Anda di halaman 1dari 1

Percobaan 1 Pembuatan larutan

Membuat (PbNo3)2 0,01 M dari padatanya serta melakukan pengenceran karutan KI 0,05 M menjadi
0,005 M Pembuatan (PbNo3)2 0,01 M sebanyak 50 mL yaitu timbang sejumlah (PbNo3)2 menggunakan
gelas kimia kering kemudian larutkan padatan tersebut dengan aquadm sebanyak kurang lebih 20 ml,
setelah semua padatan larut, kemudian larutan dimasukkan kedalam labu takar 50 mL dengan
menggunakan corong,kemudian bilas gelas kimia dengan aquadm sebanyak 5 mL selama 2 kali, setelah
itu bilas batang pengaduk dan corongnya kemudian bersihkan leher labu takar dengan menggunakan
kertas saring, tambahkan aquadm dengan menggunakan pipet tetes hingga tanda batas, tutup labu
takar dan bolak-balikkan posisinya agar larutan menjadi homogen , setelah itu kita akan melakukan
pengenceran larutan KI 0,05 M menjadi 0,005 M ,pipet larutan KI 0,05 M kemudian masukkan kedalam
labu takar 100 mL tambahkan aquadm dengan menggunakan pipet tetes hingga tanda batas, tutup labu
takar dan bolak-balik posisi agar larutan menjadi homogen. Kedua larutan ini akan digunakan sebagai
pereaksi dalam percobaan reaksi ionik dalam larutan.

Percobaan 2 Reaksi Ionik Dalam Larutan

Siapkan gelas kimia 10 mL kering kemudian timbang bobotnya, setelah itu nol kan kemudian masukkan
50 mL larutan Pb2n 0,1 M kedalam gelas kimia 100 mL yang telah ditimbang kemudian catat massanya,
setelah itu siapkan gelas kimia 100 mL kering yang lain dan timbang bobotnya,setelah itu di nol kan
kemudian masukkan 100 mL larutan KI kedalam gelas kimia yang telah ditimbang dan catat massanya,
setelah itu siapkan gelas kimia 250 mL kering dan timbang massa kosongnya kemudian campurkan
kedua larutan yang telah ditimbang kedalam gelas kimia 250 mL yang telah ditimbang, amati dan catat
yang terjadi, setelah itu timbang gelas kimia yang berisi larutan yang telah dicampur tersebut.selisih
massa gelas kimia berisi produk reaksi dengan gelas kimia kosong massa produk reaksi.

Percobaan 3 Garam Hidrat

Siapkan cawan penguap kering lalu timbang massa cawan penguap kosong setelah itu masukkan sekitar
2 gr garam hidrat dan salah satu garam hidrat yang telah disediakan oleh analis kedalam cawan kosong
yang telah ditimbang kemudian catat massanya. Letakkan cawan penguap yang berisi garam hidrat
diatas hotplet dan lakukan pemanasan secara perlahan lakukan hal yang sama terhapad garam hidrat
yang lainnya letakkan cawan penguap yang berisi garam hidrat diatas hotplate dan dilakukan
pemanasan secara perlahan hingga terjadi perubahan warna, 2 kemungkinan perubahan warna terjadi
adalah putih kebiruan dan coklat muda, hentikan pemanasan jika terjadi perubahan warna untuk
menghindari overheating kemudian setelah itu dinginkan cawan penguap di suhu ruang ketika suhu
cawan penguap sama dengan suhu ruang timbang cawan penguap yang berisi garam hidrat lalu catat
massanya

Anda mungkin juga menyukai