Anda di halaman 1dari 4

LKS STRUKTUR DAN REPLIKASI VIRUS SERTA PERANANNYA DALAM

KEHIDUPAN
Pendahuluan
Virus berbeda dengan makhluk hidup yang ada, karena memiliki struktur yang khas.
Virus tidak dapat melakukan metabolisme, bahkan untuk bereproduksinya membutuhkan
makhluk hidup lain yaitu sel (bakteri, hewan dan tumbuhan).

Tujuan
Setelah selesai mengamati gambar dan video tentang struktur dan replikasi virus, siswa
dapat:
1. Memiliki keterampilan mengobservasi struktur dan replikasi virus
2. Membedakan replikasi virus secara litik dan lisogenik
3. Memiliki keterampilan mengamati virus dalam pembuatan vaksin
4. Dapat membuat replika virus dari barang bekas

Cara Kerja
1. Bagaimana struktur pada virus?
Kalian dapat menjawabnya dengan melengkapi gambar dan tabel berikut:

Struktur Virus
Struktur dan Fungsi bagian tubuh Virus
No. Struktur Fungsi
1. DNA/RNA Materi genetik yang akan disisipkan pada DNA sel inang
dan mengatur aktivitas sel inang
2. Kapsid Kulit protein yang membungkus bahan genetik dari virus
3. Selubang Mengidentifikasi dan mengikat reseptor pada membran
virus/ekor inang. Hingga kapsid dan genom virus masuk dan
menginfeksi inang.
4. Lempeng/ Tempat melekatnya serabut ekor dan jarum penusuk.
papan dasar
5. Serabut ekor Menempelkan tubuh virus pada sel inang. Ekor ini melekat
pada kepala kapsid
.
2. Isilah tabel klasifikasi virus berikut dengan kelompok yang dibentuk dan contoh virus
dalam kelompok tersebut!
Klasifikasi virus
Dasar Klasifikasi
Jenis Asam Nukleat Struktur Virus Jenis Sel inang
1.Virus DNA yaitu virus 1.DNA/RNA. 1.Virus penyerang
yang asam nukleatnya 2.Kapsid bakteri, misalnya virus T.
berupa DNA, 3.Selubang virus/ekor 2.Virus penyerang
Contoh Parvovirus 4.Papan/lempeng dasar tanaman misalnya TMV
2.Virus RNA yaitu virus 5.Serabut ekor dan Tungro
yang asam nukleatnya 3.Virus penyerang hewan,
berupa RNA, misalnya virus rabies dan
Contoh Picornavirus flu burung
4.Virus penyerang
manusia, misalnya polio,
HIV dan flu

3. Isilah tabel berikut mengenai perbedaan siklus litik dan siklus lisogenik!
Pembeda Siklus Litik Siklus Lisogenik
Peranan DNA virus atau RNA DNA virus atau RNA membuat
DNA/RNA mengontrol fungsi sel. hubungan jangka panjang
Virus dengan sel inang.
Peranan DNA Asam nukleat virus Asam nukleat virus berintegrasi
sel inang menghancurkan DNA atau RNA dengan DNA atau RNA dalam
dalam sel inang. sel inang.
Materi yang Tidak ada pembentukan profag. Pembentukan profag.
terbentuk pada
sel inang
Kondisi akhir Virus-virus baru yang telah siap Provirus yang telah bereplikasi
virus melakukan replikasi ulang akan diberikan kepada sel
dengan menemukan sel inang anakan dan siklus inipun akan
baru. kembali berulang sehingga sel
yang memiliki profage menjadi
sangat dalam.
Kondisi akhir Sel inang mati pada akhir fase Sel inangnya tidak hancur tetapi
sel inang hidupnya disisipi oleh asam nukleat dari
virus.
4. Lakukan kajian pustaka mengenai peranan menguntungkan dan peranan merugikan
berikut. Tuliskan hasil kajianmu beserta nama virus yang berperan!
Peranan Virus yang Menguntungkan Peranan Virus yang Merugikan
Terapi gen: Penyakit pada manusia akibat virus:
Terapi gen digunakan untuk mengobati HIV, Polio, Covid-19
gen yang rusak, sehingga dapat
menangani gangguan kesehatan atau Contoh:
membantu tubuh melawan penyakit. Corona virus desease, human
Immunodeficiency Virus, Poliovirus.
Contoh virus:Vektor

Pembuatan vaksin protein: Penyakit pada hewan akibat virus:


Vaksin adalah bahan antigenik yang Rabies, NCD
digunakan untuk menghasilkan kekebalan
terhadap suatu penyakit Contoh:Virus rabies, Virus NCD

Contoh:
Patogen yang dilemahkan dan antigen
Pengobatan secara biologis: Penyakit pada tumbuhan akibat virus:
Terapi biologis bekerja dengan cara CVPD, PYVD.
merusak sel kanker langsung ataupun
tidak langsung dengan memicu reaksi Contoh:Virus citrus vein phloem
sistem imun untuk menyerang sel kanker
tersebut. Terapi biologis menggunakan
organisme hidup, baik yang dihasilkan
dari dalam tubuh manusia ataupun
rekayasa di laboratorium yang sengaja
dibuat untuk dapat melawan sel kanker.

