dari asam arakhidonat. Flavonoid memblok aksi dari
enzim cyclooxygenase, yang menurunkan produski mediator
prostaglandin, sehingga dapat menghambat rasa nyeri. Selain itu, madu
dapat menurunkan prostaglandin E2, prostaglandin alpha 2, dan
thromboxane B2 di dalam darah, oleh sebab itu dapat menurunkan rasa
nyeri (Amani, et al, 2015; Oskouei, et al., 2012).
Penelitian lain yang dilakukan oleh Saha, A.,et al (2012),
penelitian tersebut dilakukan pada 40 responden. Hasil akhir
menunjukkan madu dapat menurunkan tingkat nyeri pada pasien kanker
dengan F value = 6.638 dan critical difference = 1.667, P˂0.05.
Penelitian lain juga dilakukan oleh Mirbagher, N & Aghanjani, M
(2013), menyebutkan madu murni dapat menurunkan intensitas nyeri
dysmenorrhea. Penelitian ini dilakukan pada 60 responden yang terbagi
menjadi dua grup. Hasil akhir menunjukkan adanya penurunan yang
signifikan antara kedua grup yang diberikan madu murni(p=0.002 dan
p=0.004, p˂0.005).
Dari hasil penelitian ini juga didapatkan sebanyak 8 (33.3%)
responden, tidak mengalami penurunan kategori nyeri setelah
pemberian madu, namun adanya penurunan dalam tingkat nyeri
dysmenorrhea. Hal ini disebabkan karna adanya faktor lain seperti
keturunan ibu mengalami dysmenorrhea. Pertanyaan ini sesuai dengan
penelitian Utami, (2013) yang menyatakan adanya pengaruh signifikan
antara faktor keturunan dengan kejadian dysmenorrhea.
68

C. Keterbatasan Penelitian

1. Kesulitan Penelitian
a. Beberapa responden tidak mengisi kuesioner karakteristik responden
dengan lengkap sehingga peneliti menelepon dan menghubungi kembali
responden dengan mencari dikelas, saat istirahat
b. Tidak semua siswi mengalami dysmenorrhea dalam kategori sedang mau
berkunjung ke UKS, akan tetapi lebih memilih istirahat didalam kelas
sehingga peneliti harus mendatangi atau mencari disetiap kelas.
c. Terdapat beberapa responden yang menolak untuk dapat diberikan
intervensi pemberian madu saat mengalami dysmenorrhea sehingga usaha
yang dilakukan peneliti merayu responden untuk dapat mengikuti anjuran
peneliti.

2. Kelemahan Penelitian
a. Pelaksanaan penelitian ini memiliki kelemahan yaitu hanya menggunakan
satu group intervensi saja dan tidak memiliki grup pembanding
b. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi dysmenorrhea yang tidak
mengendalikan, seperti faktor keturunan, faktor hormon, faktor endokrin,
kejiwaan, dan dukungan orang tua.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan yang telah dikemukakan


pada bab IV, dapat diambil simpulan bahwa:
1. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae sebelum pemberian madu, seluruh
responden dalam kategori sedang yaitu sebanyak 24 responden (100.0%).
2. Tingkat intensitas nyeri dysmenorrhae setelah pemberian madu, sebagian
besar responden adalah dalam kategori ringan yaitu sebanyak 16 responden
(66.7%). Hal ini menunjukan adanya penurunan nyeri lebih baik.
3. Ada Pengaruh Pemberian Madu terhadap Penurunan Intesitas Nyeri Haid
(Dysmenorrhae), dengan nilai significancy pada hasil menunjukan (p =
0,000 < 0,05).

B. Saran
3. Teoritis
Bagi ilmu keperawatan maternitas penanganan secara non farmakologi,
dapat dijadikan pertimbangan informasi terutama dalam permasalahan
dysmenorrhea.
4. Praktis
e. Bagi Remaja putri
Bagi remaja putri yang paling sering mengalami dysmenorrhea
sebaiknya mengetahui penanganan yang baik dan tidak dapat menimbulkan
efek samping ketika mangalami dysmenorrhea dimanapun dan kapanpun.
f. Bagi SMA N 1Sedayu
Bagi SMA N 1Sedayu penelitian ini dapat dijadikan pertimbanagn
dalam menangani dysmenorrhea.

