Anda di halaman 1dari 2

a

SMA NEGERI 1 PATI

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama sekolah : SMA NEGERI 1 PATI


Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas/semester : X/2
Standar Kompetensi : 5. Menghargai persamaan kedudukan warga negara dalam berbagai aspek
kehidupan
Kompetensi Dasar : 5.1. Mendeskripsikan kedudukan warga negara dan pewarganegaraan di
Indonesia
Indikator :
 Menjelaskan pengertian warga negara dan pewarganegaraan.
 Mendeskripsikan kedudukan warga negara yang diatur dalam UUD 1945
 Menguraikan persyaratan untuk menjadi warga negara Indonesia dan hal yang
menyebabkan hilangnya status kewarganegaraan
 Menjelaskan hukum kewarganegaraan Iindonesia.
 Menjelaskan contoh praktik ketidaksamaan warga negara dalam berbagai
bidang di Indonesia
 Menjelaskan pentingnya persamaan kedudukan warga negara dalam berbagai
bidang

Alokasi Waktu : 2 x 45 menit ( 1 x Pertemuan)

A. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran, siswa diharapkan dapat:
1. menjelaskan pengertian warga negara dan pewarganegaraan.
2. mendeskripsikan kedudukan warga negara dalam UUD 1945
3. menguraikan persyaratan untuk menjadi warga negara Indonesia dan hal
yang menyebabkan hilangnya status kewarganegaraan.
4. mendeskripsikan hukum kewarganegaraan Indonesia

B. Materi Pembelajaran
Persamaan Kedudukan Warga Negara
o Kedudukan Warga negara dan Pewarganegaraan
o Warga negara menurut Hukum kewarganegaraan Indonesia.
C. Metode Pembelajaran
1. informasi
2. kerja mandiri
3. eksplorasi
4. diskusi
5. presentasi

D. Langkah-Langkah Pembelajaran
1. Pertemuan I
Alokasi
No. Kegiatan Pembelajaran Ket.
Waktu
1. Pendahuluan
a. Apresepsi
Guru mempersiapkan kelas dalam pembelajaran. Guru menjajaki daya ingat
siswa tentang hubungan antara dasar negara dan konstitusi.
b. Memotivasi
Guru menjajaki kesiapan belajar siswa dengan membacakan artikel tentang
persamaan kedudukan warga negara.
2. Kegiatan Inti
a. Siswa mendengarkan penjelasan dari guru tentang kedudukan warga
negara dan pewarganegaraan serta warga negara menurut hukum
kewarganegaraan Indonesia.
b. Siswa mencari informasi tentang manfaat konkret dalam kehidupan
sehari-hari dari status warga negara.
c. Siswa membacakan informasi yang diperolehnya tersebut.
d. Siswa mengerjakan tugas secara berkelompok seperti dalam buku
halaman 157 dan 168.
e. Siswa membacakan hasil kerja kelompoknya di depan kelas.

SMAN1PATI/ACA/008-00/09 Hal 1 dari 2


a
SMA NEGERI 1 PATI

Alokasi
No. Kegiatan Pembelajaran Ket.
Waktu
f. Siswa dan guru membuat kesimpulan tentang hasil kerja kelompok
siswa.
3. Kegiatan Akhir
a. Refleksi
Siswa dan guru melakukan post test setelah penjelasan.
b. Penilaian
Guru memberi penilaian terhadap hasil kerja kelompok siswa.
c. Penugasan
Guru memberi tugas kepada siswa untuk mengerjakan tugas dalam buku
halaman 167.

E. Sumber pembelajaran:
1. Buku Kewarganegaraan SMA kelas 1 Erlangga halaman 149-168.
2. Pancasila dan UUD 1945.
3. Media massa: majalah, koran, dan internet.

F. Media
1. Papan tulis
2. Transparan Konsep
3. Power point

G. Penilaian
1. Kerja kelompok seperti dalam buku halaman 157 dan 168.

Mengetahui Pati, Juli 2009


Kepala SMAN 1 Pati Guru Mata Pelajaran PKn

Drs. Suparno Hadi P, M.M Mien Haryati, S.Pd.


NIP. 19530321 198303 1 005 NIP. 19540326 198003 2 003

SMAN1PATI/ACA/008-00/09 Hal 2 dari 2

Anda mungkin juga menyukai