Anda di halaman 1dari 1

Kasus 2

Nn. L, usia 27 tahun, TB 165 cm, seorang model di Surabaya. Nn. L datang ke perusahaan
catering yang dimiliki oleh seorang ahli gizi. Nn. L adalah penganut vegetarian karena untuk
mempertahankan berat badannya agar tidak naik demi menjaga penampilan sebagai seorang
model. Sebagai model, Nn. L kerap pulang larut malam Karena tuntutan pekerjaan, serta
tidak memiliki jam kerja secara pasti. Nn. L ingin mengatur pola makannya agar staminanya
tetap terjaga selama melakukan aktivitas yang padat. Berat bandannya saat ini 48 kg dengan
Kebiasaan makan sbb:
a. Makanan pokok yang sering dikonsumsi adalah jagung, kentang atau beras merah dengan
berat ±100 g/ kali makan
b. hanya mengkonsumsi sumber protein hewani 3 hari sekali antara lain: ikan dan daging
merah yang dioven/ dikukus tanpa ditambah garam. Sekali konsumsi protein hewani
sebanyak 50gr.
c. Sangat menyukai segala jenis sayuran, baik mentah, direbus maupun ditumis dengan
menggunakan sedikit minyak nabati.
d. sangat menyukai buah-buahan, biasanya buah-buahan dikonsumsi dalam bentuk jus, dan
buah potong.
e. Lauk nabati yang sering dikonsumsi klien adalah tempe ±50 g/porsi
hitung kebutuhan energi dan zat gizi serta buatlah planning menu catering untuk Nn. L
selama sehari!

1.Hitung status gizi dan kebutuhan gizi kasus yang telah anda dapatkan
2. Buat Menu sehari menggunakan cara Pengembangan Menu dengan Daftar Komposisi Bahan
Makanan dan Daftar Bahan Penukar beserta daftar belanjannya.
3. Untuk Kasus (Menu) silakan dikerjakan secara mandiri dan ditulis tangan
4. Dikumpulkan hari selasa, tanggal 01/12/2020 jam 12.00 5. Laporan Kelompok silakan di kirim ke
email saya

Anda mungkin juga menyukai