Anda di halaman 1dari 72

Mengenal Bagian Tubuh

Hewan dan Tumbuhan

Standar Kompetensi:

 Mengenal bagian-bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan
tumbuhan, serta berbagai tempat hidup makhluk hidup.

Kompetensi Dasar:

 Mengenal bagian-bagian utama hewan dan tumbuhan di sekitar rumah dan sekolah melalui
pengamatan.
 Mengidentifikasi perubahan yang terjadi pada pertumbuhan hewan (dalam ukuran) dan
tumbuhan (dari biji menjadi tanaman).

Semua makhluk hidup adalah ciptaan Tuhan. Makhluk hidup terdiri atas manusia, hewan,
dan tumbuhan. Setiap makhluk hidup mempunyai bagian-bagian tubuh yang berbeda-beda.
Masing-masing bagian tubuh memiliki kegunaan yang berbeda-beda. Tubuh manusia berbeda
dengan tubuh hewan, begitu pula hewan berbeda dengan tumbuhan. Perbedaan bagian-bagian
makhluk hidup disesuaikan dengan kegunaannya.

A. BAGIAN TUBUH HEWAN DAN KEGUNAANNYA

1. Bagian Tubuh Ikan

Ikan mempunyai bagian-bagian tubuh:

 Di kepala ikan ada mata dan mulut


 Ikan mempunyai dua insang
 Insang ada dalam kepala
 Insang di sebelah kanan dan kiri kepala
 Ikan juga mempunyai sirip
 Sirip ada di badan dan ekor
 Tubuh ikan ditutupi sisik
 Sisik ikan ditutupi sisik
 Sisik ikan berlendir
 Lender menyebabkan tubuh ikan licin
 Tubuh licin memudahkan ikan bergerak di air

Bagian-bagian tubuh ikan mempunyai kegunaan, antara lain sebagai berikut.

 Mata Untuk melihat


 Mulut Untuk memasukkan air dan makanan
 Sisik Untuk melindungi tubuh
 Insang Untuk bernapas
 Sirip Untuk berenang
 Ekor Untuk kemudi saat berenang

2. Bagian Tubuh Kucing

Kucing mempunyai bagian-bagian tubuh, antara lain sebagai berikut.

 Di kepala terdapat mata, telinga, hidung dan mulut


 Kucing mempunyai dua mata
 Kucing mempunyai dua telinga
 Kucing mempunyai satu hidung
 Di bawah hidung ada kumis dan mulut
 Tubuh kucing ditumbuhi rambut
 Kucing mempunyai empat kaki
 Di ujung kaki ada kuku yang tajam
 Kuku kucing disebut cakar
 Kucing juga mempunyai ekor

Bagian-bagian tubuh kucing mempunyai kegunaan, antara lain sebagai berikut.

 Mata Untuk melihat


 Telinga Untuk mendengar
 Hidung Untuk mencium bau
 Mulut Untuk makan
 Rambut Untuk melindungi tubuh dari suhu dingin
 Kaki Untuk berjalan dan melompat
 Cakar Untuk menangkap mangsa

3. Bagian Tubuh Burung

Burung mempunyai bagian-bagian tubuh:

 Kepala burung terdapat patuk, mata dan telinga


 Kaki burung
 Sayap burung
 Bulu

Bagian-bagian tubuh burung mempunyai kegunaan, antara lain sebagai berikut.

 Mata Untuk melihat


 Telinga Untuk mendengar
 Paruh Untuk makan
 Sayap Untuk terbang
 Bulu Untuk melindungi tubuh dari suhu dingin

4. Bagian Tubuh Semut

Semut mempunyai bagian-bagian berikut.

 Tubuh semut terdiri dari kepala, badan, dan perut


 Kepala semut terdapat antenna dan mata
 Badan semut terdapat kaki yang jumlahnya enam

Bagian-bagian tubuh semut mempunyai kegunaan, antara lain sebagai berikut.

 Antena semut digunakan untuk mencari makanan


 Kaki semut digunakan untuk merayap
 Semut bergerak dengan merayap
B. BAGIAN TUMBUHAN DAN KEGUNAANYA

Tumbuhan mempunyai bagian-bagian tubuh utama, yaitu akar, batang, daun, bunga, buah,
dan biji.

 Bunga : Sebagai alat perkembangbiakan


 Daun : Bertugas memasak makanan
 Buah : Untuk menyimpan cadangan makanan
 Batang : Untuk menopang tubuh tumbuhan
 Akar : Untuk menyerap air dan bahan makanan dari dalam tanah

1. Akar
 Akar terletak paling bawah di dalam tanah
 Akar berguna untuk mencari makanan
 Akar berguna untuk menguatkan tegaknya pohon
 Bentuk akar bermacam-macam, antara lain akar tanggung, serabut, dan akar gantung.

2. Batang
 Batang terletak di atas akar
 Batang tumbuhan bemacam-macam
 Ada tumuhan yang batangnya bercabang
 Cabang batang disebut dahan, contohnya pohon jambu
 Cabang dahan disebut ranting
 Ada tumbuhan yang batangnya tidak bercabang, contohnya pohon jambu

3. Daun

 Umumnya berwarna hijau


 Daun tumbuh pada batang
 Daun juga tumbuh pada dahan dan ranting
 Bentuk daun bermacam-macam
 Ada daun kecil, lebar, dan memanjang

4. Bunga

 Bunga tumbuh pada batang


 Warna bunga bermacam-macam
 Ada bunga yang berwarna putih
 Ada bunga yang berbau harum
 Bunga berguna sebagai alat perkembangbiakan

5. Buah dan Biji


 Ada buah yang bisa dimakan, contohnya: mangga, jambu
 Di dalam buah dan biji
 Ada buah berbiji banyak, contohnya: papaya dan sirsak
 Ada buah berbiji satu, contohnya: mangga dan rambutan

C. PERTUMBUHAN HEWAN DAN TUMBUHAN

Pertumbuhan adalah perubahan yang terjadi dari ukuran tubuh yang kecil menjadi besar.
Hewan tumbuh dengan cara bertelur dan beranak.
1. Pertumbuhan Ayam
Ayam berkembang biak dengan cara bertelur.
 Telur ayam dierami induknya
 Telur tersebut dierami selama 21 hari
 Setelah dierami telur akan menetas menjadi anak ayam
 Tubuh anak ayam mula-mula kecil, kemudian menjadi ayam dewasa.

2. Pertumbuhan sapi
 Induk sapi melahirkan anak sapi
 Anak sapi akan tumbuh menjadi sapi dewasa

3. Pertumbuhan Kucing
Kucing mengalami pertumbuhan
 Tubuh anak kucing mula-mula kecil
 Tubuhnya semakin lama semakin tinggi dan besar
 Berat badannya semakin bertambah
 Rambuutnya yang tipis bertambah
 Tubuhnya semakin panjang dan tinggi
 Lama kelamaan menjadi kucing dewasa

4. Pertumbuhan Tanaman
Pertumbuhan tanaman melalui : biji, umbi, batang, dan daun

 Biji tumbuh menjadi kecambah


 Dari kecambah akan tumbuh akar
 Akar akan semakin panjang
 Setelah itu tumbuh batang dan daun
 Awalnya batang pendek dan kecil
 Lama-lama batang itu memanjang
 Pada batang tumbuh cabang
 Pada cabang tumbuh ranting
 Daun tumbuhan makin lebar dan banyak

 Tumbuhan yang ditanam dengan biji. Contohnya: mangga, padi, kacang


 Tumbuhan yang ditanam dari batangnya. Contoh: singkong, tebu
 Tumbuhan yang ditanam dari umbinya. Contoh: wortel, kunyit, dan jahe
 Tumbuuhan yang ditanam dari daunnya. Contoh: cocor bebek

Soal & Pembahasan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Tumbuh merupakan salah satu ciri dari …


a. gunung
b. batuan
c. makhluk hidup

Pembahasan;

Ciri makhluk hidup antara lain adalah tumbuh dan berkembang biak. Tumbuh artinya
perubahan yang terjadi dai ukuran tubuh yang kecil menjadi besar. Berkembang biak artinya
berkembang dan lebih banyak. Setiap makhluk hidup mempunyai bagian-bagian tubuh yang
berbeda-beda, memiliki kegunaan yang berbeda-beda pula.

Jadi jawaban yang sesuai adalah tumuh merupakan salah satu ciri dari makhluk hidup.

Jawaban: C.

2. Biji yang ditanam tumbuh menjadi …


a. kecambah
b. batang
c. biji

Pembahasan:

Pertumbuhan tanaman dengan biji dimulai dari biji tumbuh menjadi kecambah. Dari
kecambah akan tumbuh akar. Akar makin panjang, setelah itu tumbuh batang dan daun.