Contoh:Bakteri TB, Vektor.

Pemberantasan hama serangga:


Virus dibiakan yang digunakan untuk
menyemprot serangga atau tanaman.

Contoh:Baculovirus

5. Pelajarilah bahaya COVID-19 dan cara penularannya, kemudian buat ringkasannya!


Coronavirus adalah virus yang mengakibatkan sindrom pernafasan akut parah dengan
nama Covid-19. Dinamakan corona karena bentuknya menyerupai mahkota atau korona
matahari. Virus ini berasal dari keluarga virus yang sama dengan SARS-CoV (Severe
Acute Respiratory Syndrome) dan MERS-CoV yang telah menewaskan ratusan orang.

Gejala & Bahaya Coronavirus


Menurut WHO, tanda-tanda seseorang terinfeksi coronavirus termasuk gejala
pernapasan. Gejala mirip flu akan menghadapi penderita seperti demam, batuk,
peraangan, sesak nafas dan sulit bernafas.
Coronavirus menyebabkan infeksi di hidung, sinus dan tenggorokan bagian atas.
Coronavirus juga menyebabkan lemas dan batuk kering.
Pada kasus yang lebih parah, infeksi ini menyebabkan pneumonia, sindrom pernapasan
akut, gagal ginjal hingga kematian.

6. Tuliskan bagaimana alur virus sebagai bahan utama pembuatan vaksin dan cara kerjanya
dalam tubuh! Mengapa virus influenza dan virus HIV tidak dapat dibuat vaksin?
Vaksin adalah bahan antigenik yang digunakan untuk menghasilkan kekebalan terhadap
suatu penyakit. Pemberian vaksin (imunisasi) dilakukan untuk mencegah atau
mengurangi pengarun infeksi penyebab penyakit- penyakit tertentu, Vaksin biasanya
mengandung agen yang menyerupai mikroorganisme penyebab penyakit (virus) dan
sering dibuat dari mkrob yang dilemahkan atau mati, dari toksinnya, atau dari salah satu
protein permukaannya. Agen (virus) merangsang sistem imun untuk mengenali virus
sebagai ancaman, menghancurkannya, dan untuk lebih mengenali dan menghancurkan
mikroorganisme yang terkait dengan virus yang mungkin ditemui di masa depan. Vaksin
dapat bersifat profilaksis (misalnya untuk mencegah atau memperbaiki efek infeksi di
masa depan oleh patogen alami atau “liar”)atau terapeutik (misalnya vaksin terhadap
kanker). Karena untuk virus HIV dan Influenza resiko untuk menyebarkan penyakit dan
virus berbahaya bagi tubuh sangatlah tinggi, bahkan ilmuan masih mengembangkan
vaksin untuk penyakit yang disebabkan kedua virus tersebut.

7. Diskusikan bersama temanmu langkah yang dapat kamu lakukan sebagai seorang pelajar
untuk mencegah dan menanggulangi penyakit yang disebabkan oleh HIV/AIDS dan
COVID-19!
Untuk menghindari dan mencegah penyakit HIV/AIDS yakni dengan menghindari
pergaulan dan seks atau hubungan intim dengan lawan jenis (Note:Usia masih muda dan
tidak diperbolehkan berzina oleh agama), oleh karena itu kita harus mencari pergaulan
yang baik dan benar serta jauh dari narkoba dan seks babas.

Untuk mencegah dan menghindari penyebaran Covid-19 yakni dengan menjaga jarak
dengan orang lain, senantiasa mencuci tangan sebelum dan sesudah makan, menjaga
kebersihan lingkungan, menghindari keramaian, tidak melakukan kontak fisik, hindari
menyentuh mulut, hidung dan sebagainya, dan yang paling penting yaitu menggunakan
masker dan hand sanitizer, serta stay at home dan mengikuti protokol kesehatan.

Kesimpulan
Virus adalah sebuah cairan beracun yang dapat menyerang makhluk hidup,seperti manusia
contohnya.Virus dapat menguntungkan dapat juga merugikan.Menguntungkan,karena
membantu dalam pembuatan vaksin meskipun hanya 25 vaksin yang dapat dibuat dari
virus.Namun juga banyak merugikan makhluk hidup yang disebabkan oleh virus,seperti
HIV/AIDS,Corona virus dan sebagainya.Karena virus merugikan di bidang
kesehatan,sebaiknya kita senantiasa membersihkan lingkungan sekitar,menjaga
kesehatan,dan berprilaku hidup bersih agar terhindar dari penyakit dan juga mencegah
penyebaran virus.Dari kesimpulan yang sudah saua tulis,saya Nida Khoirunnisa sudah
banyak mengenal tentang virus.Saya harap setelah kita tahu bahayanya Covid-19 dapat
menyadarkan kita bahwa begitu pentingnya menjaga kesehatan.Tetap patuhi protokol
kesehatan jika keluar rumah,lebih baik diam dirumah jika tidak terlalu penting.Stay at home
dan jagalah kebersihan diri.Mari kita bersama mengurangi penyebaran Covid-19 dengan stay
at home,work from home dan school from home.Semoga pandemi ini cepat berlalu

Anda mungkin juga menyukai