Anda di halaman 1dari 3

TATA LAKSANA PENYELESAIAN KEGIATAN TUGAS AKHIR

SEMESTER GANJIL 2020/2021


PRODI ARSITEKTUR UIN MALANG

I. PELAKSANAAN UMUM
A. Kegiatan Tugas Akhir (TA) Prodi Arsitektur UIN Malang pada masa transisi pandemik akan
dilaksanakan dengan batas waktu (tidak tak terbatas) mencakup angkatan 2014, 2015 dan
2016 secara bergantian selama maksimal 2 bulan (selesai tidak selesai), terhitung mulai bulan
Juli sampai bulan Desember.
B. Mahasiswa yang berasal dari Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo tidak diijinkan mengerjakan di
Studio TA.
C. Kegiatan di studio TA dapat dilaksanakan dengan mematuhi 3C dan HARUS menghindari:
1. Closed Spaces (ruang tertutup)
2. Crowded Places ( tempat kerumunan)
3. Closed Contact Situation (situasi berdekatan)
D. Pelaksanaan Tugas Akhir di Studio TA terbagi menjadi 3 fase yaitu sebagai berikut :
1. Fase Tahap I
▪ Berlaku mulai bulan Juni – Agustus 2020
▪ Pemakaian Studio TA maksimal berkapasitas 50%
▪ Jam kerja pemakaian dimulai jam 09.00 – 14.00
2. Fase Tahap II
▪ Berlaku mulai bulan September – November 2020
▪ Pemakaian Studio TA maksimal berkapasitas 70%
▪ Jam kerja pemakaian dimulai jam 08.30 – 15.00
3. Fase Tahap III
▪ Berlaku mulai Desember 2020
▪ Pemberlakuan penuh ‘’orde new normal life’’

Fase Tahap II dan III dilakukan jika keadaan sudah memungkinkan (menjadi Zona Hijau),
namun jika kondisi Kota Malang masih Zona Merah maka akan kembali ke fase Tahap I.

E. Semua kegiatan Pembekalan, Pembimbingan dan Ujian TA dilakukan secara ONLINE.


F. Mahasiswa yang tidak dapat memenuhi persyaratan dan ketentuan sesuai prosedur Covid-19
akan dikeluarkan dari studio dan diganti mengerjakan dari rumah.

II. STANDAR FASILITAS MINIMAL YANG HARUS TERSEDIA


Pada pelaksanaan kegiatan penyelesaian TA ini Prodi dan Studio TA harus memiliki standar minimal
fasilitas antisipasi Covid-19 antara lain sebagai berikut:
1. Termometer tembak
2. Handsanitizer di depan pintu Studio/Lab
3. Handsanitizer di meja masing-masing peserta studio
4. Faceshield
5. Alat pembersih dan penyemprot disinfektan
III. PELAKSANAAN BAGI MAHASISWA
A. Peserta yang diperbolehkan masuk Studio TA
1. Pada tahap 2 bulan pertama, semua angkatan 2014 dan 2015 wajib masuk Studio TA
kecuali yang menyatakan diri tidak sanggup dan berkewajiban menyelesaikan dari rumah.
2. Pada poin 1, untuk angkatan 2016 kuota maksimal kurang lebih adalah 10 mahasiswa dan
diutamakan yang posisi di Malang.
3. Kuota angkatan 2016 akan bertambah di bulan berikutnya setelah angkatan 2014 dan 2015
menjalani program selama 2 bulan, dan begitu seterusnya hingga batas waktu pengerjaan
bulan Desember.
4. Pengaturan jadwal masuk Studio TA ditentukan oleh koordinator Studio TA.
5. Peserta TA yang mengerjakan di studio wajib memenuhi kewajiban hadir, jika terhitung 4
kali tidak hadir maka diwajibkan mundur dari Studio TA /mengerjakan dari rumah.
6. Peserta TA wajib hadir maksimum 30 menit sebelum jam masuk studio untuk proses
pemeriksaan (toleransi keterlambatan 15 menit).