Awalnya pendek dan kecil lama-lama batang memanjang. Pada batang tumbuh cabang,
pada cabang tumbuh ranting.

Jadi jawaban yang sesuai adalah biji yang ditanam tumbuh menjadi kecambah.
Jawaban: A.

3. Ayam berkembang biak dengan …


a. melahirkan
b. bertelur
c. bertunas

Pembahasan:

Ayam mengalami pertumbuhan, ayam berkembang biak dengan cara bertelur. Telur ayam
dierami induknya selama kurang lebih 21 hari. Setelah dierami, telur akan menetas menjadi
anak ayam. Tubuh anak ayam mula-mula kecil, anak ayam tumbuh semakin besar menjadi
ayam dewasa.

Jadi jawaban yang sesuai adalah ayam berkembang biak dengan bertelur.

Jawaban: B.

4. Bunga berguna untuk …


a. persemaian
b. pertumbuhan
c. perkembangbiakan

Pembahasan:

Bagian-bagian tumbuhan dan fungsinya:

 Bunga Sebagai alat perkembangbiakan


 Daun Sebagai tempat untuk membuat makanan/fotosintesis
 Buah Untuk menyimpan cadangan makanan
 Batang Untuk menopang tubuh tumbuhan
 Akar Untuk menyerap air dan bahan makanan dari dalam tanah

Jadi jawaban yang sesuai adalah bunga berguna untuk perkembangbiakan

Jawaban: C.

5. Bagian tubuh semut yang berfungsi untuk mencari makanan disebut …


a. kepala
b. antena
c. mata

Pembahasan:

Tubuh semut terdiri dari kepala, badan, dan perut. Bagian-bagian tersebut memiliki fungsi
yang berbeda-beda, yaitu:

 Kepala semut terdapat antena dan mata. Antena semut berfungsi untuk mencari
makanan.
 Badan semut terdapat kaki yang jumlahnya enam. Kaki semut berfungsi untuk merayap.

Dengan demikian, bagian tubuh semut yang berfungsi untuk mencari makanan disebut
antena.

Jawaban: B

Ulangan 1 Pokok Bahasan:


Mengenal Bagian Tubuh
Hewan Dan Tumbuhan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Kura-kura berkembang biak dengan cara …


a. beranak
b. melahirkan
c. bertelur

2. Telur burung dihasilkan oleh …


a. burung dewasa
b. anak burung
c. burung betina

3. Bagian tumbuhan yang berwarna-warni adalah …


a. buah
b. daun
c. bunga

4. Biji terdapat di dalam …


a. buah
b. bunga
c. tunah

5. Anak kucing yang baru lahir bulunya …


a. kaku
b. kasar
c. halus
6. Kecambah berasal dari …
a. tunas
b. buah
c. biji

7. Ciri-ciri kucing yang tumbuh adalah …


a. tubuhnya semakin besar
b. rambutnya semakin tipis
c. berat badannya berkurang

8. Pertumbuhan pada tanaman menyebabkan batangnya bertambah …


a. kecil
b. panjang
c. lurus

9. Ranting merupakan cabang dari …


a. batang
b. dahan
c. bunga

10. Burung terbang dengan menggunakan …


a. sayap
b. kaki
c. sirip

11. Telur yang dierami akan …


a. pecah
b. menetas
c. matang

12. Hewan yang mengalami pertumbuhan dari kecil menjadi …


a. lebih kecil
b. besar
c. banyak

13. Hewan berikut yang melahirkan adalah …


a. sapi
b. burung
c. bebek

14. Bagian tumbuhan yang berwarna hijau adalah …


a. bunga
b. daun
c. akar
15. Akar tumbuhan berguna untuk …
a. mengalirkan air
b. menyerap air
c. menyimpan makanan

16. Hewan yang tidak mempunyai kaki adalah …


a. ayam
b. burung
c. cacing

17. Bagian tumbuhan yang dapat ditanam adalah …


a. daun
b. buah
c. bunga

18. Tumbuhan enceng goncok hidup di …


a. air
b. pot
c. tanah

19. Tumbuhan enceng gondok hidup di …


a. bayam
b. belimbing
c. padi

20. Jika akar tidak berfungsi, tumbuhan akan …


a. mati
b. hidup
c. tumbuh

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan benar!

1. Ayam berkembang biak dengan …

2. Kucing berkembang biak dengan …

3. Katak bergerak menggunakan …

4. Anak ayam berasal dari …

5. Bagian tumbuhan yang ada di dalam tanah disebut …


6. Dahan merupakan cabang dari …

7. Burung terbang menggunakan …

8. Bunga melati berwarna …

9. Kucing mencium bau mangsanya menggunakan …

10. Ikan bernafas menggunakan …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Sebutkan 3 contoh hewan yang bertelur!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Apa perbedaan pertumbuhan ayam dan kucing?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Mengapa kupu-kupu dapat terbang?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Sebutkan bagian tubuh ikan!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Jelaskan fungsi batang pada tanaman!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...
…………………………………………………………………………………………………………...

Tempat Hidup Hewan dan


Tumbuhan

Standar Kompetensi:

 Mengenal bagian-bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan
tumbuhan, serta berbagai tempat hidup makhluk hidup.

Kompetensi Dasar:

 Mengidentifikasi berbagai tempat hidup makhluk hidup (air, tanah, dan tempat lainnya).

Tempat hidup hewan dan tumbuhan ada di berbagai tempat. Tumbuhan ada yang hidup di
darat dan di air. Hewan juga ada yang hidup di air dan di darat.

A. Tempat Hidup Hewan

Tempat hidup hewan itu berbeda beda, ada yang didarat, ada yang di air, bahkan ada yang
di darat dan di air.

1. Hewan yang hidup di darat


o Hewan jinak ayam, sapi, kerbau, angsa (dipelihara oleh manusia).
o Hewan buas singa, ular, dan harimau.
o Hewan darat ada yang hidup di dalam tanah cacing dan rayap.
Cacing dapat menghancurkan sampah daun menjadi humus, humus membuat tanah
menjadi subur.
o Hewan juga ada yang hidup di pohon ulat dan belalang.

2. Hewan yang hidup di air

Hewan yang hidup di air adalah ikan.

o Ikan yang hidup di air tawar lele, mujair.


o Ikan yang hidup di air asin ikan hiu
o Ikan yang hidup di air payau bandeng

3. Hewan yang hidup di air dan di darat


Hewan yang hidup di air dan di darat disebut hewan amfibi, contohnya katak.
o Katak betina bertelur dan menetas menjadi berudu.
o Berudu hidup di air. Berudu bernafas dengan ingsang.
o Katak muda hidup di darat. Katak bernapas menggunakan paru-paru dan kulit.

B. Tempat Hidup Tumbuhan

1. Tumbuhan yang hidup di darat

Tumbuhan termasuk makhluk hidup. Tumbuhan yang hidup di darat disebut tumbuhan
darat. Tumbuhan yang hidup di darat bermacam-macam. Ada pohon mangga, pohon
beringin, dan pohon kelapa.
2. Tumbuhan yang hidup di air

Tumbuhan yang hidup di air : teratai, enceng gondok, semanggi.

Tumbuhan yang hidup dia air laut : rumput laut, bakau

3. Tumbuhan yang hidup di darat dan air

Tumbuhan yang hidup di darat dan di air kangkung.

4. Tumbuhan yang hidup menempel pada tumbuhan lain


o Tumbuhan yang menempel pada tumbuhan lain disebut parasit. Tumbuhan parasit
merugikan tumbuhan yang ditumpanginya, misalnya benalu dan tali putrid.

o Tumbuhan yang menempel pada tumbuhan lain tetapi tidak merugikan tumbuhan yang
ditumpanggi disebut tumbuhan epifit, misalnya anggrek dan tumbuhan paku.
Soal & Pembahasan

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Hewan darat yang hidup di dalam tanag adalah …


a. ulat
b. belalang
c. cacing

Pembahasan:

Tempat hidup hewan berbeda-beda. Ada yang hidup di darat, di air dan ada juga yang di
dalam tanah. Hewan darat yang hidup di dalam tanah adalah cacing dan rayap. Cacing
dapat mengahncurkan sampah daun menjadi humus. Humus membuat tanah menjadi
subur.

Jawaban: C.

2. Manusia sebagai ciptaan Tuhan yang paling sempurna. Manusia hidup di …


a. darat
b. air
c. tanah

Pembahasan:

Manusia hidup di darat. Manusia tidak dapat hidup di dalam air, tetapi manusia dapat
berada sangat lama di dalam air dengan baju dan perlengkapan khusus untuk menyelam.
Baju dan perlengkapan itu adalah tabung oksigen, baju selam, kaca mata selam dan kaki
katak.

