Anda di halaman 1dari 9

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL

SMA A. WAHID HASYIM TEBUIRENG


TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Mata Pelajaran : Biologi Waktu pelaksanaan : 07.30-09.00 ; 10.30-12.00


Kelas : XI IPA Durasi : 90 menit
Hari/tgl : Ahad/20 Desember 2020 Pembuat Soal : Nurul Qomariyah Sayuti, S.Si

PILIHLAH JAWABAN YANG PALING BENAR !

1. Struktur dasar sel dari yang terluar baik pada sel tumbuhan maupun sel hewan yaitu…
A. Sitoplasma, membrane inti, dan organel
B. Sitoplasma, inti, mitokondia
C. Sitoplasma, inti, organel
D. Membrane plasma, sitoplasma, dan inti
E. Membrane inti, sitoplasma, dan inti sel

2. Perhatikan tabel berikut!


Organel Fungsi
1. Ribosom a. Mengatur aktivitas sel
2. RE kasar b. Sintesis lipid
3. Mitokondria c. Sintesis protein
4. Nukleus d. Penghasil energy/ATP
Pasangan yang benar untuk menyatakan hubungan organel dan fungsinya adalah…
A. 1a, 2b, 3c, 4d
B. 1a, 2c, 3d, 4c
C. 1c, 2b, 3a, 4d
D. 1c, 2b, 3d, 4a
E. 1c, 2a, 3b, 4d

3. Perhatikan gambar berikut ini !

Fungsi dari membran sel yang tampak pada gambar diatas adalah …
A. menghasilkan zat-zat tertentu seperti enzim
B. mengandung informasi genetik dan mengatur fungsi penting dalam sel
C. mengatur pembelahan sel pada sel hewan
D. mengatur kadar air dan menampung zat sisa metabolisme
E. mengatur komunikasi antara sel dengan lingkungan

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 1


4. Perhatikan beberapa pernyataan berikut!
- Dibentuk oleh kompleks golgi
- Berisi enzim-enzim hidrolitik
- Berperan dalam proses pencernaan intraseluler
- Memiliki sistem membrane tunggal

Organel sel yang memiliki ciri-ciri diatas adalah…


A. Reticulum Endoplasma
B. Nucleus
C. Mitokondria
D. Lisosom
E. Badan mikro

5. Berikut yang merupakan ciri-ciri transport pasif adalah …


A. Dapat berlangsung pada sel mati
B. Berlangsung secara spontan
C. Berlangsung dari konsentrasi rendah ke konsentrasi tinggi
D. Tidak memerlukan energi/ATP dari sel
E. Melewati membrane semi permeable

6. Apabila sepotong kentang dimasukkan ke dalam larutan garam 10% kemungkinan yang terjadi
adalah…
A. Beratnya akan berkurang karena air akan keluar dari sel kentang
B. Beratnya akan berkurang karena sel-sel kentang akan lisis
C. Beratnya akan bertambah karena kentang akan menyerap air
D. Beratnya akan tetap karena cairan sel isotonis dengan larutan garam
E. Beratnya akan bertambah karena kentang akan menyerap garam

7. Seorang siswa mengamati preparat suatu batang tumbuhan menggunakan mikroskop. Ciri dari
suatu jaringan yang teramati yaitu:
1) Terdiri dari satu lapis sel
2) Sel-sel tersusun rapat
3) Tersusun atas sel-sel hidup
4) Terletak paling luar

Berdasarkan ciri-cirinya, fungsi dari jaringan tersebut adalah....


A. Melindungi jaringan yang lebih dalam
B. Menyimpan makanan cadangan
C. Memperkukuh tubuh tumbuhan
D. Sebagai tempat fotosintesis
E. Mengangkut air dari tanah

8. Perhatikan gambar penampang melintang daun dikotil berikut!

Jaringan yang berlabel X berfungsi untuk....


A. Penyokong dan penguat
B. Tempat terjadinya fotosintesis
C. Menunjang jaringan yang lain
D. Pelindung jaringan yang lain
E. Mengangkut air dan garam mineral

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 2


9. Perhatikan gambar penampang melintang batang berikut!

Bagian yang berfungsi untuk mengantarkan hasil fotosintesis berupa glukosa dari daun ke
seluruh bagian tubuh tumbuhan adalah…
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

10. Seorang siswa mengamati struktur jaringan batang melalui pengamatan irisan melintang batang.
Dia segera dapat menyimpulkan bahwa irisan batang tersebut adalah irisan batang dikotil.
Berikut ini adalah alasan yang digunakan siswa untuk menetapkan bahwa potongan batang itu
dikotil dan bukan monokotil adalah…
A. Adanya pembuluh kulit kayu
B. Adanya ikatan pembuluh yang tersusun tersebar
C. Adanya sel-sel parenkim yang menyusun empulur
D. Adanya kambium diantara berkas pembuluh
E. Ada percabangan pada batang

