Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PRAKTIKUM

KESUBURAN TANAH

ACARA 1
PENGENALAN JENIS PUPUK

Disusun Oleh :

Nama : Khabibatuzzakiyah
NPM : 1810401018
Asisten : Krisnadila Arum Wardani

PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS TIDAR

2020
1. Tujuan Praktikum
Praktikum ini bertujuan untuk mengetahui sifat fisik dan kimia beberapa macam
pupuk.

2. Alat dan Bahan


Alat yang digunakan dalam praktikum ini adalah alat tulis, kertas porous (kertas
buram), dan penggaris. Sedangkan bahan yang digunakan adalah pupuk ZA.

3. Hasil Pengamatan

Hasil pengamatan
Macam pupuk
ZA

1. Mengenal bahan pupuk secara Kristal berwarna putih


Makroskopis

2. Nama, singkatan, simbol dagang ZA, amonium sulfat

3. Sifat Fisik

a. Warna Putih

b. Tekstur / struktur Kristal

c. Konsistensi Sedang

d. Higroskopis 10,5 cm

4. Sifat kimiawi

a. Rumus Kimia (NH4)2SO4

c. Kadar unsur hara Mengandung Nitrogen


21 % dalam bentuk NH4
dan bentuknya.
dan belerang 24%

4. Pembahasan
Pupuk ZA adalah pupuk kimia buatan yang dirancang untuk memberi tambahan
hara nitrogen dan belerang bagi tanaman. Nama ZA merupakan singkatan dari istilah
bahasa Belanda, zwavelzure ammoniak, yang berarti ammonium sulfat ((NH4)2SO4)
(Petrokimia Gresik, 2004). Berdasarkan hasil pengamatan, dapat diketahui bahwa secara
makroskopis pupuk ZA berbentuk kristal berwarna putih. Pupuk ZA memiliki simbol
dagang atau nama lain yaitu ammonium sulfat. Pupuk ZA berwarna putih, memiliki
tekstur kristal dengan konsistensi yang sedang dan higroskopis yaitu selebar 10,5 cm.
Sifat higroskopisitas dapat dilihat dengan cara menghamparkan pupuk di atas kertas
porous (kertas buram) yang telah diberi diameter 3 cm kemudian didiamkan selama 24
jam. Pupuk ZA mudah menyerap air (higroskopis) namun tidak sekuat pupuk urea.
Rumus kimia dari pupuk ZA adalah (NH4)2SO4 dan mengandung Nitrogen sebanyak
21% dalam bentuk NH4 dan belerang 24%.

5. Penutup
a. Kesimpulan
Berdasarkan hasil praktikum, dapat disimpulkan bahwa pupuk ZA berbentuk
Kristal berwarna putih dan bersifat higroskopis. Pupuk ZA memiliki rumus kimia
(NH4)2SO4 dan mengandung Nitrogen 21 % dalam bentuk NH4 dan belerang 24%.
b. Saran
Berdasarkan hasil praktikum, dapat ditarik saran apabila akan menggunakan
pupuk harus berhati-hati agar tidak ada kesalahan dalam pemilihan jenis pupuk.

6. Daftar Pustaka
Petrokimia Gresik. 2004. Pupuk ZA. http://www.petrokimia-gresik.com/ma in
product.asp. Diakses pada tanggal 25 Oktober 2020.

7. Lampiran
Alat dan bahan

Hasil pengamatan

Anda mungkin juga menyukai