Jawaban: A.
3. Tumbuhan yang hidup di air adalah …
a. kelapa
b. teratai
c. beringin

Pembahasan:

Tumbuhan yang hidup di darat dan air. Tumbuhan yang hidup di darat, contohnya kelapa
dan beringin. Tumbuhan yang dapat hidup di air antara lain sebagai berikut.

Tumbuhan yang hidup di laut (air) rumput laut dan bakau.


Tumbuhan yang hidup di air teratai, enceng gondok, dan semanggi.

Jawaban: B.

4. Hewan yang bisa hidup di darat dan di air adalah …


a. katak
b. cacing
c. belalang

Pembahasan:

Hewan yang dapat hidup di air dan di darat disebut hewan amfibi, contohnya adalah katak.
Sedangkan cacing hidup di dalam tanah dan belalang hidup di darat.

Jawaban: C.

5. Hewan yang hidup di darat adalah …


a. ikan lele
b. harimau
c. cacing

Pembahasan:

Hewan hidupnya berbeda-beda. Ada yang hidup di darat dan ada yang hidup di air bahkan
ada yang hidup di dalam tanah. Hewan yang hidup di darat antara lain: harimau, ayam,
sapi, kerbau, angsa dan lain-lain. Sedangkan ikan lele hidup di air dan cacing hidup di
dalam tanah. Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah harimau.

Jawaban: B.
Pokok Bahasan :
Ulangan 2 Tempat Hidup Hewan
Dan Tumbuhan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Ikan yang hidup di air tawar adalah …


a. ikan hiu
b. ikan lele
c. ikan bandeng

2. Rumput laut hidup di …


a. air
b. darat
c. tumbuhan lain

3. Hewan yang mendapat sebutan raja hutan adalah …


a. harimau
b. gajah
c. orang utan

4. Ikan yang hidup di laut adalah …


a. hiu, paus, dan lumba-lumba
b. emas, hiu, dan paus
c. mujaer, lele, dan cumi-cumi

5. Tumbuhan yang mendapat sebutan tumbuhan perintis adalah …


a. jamur
b. lumut
c. padi
6. Katak dapat hidup di dua alam, yaitu air dan …
a. gurun
b. darat
c. udara

7. Anggrek hidup di …
a. air
b. tanah
c. batang pohon

8. Hewan yang dapat dijumpai dalam kolam adalah …


a. ayam
b. cicak
c. ikan

9. Akuarium adalah tempat hidup …


a. kepiting
b. ikan
c. itik

10. Hewan di bawah ini hidup di …


a. danau
b. air tawar
c. air laut

11. Air payau cocok untuk hidup tumbuhan …


a. teratai
b. semanggi
c. bakau

12. Hewan berikut yang termasuk amfibi yaitu …


a. ular
b. cacing
c. salamander

13. Hewan berikut yang hanya dapat hidup di air yaitu …


a. ikan
b. katak
c. tikus

14. Tumbuhan yang hidup pada batang pohon yang lapuk adalah …
a. anggrek
b. benalu
c. jamur
15. Bagian teratai yang berada di air adalah …
a. akar
b. bunga
c. daun

16. Tempat hidup bagi makhluk hidup disebut …


a. tanah
b. habitat
c. anggrek

17. Tumbuhan yang merugikan tumbuhan lain contohnya …


a. benalu
b. teratai
c. anggrek

18. Jika teratai di tanam di darat maka akan …


a. hidup
b. tumbuh baik
c. mati

19. Tumbuhan yang hidup menempel pada tumbuhan lain adalah …


a. tali putri
b. ganggang
c. rumput

20. Tumbuhan yang bersifat epifit adalah …


a. teratai
b. pohon pisang
c. anggrek

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan benar!

1. Anggrek hidup dengan cara …

2. Ikan lele hidup di air …

3. Bandeng di pelihara di …

4. Semanggi hidup di air …

5. Tumbuhan yang hidup di tanah adalah …


6. Hewan yang hidup di tanah adalah …

7. Ulat hidup di …

8. Putrid malu tergolong tumbuhan …

9. Kangkung termasuk tanaman yang hidup di … dan …


10. Ikan yang hidup di air bernafas dengan …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Sebutkan 3 tumbuhan yang hidup di air!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Dari mana tali putri memperoleh makanan?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Sebutkan 5 hewan yang hidup di darat!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Apa yang terjadi jika ikan mujair dimasukkan ke laut?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Mengapa katak disebut sebagai hewan amfibi?

…………………………………………………………………………………………………………...
…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

Makhluk Hidup yang


Menguntungkan dan
Merugikan

Standar Kompetensi:

 Mengenal bagian-bagian utama tubuh hewan dan tumbuhan, pertumbuhan hewan dan
tumbuhan, serta berbagai tempat hidup makhluk hidup.

Kompetensi Dasar:

 Mengidentifikasi makhluk hidup yang menguntungkan dan membahayakan

Semua makhluk hidup adalah ciptaan Tuhan. Kita harus menjaga ciptaan Tuhan. Hutan
adalah ciptaan Tuhan. Di hutan terdapat berbagai macam tanaman dan hewan, kita harus
memanfaatkan hasil hutan dengan sebaik-baiknya. Kita tidak boleh merusak hutan. Hasil hutan
banyak sekali. Ada kayu, tumbuhan dan sebagainya. Ada tumbuhan yang menguntungkan ada
pula tumbuhan yang merugikan.

A. Hewan yang Menguntungkan dan Hewan yang Merugikan


1. Hewan yang menguntungkan

Banyak hewan yang menguntungkan.

o Hewan yang dagingnya bisa di makan ayam, sapi, dan kambing.


o Hewan yang dimanfaatkan telurnya ayam, itik, dan puyuh

o Hewan yang menghasilkan susu susu sapi


o Hewan yang bulunya dapat dimanfaatkan untuk bahan pakaian ulat sutra dan biri-
biri

o Hewan yang dimanfaatkan tenaganya kuda, sapi, dan kerbau

2. Hewan yang merugikan


o Hewan ada yang dapat merusak tanaman
- ulat dan belalang memakan dedaunan
- tikus memakan padi di sawah

Hewan juga ada yang membahayakan kalajengking (sengatan kalajengking


mengandung racun), ular (memiliki bisa, bisa ular sangat membahayakan)

B. Tumbuhan yang Menguntungkan dan yang Merugikan

Tumbuhan banyak di sekitar kita. Kita membutuhkan tumbuhan untuk memenuhi kebutuhan
makan kita. Ada tumbuhan yang menguntungkan, ada juga yang merugikan.
1. Tumbuhan yang menguntungkan
 Tumbuhan sebagai sumber makanan pokok padi, jagung, dan singkong.
 Tumbuhan yang menghasilkan sayuran bayam, kubis, dan wortel.
 Tumbuhan yang menghasilkan buah jeruk, pisang, dan papaya.
 Tumbuhan yang diambil kayunya pohon kelapa, jati, dan meranti.

Selain tumbuhan di atas, berikut adalah tumbuhan yang menguntungkan bagi kita, seperti
ditunjukkan gambar berikut.

Kapas untuk benang

Jahe untuk obat

Palem untuk hiasan

2. Tumbuhan yang merugikan


 Tumbuhan yang merugikan misalnya benalu dan gulma. Benalu menyerap makanan
tumbuhan lain, sedangkan gulma mengganggu tanaman pertanian.
 Tumbuhan juga ada yang berbahaya, misalnya kecubung mengandung racun dan
tumbuhan berduri juga berbahaya, karena dapat melukai.
Soal & Pembahasan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Hewan yang menguntungkan adalah …


a. tikus
b. rayap
c. sapi

Pembahasan:

 Sapi adalah hewan yang menguntungkan. Sapi bisa diambil dagingnya untuk kebutuhan
manusia. Sapi juga bisa diambil susunya untuk kebutuhan kesehatan manusia juga.
Kulit sapi juga bisa untuk makanan dan bisa dipakai untuk makanan dan bisa untuk
dijadikan kerajinan seperti tas kulit dan lainnya.
 Tikus dan rayap merupakan hewan yang merugikan manusia.

Jawaban: C.

2. Hewan yang merugikan adalah …


a. sapi
b. ayam
c. tikus

Pembahasan:

 sapi dan ayam merupakan hewan yang menguntungkan manusia


 tikus merupakan hewan yang merugikan manusia.
- Tikus merupakan hewan yang suka memakan padi di sawah, sehingga dapat
menyebabkan gagal panen.
- Tikus dapat menularkan penyakit leptospirosis melalui air yang telah terkontaminasi
dengan air kencing tikus.

Jawaban: C.
3. Tumbuhan yang menguntungkan adalah …
a. putri malu
b. wortel
c. gulma

Pembahasan:

Tumbuhan yang menguntungkan manusia, salah satunya adalah wortel. Wortel banyak
mengandung vitamin A sehingga sangat bermanfaat untuk kesehatan manusia.

