Anda di halaman 1dari 2

Nama : Zainal Fanani

NIM : 205080201111003

Kelompok :8

Review Materi Pinishi (14 November 2020)

Narkoba (Narkotika, Psikotropika dan Bahan Adiktif lainnya) yang


merupakan zat yang dapat memengaruhi kondisi fisik, kejiwaan atau psikologis
seseorang, serta dapat menimbulkan ketergantungan. Menurut UU No. 35 tahun
2009, narkotika adalah zat atau obat yang berasal dari tanaman atau bukan
tanaman, baik sintetis maupun semi sintetis yang dapat menyebabkan
penurunan atau perubahan kesadaran, hilangnya rasa nyeri, dan dapat
menimbulkan ketergantungan. Menurut UU No. 5 tahun 1997, psikotropika
adalah zat atau obat, baik alamiah maupun sintetis bukan narkotika, yang
berkhasiat psikoaktif melalui pengaruh selektif pada susunan saraf pusat, yang
menyebabkan perubahan pada aktivitas mental dan perilaku. Ada tiga golongan
narkotika dan ada empat golongan psikotropika yang mana masing masing
dampaknya sangat banyak jika penggunaannya disalahgunakan dan bukan
berdasarkan resep dari dokter. Menurut versi BPOM & Komisi IX DPR RI 2017,
bahan adiktif lainnya diartikan sebagai obat serta bahan-bahan aktif selain
narkotika dan psikotropika yang apabila dikonsumsi oleh organisme hidup
menimbulkan ketergantungan dan berefek ingin menggunakannya secara terus-
menerus.

Acquired Immune Deficiency Syndrome atau bisa disingkat AIDS. AIDS


merupakan tahapan akhir dari penyakit infeksi HIV (Human Immunodeficiency
Virus). Tapi, tidak semua pengidap HIV akan menjadi HIV/AIDS. AIDS adalah
sindrom yang berupa kumpulan dari gejala yang muncul akibat sistem kekebalan
tubuh yang sangat lemah. Ada empat tahapan HIV/AIDS dari awal
terkontaminasi HIV sampai menjadi AIDS yang bisa berujung pada kematian.

Cara mencegah HIV/AIDS dapat dilakukan dengan berbagai hal. Cara


yang pertama ialah hindari berhubungan bebas lebih dari satu pasangan. Lalu
gunakan kondom yang baru jika ingin berhubungan seks. Beritahu pasangan jika
sudah tertular HIV/AIDS. Jangan mentatto bagian tubuh karena bisa jadi jarum
suntiknya bisa menularkan virus HIV. Percing/tindik juga hindari karena
sebagaimana kita ketahui bahwa jarum suntik/kontak darah dapat menyebabkan
penularan HIV/AIDS.

Cara penanganan HIV/AIDS dapat dilakukan dengan berbagai hal seperti


berikut. Yang pertama ialah terapi antiretroviral atau disingkat ART, terapi ini
tidak dapat menyembuhkan tetapi bisa membantu orang yang terkena HIV agar
hidup lebih lama. Selanjutnya bagi pria disarankan untuk berkhitan/sunat dengan
tujuan untuk mengurangi risiko penularan HIV. Apabila bertemu orang yang
sudah terkena HIV/AIDS, jangan mendiskriminasinya tetapi berikanlah semangat.
Lalu yang terakhir jika menduga baru saja terkena HIV maka segera
konsultasikan ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

Etika adalah sesuatu dimana dan bagaimana cabang utama filsafat yang
mempelajari nilai atau kualitas yang menjadi studi mengenai standar dan
penilaian moral. Etika mencakup analisis dan penerapan benar, salah, baik,
buruk, dan tanggung jawab. Etika yang harus dimiliki yaitu peka, potensi,
keyakinan, adaptasi dan karakter merupakan hal yang penting bagi mahasiswa.
Etika harus ditanamkan dimanapun dan kapanpun seperti halnya etika kepada
dosen, kakak tingkat dan etika dalam berbusana saat pergi kemanapun. Maka
dari itu, etika wajib dijaga dan diajarkan supaya menjadi mahasiswa yang baik
dan berbudi pekerti luhur.

Anda mungkin juga menyukai