Anda di halaman 1dari 3

UNIVERSITAS JAMBI

UJIAN AKHIR SEMESTER


SEMESTER GASAL TAHUN AKADEMIK 2020/2021

Hari, tanggal : Selasa, 27 Oktober 2020s


Mata Ujian : Evolusi
Prodi/ Semester/Kelas : S-1 Pendidikan Biologi/ V
Waktu : 60 menit
Dosen penguji : Dr. Ervan Johan Wicaksana, S.Pd., M.Pd., M.Pd.I

Petunjuk:
1. Kerjakan pada Microsoft Word, A4, Font 12 Times New Roman, Spasi 1,5, Margin 3,3,3,3 !
2. Tulis Nama & NIM Anda serta Mata Kuliah yang diujikan di pojok kanan atas.
3. Format Word diberi nama file (No absen dan Nama lengkap).
4. Jawablah secara singkat dengan kalimat Anda sendiri! (max 5 kalimat berpola SPOK).
5. Jawaban tidak boleh lebih dari 2 halaman kertas A4 di file word.
6. Kerjakan secara mandiri dan penuh kejujuran!
7. Penskoran: soal no. 1 s/d 5 skor max 20 poin
Kejujuran menentukan kelulusan (file jawaban akan di scan).

Soal:

Jawablah dengan jawaban yang paling tepat secara singkat, padat dan jelas, sertai dengan
teori pendukung (dari buku dan jurnal).