Manfaat worten bagi kesehatan manusia antara lain adalah:

 mungarangi resiko kanker


 meningkatkan sistem kekebalan tubuh manusia
 menjaga kesehatan mata manusia

Jawaban: B.

4. Tumbuhan yang merugikan yaitu …


a. pohon pisang
b. singkong
c. benalu

Pembahasan:

 singkong dan pohon pisang merupakan tumbuhan yang menguntungkan


 tumbuhan yang merugikan pada pilihan jawaban adalah benalu. Benalu dapat
mengakibatkan tumbuhan lain mati. Benalu adalah tumbuhan yang merugikan karena
benalu adalah tumbuhan yang menempel pada tumbuhan lain yang bersifat menyerap
makanan tumbuhan lain atau tumbuhan yang ditempelinya. Sehingga lama kelamaan
tumbuhan yang ditempelinya akan mati.

Jawaban: C.

5. Cacing tanah termasuk hewan yang menguntungkan karena …


a. menghasilkan telur
b. menggemburkan tanah
c. memakan nyamuk

Pembahasan:

Cacing merupakan salah satu contoh hewan yang hidup di dalam tanah. Hewan ini adalah
salah satu hewan yang menguntungkan yang hidupnya di dalam tanah. cacing membuat
tanah menjadi gembur sehingga tanah yang gembur akan subur jika ditanami tanaman.
Tanaman bermanfaat bagi kita, bisa menghasilkan keuntungan buat kita.

Jawaban: A.
Pokok Bahasan :
Ulangan 3 Makhluk Hidup Yang
Menguntungkan Dan Merugikan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Semua kelapa yang sudah tua dapat dijadikan …


a. santan
b. sirup
c. sayur

2. Semua dari tumbuhan bermanfaat adalah …


a. pohon kelapa
b. pohon jambu
c. pohon mangga

3. Cacing hidup di …
a. air
b. pasir
c. dalam tanah

4. Hewan yang menghasilkan susu bergizi adalah …


a. kelinci
b. sapi
c. ayam

5. Tumbuhan yang dapat dibuat susu adalah …


a. beras
b. jeruk
c. kedelai

6. Lalat dapat menyebabkan penyakit …


a. perut
b. demam
c. pes
7. Berikut ini kelompok hewan berbahaya adalah …
a. ayam, sapi, kambing
b. buaya, anjing, harimau
c. sapi, kerbau, kuda

8. Tumbuhan … dapat menyebabkan tumbuhan lain mati


a. benalu
b. anggrek
c. kelapa

9. Penyakit pes disebabkan oleh …


a. tikus
b. ular
c. nyamuk

10. Beras berasal dari tumbuhan …


a. pisang
b. kelapa
c. padi

11. Tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai hiasan adalah …


a. jahe
b. putri malu
c. anggrek

12. Pohon mangga menghasilkan …


a. buah
b. batang
c. akar

13. Domba dapat menghasilkan …


a. bulu
b. telur
c. gigi

14. Cacing tanah termasuk hewan yang menguntungkan karena …


a. menghasilkan telur
b. menggemburkan tanah
c. memakan nyamuk

15. Tumbuhan yang digunakan untuk peneduh jalan adalah …


a. beringin
b. jagung
c. kelapa

16. Tumbuhan berikut yang dapat dipakai sebagai obat adalah …


a. temulawak
b. gulma
c. benalu

17. Tumbuhan yang merugikan yaitu …


a. benalu
b. mawar
c. pohon mangga

18. Pohon pisang menghasilkan …


a. batang
b. akar
c. buah

19. Bagian pohon kelapa yang digunakan untuk membangun rumah adalah …
a. daun
b. akar
c. batang

20. Wortel dimanfaatkan untuk …


a. hiasan
b. sayuran
c. makanan pokok

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan benar!

1. Tanaman jagung dapat menghasilkan …

2. Tumbuhan kecubung mengandung …

3. Ular adalah hewan yang …

4. Orang banyak memelihara lebah untuk diambil …

5. Kunyit dan kencur digunakan untuk …

6. Phon rambutan dimanfaatkan untuk diambil …

7. Kubis dimanfaatkan sebagai …


8. Bunga anggrek bermanfaat untuk …

9. Tanaman tebu digunakan untuk membuat …


10. Bahan pakaian dihasilkan oleh tanaman …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Sebutkan 3 contoh hewan yang merugikan!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Mengapa ular berbahaya?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Sebutkan 3 tumbuhan yang menghasilkan buah!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Mengapa lalat dapat menyebabkan sakit perut?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Sebutkan 3 macam tumbuhan yang menghasilkan sayuran!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...
Mengenal Benda

Standar Kompetensi :

 Mengenal berbagai bentuk benda dan kegunaannya serta perubahan wujud yang
dialaminya

Kompetensi Dasar:

 Mengidentifikasi ciri-ciri benda padat dan cair yang ada di lingkungan sekitar
 Menunjukkan perubahan bentuk dan wujud benda (plastisin/tanah liat/adonan tepung)
akibat dari kondisi tertentu
 Mengidentifikasi benda benda yang dikenal dan kegunaannya melalui pengamatan

Perhatikan benda-benda yang ada disekitar !

Ada kursi, meja, lemari, air, sirup, dan benda-benda yang lain. Benda-benda tersebut
sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan bentuknya, ada benda padat,
cair, dan gas.

A. Ciri-Ciri Benda

Berdasarkan bentuknya, benda dibedakan menjadi tiga, yaitu padat, cair, dan gas. Masing-
masing bentuk memiliki ciri-ciri khusus.

1. Benda Padat
 Benda padat bentuknya tetap meskipun dipindah tempatnya, contohnya pensil.
Pensil diatas meja berbentuk silinder, jika dipindahkan ke dalam gelas bentuk pensil
tetap silinder.
 Benda padat bersifat keras. Benda padat tidak dapat ditekan, tetapi ada benda padat
yang lunak, contohnya tanah liat.

2. Benda Cair
 Di sekitar kita banyak benda cair, misalnya air, minyak, sirup, kecap, dan susu.
 Bentuk benda cair berubah-ubah bentuknya sesuai wadahnya.
 Jumlah benda cair tetap walau dipindah.
 Dapat mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang lebih rendah.

Air di dalam botol bentuknya seperti botol, air yang berada di dalam gelas bentuknya
juga seperti gelas.

B. Perubahan Pada Benda

Bentuk benda padat berubah. Ukuran benda juga dapat. Ada banyak cara untuk mengubah
bentuk benda. Wujud benda juga dapat berubah.

1. Contoh Perubahan Bentuk Benda


 Plastisin plastisin dapat diubah menjadi mainan boneka, mobil-mobilan dan lainnya.
 Tanah liat tanah liat dapat dibuat menjadi genting, pot bunga.
 Adonan tepung lembek dan lunak, adonan tepung bisa dibuat sesuai keinginan, adonan
tepung bisa diubah menjadi kue.

2. Contoh Perubahan Wujud Benda


 Benda padat dapat berubah wujud menjadi benda cair, misalnya es batu yang dibiarkan
di udara terbuka lama kelamaan akan menjadi air. Perubahan wujud benda dari bentuk
padat menjadi cair disebut mencair.
 Benda cair dapat berubah wujud menjadi benda padat, misalnya air dalam plastic
dimasukkan dalam freezer, lama kelamaan akan menjadi padat. Perubahan wujud zat
dari cair menjadi padat disebut membeku.
 Contoh perubahan benda padat menjadi benda cair, antara lain:
- Es krim adalah benda padat. Es krim dapat berubah wujud dari padat menjadi cair.
Benda mencair karena dipanaskan.
- Es dapat berubah wujud menjadi air karena terkena udara panas. Es adalah benda
padat, bila dibiarkan dalam udara terbuka maka lama kelamaan akan mencair
menjadi air.

 Contoh perubahan benda cair menjadi padat.


Air yang cair berubah menjadi padat. Benda cair menjadi padat disebut membeku.
Benda membeku karena di didinginkan.

C. Kegunaan Benda

1. Kegunaan benda di rumah

 Lemari untuk menyimpan baju


 Kompor untuk memasak
 Sapu untuk menyapu
 Sepeda untuk sarana transportasi
 Baju untuk melindungi tubuh
 Tas untuk tempat buku
 Ember untuk menampung air
 Piring untuk makan
 Kursi untuk duduk

2. Kegunaan benda di sekolah


 Kapur tulis untuk menulis di papan tulis
 Pensil untuk menulis di buku
 Penggaris untuk menggaris
 Tas sekolah untuk membawa buku
 Buku tulis untuk menulis
Soal & Pembahasan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Benda cair mempunyai sifat …


a. mudah retak
b. mudah pecah
c. mengalir

Pembahasan:

Benda cair di sekitar kita antara lain: air, minyak, sirup, kecap, dan susu. Benda cair
memiliki sifat-sifat berikut.