69
70

g. Bagi Dinas Kesehatan Bantul


Bagi Dinas Kesehatan Bantul dapat mempertimbangkan hasil penelitian
sebagai acuan dalam terapi non farmakologi pada remaja putri dalam
menangani dysmenorrhea.
h. Bagi Peneliti selanjutnya
Bagi peneliti selanjutnya perlu dilakukan suatu penelitian untuk
mengetahui efektifitas madu peroral terhadap penurunan intensitas
dysmenorrhea. Serta, perlu dilakukaanya mengenali faktor-faktor lain yang
dapat menyebabkan dysmenorrhea dan melakukan penelitian dengan
rancangan yang berbeda.
DAFTAR PUSTAKA

Akanmu, M.A., Olowookere, T.A., Atunwa, S.A., Ibrahim, B.O., Lamidi, O.F.,
Adams, P.A., et al. (2011). Neuropharmacological Effect of Nigerian
Honey in Mice. Department of Pharmacology, Faculty of Pharmacy.
NCBI 8(3), 230-249. Diunduh pada 30 November 2015.
http://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles.

Alzubier, A.A., & Okechukwu, P.N. (2011). Investigation of Anti-anflammatory,


Antipyretic and Analgesic Effect of Yemeni Sidr Honey. World Academy
of Science, Engineering and Technology, 47(5), 52-58.

Amani, Soroush, Kheiri, S & Ahmadi, A. (2015). Honey Verus Diphenhydramine


for Post-Tonsillectomy Pain Relief in Pediatric Cases:A Randomized
Clinical Trial. Journal of Clinical and Diagnostic Research. Volume
9(3): SC01-SC04.

Aprilia, F. (2013). Hubungan Dismenore dengan Aktivitas Belajar Remaja Putri


di SMA Kristen I Tomohon. Journal Tomohon: Falkutas Kedokteran
Universitas Sam Ratulangi.

Bazaid, A. (2008). Endrokinologi Ginekologi. Jakarta: Media Aesculapsius FKUI.

Black, J.M & Hwaks, J.H. (2009). Medical Surgical Nursing Clinical
Management for Positive Outcome. 8th ed. St. Louis: Elsevier.

Bobak, Lowdermik, & Jensen. (2012). Buku Ajar Keperawatan Maternitas.


Cetakan 1. Edisi 4. Alih Bahasa: Maria, dkk. Jakarta: EGC..

Calis, A. K. (2011). Dysmenorrhea E-Medicine Obstetrics and Gynecology.


Diunduh pada 28 Januari 2016.
http://emedicinemedscape.com/articel/253812. Overview.

Dahlan, S. M. (2012). Langkah-Langkah Membuat Proposal Penelitian Bidan


Kedokteran dan Kesehatan. Jakarta: Sagung Seto.

Fady, A. F. (2015). Madu dan Luka Diabetik. Yogyakarta: Gosyen Publishing.

Greenstein, B & Wood, D.F. (2010). At a Glance Sistem Endokrin. Edisi 2. Alih
bahasa: Yasmine, E & Rachmawati, D. A. Jakarta: Erlangga.

Goenarwo, E., Chodidjah, & Susanto, H. (2011). Uji Efektifitas Angesik Madu
pada Tikus dengan Metode Geliat asetat. Semarang: Fakultas Kedokteran
Universitas Islam Sultan Agung.

Hasanah, Oswati.(2010). Efektivitas Terapi Akupresure terhadp Dismenore pada


Remaja di SMPN 5 dan SMPN 13 Pekanbaru. Tesis . Jakarta: Universitas
Indonesia.
Hemalatha, R & Hemagaran, G. (2015). Effectivess of Honey and Aloe Vera on
Healing. IOSR Journal of Dental and Medical Sciences (IOSR-JDMS).
Volume 14. Issue 5 Ver. IV. e-ISSN: 2279-0853, p-ISSN: 2279-0861.
Diunduh pada 21 Januari 2016.http://www.iosrjournal.org.

Hidayat, A. A. (2009). Pengantar Kebutuhan Dasar Manusia Aplikasi Konsep


dan Proses Keperawatan. Jilid 1. Jakarta: Salemba Medika.

Hidayat, A. (2011). Metode Penelitian Keperawatan dan Teknik Analisis Data.


Jakarta: Salemba Medika.

Hutomo, R. H. (2014). Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Tingkat Penurunan


Nyeri Dysmenorrhea pada Anggota PKK di Desa Margo Asri, Puro,
Karang Malang, Sragen. Diunduh pada pada 07 September 2016.
http://eprints.ums.ac.id.

Hur, M. H, Lee, S. M, Ka Y.S & Mi K L. (2012). Aromatherapy Massage on the


Abdomen for Alleriating Menstrual Pain in High School Girls: A
Preliminary Complementary and Alternative Medicine. Volume 2012.
Articel ID 187163. Diunduh pada 23 Oktober 2015.
http://www.HindawiPublishingCorporation.

Jaafarpour, Molouk, Hatefi. M, Najafi. F, Khajauikhan. J and Khani, A. (2015).


The Effect of Cinnamon on Menstrual Bleeding and Systemic Symptoms
with Primary Dysmenorrhea. Iran Red Crescebt Medical Journal. 17(4):
e27032.

Joseph, H.K., and Nugroho, M. S. (2010). Ginekologi dan Obstetri (OBSGYN).


