Anda di halaman 1dari 2

Selamat pagi izin menyampaikan poin-poin yang terdapat dalam video

Rasio Keuangan merupakan perbandingan angka-angka yang ada dalam laporan keuangan dengan cara
membagi satu angka dengan angka lainnya.

Jenis Rasio

 Rasio neraca yaitu membandingkan angka-angka yang hanya bersumber dari neraca
 Rasio Laporan laba rugi yaitu membandingkan angka-angka yang hanya bersumber dari laporan
laba rugi
 Rasio antar laporan yaitu membandingkan angka-angka dari dua sumber (data campuran), baik
yang ada di neraca, laporan laba, maupun laporan lain.

Pengelompokan Rasio

 Rasio Likuiditas yaitu rasio untuk melihat kemampuan membayar kewajiban dalam jangka
pendek. Rasio yang umumnya digunakan dalam analisis diantaranya rasio lancar (current rasio)
dan rasio sangat lancar (quick; acid test)
1. Rasio lancar dihitung dengan membagi asset lancar dengan utang lancar
Rasio lancar = Asset lancar / Utang Lancar
2. Rasio sangat lancar adalah dengan membagi asset lancar setelah dikurangi dengan
sediaan dengan utang lancar
Rasio sangat lancar = asset lancar – persediaan / kewajiban lancar
 Rasio Efisiensi Aset yaitu rasio yang digunakan untuk melihat kemampuan penggunaan asset
Dalam kelompok ini terdapat beberapa rasio yang sering digunakan:
1) Rasio perputaran sediaan mengukur perputaran persediaan perusahaan, yang dihitung
dengan membagi penjualan dengan sediaan.
Rasio perputaran sediaan = penjualan / sediaan
2) Rata-rata pengumpulan piutang digunakan untuk menjelaskan rat-rata waktu yang
harus ditunggu perusahaan setelah melakukan penjualan sampai akhirnya menerima
kas dan penjualan tersebut
Rata-rata pengumpulan piutang = piutang / rata-rata penjualan harian
3) Rasio perputaran asset tetap mengukur seberapa efektif perusahaan menggunakan
pabrik dan perlengkapannya.
Rasio perputaran asset tetap = penjualan / asset tetap bersih
4) Rasio perputatan asset tetap total mengukur perputaran semua asset perusahaan, yang
dihitung dengan membagi penjualan dengan asset total.
Rasio perputaran asset tetap total = penjualan / asset total
 Rasio Solvabilitas yaitu rasio yang digunakan untuk melihat kemampuan utang jangka panjang.
Beberapa rasio yang sering dianalisis adalah rasio utang terhadap asset total dan times interest
earned Memiliki 3 implikasi penting :
a) Dengan memperoleh dana melalui utang, pemegang saham bisa mempertahankan
control terhadap perusahaan tersebut tanpa harus menambah investasi
b) Kreditur mengharapkan ekuitas, atau dana yang disetor oleh pemilik untuk memberikan
marjin keamanan sehingga semakin tinggi proporsi total modal yang disediakan oleh
pemegang saham, semakin kecil risiko yang ditanggung kreditur
c) Jika perusahaan menhasilkan laba lebih banyak pada investasi yang didanai dengan
utang disbanding jumlah yang harus dikembalikan, maka tingkat laba yang diperoleh
pemegang saham menjadi lebih besar, meskipun tidak menambah penanaman modal.
 Rasio Profitabilitas yaitu kemampuan memberikan hasil usaha

Anda mungkin juga menyukai