Anda di halaman 1dari 2

PASSION

Passion memegang peranan sangat penting untuk terus menjaga kita antusias dan senang
dalam setiap pekerjaan yang kita sukai, saat kita mengerjakannya maka kita mengerahkan
seluruh
‘cinta’ yang ada dalam diri kita untuk mengerjakan itu. Kita memiliki permata diri yang siap
diasah. Kita memiliki panggung di mana itu merupakan panggung yang memang disediakan
untuk kita tampil. Menemukan passion mampu meningkatkan produktivitas dan kebahagiaan
hidup bahkan hingga 1000%. Tugas yang berat sekalipun akan tetap mampu membuat diri kita
senang karena memang kita mencintai pekerjaan itu.
Cara paling mudah untuk menemukan passion: berani jujur dalam mengenali diri sendiri
(bukan dari opini orang lain). Anda tidak perlu takut, karena memang seharusnya orang yang
paling tahu diri kita adalah kita sendiri.
Anda tidak perlu takut, iri, apalagi dengki jika melihat kesuksesan orang lain. Kenapa?
Karena Tuhan sudah menciptakan panggung keberhasilan untuk setiap dari masing-masing diri
kita. Setiap dari kita memiliki kemilau diri kita sendiri. Kita memiliki passion yang unik, dan
jadilah diri anda sendiri dengan mengasah passion untuk menjadi pribadi yang berkilau dan tak
ternilai harganya.
Menemukan passion yang cukup berharga untuk dijadikan visi profesional. Sense of
purpose lebih “sadar” dan sistematis. Pekerjaan yang ingin kamu tekuni, masuki. Jika kamu mau
menjadi seorang peneliti pekerjaan, kamu perlu memperjelas meneliti di bidang apa. Kamu perlu
memperjelas, pekerjaan seperti apa yg kamu ingin kerjakan di sana. Mengingat pekerjaan di
suatu bidang bisa sangat beragam.
Buka juga mata kamu terhadap bidang-bidang dan pekerjaan yang di luar ‘mainstream’.
Pekerjaan yang bisa kita temukan saat ini di mana-mana. Termasuk, yg sifatnya informal,
pekerja mandiri (self-employed) atau wirausaha.
Bila kamu sudah bisa mendapatkan gambaran tentang bidang dan pekerjaan idaman
kamu, selamat! It’s a good start. Visi Profesional kamu sudah menemukan starting pointnya.
Jangan terlalu lama berkutat di sini hingga kamu kehilangan banyak moment. Perjalanan masih
panjang. Ini baru permulaan, dan bukan harga mati. Kamu bisa mereview bila perlu
Cintai dulu dirimu dahulu dan semua akan jatuh cinta kepadamu. Kamu hanya perlu
mencintai dirimu untuk mendapatkan apapun yang ada di dunia ini. Mencintai diri sendiri adalah
hal yang sangat istimewa karena bisa bikin kamu percaya diri, memotivasi kamu menjadi lebih
rajin, dan semangat serta jadi lebih bisa menghargai diri sendiri. Ayo kita lebih fokus dengan
kelebihan yang kita miliki dan mengembangkannya, semoga lebih berkah.
Mengapa Arang dan Intan terdapat perbedaan yang sangat mencolok? Jawabannya,
karena Arang dibuat dalam proses relatif mudah dan singkat. Alias tidak butuh proses sulit
berbelit. Sedangkan intan, proses pembuatannya begitu amat pelik. Sejak dari bahan baku berupa
sisa-sisa tanaman di zaman dahulu, hingga proses tempaannya, membutuhkan waktu yang sangat
lama. Minimal ratusan tahun. Dimana ia harus melalui proses pemanasan dan pendinginan pada
suhu ekstrim. Sungguh sangat berbeda perjuangan yang dilalui oleh intan dan arang. Nah, dari
dua benda inilah, kadang dianalogikan sifat-sifat manusia. Yakni, ada yang disebut manusia
Arang dan manusia Intan. Manusia arang adalah manusia cengeng, manja dan tidak tahan
banting. Adapun manusia intan adalah pribadi yang tertempa melalui proses panjang dan sulit.
Tidak mudah menyerah, serta yakin bahwa kesulitan yang dihadapi adalah untuk menjadikan
dirinya kuat dan berharga. So, kita mau jadi manusia arang, atau manusia intan?

Anda mungkin juga menyukai