 Bentuk benda cair berubah-ubah sesuai dengan bentuk wadahnya, misalnya air di
dalam botol bentuknya seperti botol.
 Jumlah benda cair tetap walau dipindah
 Dapat mengalir dari tempat yang permukaannya tinggi ke tempat yang permukaannya
lebih rendah.

Jawaban: C.

2. Benda padat menjadi cair disebut …


a. mencair
b. membeku
c. mengalir

Pembahasan:

Benda dapat berubah wujud bila dipanaskan. Benda padat dapat berubah menjadi cair
karena suhu benda dinaikkan. Perubahan wujud zat dari padat menjadi cair disebut
mencair. Contoh es batu dapat berubah menjadi air bila dibiarkan di tempat terbuka.
Sedangkan perubahan wujud benda dari cair menjadi padat disebut membeku.

Jawaban: A.

3. Benda membeku karena di …


a. panaskan
b. dinginkan
c. biarkan saja

Pembahasan:

Benda dapat berubah wujud bila suhu benda diturunkan (didinginkan). Perubahan wujud
benda dari bentuk cair menjadi padat disebut membeku. Contohnya air yang cair berubah
menjadi padat, bila suhu air diturunkan (didinginkan) dalam freezer (kulkas) selama
beberapa jam.

Jawaban: B.

4. Benda yang digunakan untuk menulis adalah …


a. pensil
b. penggaris
c. penghapus

Pembahasan:

Setiap benda mempunyai kegunaan, misalnya benda yang digunakan untuk menulis adalah
pensil. Selain pensil, penggaris digunakan untuk menggaris, penghapus digunakan untuk
menghapus atau membersihkan papan atau buku dari tulisan.

Jawaban: A.

5. Mentega akan mencair bila di …


a. dinginkan
b. taruh di kulkas
c. panaskan

Pembahasan:

Benda dapat berubah wujud bila dipanaskan. Benda padat dapat berubah menjadi cair
karena suhu benda dinaikkan. Perubahan wujud zat dari padat menjadi cair disebut
mencair. Mentega adalah benda padat. Mentega bisa berubah menjadi cair bila dipanaskan.
Mentega yang sudah mencair bisa dipakai untuk menggoreng atau memasak.

Jawaban: C.
Ulangan 4 Pokok Bahasan :
Mengenal Benda

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Perhatikan data berikut!


(1) Batu
(2) Minyak
(3) Kecap
(4) Sirup
Wujud benda-benda pada data di atas secara berturut-turut adalah …
a. padat, cair, padat, dan cair
b. padat, padat, cair, dan cair
c. padat, cair, cair, dan cair

2. Uang logam dilemparkan ke dalam kolam bentuknya …


a. tetap
b. berubah
c. seperti kolam

3. Air bisa berubah menjadi es jika …


a. dipanaskan
b. didinginkan
c. dibiarkan

4. Ciri-ciri benda padat adalah …


a. bentuknya tetap
b. beratnya berubah
c. bentuknya berubah

5. Bentuk plastisin bulat yang ditekan berubah menjadi …


a. bulat
b. cembung
c. gepeng

6. Benda yang digunakan untuk membawa buku adalah …


a. lemari
b. tas
c. laci

7. Bentuk benda padat selalu …


a. tetap
b. berubah
c. seperti tempatnya

8. Kecap merupakan benda …


a. cair
b. padat
c. gas

9. Kapas termasuk benda …


a. padat
b. gas
c. cair

10. Benda cair mempunyai sifat …


a. mudah retak
b. mudah pecah
c. mengalir

11. Air yang membeku disebut …


a. es
b. uap
c. batu

12. Air hujan merupakan contoh benda …


a. gas
b. padat
c. cair

13. Ketika minum kita menggunakan …


a. gelas
b. piring
c. magkok

14. Lilin yang dipanaskan akan …


a. mencair
b. menguap
c. membeku
15. Gambar di bawah ini digunakan untuk membersihkan …

a. halaman
b. lantai
c. meja

16. Kursi digunakan untuk …


a. tidur
b. duduk
c. berdiri

17. Benda padat akan mencair jika …


a. dibekukan
b. didinginkan
c. dipanaskan

18. Benda di bawah ini termasuk benda …

a. padat
b. cair
c. lunak

19. Mentega akan mencair bila …


a. dipanaskan
b. didinginkan
c. dibiarkan

20. Contoh benda padat yang lunak adalah …


a. guci
b. tanah liat
c. genting

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan jawaban yang benar!

1. Pensil, batu, dan meja merupakan benda …

2. Air yang dipanaskan akan …

3. Genting terbuat dari …

4. Air akan membeku jika disimpan …

5. Perhatikan gambar berikut!

Nama benda tersebut adalah …

6. Buku tulis digunakan untuk …

7. Memotong kertas menggunakan …

8. Es krim jika dipanaskan akan …

9. Air mengalir dari tempat yang lebih tinggi menuju tempat yang lebih …

10. Bensin yang dimasukkan ke dalam jerigen bentuknya seperti …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Sebutkan 3 benda yang terbuat dari tanah liat!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Sebutkan benda padat yang ada di kelasmu!


…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Sebutkan 3 contoh benda cair!

…………………………………………………………………………………………………………...

……………………………………………………………………………………………………..........

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Sebutkan benda yang dapat digunakan untuk berkomunikasi!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Bagaimana cara mengubah air menjadi es?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...
Ulangan Semester 1 Mata Pelajaran :
Ilmu Pengetahuan Alam

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Berikut ini hewan berkaki dua adalah …


a. ayam
b. sapi
c. kucing

2. Tempat hidup ikan hiu adalah …


a. kolam
b. laut
c. akuarium

3. Hewan yang hidup di dalam tanah adalah …


a. cacing
b. tikus
c. ular

4. Tumbuhan kecil menjadi besar, berarti tumbuhan itu …


a. beranak
b. tumbuh
c. berkembang biak

5. Bintang yang menghasilkan madu adalah …


a. kupu-kupu
b. lebah
c. nyamuk

6. Contoh tumbuhan epifit adalah …


a. jamur
b. benalu
c. anggrek

7. Alat berenang pada ikan adalah …


a. sirip
b. ekor
c. sisik

8. Benda yang bentuk dan ukurannya tetap jika dipindahkan adalah …


a. kue
b. minyak
c. kecap

9. Tempat hidup enceng gondok adalah …


a. darat
b. air
c. tumbuhan lain

10. Hewan yang hidup di air dan di darat disebut …


a. amfibi
b. mamalia
c. melata

11. Minyak goreng termasuk benda …


a. cair
b. padat
c. hidup

12. Es krim jika dipanaskan akan …


a. mencair
b. membeku
c. kering

13. Benda cair bentuknya …


a. tetap
b. berubah-ubah
c. tidak berubah

14. Keuntungan yang dapat diperoleh dari burung puyuh adalah …


a. susu
b. telur
c. bulu

15. Daun yang memiliki bentuk memanjang ialah …


a. daun kelapa
b. daun pinus
c. daun papaya

16. Daun pada tumbuhan berfungsi untuk …


a. tempat membuat makanan
b. pertumbuhan
c. perkembangbiakan

17. Benalu dan tali putrid hidup di …


a. darat
b. air
c. tumbuhan lain

18. Ranting merupakan cabang dari …


a. daun
b. buah
c. kecambah

19. Biji yang ditanam akan tumbuh menjadi …


a. bunga
b. buah
c. kecambah

20. Salamander disebut hewan …


a. amfibi
b. darat
c. air

21. Ikan lele hidup di air …


a. laut
b. waduk
c. tawar

22. Nyamuk dapat menyebabkan sakit …


a. pes
b. malaria
c. perut

23. Sapi mempunyai anak dengan cara …


a. menetas
b. melahirkan
c. bertelur

24. Hewan yang dimanfaatkan dagingnya adalah …


a. buaya
b. kuda
c. kambing

25. Tumbuhan yang merugikan adalah …


a. kapas
b. benalu
c. anggrek

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan benar!

1. Ular bergerak menggunakan …

2. Kambing menghasilkan …

3. Katak termasuk hewan …

4. Di dalam buah rambutan terdapat …

5. Peristiwa perubahan benda cair menjadi benda padat disebut …

6. Sapi merupakan hewan pemakan …

7. Bagian tubuh ikan yang digunakan untuk bernapas adalah …

8. Mentega jika … akan mencair.

9. Bagian tubuh ayam untuk mengambil makanan adalah …

10. Tentu hidup di …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Sebutkan 3 contoh benda cair!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Sebutkan 2 tanaman parasit!


