Anda di halaman 1dari 1

Nama : Triningtiyas Afriana/141190127

PENDAPAT TERHADAP OPINI CASE 3

Pendapat saya tentang opini tersebut sangat setuju sebab virus Corona atau COVID-19
semakin menyebar dan seolah kita dipaksa berdamai dengan virus tersebut atau biasa disebut new
normal. New normal sendiri memberikan dampak yang sangat besar dan terasa pada berbagai
aspek salah satunya bidang ekonomi. Banyak sekali perusahaan yang merasakan imbas dari pandemi
Corona sehingga mengalami beberapa masalah dalam perusahaan. Sealin itu penerapan kebijakan
dari pemerintah juga menyebabkan banyak perusahaan merasa kewalahan untuk beradaptasi di
masa new normal.

Dalam opini tersebut juga menyebutkan bahwa peran HR sangatlah penting memang benar
adanya sebab HR harus selalu sigap melakukan strategi khusus agar mampu beradaptasi dengan
lingkungan bisnis dan menghadapi tantangan yang ada. Opini tersebut menyebutkan ada 4 alasan
mengapa peran HR sangat penting yaitu bussiness survival, yang menyatakan bahwa HR dibutuhkan
untuk membantu perusahaan tetap bisa bertahan survive dengan mempersiapkan new skill
karyawan yang disesuaikan dengan perkembangan bisnis sesuai tuntutan. Selain itu, saran yang
diberikan opini tersebut juga benar tentang bagaimana HR harus lebih menyelami stuktur biaya dan
berbagai prediksi keuangan untuk dapat menggambil keputusan yang tepat dan tetap survive.

Alasan yang kedua menurut opini diatas yaitu digitalisasi, selama masa new normal hampir
sebagian pekerjaan dilakukan secara daring atau online, HR harus bisa mengikuti perkambangan
cotohnya dengan hal online dan daring yang dimana dalam opini tersebut saya sangat setuju,
seorang HR harus dapat berkaca pada diri sendiri apakah proses internal sudah mendukung untuk
digitalisasi SDM atau belum mulai dari rekuitmen hingga kontribusi karyawan dalam keputusan
bisnis serta harus bergerak cepat dalam menyiapkan sistem secara mandiri atau bekerja sama
dengan yang ahli dalam membuat sistem online yang terstuktur. Saran dari saya apabila kegiatan
perusahaan tidak bisa dilakukan dirumah saja maka sebaiknya perusahaan membuat kebijakan baru
new normal contohnya diberi jarak antar ruang kerja karyawan, meenggunakan barang barang
pribadi dll.

Selanjutnya alasan yang ketiga yaitu kesehatan dan keselamatan, virus corona dapat dengan
cepat menyebar dan memiliki resiko yang tinggi. Benar yang dikatakan Dalam opini bahwa HR harus
menempatkan keselamatan dan kesaehatan karyawan diatas kepentingan bisnis melihat SDM
sendiri merupakan salah satu kunci kesuksesan dari sebuah perusahaan sehingga harus dipelihara
dan diperhatikan dengan baik bukan hanya sekedar penggerak perusahaan dalam mencari
keuntungan. Selain itu, kesehatan karyawan juga manjadipoint yang utama, benar dalam opini yang
menyebutkan bahwa HR harus bia memberikan support kepada karyawan untuk selalu menjaga
jarak dan mengikuti protokol kesehatan.

Yang terakhir dalam opini tersebut menyatakan berpikir sistemik memang benar seorang HR
harus selalu dapat berpikir kritis dan terproges agar mampu beradaptasi dengan masa depan serta
menawarkan sudut pandang dan membuat inovasi yang tepat agar dapat beradaptasi. Menurut saya
opini-opini tersebut sudah sangat bagus dan mencakup bagian pencegahan serta penyelesaian dan
hal hal apa yang harus dilakukan seorang HR ditengah wabah pandemi dan era new normal seperti
sekarang agar perusahaan tetap dapat survive dan bisa beradaptasi.

Anda mungkin juga menyukai