Anda di halaman 1dari 1

GAYA DAN CARA BELAJAR PESERTA DIDIK

A.  Gaya dan Cara Belajar

Peserta didik memiliki gaya dan cara belajar yang unk berbeda antara individu satu dengan individu
yang lain.

KONSEP BELAJAR

Belajar adalah proses memperoleh perubahan tingkah laku (kognitif, afektif, psikomotorik)
untuk memperoleh respon yang diperlukan dalam interaksi dengan lingkungan secara efisien.

Masalah dalam kegiatan belajar baik bagi pendidik / peserta didik : 1)bagaimana
menciptakan kondisi yang baiok agar berhasil 2)pemilihan metode dan alat-slat sesuai dengan situasi
dan jenis belajar 3) pembuatan rencana belajar 4)penilaian hasil belajr 5)pengaturan waktu belajar
6) pemilihan cara belajr 7)penggunaan buku pelajaran 8)persiapan ujian dll.

Faktor yang mempengaruhi belajar

a.       Faktor internal

Fisik    : nutrisi ( kurang nutrisi menyebabkan lesu, ngantuk, mudah lelah dan kurang    konsentrasi)

: kesehatan dan keberfungsian fisik(penyakit dapat menggangu belajar , gangguan pancaindera juga
sangat berpengaruh)

Psikis   : (kecerdasan,motivasi , minat, sikap, motivasi, kebiasaan belajar)

Menurut W.H. Burton  faktor internal yang mengakibatkan kesulitan belajar :

-          Gangguan mental ( kurangnya kecerdasan seorang anak, kurangnya perhatian, adanya


kelainan,kurangnya makanan yang bergizi, kesiapan diri yang kurang matang)

-          Gangguan fisik ( kurangnya berfungsi organ bicara & perasaan , gangguan kesehatan/sakit-sakitan)

-          Gangguan emosi (merasa tidak aman,kurang bisa menyesuaikan diri, adanya perasaan yg tidak
karuan/phobia/ ingin menghindar dari masalah,ketidak matangan emosi)

a.       Faktor Eksternal

Sosial               : faktor manusia , baik yang hadir secara langsung(tatap muka/komunikasi langsung)
maupun tidak langsung(melalui tv,radio,,tape)

Non sosial       :  keadaan suhu udara ,waktu , suasana lingkungan, keadaan tempat, kellengkapan alat
dan fasilitas

Anda mungkin juga menyukai