Anda di halaman 1dari 65

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

MANAJEMEN INTERVENSI GIZI


DI KABUPATEN SITUBONDO

Oleh :
Silvia Hanifah Puspita Sari (NIM : G42171821)

PROGRAM STUDI GIZI KLINIK

JURUSAN KESEHATAN

POLITEKNIK NEGERI JEMBER

2020

1
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN AKHIR
PKL MANAJEMEN INTERVENSI GIZI

HALAMAN PENGESAHAN

Laporan PKL Manajemen Program Intervensi Gizi di Kabupaten Situbondo

Judul Kegiatan : Kesehatan Balita Tentang Wasting

Nama : Silvia Hanifah Puspita Sari

NIM dan Tanggal Disetujui : G42171821 /

Menyetujui,

Dosen Pembibing PKL Pembibing Lapangan

(Dessya Putri Ayu U, S.KM., M.Kes.) (Mudiarto, S.ST)

NIP/NIK : 19901229 201903 2020 NIP/NIK : -

Menyetujui,

Ketua Jurusan Kesehatan

(Sustin Farlinda, S.Kom., MT)

NIP/NIK : 19720204 200112 2003

2
HALAMAN PRAKATA

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, karena atas petunjuk, rahmat,
dan hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan Laporan Pelaksanaan Praktek Kerja Lapang
Manajemen Intervensi Gizi secara daring di Kabupaten Situbondo tanpa ada halangan apapun
sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Laporan ini disusun berdasarkan pedoman PKL
dan ilmu yang saya peroleh selama melaksanakan Praktek Kerja Lapang Manajemen
Intervensi Gizi (MIG).

Penyusunan laporan Praktek Kerja Lapang Manajemen Intervensi Gizi (MIG) ini
adalah salah satu syarat untuk menyelesaikan tugas akhir kuliah di Politeknik Negeri Jember
dan laporan ini sebagai bukti bahwa penulis telah melaksanakandan menyelesaikan Praktek
Kerja Lapang Manajemen Intervensi Gizi (MIG) di Kabupaten Situbondo.

Selain itu saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang membantu
secara moral maupun materi selama kegiatan PKL MIG ini. Semoga laporan ini dapat
bermanfaat bagi semua pihak. Yaitu bagi pembaca dan juga masyarakat di Kabupaten
Situbondo.

Penulis

Silvia Hanifah Puspita Sari

3
DAFTAR ISI

COVER

HALAMAN PENGESAHAN....................................................................................................2

HALAMAN PRAKATA...........................................................................................................3

DAFTAR ISI..............................................................................................................................4

DAFTAR TABEL......................................................................................................................6

DAFTAR GAMBAR.................................................................................................................7

DAFTAR LAMPIRAN..............................................................................................................8

BAB I. PENDAHULUAN.........................................................................................................9

A. Latar Belakang.............................................................................................................9

B. Perumusan Masalah...................................................................................................10

C. Tujuan........................................................................................................................10

D. Manfaat......................................................................................................................11

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA.............................................................................................12

A. Keluarga Sadar Gizi (Kadarzi)..................................................................................12

B. Kegiatan Dalam Pelaksanaan Program Kadarzi........................................................12

1. Pemetaan Kadarzi..........................................................................................................12

C. Penilaian Kadarzi.......................................................................................................16

D. Balita..........................................................................................................................16

E. Status Gizi Balita...........................................................................................................16

F. Penilaian Status Gizi Balita..........................................................................................16

G. Strategi Promosi Kadarzi...........................................................................................17

BAB III. METODE PELAKSANAAN KEGIATAN..............................................................18

A. Tempat dan Waktu....................................................................................................18

B. Jenis dan Waktu.........................................................................................................18

4
C. Populasi dan Sampel..................................................................................................18

D. Instrumen...................................................................................................................18

E. Pengumpulan Data........................................................................................................18

F. Pengolahan Data............................................................................................................18

G. Analisis Data.............................................................................................................19

A. Analisis Situasi..........................................................................................................20

BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN..................................................................................53

A. Kesimpulan................................................................................................................53

B. Saran..........................................................................................................................53

DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................................54

LAMPIRAN.............................................................................................................................56

5
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Daerah Penyebaran Kuisioner....................................................................................21


Tabel 2. Kelompok Usia..........................................................................................................22
Tabel 3. Riwayat Pendidikan Ayah..........................................................................................23
Tabel 4. Riwayat Pendidikan Ibu.............................................................................................24
Tabel 5. Penimbangan Anggota Keluarga...............................................................................24
Tabel 6. Konsumsi Tablet Fe...................................................................................................25
Tabel 7. Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe..............................................................................26
Tabel 8. Konsumsi Lauk Hewani Keluarga.............................................................................27
Tabel 9. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani Keluarga...............................................................28
Tabel 10. Konsumsi Buah dan Sayur Keluarga.......................................................................29
Tabel 11. Manfaat Konsumsi Sayur dan Buah.........................................................................30
Tabel 12. Alasan Membeli Garam Beryodium........................................................................31
Tabel 13. Manfaat Garam Beryodium.....................................................................................32
Tabel 14. Tabel Pengukuran Z-Score.......................................................................................33
Tabel 15. Jenis Kelamin Balita................................................................................................35
Tabel 16. Makanan Bayi..........................................................................................................35
Tabel 17. Manfaat ASI.............................................................................................................36
Tabel 18. MP-ASI Balita..........................................................................................................37
Tabel 19. Konsumsi Lauk Hewani Balita................................................................................38
Tabel 20. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani............................................................................38
Tabel 21. Konsumsi Buah dan Sayur Balita............................................................................39
Tabel 22. Manfaat Konsumsi Buah dan Sayur Balita..............................................................40
Tabel 23. Manfaat Vitamin A Bagi Balita...............................................................................41
Tabel 24. Manfaat Menimbang Balita.....................................................................................42
Tabel 25. Penentuan Prioritas Masalah....................................................................................43
Tabel 26. Plan of Action..........................................................................................................46
Tabel 27. Hasil Kuisioner Pre-Test..........................................................................................48
Tabel 28. Hasil Kuisioner Post-Test........................................................................................49
Tabel 29. Kandungan Pancake Mangga / 1 Biji.......................................................................51
Tabel 30. Monitoring dan Evaluasi..........................................................................................52

6
DAFTAR GAMBAR

Bagan 1. Daerah Penyebaran Kuisioner...................................................................................17


Bagan 2. Kelompok Usia.........................................................................................................18
Bagan 3. Riwayat Pendidikan Ayah.........................................................................................19
Bagan 4. Riwayat Pendidikan Ibu............................................................................................20
Bagan 5. Penimbangan Anggota Keluarga..............................................................................21
Bagan 6. Konsumsi Tablet Fe..................................................................................................21
Bagan 7. Alasan Memngonsumsi Tablet Fe <90.....................................................................22
Bagan 8. Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe.............................................................................23
Bagan 9. Konsumsi Lauk Hewani............................................................................................24
Bagan 10. Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani.....................................................................24
Bagan 11. Konsumsi Buah atau Sayur.....................................................................................25
Bagan 12. Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur................................................................26
Bagan 13. Alasan Membeli Garam Yodium............................................................................27
Bagan 14. Status Gizi Menurut BB/U......................................................................................30
Bagan 15. Status Gizi Menurut PB/U......................................................................................30
Bagan 16. Status Gizi Menurut IMT/U....................................................................................30
Bagan 17. Jenis Kelamin Balita...............................................................................................31
Bagan 18. Makanan yang Diberikan ke Bayi...........................................................................32
Bagan 19. Manfaat ASI............................................................................................................32
Bagan 20. MP-ASI Balita........................................................................................................33
Bagan 21. Frekuensi Konsumsi Lauk Hewani Dalam Balita Seminggu Terakhir..................34
Bagan 22. Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani.....................................................................35
Bagan 23. Konsumsi Buah atau Sayur.....................................................................................35
Bagan 24. Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur................................................................36
Bagan 25. Manfaat Kapsul Vitamin A Bagi Balita..................................................................37
Bagan 26. Manfaat Menimbang Balita....................................................................................38
Y

Gambar 1. Problem Tree..........................................................................................................45


Gambar 2. Objective Tree........................................................................................................46
Gambar 3. Bukti Izin Kepala Desa Gambar 4. Bukti penyebaran Kuisioner.......................57