Yogyakarta: Nuha Medika.

Judha, M. (2012). Teori Pengukuran Nyeri-Nyeri Persalinan. Yogykarta: Nuha


Medika.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. (2013). Profil Kesehatan Republik


Indonesia 2014. Diunduh pada 18 November 2015.
http://www.depkes.go.id/downloads/Profil_Data_Kesehatan_Indonesia.
pdf.

Kilic, I. (2008). Role of Leukotriens in the Pathogenesis of Dysmenorrhea in


Adolescent Girls. The Turkish Journal of Pediatrics. 50(66):521-525.

Kinanti, S. (2009). Rahasia Pintar Wanita. Yogyakarta: Aulya Publishing.

Kozier, Erb, Berman, & Snyder. (2011). Buku Ajar Fundamental Keperawatan
Konsep, Proses, & Praktik. Edisi 7 Vol. 2. Alih bahasa: Esty, dkk.
Jakarta: EGC.
Kusmiran, E. (2011). Kesehatan Reproduksi Remaja dan Wanita. Jakarta:
Salemba Medika.

Laila, N. N. (2011). Buku Pintar Menstruasi. Yogyakarta: Buku Biru.

Letchumanan, Pathma., Rajagopalan. R., Kamaruddin. Y. M. (2013).


Posttonsillectomy Pain Relief and Epithelialization with Honey. Turkish
Journal of Medical Sciences. Vol 43:851-857. Diunduh pada tanggal 30
November 2015. http://journal.tubitak.gov.tr/medical/ .

Li, Li, Liu X & Herr, K. (2007). Postoperative Pain Intensity Assessment: A
Comparasion of Four Scales in Chinese Adults. Pain Medicine. Volume
8 Number 3. Diunduh pada 11 Februari 2016.
http://painmedicine.oxfordjpurnals.org/.

Manuaba, I.B.G. (2008). Kapita Selekta Penatalaksanaan Rutin Obstetri


Ginekologi dan KB. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran ECG.

Mirbagher, N & Aghajani, M. (2013). Comparing the Effect of Pure and impure
Honey on Severity of Pain, amount of Bleeding, and duration and
Interval of Menstrual Cycles in Female Student with Primary
Dysmenorrheal. Life Science Journal. Volume 10(65):835-841.
ISSN:1097-8135. Diunduh pada tanggal 23 Oktober 2015.
http://www.lifesciencesite.com.

Morgan, G., & Hamilton, C. (2009). Obstetri dan Ginekologi. Edisi 2. Jakarta:
Penerbit Buku Kedokteran ECG.

Notoatmodjo, S. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Novita, D. (2012). Pengaruh Terapi Musik terhadap Nyeri Operasi Open


Reduction and Internal Fixation (ORIF) di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek
Provinsi Lampung. Tesis. Jakarta: Universitas Indonesia.

Nursalam. (2013). Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu


Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

Oskouei, Tahereh. E. (2012). Traditional and Modern Uses of Natural Honey in


Human Disease:A Review. Iranian Journal of Basic Medical Sciences.
Volume 16. No 6. Diunduh pada tanggal 30 November 2015.
http://www.mums.ac.ir/basic_medical/en/index.

Papalia. (2009). Human Development. ed 10. Ahli bahasa: Marsendy, B. Jakarta:


Salemba Medika.

Parimala, P. J & Rajina, S. R. (2014). A Comparative Study on the Effect of


Honey and Povidone Iodine Ointment on Pain, Wound Healing and
Quality of Life of Patient with Diabetic ulcer. International Journal of
Health Sciences and Research. Volume 4. Issue 7. ISSN: 2249-9571.

Purwanto, Ns. B. (2012). Herbal dan Keperawatan Komplementer. Yogyakarta:


Nuha Medika.

Puspitasari, I. (2007). Rahasia Sehat Madu. Yogyakarta: PT. Bentang Pustaka.

Putrie, C. H. (2014). Hubungan antara Tingkat Pengetahuan, Usia Menarche,


Lama Menstruasi dan Riwayat Keluarga dengan Kejadian Dismenore
pada Siswi di SMP N 2 Katasura Kabupaten Sukoharjo. Diunduh pada 07
September 2016. http://eprints.ums.ac.id.

Potter and Perry. (2010). Fundamentals of Nursing. Buku 2. Edisi 7. Alih bahasa:
Yasmin, dkk. Singapore: Elsevier pte ltd.

. (2010). Fundamentals of Nursing. Buku 3. Edisi 7. Alih bahasa:


Yasmin, dkk. Singapore: Elsevier pte ltd.

Prawirohardjo, S & Wiknjosastro, H. (2009). Ilmu Kandungan. Edisi 2. Jakarta:


Yayasan Bina Pustaka Srwono Prawirohardjo.

