Anda di halaman 1dari 2

NAMA : SITI MAGHFIROH Q.

NIM : 18381052086

PRODI/KELAS : PGMI/C

MATA KULIAH : PENELITIAN TINDAKAN KELAS

SOAL

1. Setelah belajar sejarah penelitian tindakan kelas, selanjutnya coba cari tahu hubungan
PTK dengan profesionalisme guru?
JAWABAN
Ditinjau dari segi profesionalitas secara normative guru harus mempunyai 4
kompetensi yaitu: Pedagogik, Kepribadian, Profesionalitas, dan Sosial. Guru yang
profesional akan tercermin dalam pelaksanaan pengabdian tugas-tugas yang ditandai
dengan keahlian baik dalam materi maupun metode. Selain itu juga ditunjukkan melalui
tanggung jawabnya dalam melaksanakan seluruh pengabdiannya. Guru yang profesional
hendaknya mampu memikul dan melaksanakan tanggung jawab sebagai guru kepada
peserta didik, orang tua, masyarakat, bangsa, negara dan agamanya. Guru profesional
mempunyai tanggung jawab pribadi, sosial, intelektual, moral dan spiritual. Tanggung
jawab pribadi yang mandiri yang mampu memahami dirinya, mengelola dirinya,
mengendalikan dirinya, dan menghargai serta mengembangkan dirinya. Tanggung jawab
sosial diwujudkan melalui kompetensi guru dari lingkungan sosial serta memiliki
kemampuan interaktif yang efektif. Tanggung jawab intelektual diwujudkan melalui
penguasaan berbagai perangkat pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk
menunjang tugasnya. Tanggung jawab spiritual dan moral diwujudkan melalui
penampilan guru sebagai makhluk beragama yang perilakunya senantiasa tidak
menyimpang dari norma agama dan moral. Oleh karena itu guru yang profesional harus
selalu meningkatkan kualitas pembelajarannya. Untuk mengusulkan kenaikan pangkat
seorang guru diwajibkan membuat suatu karya ilmiah khususnya dalam bentuk PTK.
Karena pengembangan profesi yang dapat dilakukan oleh seorang guru bisa dilakukan
dengan cara membuat sebuah karya tulis ilmiah. Maka, penelitian dikelas dapat
dilaporkan sebagai karya ilmiah. Setiap tahun akan muncul permasalahan yang relative
berbeda sesuai dengan situasi dan kondisi yang ada. Sudah menjadi kewajiban seorang
guru melakukan PTK dari kelasnya sendiri dan berangkat dari permasalahannya sendiri,
kemudia didapatkan suatu solusi dari permasalahan tersebut, sehingga secara tidak
langsung telah terlibat dalam proses inovasi pembelajaran yang memang menjadi
tanggung jawab seorang pendidik.

Anda mungkin juga menyukai