7
Gambar 5. Bukti penyebaran Kuisioner Gambar 6. Bukti penyebaran Kuisioner.............57
Gambar 7. Kuisioner Pemantauan Status Gizi dan KADARZI...............................................58
Gambar 8. Kuisioner Penyuluhan Pre-Test dan Post-Test.......................................................58
Gambar 9. Data Hasil Kuisioner KADARZI...........................................................................59
Gambar 10. Data Hasil Kuisioner Pre-Test.............................................................................59
Gambar 11. Data Hasil Kuisioner Post-Test............................................................................60
Gambar 12. Data Hasil Antropometri Balita............................................................................60
Gambar 13. Kehadiran Sempro PKL MIG..............................................................................61
Gambar 14. Wawancara dan Konsultasi Responden 1............................................................61
Gambar 15. Wawancara dan Konsultasi Responden 2............................................................62
Gambar 16. Pengiriman Proposal Kepada Dosen Pembimbing...............................................62
Gambar 17. Pengiriman Proposal Kepada Ahli Gizi Puskesmas.............................................63
Gambar 18. Pengiriman Revisi Proposal Kepada Dosen Pembimbing...................................63
Gambar 19. Pelaksanaan Penyuluhan dan Pelatihan Pertama.................................................64
Gambar 20. . Pelaksanaan Penyuluhan dan Pelatihan Kedua..................................................64
Gambar 21. Penyebaran Video Teknologi Tepat Guna...........................................................65

8
DAFTAR LAMPIRAN

YLampiran 1. Kuisioner...............................................................................................................
Lampiran 2. Rekapitulasi Data.................................................................................................59
Lampiran 3. Analisa Data........................................................................................................60
Lampiran 4. Dokumentasi........................................................................................................61

9
BAB I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Masalah gizi di Indonesia pada hakekatnya merupakan masalah kesehatan masyarakat,
namun penanggulangannya tidak dapat dilakukan dengan pendekatan medis dan pelayanan
kesehatan saja. Penyebab timbulnya masalah gizi adalah dari banyak faktor, oleh karena itu
pendekatan penanggulanggannya harus melibatkan berbagai sector terkait seperti dinas
kesehatan, puskesmas, dan tenaga medis lainnya. Masalah gizi di Indonesia yang terbanyak
meliputi gizi kurang atau yang mencakup susunan hidangan yang tidak seimbang maupun
konsumsi keseluruhan yang tidak mencukupi kebutuhan badan. Anak balita (0 – 5 tahun)
merupakan kelompok umur yang paling sering menderita akibat kekurangan gizi atau
termasuk salah satu kelompok masyarakat yang rentan gizi (Djaeni, 2000). Di negara
berkembang anak-anak umur 0 – 5 tahun merupakan golongan yang paling rawan terhadap
gizi. Anak-anak biasanya menderita bermacam-macam infeksi serta berada dalam status gizi
rendah (Suhardjo, 2003).

Masalah gizi dipengaruhi oleh banyak faktor yang saling mempengaruhi secara
kompleks. Ditingkat rumah tangga, keadaan gizi dipengaruhi oleh kemampuan rumah tangga
menyediakan pangan di dalam jumlah dan jenis yang cukup serta pola asuh yang dipengaruhi
oleh faktor pendidikan, perilaku dan keadaan kesehatan rumah tangga. Salah satu penyebab
timbulnya kurang gizi pada anak balita adalah akibat pola asuh anak yang kurang memadai
(Soekirman, 2000).

Menurut hasil Survei Status Gizi Balita Indonesia (SSGBI) 2019. Telah terjadi
penurunan prevalensi stunting dari 30,8 persen di tahun 2018, berdasarkan Riskesdas 2018,
menjadi 27,67 persen di tahun 2019. Untuk prevalensi gizi kurang mengalami penurunan
dari 17,7 persen di tahun 2018, berdasarkan Riskesdas 2018, menjadi 16,29 persen di tahun
2019 dan untuk prevalensi kurus mengalami penurunan dari 10,2 persen di tahun 2018,
berdasarkan Riskesdas 2018, menjadi 7,44 persen di tahun 2019. Sementara prevalensi
stunting di jawa timur tahun 2019, lebih tinggi apabila dibandingkan dengan prevalensi
nasional yaitu 36,81%.

Maka untuk membantu mengatasi masalah gizi di Indonesia, dalam pelaksanaan


pendidikan, proses pembelajaran yang dilaksanakan tidak terbatas di dalam kelas saja. Proses

10
pembelajaran juga berlangsung di luar kelas, bahkan di luar institusi pendidikan seperti
lingkungan kerja dan kehidupan masyarakat. Dalam hal ini praktek kerja lapangan
merupakan bagian yang tidak terpisah dari system program pengajaran serta merupakan
wadah yang tepat untuk mengaplikasikan pengetahuan, sikap dan keterampilan (KAP) yang
diperoleh pada proses pembelajaran di kelas dan laoratorium. Untuk mengetahui tuntutan
tersebut, mahasiswa diwajibkan untuk melaksanakan praktek kerja lapangan Manajemen
Intervensi Gizi (MIG) yang pelaksanaannya di tingkat masyarakat dengan melakukan
penyebaran kuisioner secara daring atau online.

B. Perumusan Masalah
1. Bagaimana analisis situasi di Kabupaten Situbondo?
2. Bagaimana karakteristik dari responden dan subjek?
3. Bagaimana tingkat konsumsi lauk hewani, buah dan sayur di tingkat keluarga dan
balita?
4. Bagaimana status gizi responden dan subjek?
5. Bagaimana penentuan prioritas masalah?
6. Bagaimana penentuan penyebab masalah?
7. Bagaimana menentukan perencanaan intervensi?
8. Bagaimana analisis dari monitoring dan evaluasi?

C. Tujuan
 Tujuan Umum
Mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi status gizi dan pengetahuan
KADARZI di masyarakat yang terdapat di Kabupaten Situbondo menggunakan
kuesioner secara daring atau online.
 Tujuan Khusus
1. Mendeskripsikan analisis situasi di Kabupaten Situbondo
2. Mendeskripsikan karakteristik responden dan subjek.
3. Mendeskripsikan tingkat konsumsi lauk hewani, buah dan sayur di tingkat
keluarga dan pada balita.
4. Mendeskripsikan status gizi responden dan subjek.
5. Menganalisis prioritas masalah.
6. Menganalisis penyebab masalah.
7. Melakukan intervensi

11
8. Menganalisis monitoring dan evaluasi

9. Manfaat
1. Bagi Lahan PKL
Hasil laporan ini dapat menjadi masukan bagi masyarakat dalam
mengonsumsi makanan bergizi yang berpengaruh dalam status gizi keluarga dan
meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi dalam keluarga.
2. Bagi Program Studi Gizi Klinik
Sebagai tambahan kepustakaan khususnya untuk mahasiswa program studi
gizi klinik dan bahan referensi yang dapat digunakan dalam penelitian selanjutnya.
3. Bagi Mahasiswa
 Mahasiswa dapat menyelesaikan Praktik Kerja Lapang Manajemen Intervensi
Gizi (MIG)
 Mahasiswa dapat mengetahui status gizi dan permasalahan gizi di tingkat
Kabupaten Situbondo.
 Mahasiswa dapat mengetahui tingkat kesadaran gizi keluarga di Kabupaten
Situbondo.

12
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Keluarga Sadar Gizi (Kadarzi)


Keluarga Sadar Gizi (Kadarzi) adalah keluarga yang seluruh anggota keluarganya
melakukan perilaku gizi seimbang, mampu mengenali masalah kesehatan dan gizi bagi setiap
anggota keluarganya, dan mampu mengambil langkah-langkah untuk mengatasi masalah gizi
yang dijumpai oleh anggota keluarganya (Depkes, 2007). Secara umum tujuan Keluarga
Sadar Gizi adalah tercapainya keadaan gizi yang optimal untuk seluruh anggota keluarga.
Dengan penilaian secara khusus yaitu: meningkatnya pengetahuan dan perilaku anggota
keluarga untuk mengatasi masalah gizi, meningkatnya kepedulian masyarakat dalam
menanggulangi masalah gizi keluarga, meningkatnya kemampuan dan ketrampilan petugas
dalam memberdayakan masyarakat/keluarga dalam mencegah dan mengatasi masalah gizi
(Hesti, 2008).
Adapun sasaran dari program Kadarzi ini adalah : seluruh anggota keluarga karena
pengambilan keputusan dalam bidang pangan, gizi dan kesehatan dilaksanakan terutama di
tingkat keluarga, sumber daya dimiliki dan dimanfaatkan di tingkat keluarga, masalah gizi
yang terjadi di tingkat keluarga, erat kaitannya dengan perilaku keluarga, tidak semata-mata
disebabkan oleh kemiskinan dan ketidaktersediaan pangan, kebersamaan antar keluarga dapat
memobilisasi masyarakat untuk memperbaiki keadaan gizi dan kesehatan, masyarakat yang
terdiri dari penentu kebijakan, pemerintah daerah, tokoh masyarakat, organisasi masyarakat,
swasta/dunia usaha, petugas teknis dari lintas sektor terkait di berbagai tingkat administrasi.
Menurut Depkes (2007) untuk mengatasi masalah gizi salah satunya adalah Keluarga
Sadar Gizi (Kadarzi). Keluarga Sadar Gizi merupakan keluarga yang mampu mengenal,
mencegah dan mengatasi masalah gizi ditingkat keluarga/rumah tangga. Dengan melalui
proses yaitu Memantau berat badan balita secara teratur, makan beraneka ragam,
mengkonsumsi garam beryodium dalam masakan, pemberian ASI eksklusif, dan
mendapatkan dan memberikan vitamin A bagi anggota keluarga.