11. Meristem merupakan jaringan muda yang mempunyai kemampuan untuk terus menerus
membelah. Aktivitas meristem primer akan menghasilkan…
A. Bertambah panjangnya batang
B. Terbentuknya felem dan feloderm pada jaringan gabus
C. Membesarnya akar dan batang
D. Terbentuknya lingkaran tahun pada batang jati
E. Bertambah besarnya diameter batang manga

12. Perhatikan gambar sel epitel dari jaringan hewan berikut!

Jenis dan fungsi yang tepat dari epitel tersebut adalah....


A. Pipih selapis untuk menyerap sari-sari makanan.
B. Kubus berlapis untuk melindungi jaringan di bawahnya.
C. Kubus selapis bersilia untuk sekresi mukus.
D. Silindris berlapis untuk menyerap sari-sari makanan
E. Pipih berlapis untuk proteksi jaringan dalam

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 3


13. Berikut merupakan ciri-ciri berbagai macam jaringan hewan:
1. Satu lapis sel berbentuk pipih
2. Satu lapis sel berbentuk gelembung
3. Terdapat di seluruh tubuh
4. Mengandung garam mineral
5. Memiliki matriks
6. Membentuk ligament
Yang termasuk ciri dari jaringan ikat adalah....
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 4
C. 2, 3, 4
D. 3, 4, 5
E. 3, 5, 6

14. Uji refleks kerap kali dilakukan dengan cara memukulkan benda secara perlahan ke bagian
bawah tempurung lutut sehingga tungkai bawah penderita bergerak ke depan secara tidak sadar.
Lengkung refleks yang menghasilkan gerakan tersebut memiliki jalur sebagai berikut…
A. Stimulus- saraf sensorik- otak- saraf motorik- kaki
B. Stimulus- saraf motorik- otak- saraf sensorik- kaki
C. Stimulus- saraf sensorik- saraf konektor- saraf motorik- kaki
D. Stimulus- saraf sensorik- sumsum tulang belakang- saraf motorik- kaki
E. Stimulus- saraf motorik- sumsum tulang belakang- saraf sensorik- kaki

15. Jaringan epitel yang tersusun atas sel berlapis banyak, tetapi sulit ditentukan bentuknya karena
ada yang pipih maupun kubus atau biasa disebut dengan epitel transisional terdapat pada
organ…
A. Kantong kemih
B. Lambung
C. Tenggorokan
D. Usus halus
E. Uretha

16. Jaringan-jaringan penyusun organ usus halus adalah…


A. Epitel pipih, otot lurik, jaringan saraf, dan jaringan lemak
B. Epitel silindris, otot polos, jaringan darah, dan jaringan saraf
C. Epitel kubus, jaringan lemak, tulang rawan, dan jaringan darah
D. Epitel silindris, otot lurik, jaringan lemak, dan jaringan darah
E. Epitel pipih, jaringan ikat padat, otot polos, dan jaringan darah

17. Pernyataan di bawah ini adalah ciri-ciri gangguan pada sistem gerak:
 Tulang patah
 Terjadi pembengkakan
 Kemungkinan terjadi pendarahan
Jenis gangguan pada sistem tersebut adalah….
A. kifosis
B. rakhitis
C. artirtis
D. nekrosa
E. fraktura

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 4


18. Perhatikan gambar berikut

Otot-otot pada lengan atas yang terlihat pada gerakan seperti gambar adalah…
A. bisep dan trisep
B. bisep dan pronatur teres
C. bisep dan pronatur tere
D. trisep dan pronatur kuadratus
E. pronatur tere dan pronatur kuadratus

19. Pernyataan berikut adalah berkaitan dengan sifat otot yang menyusun tubuh manusia.
1. Sel berbentuk kumparan/gelendong dan memiliki 1-2 inti
2. Bekerja involunter
3. Terdapat diantara tulang rusuk
4. Mudah lelah saat berkontraksi

Yang merupakan ciri-ciri dari otot polos adalah…


A. 1,2, dan 3
B. 1,2, dan 4
C. 2,3, dan 4
D. 1, dan 2
E. 3, dan 4

20. Perhatikan gambar berikut!

Ciri-ciri otot yang sesuai dengan gambar diatas adalah…


A. Kontraksinya kuat, mudah lelah
B. Kontraksinya kuat, terdapat pada rangka tubuh
C. Kontraksinya lemah, mudah lelah
D. Tidak mudah lelah, terdapat pada jantung
E. Tidak mudah lelah, terdapat pada usus halus