1. Ratusan tahun sebelum Jean Baptiste de Lamarck dan Charles Darwin mencetuskan teori evolusi, ada
beberapa cendikiawan Muslim diantaranya Ibnu Khaldun dan Ibnu Miskawaih Alfarabi membuat
papper, yang salah satu isinya yaitu manusia tercipta dari proses evolusi. Papper tersebut terinspirasi
dari Al-Qur’an yang menyebutkan penciptaan manusia dimulai dari penciptaan satu orang (Adam)
setelah itu diciptakan pasangannya (Hawa), dan dari keduanya (Adam dan Hawa) mendapatkan anak
keturunannya (laki-laki dan perempuan). Dalam proses penciptaan tersebut manusia diciptakan dari
bahan sari pati tanah,(mineral), lalu disimpan dalam tulang sulbi Bapak dan rahim Ibu, kemudian
dari tulang sulbi Bapak diciptakan jutaan sperma (mani). Dari keduanya dijadikan segumpal darah
(zigot, morula, blastrula, gastrula), lalu menjadi segumpal daging, dijadikan tulang belulang yang
dibungkus dengan daging (embrio). Kemudian disempurnakan pendengaran, penglihatan & hati
(mengalami proses) dan dihembuskan nyawa/ ruh (menjadi janin). Proses tersebut di tempat yang
kokoh dan berada dalam tiga kegelapan/ lapis (kegelapan dalam perut, kegelapan dalam rahim, dan
kegelapan dalam selaput/ membrane yang melindungi janin dalam Rahim). Setelah dijadikan susunan
tubuh yang seimbang dan sempurna (dalam kandungan), kemudian dilahirkan pada waktu yang telah
ditentukanNya (lahir bayi) menjadikannya makhluk yang (berbentuk) lain. Individu tersebut
bertumbuh dan berkembang menjadi anak-anak, remaja, dewasa,bertemu pasangan, diciptakan lagi
keturunan lain, begitu seterusnya
Bagaimana menurut pendapat Anda mengenai hal tersebut sertai dengan teori yang ada?
2. 251 juta tahun silam Pangaea mulai terpecah menjadi Laurasia dan Gondwana menyebabkan
isolasi geografis dalam skala kolosal. Seiring massa-massa daratan mengambang menjauh, setiap
benua menjadi ajang evolusi terpisah seiring berubahnya iklimnya dan berdivergensinya organisme-
organismenya. Kemudian 65 juta tahun silam, lempeng benua tersebut mengalami gerakan tektonik
dan bertumbukan menjadi Eurasia, Afrika, Amerika Selatan, India Madagaskar, Antartika dan
Australia. Lalu Eurasia bertumbukan dengan India dan menjadi tatanan lempeng benua seperti
sekarang ini.
Bagaimana menurut pendapat Anda mengenai hal tersebut sertai dengan teori yang ada?
3. Adanya seleksi alam memaksa makhluk hidup untuk beradaptasi. Secara umum terdapat empat jenis
seleksi alam, yaitu seleksi berarah (directional selection); selesi didruptif; seleksi penstabilisasi
(stabilizing selection); seleksi seksual. Adanya keunggulan suatu alel melebihi alel yang lain
menyebabkan adanya kemampuan memperbaiki individu baik dari tingkat sel sampai tingkat organ
untuk menyesuaikan dengan perubahan lingkungan yang terjadi. Akibat dari hal tersebut
menyebabkan adanya kecocokan individu dengan lingkungan. Individu yang demikian tersebut
dinamakan individu yang sintas. Kesintasan individu bukan merupakan persaingan individu satu
melawan individu lainnya, akan tetapi survival of the fittest yaitu kesintasan bagi yang paling bugar.
Perubahan tersebut menjadikan evolusi adaptif dari suatu proses dinamis alam yang berkelanjutan.
Keberhasilan dalam bereproduksi menjadi kunci dalam keberhasilan evolusi. Dengan bereproduksi
yang menghasilkan keturunan yang fertile juga berarti secara otomatis meneruskan gen aslinya dan
gen yang termodifikasi karena perubahan lingkungan kepada generasi berikutnya.s
Bagaimana menurut pendapat Anda mengenai hal tersebut sertai dengan teori yang ada?
4. Rekam fosil mengungkapkan bahwa riwayat evolusi kehidupan di bumi bersifat episodik, dengan
periode yang relative stabil dan lama. Para saintis mencatat ada lima kepunahan masal terjadi selama
540 juta tahun. Lima kepunahan tersebut dinamakan perubahan besar, karena antara 50% sampai 90%
kehidupan di bumi mendadak lenyap. Dalam 400 tahun terakhir tercatat lebih dari 1000 spesies telah
punah. Dalam evolusi kita mengenal adanya tiga hal yaitu mikroevolusi, spesiasi dan makroevolusi.
Bagaimana menurut pendapat Anda mengenai hal tersebut sertai dengan teori yang ada?
5. Beberapa kesalahpahaman mengenai teori evolusi kerap kali muncul ketika orang tidak mempelajari
teori evolusi secara menyeluruh (hanya parsial saja). Diantara kesalahfahaman yang menjadi hoax
yaitu Simpanse adalah leluhur manusia. Jika simpanse adalah leluhur manusia, mengapa simpanse
masih ada sampai sekarang? Hoax mitos tersebut tersangkal ketikasatu tim di Etiopia menemukan
hominin berjenis kelamin wanita (Australopithecus afarensis) dengan julukan Lucy yang berusia 3,24
juta tahun yang lalu memiliki otak kecil dan berjalan dengan dua kaki. Spesies dari genus
Australopithecus, yang hidup 4 juta tahun yang lalu berjalan tegak dan memiliki tempurung otak yang
kecil. Begitu pula dengan fosil Paranthopus bosei dan Paranthopus robustus (2,4-1,4 juta tahun yang
lalu) serta Ardipithecus ramidus (hominin tertua 5,7-4,5 juta tahun yang lalu) juga berjalan tegak
dengan dua kaki dan mempunyai otak kecil. Pembesaran otak manusia pada Homo habilis terjadi
kemudian sekitar 2,4 juta tahun yang lalu. Homo erectus adalah spesies yang memperluas wilayah
jelajah manusia dari tempat kelahirannya di Afrika ke benua-benua lain. Homo erectus memunculkan
keturunan-keturunan regional yang beranekaragam (mempunyai ciri khas sesuai daerahnya).
Keturunannya diantaranya Homo neanderthalensis (Netherland) dan Homo sapiens (Asia).
Bagaimana menurut pendapat Anda mengenai hal tersebut sertai dengan teori yang ada?

Selamat mengerjakan!
Nb:
1. Pengumpulan jawaban dijadikan satu folder (urut absen)
2. Format Word diberi nama file No absen dan Nama lengkap
3. Pengumpulan ke dosen dikirimkan oleh ketua tingkat dengan cara di emailkan ke
ervan_jw@unja.ac.id sebelum hari Selasa jam 10.00 wib.
4. Pengiriman lewat dari jam tersebut akan berbeda dalam penilaian.

Anda mungkin juga menyukai