B. Kegiatan Dalam Pelaksanaan Program Kadarzi

1. Pemetaan Kadarzi
Pemetaan Kadarzi dilakukan untuk menganalisa situasi Kadarzi di suatu wilayah kerja
puskesmas yang dilakukan pertama kali oleh TPG kemudian untuk berikutnya dilakukan oleh

13
ketua kelompok posyandu. Pemetaan dilakukan setiap 6 bulan sekali yaitu setiap bulan
Februari dan Agustus. Tujuan pemetaan Kadarzi yaitu:
1. Mendapatkan informasi situasi Kadarzi dalam suatu wilayah atau dasawisma
berdasarkan indikator yang di tentukan
2. .Mendapatkan gambaran masalah gizi dan prilaku gizi yang baik dan benar yang
belum dapat dilaksanakan oleh keluarga.
3. Sebagai bahan acuan pemantauan dan evaluasi situasi Kadarzi dari waktu kewaktu.
2. Konseling Kadarzi
Konseling Kadarzi adalah dialog atau konsultasi antara kader dasawisma, tenaga
penggerak masyarakat (TPM) memecahkan masalah prilaku gizi yang belum dapat dilakukan
oleh keluarga. Tujuan konseling Kadarzi untuk memantapkan kemauan dan kemampuan
keluarga untuk melaksanakan prilaku gizi yang baik dan benar dengan memanfaatkan yang
dimiliki keluarga atau yang ada di lingkungannya. Pelaksana konseling Kadarzi, untuk
pertama kali konseling dilakukan oleh Tenaga Pelaksana Gizi (TPG) Puskesmas bersama
Tenaga Penggerak Masyarakat (TPM) dan kader dasawisma. Untuk selanjutnya konseling
Kadarzi dilakukan oleh kader dasawisma dan TPM.
3. Indikator Keluarga Sadar Gizi
Indikator keluarga sadar gizi digunakan untuk mengukur tingkat sadar gizi keluarga.
Menurut Manjilala (2007) ada 5 indikator Keluarga Sadar Gizi meliputi: Memantau berat
badan secara teratur, makan beraneka ragam, mengkonsumsi garam beryodium, memberikan
hanya ASI saja kepada bayi sampai usia 6 bulan, mendapatkan dan memberikan kapsul
vitamin A bagi anggota keluarga yang membutuhkan.
a. Memantau Berat Badan Secara Teratur Cara Memantau berat badan
anak :
1. Anak dapat ditimbang di rumah atau di posyandu atau di tempat lain
sekurangnya 2 bulan sekali
2. Berat badan anak dimasukkan ke dalam KMS
3. Bila grafik berat badan pada KMS Naik (sesuai garis pertumbuhannya),
berarti anak sehat, bila tidak naik berarti ada penurunan konsumsi
makanan atau gangguan kesehatan dan perlu ditindaklanjuti oleh keluarga
atau meminta bantuan petugas kesehatan
Dengan memantau berat badan akan diketahui perubahan berat badan dengan
menggambarkan perubahan konsumsi makanan atau gangguan kesehatan. Menimbang berat
badan dapat dilakukan oleh keluarga dimana saja diharapkan dengan menimbang berat badan
14
keluarga dapat mengenali masalah kesehatan dan gizi anggota keluarganya dan keluarga
mampu mengatasi masalahnya baik oleh sendiri atau dengan bantuan petugas.
b. Makan Beraneka Ragam Makanan

Makanan beraneka ragam adalah mengkonsumsi makanan 2-3 kali sehari yang terdiri
dari 4 macam kelompok bahan makanan yaitu makanan pokok, lauk pauk, sayuran dan buah-
buahan. Akan lebih baik jika aneka ragam makanan tersebut dikonsumsi setiap kali makan.
Ketidaksukaan seseorang terhadap makanan tertentu akan berdampak negatif terhadap
pencapaian keseimbangan gizi. Untuk menghindari hal tersebut maka perkenalkanlah dan
berikan aneka ragam makanan sejak usia dini (Depkes, 2000).
Makan beraneka ragam sangat perlu karena tubuh manusia memerlukan semua zat
gizi (energi, lemak, protein, vitamin dan mineral) sesuai kebutuhan. Tidak ada satu jenis
bahan makanan pun yang lengkap kandungan zat gizinya, Mengkonsumsi makanan beraneka
ragam yang mengandung sumber energi, lemak, protein, vitamin dan mineral untuk
menjamin pemenuhan kebutuhan gizi dan apabila tersedia pilihlah makanan yang telah
diperkaya dengan zat gizi tertentu. Menurut Malekafzali (2000) pengadaan makanan
beraneka ragam dapat diperoleh dari pemanfaatan lahan pekarangan dan bahan makanan
lokal yang dihasilkan didaerah setempat.
c. Mengkonsumsi Garam Beryodium Dalam Makanan Sehari-Hari
Garam beryodium yang baik adalah garam yang mempunyai kandungan yodium
dengan kadar yang cukup (>30 ppm kalium yodat). Yodium adalah salah satu mineral yang
sangat penting peranannya bagi tubuh manusia. Garam beryodium sangat perlu selalu
dikonsumsi oleh keluarga karena zat yodium diperlukan tubuh setiap hari. Gangguan akibat
kekurangan yodium (GAKY) menimbulkan penurunan kecerdasan, gangguan pertumbuhan
dan pembesaran kelenjar gondok, Kandungan zat yodium dalam air dan tanah di beberapa
daerah belum mencukupi kebutuhan (Depkes, 2000).
d. Memberikan ASI Saja Kepada Bayi Sampai Usia 6 Bulan
Menurut Burns (2005) memberi ASI penting pada bayi karena :
1. ASI merupakan satu-satunya makanan yang sempurna untuk bayi.
2. Dengan memberi ASI segera sesudah melahirkan perdarahan rahim akan berhenti.
3. ASI melindungi bayi dari penyakit dan infeksi.
4. Dengan menyusui, ibu akan terhindar dari penyakit kanker dan osteoporosis.
5. ASI mudah diberikan dimana saja dan kapan saja, selalu bersih.
6. Terjalinnya ikatan emosi antara ibu dan bayi.

15
7. Bagi sebagian perempuan, bila bayi hanya diberi ASI tanpa makanan dan minuman
lain, mereka bisa terlindungi dari kehamilan yang terlalu cepat.
8. ASI diperoleh tanpa biaya sama sekali .
ASI merupakan makanan bayi yang paling sempurna, bersih dan sehat, ASI dapat
mencukupi kebutuhan gizi bayi untuk tumbuh kembang dengan normal sampai berusia 6
bulan (ASI eksklusif) dan juga praktis karena lebih mudah diberikan setiap saat serta dapat
meningkatkan kekebalan tubuh bayi Menjalin hubungan kasih sayang antara ibu dan bayi.
Cara menyusui secara eksklusif :
1. Mulai memberikan ASI segera setelah lahir.
2. Jangan diberikan makanan lain sampai bayi berumur 6 bulan.
3. Berikan ASI melalui payudara kiri dan kanan bergantian setiap kali menyusui.
4. Ibu menyusui perlu minum dan makan lebih banyak dengan menu seimbang..
e. Memberikan Kapsul Vitamin A pada balita
Vitamin A merupakan zat gizi yang penting (essensial) bagi manusia, karena zat gizi
ini tidak dapat dibuat oleh tubuh, sehingga harus dipenuhi dari luar. Tubuh dapat memperoleh
vitamin A melalui :
 Bahan makanan seperti : bayam, daun singkong, pepaya matang, hati,kuning telur dan
juga ASI
 Kapsul vitamin A dosis tinggi
Vitamin A penting untuk kesehatan mata dan mencegah kebutaan, dan lebih penting
lagi, vitamin A meningkatkan daya tahan tubuh. Anak-anak yang cukup mendapat vitamin A,
bila terkena diare, campak atau penyakit infeksi lain, maka penyakit-penyakit tersebut tidak
mudah menjadi parah, sehingga tidak membahayakan jiwa anak.
Dengan adanya bukti-bukti yang menunjukkan peranan vitamin A dalam menurunkan
angka kematian yaitu sekitar 30%-54%, maka selain untuk mencegah kebutaan, pentingnya
vitamin A saat ini lebih dikaitkan dengan kelangsungan hidup anak, kesehatan dan
pertumbuhan anak (Depkes RI, 1995).

