Anda di halaman 1dari 1

Nama : Sry Ayu Utami

NPM : 11181184
Kelas : 2 FA4

1. Oleum ricini (minyak jarak) merupakan trigliserida yang berkhasiat sebagai


laksansia. Di dalam usus halus, minyak ini mengalami hidrolisis dan menghasilkan
asam risinoleat yang merangsang mukosa usus, sehingga mempercepat gerak
peristaltiknya dan mengakibatkan pengeluaran isi usus dengan cepat. Efeknya timbul
1 sampai 6 jam setelah pemberian, berupa pengeluaran buang air besar berbentuk
encer. Minyak jarak diperoleh dari biji tanaman jarak (ricinus communis) dan terdiri
dari trigliserida asam lemak komposisi minyak jarak adalah sekitar 87% asam
risinoleat, 7% asam oleat, 3% asam linoleat, 2% palmitat, dan 1% asam stearat dan
asam dihydroxystearic dalam jumlah kecil.
2. Obat golongan adsorben dapat mengikat atau menyerap toksin, bakteri dan hasil
metabolismenya, melapisi permukaan usus sehingga toksin dan mikroorganisme
tidak dapat merusak serta menembus mukosa usus. Contoh obat golongan adsorben
yaitu: kaolin, pektin, karbon aktif (norit), tabonal, magnesium aluminium silikat, dan
sebagainya.
3. Antikolinergik (agen antikolinergik) adalah sekelompok zat yang menghambat
aksi neurotransmitter asetilkolin (ACh) pada sinapsis di pusat dan sistem saraf tepi,
dan secara umum persimpangan neuromuskuler. Agen ini menghambat impuls
saraf parasimpatis dengan secara selektif memblokir pengikatan neurotransmitter
asetilkolin ke reseptornya dalam sel saraf. Serabut saraf dari sistem parasimpatis
bertanggung jawab atas gerakan tak disengaja dari otot polos yang salah satunya
terdapat di saluran pencernaan.

Anda mungkin juga menyukai