…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Jelaskan pertumbuhan pada kucing!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Jelaskan ciri-ciri benda padat!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Hewan apa saja yang hidup di laut!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...
Sumber Energi
Dan Kegunaannya

Standar Kompetensi:

 Mengenal berbagai sumber energi yang sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari dan
kegunanannya.

Kompetensi Dasar:

 Mengidetifikasi sumber-sumber energi (panas, listrik, cahaya, dan bunyi) yang ada di
lingkungan sekitar.
 Mengidentifikasi jenis energi yang paling sering digunakan di lingkungan sekitar dan cara
menghematnya.

A. JENIS-JENIS SUMBER ENERGI

Sumber energy adalah segala sesuatu yang dapat menghasilkan tenaga. Ada berbagai
sumber energy yaitu sumber energi listrik dan sumber energy matahari. Energy menghasilkan
panas, cahaya, dan bunyi.

1. Energi Panas

Ada banyak alat yang menghasilkan panas, misalnya kompor, dispenser, setrika, dan oven.

 Kompor
- Kompor adalah alat untuk memasak.
- Kompor dapat menghasilkan panas.
- Jenis kompor ada beberapa macam, antara lain kompor minyak, kompor listrik, dan
kompor gas.

- Kompor mendapat energi dari minyak tanah


- Kompor listrik mendapat energi dari listrik
- Kompor gas mendapat energi dari gas

 Dispenser

- Dispenser untuk memanaskan air minum.


- Dispenser juga untuk mendinginkan air minum.
- Dispenser dapat menghasilkan panas.
- Dispenser mendapat energi dari listrik

 Setrika

- Setrika termasuk peralatan elektronik.


- Setrika untuk menghaluskan pakaian.
- Setrika juga untuk merapikan pakaian.
- Setrika dapat menghasilkan panas.
- Panas setrika diperoleh dari energi listrik.
- Listrik masuk ke setrika melalui kabel.

 Pemanggang roti atau oven


- Pemanggang roti juga disebut oven.
- Pemanggang roti menghasilkan panas.
- Alat ini membutuhkan energi listrik.
- Energi listrik diubah menjadi panas.
- Panas itu untuk memanggang roti.
- Ada juga alat pemanggang roti tradisional. Alat ini memperoleh panas dari api. Api
diperoleh dari pembakaran arang.

 Matahari
- Matahari sumber panas di bumi.
- Panasnya membuat suhu bumi stabil.
- Panas matahari untuk mengeringkan pakaian, padi, ikan, kerupuk, dan lain-lain.

2. Energi Cahaya

Beberapa alat menghasilkan cahaya adalah sebagai berikut.

 Lampu listrik

- Lampu dapat menghasilkan cahaya.


- Cahayanya menerangi ruangan.
- Kita dapat belajar dengan nyaman karena adanya cahaya.
- Setiap hari kita menyalakan lampu.
- Lampu dihubungkan dengan sumber energi listrik.

 Lampu minyak
- Lampu minyak bisa menghasilkan cahaya.
- Lampu mendapat energi dari minyak tanah.
- Lampu dinyalakan dengan membakar sumbunya.
- Jika minyak habis lampu akan padam.

 Lilin

- Lilin biasa digunakan jika lampu mati.


- Lilin menyala terang jika dinyalakan, caranya dengan membakar sumbunya.
- Lilin tidak akan padam sebelum habis.
- Lilin menghasilkan cahaya.
- Cahaya dapat menerangi ruangan, ruangan gelap menjadi terang.

 Senter
- Senter merupakan alat elektronik, senter juga menghasilkan cahaya.
- Senter memperoleh energi dari baterai.
- Cara menggunakan senter sangat mudah, dengan menekan tombol senter akan
menyala. Senter mudah dibawah kemana saja.

3. Energi Bunyi

Banyak alat elektronik menghasilkan bunyi, bunyi didapatkan dari sumber energi. Energi
yang digunakan adalah listrik sebagian ada yang menggunakan beterai.

 Radio
- Ayah suka mendengarkan radio. Dengan mendengarkan, ayah dapat memperoleh
berita dan hiburan musik.
- Radio dapat menghasilkan bunyi.
- Alat-alat music juga menghasilkan bunyi, misalnya gitar, piano, dan terompet.

 Televisi

- Televisi adalah alat elektronik.


- Televisi mengeluarkan bunyi dan cahaya.
- Bunyi dan cahaya, diperoleh dari energi.
- Televisi menggunakan energi listrik.

 Jam Beker
- Jam beker dapat menghasilkan bunyi.
- Jam beker bisa digunakan sebagai alarm, untuk membangunkan kita dari tidur.
- Jam beker dapat menunjukkan waktu.
- Jam beker dapat energi dari baterai.
B. Sumber Energi yang Sering Digunakan dan Cara Menghematnya

1. Matahari

Matahari sumber energy bagi semua makhluk hidup.


Matahari sumber energi panas dan cahaya.
Sumber energi matahari tidak terbatas, kecuali saat sedang mendung atau malam hari.
Saat itu telah suatu alat yang dapat menampung energi matahari yang dinamakan Sel
Surya.
Sinar matahari berguna bagi kita. Pakaian yang dijemur akan menjadi kering, karena
terkena panas matahari. Cobalah kamu berjalan waktu siang hari, kamu pasti akan
merasakan terik dan panas menyengat di kulit. Hal itu membuktikan bahwa matahari
menghasilkan panas.

2. Listrik
Listrik merupakan sumber energi.
Listrik adalah energi yang paling banyak dipakai. Hampir setiap rumah ada listrik. Cara
memakai listrik sangat mudah, alat listrik dihubungkan dengan kebel sehingga alat
tersebut dapat berfungsi.
Energi listrik tidak mencemari lingkungan.
Listrik untuk menghidupkan alat elektronik, misalnya televisi, radio, setrika dan lampu.
Menggunakan listrik harus hemat, menghemat listrik berarti menghemat uang.
Menggunakan listrik harus berhati-hati, karena bisa membahayakan keselamatan.
Energi listrik dapat dihasilkan oleh baterai.

3. Gas LPG (Elpiji)


Gas elpiji sumber energi panas. Gas elpiji sering digunakan untuk memasak. Jumlah
gas elpiji sangat terbatas, kita harus menghemat penggunannya.

4. Bensin dan Solar


Bensin dan solar merupakan sumber energi.
Bensin dan solar banyak digunakan kendaraan, mobil dan motor.
Bus dan truk banyak menggunakan solar.
Solar digunakan pada mesin disel.
Bensin dan solar mudah terbakar.
Bensin dan solar menghasilkan panas, mengeluarkan asap beracun.
Asap kendaraan berbahaya bagi kesehatan.
Bensin dan solar jumlahnya terbatas, kita harus menghemat kegunaannya.
Selain berhemat kita mengurangi polusi udara.

5. Kayu

Kayu merupakan sumber energy panas.


Kayu sering digunakan untuk memasak, untuk api unggun.
Kayu berasal dari tumbuh-tumbuhan. Kita harus menghemat penggunaan kayu.

6. Minyak Tanah
Minyak tanah digunakan digunakan pada lampu minyak.
Kompor juga menggunakan minyak tanah.
Minyak tanah jumlahnya juga terbatas, kita harus menghemat.
Soal & Pembahasan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Apakah sumber energi itu …


a. sumber makanan
b. tidur yang nyenyak
c. segala sesuatu yang menghasilkan tenaga

Pembahasan:

Sumber energi adalah sesuatu yang dapat menghasilkan tenaga. Ada berbagai sumber
energi listrik dan energi matahari. Energi menghasilkan panas, cahaya, dan bunyi.

Jawaban: C.

2. Peralatan untuk menghaluskan pakaian adalah …


a. kompor
b. setrika
c. lemari

Pembahasan:

Peralatan untuk menghaluskan pakaian adalah setrika. Setrika termasuk paralatan


elektronik. Setrika berfungsi untuk menghaluskan dan merapikan pakaian.
Jawaban: B.

3. Peralatan yang menghasilkan bunyi adalah …


a. setrika
b. radio
c. kompor

Pembahasan:

Sumber bunyi adalah peralatan yang dapat menghasilkan bunyi. Salah satu peralatan yang
menghasilkan bunyi adalah radio.

Jawaban: B.

4. Peralatan sebagai petunjuk waktu adalah …


a. jam beker
b. setrika
c. senter

Pembahasan:

Sumber energi yang menghasilkan buunyi, salah satunya adalah jam beker. Energi yang
diperoleh dari jam beker itu melalui baterai. Jam beker berfungsi sebagai petunjuk waktu
dan sebagai alarm untuk membangunkan kita dari tidur.