Cara pemberian vitamin A :


1. Pada balita umur 6- 11 bulan vitamin A (warna biru) dosis 100.000 SI tiap 6 bulan
(bulan februari dan Agustus)
2. Pada balita umur 12-59 bulan vitamin A (warna Merah) dosis 200.000 SI tiap 6 bulan
(bulan februari dan Agustus)

16
C. Penilaian Kadarzi
Cara menilai apakah suatu keluarga sudah Sadar Gizi adalah dengan melihat :
1. Status gizi seluruh anggota keluarga khususnya ibu dan anak baik
2. Tidak ada lagi bayi berat badan lahir rendah
3. Semua anggota keluarga mengkonsumsi garam beryodium
4. Semua ibu memberikan hanya Asi saja pada bayi sampai umur 6 bulan
5. Semua balita dalam keluarga yang ditimbangkan naik berat badannya sesuai umur
6. Tidak ada masalah gizi lebih dalam keluarga

D. Balita
Menurut Juniati (2007)Balita adalah kelompok anak yang berumur di bawah lima
tahun. Kelompok anak ini menjadi istimewa karena menuntut curahan perhatian yang intensif
untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangannya. Lima tahun pertama dari
kehidupan seorang manusia adalah fondasi bagi seluruh kehidupan di dunia. Sumber daya
manusia yang berkualitas baik fisik, psikis, maupun intelegensianya berawal dari balita yang
sehat. Balita adalah anak usia dibawah lima tahun yang berumur 0-4 tahun 11 bulan (Depkes,
2005)

E. Status Gizi Balita


Status gizi adalah ukuran keberhasilan dalam pemenuhan nutrisi untuk anak yang
diindikasikan oleh berat badan dan tinggi badan anak. Status gizi juga didefinisikan sebagai
status kesehatan yang dihasilkan oleh keseimbangan antara kebutuhan dan masukan nutrient.
Penelitian status gizi merupakan pengukuran yang didasarkan pada data antropometri serta
biokimia dan riwayat diit (Beck, 2008).

F. Penilaian Status Gizi Balita


Penilaian Status Gizi (PSG) adalah sebuah metode mendeskripsikan kondisi tubuh
sebagai akibat keseimbangan makanan yang dikonsumsi dengan penggunaannya oleh tubuh,
yang biasanya dibandingkan dengan suatu nilai normatif yang ditetapkan (WHO, 2005)
Menurut Soekirman (2000) untuk menilai status gizi balita dengan menggunakan
indeks BB/U yang dikonversikan dengan baku rujukan WHO-NCHS, status gizi dapat dibagi
menjadi empat kategori:
1. Status gizi lebih, bila nilai Z-Score >+2 SD
2. Status gizi baik, bila nilai Z-Score terletak antara -2 s/d +2 SD
3. Status gizi kurang, bila nilai Z-Score terletak antara -3 < -2 SD

17
4. Status gizi buruk, bila nilai Z-Score <-3 SD

G. Strategi Promosi Kadarzi


Srategi dasar Kadarzi adalah pemberdayaan keluarga dan masyarakat, bina suasana
dan advokasi yang didukung oleh kemitraan. Berikut adalah penjelasan masing-masing
strategi yaitu:
1. Pemberdayaan
Pemberdayaan adalah proses pemberian informasi secara terus-menerus dan
berkesinambungan mengikuti perkembangan sasaran, serta proses membantu
sasaran, agar sasaran tersebut berubah dari tidak tahu menjadi tahu atau sadar
(aspek knowledge), dari tahu menjadi mau (aspek attitude), dan dari mau menjadi
mampu melaksanakan perilaku yang diperkenalkan (aspek practice). Sasaran
Utama Pemberdayaan adalah individu, keluarga, kelompok masyarakat.
2. Bina Suasana
Bina Suasana adalah upaya menciptakan opini atau lingkungan sosial yang
mendorong individu anggota masyarakat untuk mau melakukan perilaku yang
diperkenalkan. Seseorang akan terdorong untuk mau melakukan sesuatu apabila
lingkungan sosial di mana pun ia berada (keluarga di rumah, orang-orang yang
menjadi panutan/idolanya, kelompok arisan, majelis agama, dan lain-lain, dan
bahkan masyarakat umum) memiliki opini yang positif terhadap perilaku tersebut.
3. Advokasi
Advokasi adalah upaya atau proses yang strategis dan terencana untuk
mendapatkan komitmen dan dukungan dari pihak-pihak yang terkait
(stakeholders). Advokasi diarahkan untuk menghasilkan dukungan yang berupa
kebijakan (misalnya dalam bentuk peraturan perundang-undangan), dana, sarana,
dan lain-lain.

18
BAB III. METODE PELAKSANAAN KEGIATAN

A. Tempat dan Waktu


Lokasi yang digunakan sebagai tempat kegiatan Praktek Kerja Lapangan
Manajemen Pelayanan Gizi adalah di Desa Palangan, Kecamatan Jangkar, Kabupaten
Situbondo.

B. Jenis dan Waktu


Praktek Kerja Lapangan Manajemen Intervensi Gizi dilakukan dengan
menggunakan jenis metode penyebaran kuisioner secaca daring atau online dan
dilaksanakan pada tanggal 05 Oktober sampai dengan 09 Oktober 2020.

C. Populasi dan Sampel


a. Populasi
Populasi adalah keseluruhan dari variabel yang menyangkut masalah yang
diteliti. Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh keluarga yang ada
di Kabupaten Situbondo
b. Sampel
Sampel adalah bagian populasi yang akan diteliti atau sebagian jumlah dari
karakteristik yang dimiliki oleh populasi. Sampel berjumlah 31 keluarga.

D. Instrumen
Kuisioner Pemantauan Status Gizi dan KADARZI secara daring, melalui google form
dan media penyebarannya melalui Whats App.

E. Pengumpulan Data
Pengumpulan data secara primer dengan melakukan penyebaran kuisioner secara online
pada kelompok sasaran.

F. Pengolahan Data
 Editing
Mengkaji dan meneliti data dari hasil dari kuisioner yang telah disebarkan selama
waktu penyebaran kuisioner.

19
 Tabulating
Memasukan data dalam bentuk tabel terhadap hasil dari kuisioner yang telah
disebarkan selama waktu penyebaran kuisioner.

G. Analisis Data
Analisis data menggunakan analisis univariat. Analisis univariat bertujuan untuk melihat
gambaran distribusi frekuensi meliputi: data umur ayah, ibu dan keluarga yang memiliki
balita, jenis kelamin balita, pendidikan ibu, pendidikan ayah, pengetahuan ibu atau ayah,
konsumsi lauk hewani, buah atau sayur di tingkat keluarga dan pada balita, jenis
penggunaan garam dapur, rutinitas penimbangan dalam 3 bulan terakhir dan lainnya
yang dijelaskan di analisis situasi.

20
BAB IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Analisis Situasi

1. Kondisi Geografis
Kabupaten Situbondo merupakan salah satu kabupaten di Jawa Timur yang
berbatasan dengan selat madura, selat bali, kabupaten bondowoso, probolinggo dan
banyuwangi. Kabupaten Situbondo berada pada ketinggian 0 - 1.250 m di atas permukaan air
laut. Daerah pantai utara umumnya merupakan dataran rendah dan di sebelah selatan
merupakan dataran tinggi dengan rata-rata lebar wilayah kurang lebih 11 km. Temperatur
daerah ini lebih kurang diantara 25,8° - 29,8°C dengan rata-rata. Curah hujan sebesar 994
mm – 1.503 mm per tahunnya sehingga daerah ini tergolong daerah kering.

2. Kepadatan Penduduk

Berdasarkan hasil Proyeksi BPS Kabupaten, jumlah penduduk Kabupaten Situbondo


pada tahun 2018 mencapai 679.993 jiwa yang terdiri dari 331.718 penduduk laki–laki dan
348.275 penduduk perempuan. Angka Kepadatan penduduk Kabupaten Situbondo pada tahun
2018 adalah 415 jiwa/km2

3. Kondisi Pelayanan Publik

Kondisi Pelayanan Publik di Kabupaten Situbondo meliputi pendidikan, kesehatan yaitu


satu rumah sakit daerah, dua rumah sakit swasta dan 17 puskesmas. Selain itu terdapat
Infrastruktur, perusahaan Air Minum dan Sumber Daya Listrik.

4. Kondisi Perekonomian

Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Situbondo pada tahun 2018 hanya sebesar 3,17
persen, mengalami penurunan yang cukup signifikan (1,9 poin) bila dibandingkan dengan
tahun- tahun sebelumnya (<2018).

