Anda di halaman 1dari 3

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS MALAHAYATI
Skripsi,31 Agustus 2020
DELA SARTIKA ANANDA

KARAKTERISTIK TUMOR PAYUDARA PADA PASIEN WANITA DI RUMAH SAKIT


GRAHA HUSADA BANDAR LAMPUNG TAHUN 2018-2019

XLII + 42 Halaman + 2 Tabel + 11 Gambar + Lampiran

ABSTRAK

Latar Belakang: Tumor payudara merupakan kelainan payudara yang sering ditemukan
pada wanita. Penyakit ini sering memberikan stigma suatu penyakit berat, sehingga
menyebabkan ketakutan berlebihan pada wanita dan keluarganya (Lumban Gaol dan Briani,
2014). Padahal tidak semua tumor payudara merupakan penyakit berat. Ada tumor payudara
yang bersifat jinak dan ada yang bersifat ganas. Tumor jinak memiliki sel-sel yang tidak
bersifat invasif, sedangkan tumor ganas (kanker) memiliki sel-sel yang bersifat invasif ke
jaringan sekitar dan dapat menyebar ke organ lain melalui pembuluh darah dan pembuluh
limfe (Fallis, 2013). Terdapat tiga diagnosis histopatologi tumor jinak payudara yang paling
sering ditemukan, yaitu fibroadenoma mammae (FAM), fibrocystic change, dan tumor
phyllodes.
Tujuan: Mendapatkan karakteristik pasien tumor payudara di RS Graha Husada Bandar
Lampung.
Metode: penelitian ini adalah penelitian observasional deskriptif dengan pendekatan cross
sectional. Observasional berarti peneliti tidak melakukan intervensi terhadap subjek
penelitian. Deskriptif berarti hasil penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan kondisi
secara objektif, tanpa melihat hubungan antara variabel-variabel penelitian. Cross sectional
berarti semua variabel penelitian ini diambil dalam satu waktu.
Hasil: mayoritas subjek penelitian ini berusia 17-30 tahun (60,6%), memiliki tingkat
pendidikan terakhir SMA (24,6%), tidak memiliki riwayat menggunakan kontrasepsi oral
(70,2%), pasien yang menjalani biopsi (66,7%), memiliki gambaran klinis FAM (51,5%), dan
memiliki gambaran histopatologis FAM (69,7%).
Kesimpulan: Mayoritas pasien tumor payudara di RS Graha Husada Bandar Lampung
berusia 17-30 tahun tidak memiliki riwayat menggunakan kontrasepsi oral dengan gambaran
histopatologis FAM
Kata kunci: Tumor Payudara, Pasien Wanita,
Kepustakaan : 47 (2007-2020)
MEDICAL FACULTY
MALAHAYATI UNIVERSITY
Thesis, August 31, 2020
DELA SARTIKA ANANDA

CHARACTERISTICS OF BREAST TUMORS IN FEMALE PATIENTS AT GRAHA


HUSADA HOSPITAL BANDAR LAMPUNG, 2018-2019

XLII + 42 Pages + 2 Tables + 11 Pictures + Attachments

ABSTRACT

Background: Breast tumor is a breast disorder that is often found in women. This disease
often gives the stigma of a serious illness, causing excessive fear of women and their families
(Lumban Gaol and Briani, 2014). Even though not all breast tumors are serious diseases.
There are breast tumors that are benign and some are malignant. Benign tumors have cells
that are not invasive, while malignant (cancer) tumors have cells that are invasive to the
surrounding tissue and can spread to other organs through blood vessels and lymph vessels
(Fallis, 2013). There are three histopathological diagnoses of benign breast tumors that are
most often found, namely mammary fibroadenoma (FAM), fibrocystic change, and phyllodes
tumor.
Objective: To obtain the characteristics of breast tumor patients at Graha Husada Hospital,
Bandar Lampung.
Methods: This study was a descriptive observational study with a cross sectional approach.
Observational means the researcher does not intervene on the research subject. Descriptive
means that the results of this study aim to describe the conditions objectively, without
looking at the relationship between the research variables. Cross sectional means that all the
variables of this study are taken at one time.
Results: The majority of subjects in this study were aged 17-30 years (60.6%), had a high
school education level (24.6%), had no history of using oral contraceptives (70.2%), patients
underwent biopsy (66, 7%), had clinical features of FAM (51.5%), and had histopathological
features of FAM (69.7%).
Conclusion: The majority of breast tumor patients at Graha Husada Hospital Bandar
Lampung aged 17-30 years have no history of using oral contraceptives with
histopathological features of FAM
Keywords: Breast Tumors, Female Patients
Bibliography: 47 (2007-2020)

Anda mungkin juga menyukai