Jawaban: A.

5. Sumber energi yang digunakan untuk menyalakan mobil mainan adalah …


a. matahari
b. listrik
c. baterai

Pembahasan:

Sumber energi yang digunakan untuk menyalakan mobil mainan adalah baterai. Baterai
dapat mengubah energi kimia menjadi energi listrik.

Jawaban: C.
Pokok Bahasan :

Ulangan 5 Sumber Energi Dan


Kegunaannya

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Alat yang menghasilkan cahaya adalah …


a. lampu
b. piano
c. blender

2. Peralatan yang menghasilkan bunyi adalah …


a. setrika
b. radio
c. kompor

3. Peralatan yang menghasilkan panas …


a. dispenser
b. jam weker
c. kulkas

4. Senter memperoleh energi dari …


a. baterai
b. minyak
c. listrik
5. Sumber energi yang digunakan mobil adalah …
a. minyak tanah
b. bensin
c. gas

6. Contoh sumber energi panas adalah …


a. listrik
b. lampu
c. gitar

7. Radio adalah alat yang menghasilkan …


a. bunyi
b. panas
c. cahaya

8. Sumber energi yang paling banyak digunakan adalah …


a. baterai
b. solar
c. listrik

9. Sumber energi yang digunakan pada lampu sumbu adalah …


a. bensin
b. solar
c. minyak tanah

10. Peralatan sebagai petunjuk waktu adalah …


a. jam beker
b. setrika
c. senter

11. Kompor menghasilkan panas untuk …


a. mencuci
b. memasak
c. memukul

12. Sumber energi panas utama bagi kehidupan adalah …


a. bulan
b. mata
c. lampu

13. Benda dapat berbunyi jika …


a. bergetar
b. diam
c. berpindah

14. Kipas angin mampu menghasilkan energi …


a. panas
b. cahaya
c. gerak

15. Gitar dapat berbunyi jika …


a. dipukul
b. dipetik
c. ditiup

16. Sumber energi yang digunakan untuk menyalakan mobil mainan adalah …
a. matahari
b. listrik
c. baterai

17. Setrika dapat menghasilkan energi …


a. panas
b. cahaya
c. angin

18. Kincir air dapat bergerak karena adanya energi dari …


a. angin
b. aliran air
c. matahari

19. Tenaga yang kita gunakan untuk melakukan kegiatan diperoleh dari …
a. listrik
b. makanan
c. matahari

20. Alat music yang dibunyikan dengan cara digesek adalah …


a. biola
b. terompet
c. gitar

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar!

1. Kendaraan bermotor memperoleh energi dari …

2. Sumber energi panas alami adalah …


3. Setriks adalah peralatan yang menghasilkan …

4. Kompor gas mendapat energi dari …

5. Televisi menggunakan energi …

6. Sumber energi yang banyak digunakan sehari-hari adalah …

7. Lampu dinyalakan agar ruangan menjadi …

8. Untuk merapikan pakaian setelah dicuci kita menggunakan …

9. Jam tangan memerlukan sumber energi dari …

10. Apabila energi terus-menerus digunakan maka akan cepat …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Benda apa saja yang menghasilkan panas?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Tuliskan 3 peralatan yang menghasilkan cahaya!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Sebutkan peralatan yang dapat menghasilkan bunyi!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Apa kegunaan minyak tanah dan bensin?

…………………………………………………………………………………………………………...
…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Apa saja yang termasuk sumber energi?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

Matahari Sumber
Kehidupan

Standar Kompetensi:

 Mengenal peristiwa alam dan pengaruh matahari dalam kehidupan sehari-hari.

Kompetensi Dasar:

 Mengidentifikasi kenampakan matahari pada pagi, siang dan sore hari.


 Mengidentifikasi kegunaan panas dan cahaya matahari dalam kehidupan sehari-hari

A. Kenampakan Matahari

Matahari memancarkan cahaya ke bumi, matahari juga memancarkan panas ke bumi.


Munculnya matahari menandakan perubahan waktu, perubahan dari malam menjadi siang.
Matahari sangat penting bagi bumi, tanpa matahari bumi akan gelap. Matahari menghasilkan
panas dan cahaya. Panas matahari menghangatkan bumi.

1. Kedudukan Matahari
 Matahari terbit dari timur.
 Warna merah terlihat sedikit demi sedikit, setelah agak tinggi berubah kekuningan.
 Matahari selalu bergerak ke barat, matahari bergerak dengan perlahan-lahan.
 Matahari terbit sekitar jam 6 pagi, udara masih terasa sejuk belum terasa panas.
 Matahari selalu bergerak naik ke atas. Jam 12 siang, matahari berada di atas kepala,
panas matahari menyengat kulit.
 Jam 3 sore matahari kea rah barat, cahaya matahari mulai redup, sinar matahari tidak
panas. Warna cahaya juga mulai berubah, warnanya kemerah-merahan.
 Matahari terbenam di sebelah barat, tenggelam pada jam 6 sore waktu malam sudah
akan tiba. Di bumi memasuki antara siang dan malam,batas isang dan malam disebut
juga senja. Beberapa menit kemudian,bumi mulai gelap, itu menandakan malam telah
tiba. Langit gelap cahaya matahari sudah lenyap.

2. Hubugan Kedudukan Matahari dan Bayangan Benda


 Berdirilah di lapangan pada pagi hari, kalian akan melihat bayanganmu. Kedudukan
matahari di timur, bayangan benda terbentuk memanjang di sebelah barat karena
matahari berada di tempat rendah.
 Waktu selalu berjalan dan berganti, semakin siang matahari semakin naik, baying-
bayang yang terbentuk semakin pendek.
 Di siang hari udara sangat panas, jam 12 matahari tepat di atas kepala kita, saat itu
bayangan terlihat pendek.
 Di sore hari letak matahari ada di barat, bayangan benda terbentuk di sebelah timur.
Pada saat itu, bayangan terlihat panjang, semakin sore bayangan benda makin panjang
dan bayangan benda akan hilang saat matahari terbenam.

3. Pengaruh Panas Matahari


 Panas matahari ada pengaruhnya bagi manusia, jika terlalu seing terkena panas
matahari, kulit dapat menjadi rusak, gunakanlah paying sebagai pelindung saat keluar
siang hari.
 Cahaya matahari juga dapat menyilaukan mata, gunakanlah kaca mata hitam untuk
melindungi mata dari cahaya matahari.
 Panas matahari langsung dapat merusak rambut, gunakan topi saat terik matahari.

B. Kegunaan Panas dan Cahaya Matahari

Matahari menghasilkan panas dan cahaya, sinar matahari berguna bagi kehidupan, dan
bermanfaat bagi kita.

 Menjemur padi
- Panas matahari dimanfaatkan petani untuk menjemur padi.
- Padi yang telah kering kemudian diproses menjadi beras.
- Beras kita butuhkan untuk makan sehari-hari.

 Mengeringkan pakaian
- Panas matahari untuk mengeringkan pakaian.
- Pakaian yang basah berubah menjadi kering.
- Proses pengeringan pakaian adalah penguapan.

 Pembuatan garam

- Air laut mengandung kadar garam


- Panas matahari akan menguapkan air laut
- Setelah air menguap, terbentuklah garam.

 Membuat ikan asin

- Ikan asin akan busuk jika tidak diawetkan.


- Ikan asin dapat diawetkan dengan dijemur.
- Ikan dikeringkan dengan panas matahari, ikan tersebut sering disebut dengan ikan asin.

 Sel surya
Cahaya matahari menyimpan energi, energi itu dapat digunakan untuk bahan bakar.
Kendaraan yang menggunakan cahaya matahari sering disebut kendaraan bertenaga
surya. Kendaraan itu lebih ramah lingkungan.
Soal & Pembahasan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Bagi tumbuhan cahaya matahari digunakan untuk …


a. mengolah makanan
b. menghangatkan tumbuhan
c. penerangan

Pembahasan:

Salah satu kegunaan matahari bagi tumbuhan adalah cahaya matahari digunakan untuk
mengolah makanan. Preses mengolah makanan ini disebut fotosintesis. Proses
fotosintesis terjadi di daun, karena daun mengandung klorofil (zat hijau daun).

Jawaban: A.

2. Nelayan mengeringkan ikan bertujuan agar ikan …


a. menjadi mati
b. lebih tahan lama
c. cepat membusuk
Pembahasan:

Matahari menghasilkan panas dan cahaya. Sinar matahari berguna bagi kehidupan dan
bermanfaat bagi kita semua. Para nelayan memanfaatkan panas matahari untuk
mengeringkan ikan. Pengeringan ikan itu bertujuan agar ikan tidak mudah busuk dan lebih
tahan lama.

Jawaban: B.