Mayoritas pekerjaan masyarakat di Kabupaten Situbondo adalah petani, nelayan dan


buruh pabrik karena terdapat beberapa pabrik di Kabupaten Situbondo. Untuk petani
mayoritas menanam tebu karena terdapat tiga pabrik gula di kecamatan Asembagus, Panji
dan Mangaran. Sementara untuk pekerjaan nelayan, mayoritas yang tempat tinggalnya

21
berdekatan dengan laut, karena di Kabupaten Situbondo berada di utara, maka berdekatan
dengan laut pantai utara.

5. Daerah Persebaran Kuisioner

Tabel 1. Daerah Penyebaran Kuisioner


No. Daerah Penyebaran kuisioner Jumlah Persentase
1. Kecamatan Jangkar 8 26%
2. Kecamatan Asembagus 20 65%
3. Kecamatan Banyuputih 1 3%
4. Kecamatan Arjasa 1 3%
5. Kecamatan Panji 1 3%
Total 31 100%

Daerah Penyebaran kuisioner


3% 3%
3%

26%
Kecamatan Jangkar
Kecamatan Asembagus
Kecamatan Banyuputih
Kecamatan Arjasa
Kecamatan Panji

65%

Bagan 1. Daerah Penyebaran Kuisioner


Persebaran kuisioner dilakukan pada hari selasa, 7 Oktober 2020 sampai 9 Oktober 2020
secara daring melalui whatsaap grup dan secara personal. Pengambilan kuisioner ini
dilakukan oleh 31 responden di lima kecamatan di Kabupaten Situbondo, tepatnya di 8
responden di kecamatan Jangkar, 20 responden di kecamatan Asembagus, 1 responden di
kecamatan Panji, 1 responden di kecamatan Banyuputih dan 1 responden di kecamatan
Arjasa. Di kecamatan Jangkar dilakukan di Desa Palangan dan Desa Jangkar, Di Kecamatan
Asembagus dilakukan di desa wringin anom, trigonco, awar-awar, asembagus dan gudang.
Sementara untuk tipe daerah, seluruhnya adalah pedesaan.

6. Karakteristik Responden
 Kelompok Usia

Tabel 2. Kelompok Usia


No. Kelompok Usia Jumlah Persentase

22
1. Dewasa 20 35%
2. Lansia 11 65%
Jumlah 31 100%

Kelompok Usia

35%
Dewasa
Lansia

65%

Bagan 2. Kelompok Usia


Berdasarkan hasil kuisioner yang telah disebar, adapun karakteristik responden yang
mengisi kuisioner berdasarkan rentang usia yaitu kelompok muda usia <12 tahun, kelompok
remaja usia 12-25 tahun, kelompok dewasa usia 26-45 tahun dan lansia 46-65 tahun.
Terdapat 20 responden kelompok usia dewasa dan 11 responden usia lansia.

23
 Riwayat Pendidikan Ayah

Tabel 3. Riwayat Pendidikan Ayah


No. Riwayat Pendidikan Ayah Jumlah Persentase
1. Tamat perguruan tinggi 19 61%
2. Tamat SMA 10 32%
3. Tamat SMP 1 7%
4. Tamat SD - -
5. Tidak tahu - -
Jumlah 31 100%

Riwayat Pendidikan Ayah


6%

Tamat Perguruan Tinggi


Tamat SMA
Tamat SMP
32%
Tamat SD
Tidak Tahu

61%

Bagan 3. Riwayat Pendidikan Ayah


Berdasarkan hasil dari kuisioner yang telah disebar, dapat diketahui tingkat pendidikan
dari ayah yaitu 19 orang menempuh tingkat pendidikan tamat perguruan tinggi, 10 orang
menempuh tingkat pendidikan tamat SMA dan 1 orang menempuh tingkat pendidikan tamat
SMP.

24
 Riwayat Pendidikan Ibu

Tabel 4. Riwayat Pendidikan Ibu


No. Riwayat Pendidikan Ibu Jumlah Persentase
1. Tamat perguruan tinggi 19 61%
2. Tamat SMA 10 32%
3. Tamat SMP 1 7%
4. Tamat SD - -
5. Tidak tahu - -
Jumlah 31 100%

Riwayat Pendidikan Ibu


6%

Tamat Perguruan Tinggi


26% Tamat SMA
Tamat SMP
Tamat SD
Tidak Tahu

68%

Bagan 4. Riwayat Pendidikan Ibu


Sementara tingkat pendidikan dari ibu yaitu 21 orang menempuh tingkat pendidikan
tamat perguruan tinggi, 8 orang menempuh tingkat pendidikan tamat SMA dan 2 orang
menempuh tingkat pendidikan tamat SMP.

 Penimbangan Anggota Keluarga Setiap 3 Bulan Sekali

Tabel 5. Penimbangan Anggota Keluarga


No. Penimbangan Setiap 3 Bulan Sekali Jumlah Persentase
1. Ya 12 39%
2. Tidak 19 61%
Jumlah 31 100%

25
Penimbangan Anggota Keluarga Setiap 3 Bulan Sekali

39%
Ya
Tidak

61%

Bagan 5. Penimbangan Anggota Keluarga


Berdasarkan hasil dari kuisioner yang telah disebar, dapat diketahui terdapat 12 orang
melakukan penimbangan secara rutin setiap 3 bulan sekali sementara 19 orang lainnya tidak.

7. Responden untuk Ibu Hamil dan Ibu Nifas atau Mempunyai Bayi <3 Bulan

Tabel 6. Konsumsi Tablet Fe


No. Konsumsi tablet Fe Jumlah Persentase
1. 90 tablet 3 60%
2. <90 tablet 2 40%
Jumlah 5 100%

Konsumsi Tablet Fe Ibu Hamil dan Ibu Nifas

40% 90
<90

60%

Bagan 6. Konsumsi Tablet Fe

Terdapat 5 responden ibu yang hamil dan ibu nifas dalam pengisian kuisioner ini. Semua ibu
hamil mengonsumsi tablet fe atau tablet penambah darah. Dalam mengkonsumsi tablet fe,

26
sebanyak 2 dari ibu hamil yang mengonsumsi <90 tablet fe dan sebanyak 3 ibu hamil yang
mengonsumsi 90 tablet fe.

Alasan Mengonsumsi Tablet Fe <90

Tidak rutin dikonsumsi


Tenaga kesehatan memberikan
<90 tablet fe
50% 50%

Bagan 7. Alasan Memngonsumsi Tablet Fe <90


Terapat 2 responden yang mengonsumsi tablet fe <90. Alasan ibu hamil mengonsumsi <90
tablet fe yaitu 1 orang memilih karena tidak rutin dikonsumsi dan 1 orang memilih karena
tenaga kesehatan memberikan <90 tablet fe.

 Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe

Tabel 7. Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe

No. Manfaat Jumlah Persentase


1. Supaya bayinya sehat 1 12%
2. Supaya ibunya sehat 3 37%
3. Supaya mudah melahirkan 1 13%
4. agar tidak kekurangan darah 2 25%
5. Sebagai makanan penambah 1 13%
bagi janin
Jumlah - 100%

27
Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe

13% 13%

Supaya bayinya sehat


Supaya ibunya sehat
Supaya mudah melahirkan
Agar tidak kekurangan darah
25%
Sebagai makanan penambah bagi
janin
38%

13%

Bagan 8. Manfaat Mengonsumsi Tablet Fe

Dari 5 responden ibu hamil dan nifas, sebayak 1 responden menjawab supaya bayinya sehat,
3 responden menjawab manfaat tablet fe adalah supaya ibunya sehat, 1 responden menjawab
supaya mudah melahirkan, 2 responden menjawab agar tidak kekurangan darah dan sebanyak
1 responden menjawab sebagai makanan penambah bagi janin.

8. Konsumsi Keluarga.
 Keluarga yang mengonsumsi lauk hewani

Tabel 8. Konsumsi Lauk Hewani Keluarga


No. Konsumsi Lauk Hewani Jumlah Persentase
1. Ya, setiap hari 18 58%
2. Ya, tidak setiap hari 13 42%
Jumlah 31 100%

Konsumsi Lauk Hewani

42% Ya, setiap hari


Ya, tidak setiap hari

58%

Bagan 9. Konsumsi Lauk Hewani

28
Dari 31 responden terdapat 18 keluarga mengonsumsi lauk hewani setiap hari dan
terdapat 13 keluarga mengonsumsi lauk hewani tidak setiap hari

 Manfaat mengonsumsi lauk hewani

Tabel 9. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani Keluarga


No. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani Jumlah Persentase
1. Supaya sehat 27 37%
2. Supaya tidak mudah sakit 11 15%
3. Untuk pertumbuhan 24 33%
4. Untuk menambah nafsu makan 11 15%
Jumlah - 100%

Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani

15%

37% Supaya Sehat


Supaya tidak mudah sakit
Untuk pertumbuhan
Untuk menambah nafsu makan

33%

15%

Bagan 10. Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani


Dari 31 responden, sebanyak 27 responden memilih supaya sehat, 11 responden memilih
supaya tidak mudah sakit, 24 responden memilih untuk pertumbuhan dan 11 responden
memilih untuk menambah nafsu makan.

