Anda di halaman 1dari 2

Rangkuman Perkuliahan 1

Konsep Antropologi

Nama : Restha Maulani Aulia Widuri

No Absen : 78

Mata Kuliah : Antropologi Kesehatan

Dosen : Deni Arisandi, S.,Kep., Ners., M.Pd

Tanggal : 07 september 2020

Isi Rangkuman:

KONSEP ANTROPOLOGI

1. Pengertian

Antropologi merupakan suatu cabang ilmu sosial yang membahas mengenai budaya
masyarakat suatu etnis.

Antropologi muncul karena adanya ketertarikan dari orang eropa yang melihat
budaya, ciri-ciri fisik dan adat istiadat yang berbeda.

2. Jenis – Jenis Antropologi
1. Antropologi fisik
 Somatologi
 Paleontologi
2. Antropologi budaya
 Prehistori
 Etnolinguistik
 Etnologi
3. Antropologi psikologi
4. Antropologi spesialisai
a) Antropologi kesehatan
b) Antropologi ekonomi
c) Antropologi perkotaan
d) Antropologi kependudukan
e) Antropologi pendidikan
f) Antropologi hukum
g) Antropologi forensik
h) Antropologi pembangunan
i) Antropologi terapan
j) G. Antropologi sosial
3. Kebudayaan
 Kebudayaan merupakan konsep yang paling esensial dari antropologi.
 Kebudayaan menurut koentjaraningrat adalah keseluruhan sistem gagasan,
tindakan serta hasil karya milik manusia yang digunakan dalan kehidupan
masyarakat, dimana hal tersebut dijadikan miliknya melalui belajar.
A. Tiga Wujud Dari Kebudayaan,
1. Kompleks gagasan, konsep dan pikiran manusia atau disebut juga sistem budaya.
Sistem budaya memiliki wujud yang abstrak.
2. Kompleks aktivitas atau tindakan atau disebut juga sebagai sistem sosial. Wujud
kebudayaan ini lebih konkrit dari sistem budaya. Sistem sosial masyarakat dapat
diamati.
3. Hasil karya atau benda yang disebut juga kebudayaan fisik. Ini merupakan
perwujudan paling konkrit dari kebudayaan
B. Tujuh Unsur Dari Kebudayaan
1. Unsur religi
2. Sistem kemasyarakatan
3. Sistem bahasa
4. Sistem pengetahuan
5. Sistem peralatan
6. Sistem mata pencaharian hidup
7. Seni
4. Manfaat Mempelajari Antropologi
 Mengetahui pola perilaku masyarakat yang dapat digunakan untuk mengembangkan
kebudayaan
 Menjelaskan peran manusia dalam suatu masyarakat sehingga sesuai dengan harapan
masyarakat terhadap dirinya
 Meningkatkan toleransi karena adanya karakteristik yang berbeda dari tiap budaya.
 Memperluas pengetahuan mengenai karakteristik suku bangsa yang berbeda
 Mengidentifikasi berbagai jenis permasalahan dalam masyarakat sehingga tercipta
solusi untuk menyelesaikannya.

Anda mungkin juga menyukai