Anda di halaman 1dari 2

Devisi-devisi dalam Struktural Himpunan Mahasiswa Teknik Sipil (HMTS) Fakultas Teknik UMSB

1. Devisi Kesekretariatan
Devisi Kesekretariatan merupakan struktur harian yang mengatur administrasi, memanajemen semua
kebutuhan himpunan serta mengatur dan menjaga kondisi fisik himpunan.
1.      Memanajemen surat masuk maupun surat keluar.
2.      Menjaga, mengatur tertibnya keluar masuknya kebendaharaan himpunan.
3.      Menata keadaan himpunan.
4.      Menjaga kondisi fisik himpunan.
5.      Menginventarisasi fasilitas himpunan.
6.      Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

2. Devisi Pendidikan
Devisi Pendidikan merupakan struktur harian yang berfungsi memberikan kajian - kajian serta kegiatan -
kegiatan yang dapat menambah dan mengembangkan wawasan anggota baik dalam keilmuan teknik sipil
maupun ilmu pengetahuan lainnya
1.    Melakukan kajian – kajian ditingkatan mahasiswa maupun masyarakat umum baik dalam
bentuk dialog interaktif maupun seminar keilmuan.
2.    Mengatur jadwal diskusi dan membuat metode diskusi. Serta mensosialisasikan hasil diskusi
kepada anggota dan masyarakat luas pada umumnya.
3.    Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

3. Devisi Informasi Dan Komunikasi (INFOKOM)


Devisi INFOKOM merupakan struktur harian yang berfungsi menginformasikan, mempublikasikan, dan
mendokumentasikan setiap kegiatan yang dilakukan oleh Himpunan dengan memanfaatkan seluruh media
yang ada..
1.    Mencari, mengelola dan mensosialisasikan isu – isu kontemporer secara menyeluruh.
2.    Mempublikasikan dan mendokumentasikan semua kegiatan Himpunan.
3.    Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

4. Devisi Sosial Masyarakat (SOSMAS)


Devisi sosmas memiliki tugas pokok sebagai berikut :
1. Menjadi faasilitator kepedulian anggota HMTS UMSB dan masyarakat teknik sipil UMSB kepada
social masyarakat dengan bentuk :
a. Pengabdian masyarakat
b. Upaya/Aksi peduli terhadap lingkungan dan social
2. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti
5. Devisi Dalam Negeri (DAGRI)
Tugas Pokok dan fungsi devisi ini adalah sebagai berikut :
1. Penghubung antara Anggota Himpunan Lintas angkatan
2. Penghubung antara anggota Hima dengan pengurus hima
3. Penghubung antara anggota Hima dengan program study Teknik Sipil
4. Penghubung antara Anggota Hima dengan organisasi yang ada dalam lingkup Fakultas Teknik UMSB
5. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

6. Devisi Luar Negeri


Tugas Pokok dan fungsi devisi ini adalah sebagai berikut :
1. Penghubung antara Anggota Hima Sipil UMSB dengan Himpunan Sipil di Institusi/Instansi lain
2. Penghubung antara anggota Hima dengan Alumni Mahasiswa Teknik Sipil UMSB
3. Penghubung antara Anggota Hima dengan organisasi exsternal yang lain baik dalam lingkup
Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat secara umum dan FKMTSI (Forum Komunikasi
Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia) khususnya
4. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

7. Devisi Dana Usaha (DANUS)


Devisi Badan Usaha merupakan struktur harian yang mengupayakan dana swadaya Himpunan untuk
kepentingan kas lembaga, melalui badan – badan usaha yang secara kreatif dapat memanfaatakan
sumber – sumber daya yang ada.
1. Membentuk badan – badan usaha yang dapat menguntungkan Hima secara financial dan
Menjadi organisasi yg mandiri.
2.      Bertanggung jawab penuh dalam pengelolahan badan usaha lembaga.
3.      Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

8. Devisi Olahraga
Memfasilitasi kebutuhan aktualisasi mahasiswa dibidang Olahraga
1. Mengembangkan potensi Mahsiswa Teknik Sipil UMSB di bidang Olahraga
2. Menfasilitasi Mahasiswa Teknik Sipil dalam Kompetisi dan Kejuaraan bidang olaharaga baik di dalam
Kampus UMSB maupun di luar Kampus UMSB
3. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

9. Devisi Seni
Memfasilitasi kebutuhan aktualisasi mahasiswa dibidang Olahraga
1. Mengembangkan potensi Mahsiswa Teknik Sipil UMSB di bidang Seni
2. Menfasilitasi Mahasiswa Teknik Sipil dalam Kompetisi dan Kejuaraan bidang Seni baik di dalam
Kampus UMSB maupun di luar Kampus UMSB
3. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

10.Devisi Pengembangan Kaderisasi Mahasiswa (PKM)


Tugas PKM salah satunya Menyalurakan minat bakat mahasiswa dalam keorganisasian dan fokus pada
pengembangan SDM dam kaderisasi mahasiswa contoh kegiatan yang bisa dilakukan antara lain :
MASTA fakultas Teknik, MAKRAB,OT(organitation Traning) dan hal-hal yang menyangkut
keorganisasian. Melaporkan hasil evaluasi di tingkatan anggota, kepada pengurus inti.

Anda mungkin juga menyukai