 Keluarga yang mengonsumsi buah dan sayur

Tabel 10. Konsumsi Buah dan Sayur Keluarga


No. Konsumsi Buah dan Sayur Jumlah Persentase
1. Ya, setiap hari 23 72%
2. Ya, tidak setiap hari 9 28%
Jumlah 31 100%

29
Konsumsi Buah Atau Sayur

28%

Ya, setiap hari


Ya, tidak setiap hari

72%

Bagan 11. Konsumsi Buah atau Sayur


Dari 31 responden terdapat 23 keluarga mengonsumsi buah atau sayur setiap hari dan
terdapat 9 keluarga mengonsumsi buah atau sayur tidak setiap hari

30
 Manfaat mengonsumsi buah atau sayur

Tabel 11. Manfaat Konsumsi Sayur dan Buah


No. Manfaat Konsumsi Lauk Buah atau Jumlah Persentase
Sayur
1. Supaya sehat 28 29%
2. Supaya tidak mudah sakit 19 20%
3. Untuk memperlancar buang air besar 29 30%
4. Supaya mata terang 20 21%
Jumlah - 100%

Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur

21%
29%
Supaya Sehat
Supaya tidak mudah sakit
Memperlancar buang air Besar
Supaya mata terang

30%
20%

Bagan 12. Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur


Dari 31 responden, sebanyak 28 responden memilih supaya sehat, 19 responden
memilih supaya tidak mudah sakit, 29 responden memilih untuk memperlancar buang
air besar dan 20 responden memilih supaya mata terang.

 Jenis garam yang digunakan


Seluruh atau sebanyak 31 responden memilih menggunakan garam halus

31
 Alasan membeli garam beryodium

Tabel 12. Alasan Membeli Garam Beryodium


No. Alasan Membeli Garam Beryodium Jumlah Persentase
1. Mengandung yodium 26 84%
2. Ada di pasaran 2 7%
3. Rasanya tidak pahit 2 30%
4. Murah 1 21%
Jumlah - 100%

Alasan Membeli Garam Beryodium


3%
6%

6%

Karena mengandung yodium


Karena ada di pasaran
Rasanya tidak pahit
Murah

84%

Bagan 13. Alasan Membeli Garam Yodium


Dari 31 responden, sebanyak 26 responden memilih karena mengandung yodium, 2
responden memilih karena ada di pasaran, 2 responden memilih karena rasaya tidak
pahit dan 1 responden memilih karena murah.

32
 Manfaat garam beryodium

Tabel 13. Manfaat Garam Beryodium


No. Manfaat Konsumsi Lauk Buah atau Jumlah Persentase
Sayur
1. Supaya anak pintar 9 17%
2. Supaya anak cepat tumbuh 8 15%
3. Supaya tidak mudah sakit 9 17%
4. Supaya tidak gondok 27 51%
Jumlah - 100%

Manfaat Garam Beryodium

17%

Supaya anak pintar


Supaya anak cepat tumbuh
Supaya tidak mudah sakit
15% Supaya tidak gondok
51%

17%

Dari 31 responden sebanyak 9 responden memilih supaya anak pintar, 8 responden


memilih supaya anak cepat tumbuh, 9 responden memilih supaya tidak mudah sakit
dan 27 responden memilih supaya tidak gondok.

33
 Identitas Balita

Kuisioner ini dibagikan kepada 31 keluarga, dari responde tersebut terdapat 16 keluarga yang
memiliki balita, 3 keluarga memiliki bayi usia 0-5 bulan, dan 13 keluarga yang memiliki
balita berusia 6-59 bulan. Berikut data balita yang diperoleh dari responden:

Tabel 14. Tabel Pengukuran Z-Score


No. Usia (Bulan) BB (kg) TB (cm) BB/U P/U IMT/U
1. 27,27 14,5 93 Gizi Baik Normal Normal
2. 15,18 9 75 Gizi Baik Normal Normal
3. 29,93 11 85 Gizi Baik Pendek Normal
4. 10,94 7,4 70 Gizi kurang Normal Normal
5. 30,23 13 100 Gizi Baik Pendek Kurus
6. 22,37 9 80 Gizi kurang Normal Normal
7. 3,65 5,5 59 Gizi Baik Normal Normal
8. 44,09 14 98 Gizi Baik Normal Normal
9. 19,19 13,4 83 Gizi Baik Normal Gemuk
10. 2,2 5 54 Gizi Baik Normal Normal
11. 4,93 6,7 81 Gizi Baik Sangat tinggi Sangat kurus
12. 9,23 7,8 69 Gizi Baik Normal Normal
13. 13,6 8,5 73 Gizi Baik Normal Normal
14. 29,96 14 90 Gizi Baik Normal Normal
15. 22,08 11 78 Gizi Baik Normal Normal
16. 11,93 11 60 Gizi Baik Sangat pendek Obesitas

Sumber : Aplikasi WHO AnthroPlus

Sumber pembanding status gizi menurut BB/U, PB/U dan IMT/U : PERMENKES (2020)

BB/U

13%

Gizi baik
Gizi kurang

88%

Bagan 14. Status Gizi Menurut BB/U

34
PB/U
6% 6%

13%
Sangat pendek
Pendek
Normal
Tinggi
Sangat tinggi

75%

Bagan 15. Status Gizi Menurut PB/U

IMT/U
6% 6%
6% 6%

Sangat kurus
Kurus
Normal
Gemuk
Obesitas

75%

Bagan 16. Status Gizi Menurut IMT/U


Bagan diatas menunjukkan presentase jumlah balita yang memiliki status gizi berbeda-
beda. Pada perhitangan IMT/U didapatkan jumlah balita sangat kurus 7%, balita kurus 6%,
balita normal 75%, balita gemuk 6%, dan balita obesitas 6%. Pada bagan BB/U didapatkan
jumlah balita gizi kurang 13% dan gizi baik 87%. Pada bagan PB/U didapatkan hasil balita
sangat pendek 6%, balita pendek 13%, balita tinggi 16%, dan balita normal 72%.

9. Identitas Balita Termuda


 Jenis kelamin

Tabel 15. Jenis Kelamin Balita


No. Jenis kelamin Jumlah Persentase
1. Laki-laki 10 62%
2. Perempuan 6 38%
Jumlah 16 100%

35
Jenis Kelamin Balita

38%
Balita laki-laki
Balita perempuan

63%

Bagan 17. Jenis Kelamin Balita


Dari responden balita, sebayak 10 balita berjenis kelamin laki-laki dan 6 berjenis
kelamin perempuan

10. ASI dan Pola Makan Bayi Berusia 0-5 bulan


 Makanan yang diberikan ke bayi kemarin

Tabel 16. Makanan Bayi


No. Makanan bayi Jumlah Persentase
1. ASI saja 2 67%
2. Susu formula 1 33%
Jumlah 3 100%

Makanan yang Diberikan ke Bayi Kemarin

33%
ASI saja
Susu formula

67%

Bagan 18. Makanan yang Diberikan ke Bayi


Dari 3 responden, sebanyak 2 responden bayi diberikan makanan ASI saja dan 1
responden bayi diberikan susu formula.
 Alasan ibu memberi makanan lain selain ASI

36
Terdapat 1 responden yang tidak memberikan ASI karena ASI tidak keluar

 Manfaat ASI

Tabel 17. Manfaat ASI


No. Manfaat ASI Jumlah Persentase
1. Supaya bayinya sehat 3 50%
2. Supaya bayinya cepat tumbuh 1 17%
3. Supaya bayinya tidak mudah sakit 2 33%
Jumlah 16 100%

Manfaat ASI

33%
Supaya bayinya sehat
Supaya bayinya cepat tumbuh
Supaya bayinya tidak mudah sakit
50%

17%

Bagan 19. Manfaat ASI


Dari 3 responden, sebanyak 3 responden menjawab supaya bayinya sehat, 1
responden menjawab supaya bayinya cepat tumbuh dan 2 responden menjawab
supaya bayinya tidak mudah sakit.