Proctor, M., & Farquhar, C. (2006). Diagnosis and Management of


Dysmenorrhea. BMJ. 332: 1134-1138.

Proverawati, A & Misaroh, S. (2010). Menarche Menstruasi Pertama Penuh


Makna. Yogyakarta: Nuha Medika.

Reece. L. E & Barbieri. R.L (2011). Obstetrics and Gynecology.Thieme USA:


The Essentials of Clinical Care.

Ricci, S. S. (2009). Essentials of Maternity, Newbron, and Women’s Healyh


Nursing. 2ed. China: Library of Congress Cataloging-in-Publication
Data.

Rogers, K. (2010). The Reproductive System Human Body. New York: The Rosen
Publishing Group.

Saha, Aramita, Chattopadhyay. S, Azam.M & Sur.K. P (2012). The Role of


Honey in Haling of Bedsore in Cencer Patients. South Asian Journal of
Cancer. Volume 1. Issue 2. Diunduh pada tanggal November 2015.
http://www.journal.sajc.org.

Sarwono, S. (2011). Psikologi Remaja. Jakarta: Rajawali Pres.

Sherwood, L. (2011). Fisiologi Manusia: dari Sel ke Sistem. Edisi 6. Jakarta:


Penerbit Buku Kedokteran ECG.
Sihombing, D.H.T. (2005). Ilmu Ternak Lebah Madu. Yogyakarta: Gadjah Mada
University Press.

Simanjutak, P. (2007). Gangguan Haid dan Siklusnya. Jakarta: Yayasan Pustaka


Srwono Prawirohardjo.

Singh, M. P, Chourasia, R.H, Argawal. M, Maholtra, A, & Sharma, M. (2012).


Honey as Complementary Medicine. International Journal of Pharma
and Bio Sciences. Volume 3. Issue 2. ISSN: 0975-6299.

Siswandi, Y. (2006). Klien gangguan Sistem Reproduksi & Seksualitas. Jakarta:


Penerbit Buku Kedokteran ECG.

Smeltzer, S. C. (2010). Brunner & Suddarth’s textbook of medical-surgical


nursing. ed 12th.China: Wolters Kluwer Health/ Lippincott Williams &
Wilkins.

Sophia, F., Muda, S & Jemadi. (2013). Faktor-faktor yang berhubungan dengan
Dismenore pada Siswi SMK N 10 Medan. Jurnal Gizi, Kesehatan
Reproduksi & Epidemiologi. Vol. 2. No.05: Falkutas Kesehatan
Masyarakat USU Medan.

Speroff L, & Fritz MA. (2011). Clinical Gynecologic Endocrinology and


Infertility. 8thed Philadelphia, PA USA: Lippincot Williams & Wilkin.

Suarez, J.A., Tulipani, S., Romandini, S., Bertoli, E., & Battino, M. (2010).
Contribution of Honey in Nutrition and Human Health: A Review. J.
Meditter Nutr Me-tab, 5(2), 15-23. Diunduh 23 November 2015.
http://www.springer-link.com/content/g1771u46wvr2h26/fulltext.pdf.

Sugiyono. (2013). Statistika untuk Penelitian. Cetakan ke 2. Bandung: Alfabeta.

Tamsuri, Ns. A. (2007). Konsep dan Penatalaksanaan Nyeri. Jakarta: Penerbit


Buku Kedokteran ECG.

Taylor. (2011). Fundamentals of Nursing The Art and Science of Nursing Care.
edisi 7. China: Wolters Kluwer Haelth; Lippincott Williams & Wilkins.

Utami, H. R. A., Anjar. J & Sidik. D. (2013). Faktor yang berhubungan dengan
Kejadian Dismenorea pada Remaja Putri di SMA N 1 Kahu Kabupaten
Bone. Falkutas Kesehatan Masyarakat UNHAS.
http://repository.unhas.ac.id.

Widyastuti, Y. (2009). Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta: Fitramaya.

WHO. (2015). Global Standart for Quality Health Care Services for Adolescents.
Diunduh pada 12 Desember 2015.
http://www.who.int/maternal_child_adolescent/topics/adolescence/graph
ics/en/.

Wong, D.L., Eaten, M. H., Wilson, D., Winkelstein.M.L., Schwartz, P. (2009).


Buku Ajar Keperawatan Pediatrik. Volume 1. Edisi 6. Jakarta: Penerbit
Buku Kedokteran ECG.

Yuniarti, T., Rejo & Handayani, R. T. (2012). Hubungan Tingkat Pengetahuan


Mahasiswa Semester I tentang Menstruasi dengan Penanganan
Dismenore di Akper Mamba‟ul‟ulum Surakarta. Jurnal Kesehatan JK
eM-u. Vol.IV. No.12:18-25. ISSN:2085.2754.

Anda mungkin juga menyukai