21. Tulang sejati bersifat keras karena matriksnya mengandung berbagai mineral anorganik
seperti…
A. Karbonat
B. Kalsium
C. Magnesium
D. Fosfat
E. Silika

22. Kontraksi otot bisep menghasilkan gerak…


A. Rotasi, yaitu gerak melingkar satu sumbu sentral
B. Ekstensi, yaitu gerak meluruskan tangan
C. Fleksi, yaitu gerak membengkokkan tangan
D. Abduksi, yaitu gerak tungkai menjauhi sumbu tubuh
E. Adduksi, yaitu gerak tungkai mendekati sumbu tubuh

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 5


23. Kelainan tulang belakang melengkung ke arah lateral sehingga badan dapat melengkung ke
kanan atau ke kiri disebut…
A. Kifosis
B. Skoliosis
C. Lordosis
D. Sublukasi
E. Ankilosis

24. Hubungan antar tulang yang terdapat pada pangkal lengan adalah…
A. Sendi putar
B. Sendi peluru
C. Sendi geser
D. Sendi pelana
E. Sendi engsel

25. Perempuan tua atau wanita yang sedang hamil dapat mengalami osteoporosis akibat
kekurangan…
A. Kalsium
B. Kalium
C. Zat besi
D. Magnesium
E. Fosfor

26. Pada pergelangan tangan kita, bisa dilihat ‘urat –urat’ berwarna kebiruan atau kehijauan yang
sering kali sebut orang sebagai otot. ‘Urat-urat’ ini bukanlah otot, tetapi pembuluh darah vena.
Pernyataan berikut ini yang benar tentang pembuluh vena adalah ….
A. Mengedarkan darah keluar dari jantung menuju paru paru
B. Mengedarkan darah keluar dari jantung menuju ke seluruh tubuh
C. Mengedarkan darah dari paru paru menuju ke jantung
D. Letaknya tersembunyi, jauh dari permukaan tubuh
E. Jika pembuluh ini terluka, darahnya akan tersembur ke luar tubuh

27. Siswa kelas XI melakukan praktikum penentuan golongan darah, salah satu sampel darah yang
diambil adalah darah dari Doni dan Rani. Hasil yang didapatkan seperti ini:
Perlakuan Hasil
Darah + serum Anti A Tidak menggumpal
Doni Darah + serum Anti B Tidak menggumpal
Darah + serum Anti Rhesus Menggumpal

Darah + serum Anti A Menggumpal


Rani Darah + serum Anti B Tidak menggumpal
Darah + serum Anti Rhesus Menggumpal
Berdasarkan hasil tersebut, kita bisa mengetahui bahwa golongan darah Doni dan Rani adalah

Golongan Darah Doni Golongan Darah Rani


A. AB + B-
B. AB - B+
C. O+ A-
D. O- A+
E. O+ B+

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 6


28. Berikut ini adalah hasil pengujian kandungan algutinogen dan aglutinin darah empat orang
siswa.
Nama Siswa Aglutinogen Aglutinin
Adi A α
Bambang B β
Cinta A dan B -
Desi - α dan β
Pasangan donor dan resipien berikut ini yang benar adalah…
A. Adi – Desi
B. Adi – Bambang
C. Cinta – Desi
D. Desi – Cinta
E. Bambang – Desi

29. Perhatikan gambar jantung di bawah ini.

Pernyataan yang benar tentang fungsi X dan Y adalah…


A. X menerima darah dari paru paru, Y memompa darah ke seluruh tubuh
B. X menerima darah dari seluruh tubuh, Y memompa darah ke paru paru
C. X menerima darah dari paru paru, Y memompa darah ke paru paru
D. X menerima darah dari seluruh tubuh, Y memompa darah ke seluruh tubuh
E. X memompa darah ke seluruh tubuh, Y menerima darah dari paru paru

30. Perhatikan mekanisme pembekuan darah berikut ini :

Urutan yang benar untuk mengisi a, b, dan c adalah…


A. Trombin – trombokinase – fibrin
B. Trombin – fibrin – fibrinogen
C. Trombokinase – trombin – fibrinogen
D. Trombin – fibrinogen – fibrin
E. Fibrin – trombin – fibrinogen

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 7


31. Perhatikan gambar berikut ini!

Gambar di atas menunjukkan keadaan abnormalitas pembuluh darah pada salah satu penderita
penyakit jantung. Abnormalitas pembuluh darah seperti ini kita kenal dengan istilah…
A. Jantung coroner
B. Emfisema
C. Leukopenia
D. Aterosklerosis
E. Erythroblastosis