11. Konsumsi Balita 6-59 bulan


 Makanan apa (selain ASI), yang diberikan kepada balita

Tabel 18. MP-ASI Balita


No. MP-ASI Balita Jumlah Persentase
1. Makanan buatan pabrik 5 29%
2. Makanan buatan rumah 9 53%
3. MP-ASI dari Depkes 3 18%
Jumlah 16 100%

37
MP-ASI Balita

18%

29%

Makanan jadi buatan pabrik


Makanan buatan rumah
MP-ASI dari Depkes

53%

Bagan 20. MP-ASI Balita


Dari 13 responden balita yang berusia 6-59 bulan, sebanyak 5 balita diberikan
makanan jadi buatan pabrik, 9 balita diberikan makanan buatan rumah dan 3 balita
diberikan MP-ASI dari Depkes

 Konsumsi lauk hewani, buah atau sayur


Dari 13 responden balita yang berusia 6-59 bulan, seluruhnya telah diberi konsumsi
lauk hewani, buah atau sayur

 Frekuensi balita mengkonsumsi lauk hewani dalam seminggu terakhir

Tabel 19. Konsumsi Lauk Hewani Balita


No. Konsumsi Lauk Hewani Jumlah Persentase
1. Ya, setiap hari 6 46%
2. Ya, tidak setiap hari 7 54%
Jumlah 13 100%

Frekuensi Konsumsi Lauk Hewani Dalam Balita Seminggu


Terakhir

Ya, setiap hari


ya, tidak setiap hari
46%
54%

38
Bagan 21. Frekuensi Konsumsi Lauk Hewani Dalam Balita Seminggu Terakhir
Dari 13 responden, sebanyak 6 anak balita diberikan lauk hewani setiap hari dan 7 anak balita
diberikan lauk hewani tidak setiap hari.

 Manfaat mengonsumsi lauk hewani

Tabel 20. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani


No. Manfaat Konsumsi Lauk Hewani Jumlah Persentase
1. Supaya sehat 10 32%
2. Supaya tidak mudah sakit 6 19%
3. Untuk pertumbuhan 11 36%
4. Untuk menambah nafsu makan 4 13%
Jumlah - 100%
Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani

13%

32%
Supaya Sehat
Supaya tidak mudah sakit
Untuk pertumbuhan
Untuk menambah nafsu makan

35%

19%

Bagan 22. Manfaat Mengonsumsi Lauk Hewani


Dari 13 responden, sebanyak 10 responden memilih supaya sehat, 6 responden
memilih supaya tidak mudah sakit, 11 responden memilih untuk pertumbuhan dan 4
responden memilih untuk menambah nafsu makan.
 Frekuensi balita mengkonsumsi buah atau sayur dalam seminggu terakhir

Tabel 21. Konsumsi Buah dan Sayur Balita


No. Konsumsi Buah/Sayur Jumlah Persentase
1. Ya, setiap hari 3 23%
2. Ya, tidak setiap hari 10 77%
Jumlah 13 100%

39
Konsumsi Buah atau Sayur

23%

Ya, setiap hari


Ya, tidak setiap hari

77%

Bagan 23. Konsumsi Buah atau Sayur


Dari 13 responden, sebanyak 3 anak balita diberikan buah atau sayur setiap hari dan
10 anak balita diberikan buah atau sayur tidak setiap hari.

 Manfaat mengkonsumsi buah atau sayur bagi anak

Tabel 22. Manfaat Konsumsi Buah dan Sayur Balita


No. Manfaat Konsumsi Lauk Buah atau Jumlah Persentase
Sayur Bagi Anak
1. Supaya sehat 9 26%
2. Supaya tidak mudah sakit 7 20%
3. Untuk memperlancar buang air besar 10 28%
4. Supaya mata terang 9 26%
Jumlah - 100%

Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur

26% 26%

Supaya Sehat
Supaya tidak mudah sakit
Memperlancar buang air Besar
Supaya mata terang

20%
29%

Bagan 24. Manfaat Mengonsumsi Buah atau Sayur

40
Dari 13 responden, sebanyak 9 responden memilih supaya sehat, 7 responden memilih
supaya tidak mudah sakit, 10 responden memilih untuk memperlancar buang air besar
dan 9 responden memilih supaya mata terang.

12. Kapsul Vitamin A Untuk Balita 6-59 bulan


Dari 13 responden balita, kapsul vitamin A biru yang dikonsumsi balita, totalnya
adalah sebanyak 19 kapsul. Sementara kapsul vitamin A merah yang dikonsumsi
balita, totalnya adalah sebanyak 16 kapsul.

41
 Manfaat Kapsul Vitamin A Bagi Balita

Tabel 23. Manfaat Vitamin A Bagi Balita


No. Manfaat Vit A Bagi Balita Jumlah Persentase
1. Supaya meningkatkan daya tahan 7 35%
tubuh
2. Supaya balita jarang sakit 2 10%
3. Supaya mata terang/sehat 9 45%
4. supaya anak pintar 2 10%
Jumlah - 100%

Manfaat Kapsul Vitamin A Bagi Balita


10%

35% Supaya meningkatkan daya tahan


tubuh
Supaya balita jarang sakit
Supaya mata terang/sehat
Supaya anak pintar

45%

10%

Bagan 25. Manfaat Kapsul Vitamin A Bagi Balita


Dari 13 responden, sebanyak 7 responden memilih supaya meningkatkan daya tahan
tubuh, 2 responden memilih supaya balita jarang sakit, 9 responden memilih supaya
mata terang/sehat dan 2 responden memilih supaya anak pintar.

13. Penimbangan Balita


Balita dengan usia ≥6 bulan, rata-rata melakukan penimbangan sebanyak 7 kali dalam
6 bulan terakhir. Sementara untuk Balita <6 bulan , rata-rata melakukan penimbangan
sebanyak 6 kali dalam 6 bulan terakhir.
Selain itu seluruh bayi dan balita memiliki kartu KMS

 Manfaat menimbang balita

Tabel 24. Manfaat Menimbang Balita


No. Manfaat Vit A Bagi Balita Jumlah Persentase

42
1. Mengetahui BB balita 14 39%
2. Mengetahui kesehatan balita 9 25%
3. Untuk memperoleh kapsul vitamin A 6 17%
4. Untuk memperoleh imunisasi 7 19%
Jumlah - 100%

Manfaat Menimbang Balita

19%

Mengetahui BB balita
39% Mengetahui kesehatan balita
Untuk memperoleh kapsul vitamin
A
Untuk memperoleh imunisasi
17%

25%

Bagan 26. Manfaat Menimbang Balita


Dari 16 responden, sebanyak 14 responden memilih untuk mengetahui BB balita, 9
responden memilih untuk mengetahui kesehatan balita, 6 responden memilih untuk
memperoleh kapsul vitamin A dan 7 responden memilih untuk memperoleh imunisasi

43
B. Penentuan Prioritas Masalah

Tabel 25. Penentuan Prioritas Masalah

No. Skor
Masalah Gizi Urgency Seriousness Growth Peringkat
Total
1. Konsumsi lauk hewani
pada balita tidak setiap 2 2 1 5 10
hari (54%)
2. Konsumsi buah dan sayur
pada balita tidak setiap 2 2 2 6 9
hari (77%)
3. Balita gizi kurang (13%)
5 5 4 12 2

4. Balita sangat pendek (6%)


4 3 3 10 5

5. Balita pendek (13%)


3 3 2 8 7

6. Balita tinggi (6%)


2 3 2 7 8

7. Balita sangat kurus (7%)


5 5 5 15 1

8. Balita kurus (6%)


4 4 3 11 4

9. Balita gemuk (6%)


3 4 2 9 6

10. Balita Obesitas (6%) 4 5 4 13 3

C. Penentuan Penyebab Masalah

Tumbuh kembang dapat Resiko terkena Menurunkan tingkat


terhambat penyakit infeksi kecerdasan

Prevalensi Balita Sangat Kurus Tinggi

Intake energi rendah Pemantauan pertumbuhan


dan perkembangan balita
yang rendah44
Intake makanan Intake ASI atau
sumber energi Intake protein susu formula
karbohidrat rendah rendah Pengetahuan tentang
rendah pertumbuhan dan
perkembangan balita yang
rendah

Keberagaman jenis Frekuensi porsi ASI ibu tidak keluar


makanan yang makan yang dan balita tidak mau
dikonsumsi rendah kurang mengonsumsi susu
formula

Pengetahuan tentang
Pengetahuan tentang
pemberian konsumsi
pemberian frekuensi
keberagaman jenis
porsi makan yang
makanan pada balita rendah
kurang

Keterpaparan informasi terkait gizi dan


kesehatan rendah

Gambar 1. Problem Tree

45
D. Alternatif Pemecahan Masalah

Mencegah tumbuh Mencegah resiko Mencegah turunnya


kembang terhambat terkena penyakit tingkat kecerdasan
infeksi

Menurunkan Prevalensi Balita Sangat Kurus

Mengurangi defisiensi energi Meningkatkan pemantauan


pertumbuhan dan
perkembangan balita yang
rendah

Meningkatkan
Meningkatkan
intake makanan Meningkatkan
konsumsi Meningkatkan pengetahuan
sumber energi intake protein
MP-ASI tentang pertumbuhan dan
karbohidrat
perkembangan balita yang
rendah