B. Persyaratan Protokol Covid


B.1. Persyaratan sebelum masuk kampus dan sebelum masuk Kota Malang
1. Membawa surat keterangan sehat setelah melakukan Rapid Test.
2. Membawa surat pernyataan dari orang tua bermaterai yang menyatakan telah
melakukan karantina mandiri di rumah selama 14 hari.
3. Membawa surat ijin dari orang tua yang menyatakan mahasiswa yang bersangkutan
boleh ke kampus (tidak akan menuntut jurusan jika terjadi hal-hal yang tidak
diinginkan).
4. Membawa surat pernyataan bermaterai yang menyatakan bahwa telah melakukan
karantina mandiri selama 14 hari di Kota Malang sebelum masuk kampus.
5. Mahasiswa mengisi form pengajuan dan lembar screening (lampiran 4 dan 5) yang
disediakan oleh fakultas secara online.
6. Mahasiswa melampirkan bukti screening universitas secara online (lampiran 6) melalui
siakad.
7. Mahasiswa melampirkan surat kesediaan pembimbing (lampiran 7) untuk memantau
kegiatan di luar dan di dalam studio TA.
8. Membuat Surat Pernyataan bermaterai untuk memenuhi semua aturan berlaku dan
sanggup menerima sanksi/resiko jika melanggar.

B.2. Persyaratan selama berada di kampus


1. Mahasiswa memenuhi standar protokol kesehatan selama bekerja di Studio TA
(Lampiran 8 Fakultas).
2. Mahasiswa memenuhi standar SOP keselamatan yang ditetapkan oleh Jurusan.
a. Wajib mencuci tangan sebelum masuk STA.
b. Wajib membawa dan menggunakan:
▪ Masker (2 buah)
▪ Face shield
▪ Handsanitizer
▪ Sarung tangan
▪ Tisu Basah dan Tisu Kering
▪ Kantong Plastik/kresek untuk menampung sampah pribadi
▪ Menggunakan kaos kaki selama mengerjakan di STA
▪ Jas Almamater (sebagai pengganti Jas Lab)
▪ Bekal makan dan minum masing-masing
▪ Perangkat Sholat masing-masing
c. Memenuhi persyaratan cek suhu normal dengan thermogun.
d. Menempati meja kerja sesuai yang ditentukan oleh Jurusan.
e. Mengganti baju setiap hari.
f. Menjaga kebersihan dengan mandi setiap akan ke kampus dan setelah dari
kampus.
g. Berinteraksi dengan teman seperlunya (tanpa bersentuhan dan menjaga jarak)
h. Jam istirahat dilakukan secara bergantian untuk menghindari kerumunan.
i. Mahasiswa yang sakit dilarang masuk kampus.

B.3. Persyaratan di luar kampus (di Kota Malang)


1. Mahasiswa dilarang dan menghindari tempat-tempat kerumunan/keramaian
seperti Café, Mall, Pasar dll (jika ketahuan maka akan dikeluarkan dari Studio TA dan
mengerjakan dari rumah).
2. Wajib menjaga kesehatan dan kebersihan diri dengan makan makanan bergizi,
konsumsi vitamin, berolahraga, membersihkan kamar kos secara teratur, mandi dan
mencuci baju setelah dipakai dari kampus.
3. Mengatur waktu istirahat dengan baik.
4. Sholat 5 waktu dan selalu berdzikir

IV. PELAKSANAAN BAGI SATGAS TATA LAKSANA


1. Satgas terjadwal wajib hadir 30 menit sebelum waktu kerja studio dimulai untuk melakukan
pengecekan.
2. Menggunakan APD pada saat pengecekan berlangsung
3. Wajib cuci tangan sebelum dan sesudah melakukan pengecekan
4. Memantau aktivitas selama proses Studio TA berlangsung dan berhak menegur serta
melaporkan mahasiswa yang tidak patuh.

Demikian Tata Laksana ini dibuat guna kebaikan, kesehatan dan kemaslahatan semua unsur yang
ada di Prodi Arsitektur, Fakultas Saintek dan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang.

Malang, 23 Juni 2020


Ketua Prodi

Tarranita Kusumadewi, MT

Anda mungkin juga menyukai