32. Ada beberapa teknologi yang digunakan untuk mengatasi kelainan pada sistem peredaran darah
terutama yang berkaitan dengan kesehatan jantung. Berikut ini merupakan pernyataan yang tepat
tentang teknologi yang berkaitan dengan kesehatan jantung adalah ….
A. Transplantasi jantung merupakan suatu tindakan untuk membuka sumbatan berupa plak atau
timbunan lemak yang ada di dalam jantung untuk memulihkan fungsi jantung
B. Pacemaker merupakan alat yang digunakan untuk membantu mengganti jantung penderita yang
rusak dengan jantung yang baru
C. Ekokardiograf (EKG) merupakan alat pemacu detak jantung yang ditanamkan di dada melalui
proses operasi dengan sayatan kecil di dada
D. Kerusakan jantung bawaan dapat diatasi dengan melakukan penggantian jantung dari orang
yang baru meninggal melalui transplantasi jantung
E. Teknik angioplasti dilakukan dengan menanamkan alat pacu jantung di rongga dada penderita
agar fungsi jantungnya dapat diperbaiki

33. Selaput pelindung yang membungkus jantung dinamakan…


A. Periosteum
B. Perikardium
C. Ventrikel
D. Limfa
E. Pleura

34. Perhatikan berbagai organ berikut ini:


(1) Tenggorokan
(2) Lambung
(3) Usus halus
(4) Pancreas
(5) Hati
(6) Ginjal
Organ-organ diatas, yang terlibat secara langsung dalam proses pencernaan makanan adalah
A. 1, 2, 3, 4, 5, 6
B. 2, 3, 4, 5, 6
C. 2, 3, 4, 5
D. 2, 3, 4
E. 2,3

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 8


35. Perhatikan organ organ pencernaan berikut ini:
Organ yang menghasilkan getah HCL, enzim lipase dan enzim
trypsinogen ditunjukkan oleh nomor …
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

36. Hati berperan penting dalam sistem pencernaan makanan, yaitu untuk…
A. Menghasilkan garam empedu untuk pencernaan lemak
B. Mengubah kelebihan glukosa menjadi glikogen
C. Mengubah kelebihan asam amino menjadi urea
D. Menyimpan besi dan vitamin tertentu
E. Menawarkan racun dan zat yang berbahaya lainnya

37. Seorang siswa SMA mengalami gangguan dalam sistem pencernaannya yang ditandai dengan
ada darah dalam feses yang dikeluarkannya. Ibu dokter mengatakan bahwa terjadi pelebaran
pembuluh darah di anus siswa tersebut. Gangguan pencernaan yang dimaksud adalah …
A. Diare
B. Konstipasi
C. Wasir
D. Ulkus
E. Gastritis

38. Perhatikan tabel uji makanan berikut ini:


Warna larutan / kondisi setelah uji
Bahan Makanan
Lugol Benedict Biuret Kertas Buram
1 Coklat Coklat Biru Tidak transparan
2 Kuning Biru Ungu Transparan
3 Coklat Hijau muda Biru Tidak transparan
4 Hitam Merah Ungu muda Transparan
5 Bening Merah tua Ungu Transparan
Bahan makanan yang paling sesuai diberikan untuk anak pada usia pertumbuhan adalah bahan
makanan yang kaya akan protein. Nomor yang sesuai untuk bahan makanan yang mengandung
protein sesuai dengan hasil uji makanan adalah…
A. 1, 2, 4
B. 1, 3, 5
C. 2, 3, 5
D. 2, 4, 5
E. 3, 4, 5

39. Bagian alat/organ pencernaan makanan yang tidak berfungsi mencernakan makanan secara
kimiawi adalah…
A. Lambung
B. Rongga mulut
C. Kerongkongan
D. Usus dua belas jari
E. Usus halus

40. Fungsi utama pencernaan mekanis adalah…


A. Menghidrolisis molekul-molekul makanan untuk disimpan di hati
B. Memperluas area permukaan untuk kerja enzim
C. Menyintesis enzim yang diperlukan untuk absorpsi makanan
D. Memecah molekul-molekul besar menjadi molekul-molekul kecil melalui penambahan air
E. Membantu proses penyerapan makanan dalam tubuh

Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil, Tapel 2020-2021 Page | 9

Anda mungkin juga menyukai

  • 12SJN44
    12SJN44
    Dokumen6 halaman
    12SJN44
    it sma awh
    Belum ada peringkat
  • 10SJN44
    10SJN44
    Dokumen6 halaman
    10SJN44
    it sma awh
    Belum ada peringkat
  • 11SOS60
    11SOS60
    Dokumen7 halaman
    11SOS60
    it sma awh
    Belum ada peringkat
  • 11SOS56
    11SOS56
    Dokumen8 halaman
    11SOS56
    it sma awh
    Belum ada peringkat
  • 10SOS56
    10SOS56
    Dokumen7 halaman
    10SOS56
    it sma awh
    Belum ada peringkat