Anda di halaman 1dari 5

TUGAS INDIVIDU STUDI KASUS POSTNATAL

OLEH
Asna Katarina
NIM: 30190120015

PROGRAM STUDI PROFESI NERS


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN SANTO BORROMEUS
PADALARANG
2020
Bacalah dan analisa setiap tahap kasus di bawah ini secara individu.

STUDI KASUS
Profil pasien
Ny. A usia 18 tahun dengan kondisi pasca melahirkan anak pertama 10 hari yang
lalu, persalinan berlangsung di rumah. Seorang bidan yang membantu persalinan
melakukan pemeriksaan pada Ny. A dan bayinya sehari setelah persalinan. Ny. A
tidak mengunjungi pelayanan kesehatan setelah pemeriksaan terakhir tersebut.
Saat ini Ny. A bersama bayinya datang ke klinik karena mengalami keluhan nyeri
daerah puting, pasien mengatakan puting tampak lecet dan kemerahan.

PRE-ASSESSMENT
1. Sebelum melakukan pengkajian, apakah yang akan dilakukan dan ditanyakan
kepada Ny. A?
Jawab :
 Mengucapkan Salam
 Melakukan anamnesa dengan menanyakan biodata pasien, menanyakan
riwayat prenatal intranatal dan persalinan serta usia bayi Ny. A
 Menanyakan keluhan utama yang dirasakan Ny. A dan bayinya saat ini
PENGKAJIAN
2. Apa riwayat kesehatan yang akan anda kaji pada Ny. A dan berikan alasan?
Jawab :
 Menanyakan kepada Ny.A bagaimana kondisi saat ini, apa saja yang Ny.A
rasakan.
 Menanyakan kepada Ny.A riwayat, kehamilan dan persalinan
 Menanyakan kepada Ny.A apakah sebelumnya pernah menyusui
 Menanyakan berapa kali Ny. A menyusui anaknya dalam sehari atau
berapa jam sekali,
 Menanyakan kepada Ny.A apakah Ny.A memiliki riwayat penyakit kronis
atau penyakit lainnya.
Alasan : Dengan mengetahui data yang lengkap kita dapat menentukan
intervensi yang akan kita berikan kepada Ny.A.

3. Pemeriksaan fisik apa yang akan dilakukan pada Ny. A tersebut dan berikan
alasan?
 Pemeriksaan fisik Head to Toe
Alasan : Untuk mengetahui keadaan umum Ny.A
 Mengukur tanda-tanda vital Ny. A
Alasan : Untuk mengetahui keadaan umum atau kondisi Ny. A
 Melakukan pemeriksaan dengan tehnik inspeksi dan palpasi pada bagian
payudara Ny. A
Alasan : Untuk mengetahui apakah terlihat kemerahan/tidak pada payudara,
apakah teraba ada pembengkakan atau tidak pada payudara.
 Melakukan observasi saat Ny. A menyusui anaknya apakah tepat atau tidak
mulut bayi menempel pada puting ibunya.
Alasan : Posisi menyusui yang salah dapat menyebabkan puting ibu lecet.
 Melakukan pemeriksaan fisik Head to Toe pada bayi Ny.A
Alasan : Untuk mengertahui keadaan umum atau kondisi bayi Ny. A

4. Hasil pemeriksaan lab apa yang ingin didapatkan dan berikan alasan?
Jawab : Hasil pemeriksaan HIV
Alasan :
 Untuk mengetahui kesehatan sang ibu dan bayi
 Ibu yang positif terkena HIV tidak boleh menyusui bayinya

DIAGNOSIS
Anda telah melakukan pengkajian pada Ny. A dan didapatkan hasil sebagai
berikut:
Riwayat kesehatan:
 Ny. A merasa kondisinya baik hanya mengalami lecet pada puting
 Ny. A mengatakan bayinya menyusu setiap 2 jam.
 Ny. A tidak memiliki riwayat penyakit kronis atau penyakit lainnya.
Pemeriksaan fisik:
 Kondisi umum Ny. A tampak baik
 TTV didapatkan TD: 110/72 mmHg, N: 76 x/menit, S: 37.6 oC
 Tidak tampak kemerahan, tidak teraba massa dan pembengkakan pada
payudara saat dipalpasi. Namun, perawat melakukan observasi saat ibu
menyusui, mulut bayi tampak tidak tepat menempel pada puting ibu.
 Pemeriksaan pada bayi dalam batas normal tidak ada kelainan.
Pemeriksaan laboratorium:
Tes HIV negatif
5. Berdasarkan data yang didapatkan, apa masalah keperawatan pada Ny. A
tersebut dan berikan alasan?
Jawab : Kurang pengetahuan ibu tentang tehnik menyusui
Alasan : karena berdasarkan observasi didapatkan hasil bahwa mulut bayi
tampak tidak tepat menempel pada puting ibu, ini bisa disebabkan ibu belum
memahami atau mengetahui tehnik menyusui yang tepat.

RENCANA KEPERAWATAN DAN IMPLEMENTASI


6. Berdasarkan masalah keperawatan yang telah ditentukan, apa rencana
keperawatan yang akan diberikan beserta alasannya?
 Memberikan penyuluhan tentang tehnik menyusui yang tepat
 Mengajarkan kepada Ny. A Tehnik menyusui yang tepat
Alasan :
 Untuk mencegah terjadinya lecet pada puting Ny. A dan bayi juga merasa
tenanng.

EVALUASI
 Ny. A datang kembali ke klinik setelah 2 hari.
 Kondisinya baik, bagian puting lecet berkurang dan kemerahan berkurang
 Ny. A sangat ingin melanjutkan pemberian ASI eksklusif, pelekatan bayi saat
menyusui lebih baik.
7. Berdasarkan data tersebut, apa rencana keperawatan selanjutnya? Berikan
alasan.
Jawab :
 Anjurkan ibu 2 hari lagi datang untuk melakukan kontrol ulang
 Berikan pujian kepada ibu karena sudah mulai bisa melakukan tehnik
menyusui dengan baik.
 Motivasi ibu agar tetap semangat dalam menyusui,
Alasan :
 Untuk mengtahui perkembangan ibu dalam tehnik menyusui dan
keadaan puting yang lecet.

Anda mungkin juga menyukai