3. Panas matahari berguna untuk … pakaian.


a. mencuci
b. baju
c. mengeringkan

Pembahasan:

Matahari menghasilkan panas dan cahaya. Salah satu kegunaan panas matahari adalah
untuk mengeringkan pakaian basah. Baju yang semula basah karena dicuci menjadi kering
dengan dijemur dan kena panas matahari.

Jawaban: C.

4. Agar kulit tidak terbakar panas matahari secara langsung, sebaiknya menggunakan …
a. minyak kayu putih
b. pelembab kulit
c. baju tipis

Pembahasan:

Matahari yang mengahasilkan panas dan cahaya yang berguna bagi kehidupan kita. Namun
demikan, panas matahari juga dapat merugikan kita. Panas matahari yang langsung
mengenai kulit untuk waktu yang lama dapat membakar kulit. Untuk mengurangi dampak
tersebut, maka sebaiknya kita gunakan pelembab kulit agar kulit tetap terjaga
kelembabannya dan tidak akan kering.

Jawaban: B.

5. Kulitmu jika kepanasan terlalu lama akan …


a. lembut
b. mengeras
c. terbakar

Pembahasan:

Panas matahari dibutuhkan namun ada pengaruhnya bagi manusia. Jika terlalu sering kena
panas matahari, kulit menjadi kering dan terbakar.

Jawaban: C.
Pokok Bahasan :
Ulangan 6 Matahari Sumber
Kehidupan

I. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Kain basah dapat menjadi kering karena memperoleh energi …


a. api
b. listrik
c. matahari

2. Kegiatan yang tidak memanfaatkan cahaya matahari adalah …


a. menjemur baju basah
b. menjemur ikan
c. bermain layang-layang

3. Pada sore dan pagi hari, bayangan benda adalah …


a. mengarah ke timur
b. mengarah ke barat
c. lebih panjang dari asalnya

4. Matahari terbenam kira-kira jam …


a. 6 pagi
b. 12 siang
c. 6 sore

5. Kedudukan matahari pada siang hari adalah …


a. tepat di atas kita
b. disebelah timur
c. disebelah barat

6. Cahaya matahari penting untuk tumbuhan. Daun yang cukup mendapat sinar matahari akan
berwarna …
a. hijau pucat
b. hijau segar
c. kuning layu

7. Nelayan menangkap ikan bertujuan agar ikan …


a. menjadi mati
b. lebih tahan lama
c. cepat membusuk

8. Upaya mengurangi panas matahari dapat dengan menggunakan …


a. kacamata
b. kipas angin
c. payung

9. Agar kulit tidak terkena matahari secara langsung, sebaiknya menggunakan …


a. sarung tangan
b. pelembab kulit
c. kacamata

10. Sumber vitamin D dapat diperoleh dari sinar matahari saat … hari.
a. sore
b. siang
c. pagi

11. Melihat cahaya matahari secara langsung dapat … mata.


a. membutakan
b. menyehatkan
c. menyegarkan

12. Pada siang hari agar kepala kita dapat tidak terlalu panas, kita dapat memakai …
a. payung
b. kacamata
c. topi

13. Matahari adalah sumber energi yang …


a. terbesar
b. terkecil
c. segar

14. Manfaat panas matahari yaitu …


a. menyilaukan mata
b. merusak kulit
c. menjemur pakaian

15. Matahari bergerak dari …


a. barat ke timur
b. utara ke selatan
c. timur ke barat

16. Matahari adalah ciptaan …


a. manusia
b. hewan
c. Tuhan

17. Mendekati tengah hari bayangan …


a. semakin pendek
b. semakin panjang
c. tetap

18. Cahaya matahari di bumi berguna bagi …


a. batu
b. kehidupan
c. logam

19. Di pagi hari udara terasa …


a. dingin
b. panas
c. sejuk

20. Matahari terbenam menandakan waktu … telah datang.


a. pagi
b. sore
c. siang

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

1. Matahari memancarkan … dan … ke bumi.


2. Cahaya matahari di siang hari dapat … mata.

3. Ketika terbit bayangan benda berada di sebelah …

4. Panas matahari sangat menyengat pada … siang hari.

5. Untuk melindungi mata dari cahaya matahari, maka gunakan …

6. Dengan panas matahari petani dapat mengeringkan …

7. Pada jam … matahari berada di atas kepala.

8. Pada sore hari matahari berada di sebelah …


9. Jika kamu berdiri pada pagi hari maka bayanganmu berada di sebelah …

10. Manfaat matahari yaitu untuk … dan …

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!

1. Jelaskan efek negatif dari sinar matahari!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Sebutkan manfaat matahari bagi kehidupan!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Bagaimanakah cara mengatasi panas matahari pada siang hari?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Mengapa pada malam hari matahari tidak tampak?


…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Pada jam berapakah terjadi bayang-bayang paling pendek?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

Ulangan Semester 2 Mata Pelajaran :


Ilmu Pengetahuan Alam

I. Pilihan salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Ular bergerak menggunakan …


a. kaki
b. perut
c. badan

2. Alat-alat berikut menghasilkan panas, kecuali …


a. setrika
b. kompor
c. pisau

3. Alat-alat yang dapat menghasilkan energi bunyi adalah …


a. radio
b. lampu
c. setrika

4. Tumbuhan yang hidup di air adalah …


a. bambu
b. bakau
c. mangga
5. Ibu memasak menggunakan kompor gas. Sumber energi pada kompor gas adalah …
a. listrik
b. elpiji
c. minyak tanah

6. Matahari terbit di sebelah …


a. barat
b. utara
c. timur

7. Pada siang hari, kedudukan matahari berada di …


a. barat
b. atas kepala
c. timur
8. Olahraga biasanya dilakukan pada …
a. siang hari
b. pagi hari
c. sore hari

9. Solder dapat menghasilkan energi …


a. gerak
b. panas
c. bumi

10. Lampu senter menghasilkan …


a. bunyi
b. api
c. cahaya

11. Kita dapat melihat sinar matahari pada saat …


a. malam hari
b. siang hari
c. tengah malam

12. Bahan bakar yang mudah dijumapai dan murah untuk memasak adalah …
a. arang dari kayu
b. minyak tanah
c. gas

13. Manusia lebih banyak menggunakan peralatan yang menggunakan energi listrik karena …
a. berbahaya
b. mudah
c. boros
14. Sumber energi yang mudah dibawah ke mana-mana adalah …
a. listrik
b. batu baterai
c. minyak tanah

15. Bila bayangan benda di sebelah barat maka matahari berada di sebelah …
a. barat
b. timur
c. utara

16. Energi cahaya lampu neon berasal dari …


a. matahari
b. listrik
c. api
17. Mematikan peralatan listrik setelah tidak dipakai merupakan perilaku … listrik.
a. pemborosan
b. penghematan
c. penggunaan

18. Kegiatan yang memanfaat sinar matahari adalah …


a. bermain layang-layang
b. menjemur pakaian
c. berenang

19. Tumbuhan memerlukan cahaya matahari untuk …


a. membantu mengolah makanan
b. memanaskan tanah
c. membakar daun

20. Gangguan kesehatan karena pengaruh cahaya matahari adalah …


a. telinga tuli
b. mata buram
c. hidung flu

21. Perubahan panjang bayangan pada matahari disebabkan oleh …


a. pengaruh mendung
b. perubahan kedudukan matahari
c. perubahan kedudukan bulan

22. Lilin yang … akan mencair.


a. dipanaskan
b. didinginkan
c. ditekan
23. Aku menyimpan baju di …
a. meja
b. tempat tidur
c. almari

24. Tumbuhan yang menempel pada tumbuhan lain adalah …


a. bakau
b. bambu
c. benalu
25. Katak bisa hidup di …
a. darat
b. air
c. darat dan air

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

1. Tempat hidup katak adalah …

2. Kursi, meja, dan buku adalah benda …

3. Sirup, kecap, dan air adalah benda …

4. Air berubah wujudnya menjadi es jika disimpan di …

5. Contoh alat yang menghasilkan panas adalah …

6. Televisi adalah alat yang menghasilkan … dan …

7. Sumber energi manusia adalah …

8. Kincir air digerakkan oleh energi …

9. Matahari terbenam kira-kira pukul …

10. Bayangan tepat di bawahku saat pukul …


III. Jawablah pertanyaan beikut dengan benar!

1. Mengapa tumbuhan yang dialami benalu lama kelamaan akan mati?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

2. Tuliskan 5 benda di rumahmu serta kegunaannya!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

3. Mengapa pada siang hari lebih panas daripada pagi hari?

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

4. Sebutkan 3 contoh benda yang menghasilkan bunyi!

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

5. Sebutkan kegunaan panas dari cahaya matahari!


…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

…………………………………………………………………………………………………………...

Anda mungkin juga menyukai