Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tri Astina

Kelas : 19833A Sistem Informasi


Nim : 1910803007
MK : Dasar Dasar Manajemen

1. Apa kelemahan dan kekuatan anda untuk karier? Bagaimana anda mengaitkannya
dengan keterampilan dan perilaku?
2. Pikirkan rencana untuk mengembangkan diri anda dan buat diri anda menarik bagi
organisasi. Bagaimana cara anda meningkatkan keterampilan?

Jawaban
1. Kelemahan saya dalam karier menurut saya adalah, Saya adalah orang yang
cenderung lebih suka untuk bekerja sendiri dan jarang sekali mengikuti organisasi
ataupun kegiatan disekolah. Saya meyadari karena faktor itu saya menjadi orang
yang sedikit kaku saat ditempatkan dalam situasi dimana saya harus bekerja sama
dengan orang lain. Saya sangat jarang mengikuti kegiatan organisasi sehingga
membuat saya manjadi seseorang yang kaku serta canggung saat bertemu dan
bersosialisasi dengan orang baru.
Dikarenakan hal tersebut pengalaman saya dalam berorganisasi cenderung sedikit.
Menurut saya itulah kelemahan saya, saya sudah menyadari hal ini beberapa tahun
belakangan dan saya berniat memperbaiki hal tersebut dengan mulai rajin mengikuti
kegiatan organisasi dan belajar untuk lebih membuka diri sehingga wawasan
organisasi saya terus bertambah seiring waktu dan saat saya diharuskan bekerja
dalam sebuah kelompok saya sudah siap serta mampu menjadi partner yang baik.

Kekuatan saya untuk karier menurut saya adalah, saya adalah orang yang tekun
dalam melakukan sesuatu, selain menumpukan pada kemampuan kerja, saya selalu
berusaha sebaik mungkin dan sesempurna yang saya bisa. Saya selalu berusaha
melakukan yang terbaik dan walaupun saya belum tahu tentang pekerjaan yang
akan saya lakukan, saya tidak akan berhenti sampai saya tahu. Saya selalu berusaha
cekatan serta tidak menyerah dalam situasi yang saya hadapi.
Selain itu saya adalah orang yang bertanggung jawab atas pekerjaan apapun yang
dipercayakan kepada saya untuk dilaksanakan dengan baik.
Saya pikir ini adalah kekuatan saya dalam karier.
Saya akan mengaplikasikan kekuatan saya dalam berkarier dalam kehidupan serta
perilaku saya sehari hari dengan bersikap tanggung jawab dengan tugas yang
diberikan kepada saya, selalu berusaha tekun dalam belajar lagi dan lagi serta
berusaha bergaul dengan orang yang tepat dalam artian lingkup organisasi untuk
mengambil ilmu serta belajar dari orang orang tersebut, setelah memiliki koneksi
dan bisa bergaul dengan baik dalam sebuah organisasi tentu saja saya akan
menunjukkan kemampuan kerja saya yang sudah saya asah selama dibangku
pendidikan.

2. Rencana saya dalam mengembangkan diri dan membuat diri saya menarik bagi
organisasi adalah saya mengembangkan diri dengan mempelajari lebih dalam
mengenai pekerjaan yang saya inginkan dan menambah wawasan organisasi saya
sehingga saya sudah terbiasa dalam melakukan interaksi dalam organisasi serta tahu
bagaiamana harus bersikap dan menghadapi konflik yang selalu terjadi dalam
sebuah organisasi. Saya mempertahankan serta memperkuat jiwa kepemimpinan
dan selalu bertanggung jawab dengan hal yang sudah seharusnya menjadi tanggung
jawab saya.
Cara saya agar bisa meningkatkan keterampilan adalah selalu bersikap terbuka
dengan kritikan, saya menjadikan sebuah kritikan sebagai bahan untuk introspeksi
diri sendiri agar bisa bekerja lebih baik lagi dan sebagai bahan untuk membenahi
diri. Selain itu saya mencoba selau berani dengan hal baru dan selalu optimis.
Untuk mengembangkan keterampilan diri, saya tak ragu untuk mencoba hal baru,
bisa jadi hal baru tersebut justru menjadi potensi saya yang paling besar, meskipun
resiko yang akan dialami juga tidak kecil namun saya tidak takut untuk mencoba
hal baru.

Anda mungkin juga menyukai