Memberikan jenis Meningkatkan Mengganti pemberian


makanan yang frekuensi porsi makanan dengan
beragam makan MP-ASI

Memberikan pengetahuan Memberikan pengetahuan


tentang pemberian tentang pemberian
konsumsi keberagaman frekuensi porsi makan yang
jenis makanan pada balita tepat
rendah

Memberikan informasi terkait gizi dan


kesehatan rendah

Gambar 2. Objective Tree

46
E. Intervensi
1. Perencanaan Intervensi

NAMA PROGRAM : Kesehatan Balita Tentang Wasting dan Pencegahannya

WAKTU : 15-24 Oktober 2020


LOKASI KEGIATAN : Kabupaten Situbondo
Tabel 26. Plan of Action
No. Nama Deskripsi Strategi Lokasi Sasaran Target Durasi Media Biaya Jadwal Pelaksa Rencana Rencana Keterang
Kegiatan Kegiatan Kegiatan na Monitoring Evaluasi an
1.Intervensi Melakukan - Kabupaten Ibu - 30 menit - - 18 Maha- Dilakukan Jawaban dari
gizi intervensi gizi Situbondo balita oktober siswa setelah ibu balita
(konsultasi) (konsultasi) (0-24 2020 melakukan
personal personal melalui bulan) intervensi
secara daring WhatsApp kepada
minimal 2
responden
2.Penyuluhan Pemberian materi - Kabupaten Ibu Responden dapat 45 menit Power - 21 Maha- Mengukur Dampak
tentang gizi terkait gizi Situbondo balita memahami point oktober siswa. hasil nilai perilaku
kurang/ kurang/ wasting (0-24 materi yang 2020 dari kuisioner Dampak
wasting pada pada balita dan bulan) diberikan dan yang asupan
balita cara nilai kuisioner diberikan makanan
pencegahannya rata-rata 80% pada
benar. responden

47
2. Penyuluhan Pemberian materi - Kabupaten Ibu Responden dapat 45 menit1. Whats- Kuota 22 Maha- Menanyakan Dampak
tentang MP- tentang pemberian Situbondo balita memahami App internet oktober siswa. Pemahaman perilaku
ASI balita 10- gizi yang sesuai (0-24 materi yang 2. Video : Rp. 2020 Responden Dampak
12 bulan dengan balita 10- bulan) diberikan 50.000 asupan
secara daring. 12 bulan secara makanan
daring.

48
2. Hasil Intervensi
2.1. Kegiatan Intervensi Gizi Personal
Kegiatan intervensi gizi personal dilaksanakan pada tanggal 19 Oktober
2020. Tahapan dari kegiatan ini berupa wawancara dan diskusi secara daring
melalui via chat WhatsApp kepada Ibu Balita sebanyak 2 responden.
Berdasarkan hasil dari intervensi gizi personal kepada ibu balita,
didapatkan 1 balita yang mengonsumsi ASI ekslusif dan 1 balita yang tidak
menerapkan ASI ekslusif karena ASI dari ibu tidak keluar sehingga
mengonsumsi susu formula. Selain itu terdapat 1 balita yang sulit untuk
mengonsumsi MP-ASI karena memiliki nafsu makan yang kurang. Dalam
pelaksanaan kegiatan ini tidak terdapat hambatan dan kendala saat melakukan
wawancara dan diskusi

2.2. Kegiatan Penyuluhan


Dalam kegiatan penyuluhan ini dilakukan secara berseri yaitu pada
tanggal 21 dan 22 Oktober 2020. Metode kegiatan ini yaitu memberikan materi
dan penjelasan kepada ibu balita dengan tema Kesehatan Balita Tentang
Wasting dan Pencegahannya. Kegiatan dilakukan melalui via grup WhatsApp
yang berisi 2 responden ibu balita.
Dalam kegiatan penyuluhan ini dilakukan pre-test dan post-test sebanyak
1 kali untuk menugukur tingkat pengetahuan ibu balita sebelum dan sesudah
diadakannya penyuluhan. Berikut adalah hasil dari persentase pre-test dan post-
test

Tabel 27. Hasil Kuisioner Pre-Test


Pre-Test
No. Responden Jumlah Jawaban Jumlah Jawaban
Persentase
Benar Salah

1. Responden 1 2 6 25%

2. Responden 2 5 3 62,5%

Tabel 28. Hasil Kuisioner Post-Test

49
Post-Test
No. Responden Jumlah Jawaban Jumlah Jawaban
Persentase
Benar Salah

1. Responden 1 8 0 100%

2. Responden 2 8 0 100%

Berdasarkan hasil dari pembagian kuisioner Pre-Test, responden masih belum


memahami terkait dengan materi yang akan disampaikan saat penyuluhan.
Sementara hasil dari Post-Test menunjukkan seluruh responden dapat mengisi
menjawab dengan benar secara keseluruhan. Maka dapat dikatakan bahwa responden
telah mengerti dan memahami materi yang disampaikan selama penyuluhan.

2.3. Kegiatan Pelatihan


Dalam kegiatan pelatihan ini dilakukan secara berseri yaitu pada tanggal
21 dan 22 Oktober 2020. Metode kegiatan ini yaitu dengan memberikan link
video melalui grup WhatsApp. Pada pelatihan pertama diberikan link video
mengenai cara menyusui yang baik danbenar dan cara memberikan susu formula
pada balita yang baik dan benar. Sedangkan pada pelatihan kedua diberikan link
video mengenai resep membuat MP-ASI untuk usia 10-12 bulan.

2.4. Kegiatan Pengembangan Teknologi Tepat Guna


Dalam kegiatan pelatihan ini mengembangkan resep menggunakan
sumberdaya lokal yaitu buah mangga kemudian diaplikasikan dalam bentuk
video yang selanjutnya dibagikan kepada responden. Resep yang digunakan
pada kegiatan ini adalah Pancake Mangga. Pancake mangga merupakan kue
yang didalamnya berisi whipped cream dan potongan buah mangga dan
memiliki rasa yang manis. Berikut ini adalah resep dari Pancake Mangga :

50
 Bahan
1. Buah mangga 1 buah
2. Tepung terigu 50 gram
3. Tepung maizena 20 gram
4. Telur ayam 1 butir
5. Gula halus 20 gram
6. Garam 1 sdt
7. Sari mangga 20 ml
8. Whipped cream 100 gram

 Cara Pembuatan
1. Kupas buah mangga. Cuci hingga bersih. Kemudian dipotong berbentuk
persegi.
2. Membuat adonan kulit pancake mangga. Yaitu dengan mencampurkan
tepung terigu, tepung maizena, telur ayam, gula halus, garam dan sari
mangga. Kemudian di mixer hingga merata. Tuangkan adonan
menggunakan sendok sayur diatas teflon yang sudah dipanaskan secara
merata. Angkat kulit pancake kemudian disisihkan diatas piring. Ulangi
hingga adonan habis.
3. Letakkan kulit pancake di atas piring.
4. Tuangkan whipped cream di bagian tengah.
5. Taruh potongan buah mangga kemudian tutupi kembali dengan whipped
cream.
6. Lipat kulit pancake seperti membungkus lumpia. Ulangi hingga kulit
pancake habis.
7. Hias dan sajikan diatas piring

Sementara untuk kandungan gizi dari Pancake mangga. Disajikan dalam tabel
berikut ini:

51
Tabel 29. Kandungan Pancake Mangga / 1 Biji
Zat Gizi Jumlah

Energi 200,8 kkal

Karbohidrat 24,2 gram

Protein 5 gram

Lemak 9,6 gram

Vitamin A 122,3 µu

Vitamin C 7 mg

Kalsium 69,7 mg

Magnesium 11,7 mg

Fosfor 88,3 mg

52
F. Rencara Monitoring dan Evaluasi

Tabel 30. Monitoring dan Evaluasi


Penanggung
No. Kegiatan Indikator MoV Frekuensi Metode
Jawab
1. Intervensi gizi Ibu balita berperan aktif dalam kegiatan Jawaban dari 5 hari sekali Diskusi dan tanya jawab kepada Mahasiswa
(konsultasi) intervensi gizi (konsultasi) ibu balita responden.
2. Penyuluhan  Terlaksananya kegiatan penyuluhan ini  Kuisioner 5 hari/ 2 kali  Pemantauan dilakukan dengan Mahasiswa
kesehatan tentang oleh ibu balita  Data melakukan kegiatan penyuluhan
wasting secara  Pemateri aktif dan mampu melaksanakan balita. tentang gizi balita secara daring
daring. upaya kesehatan tentang pemberian gizi  Pemantauan dilihat dari data
balita yang baik dan sesuai jumlah ibu balita yang aktif
 Adanya kesadaran dari ibu balita mengikuti kegiatan penyuluhan
 Mengukur hasil nilai dari kuisioner yang secara daring dari awal hingga
diberikan pada responden akhir.
 Kegiatan penyuluhan berjalan rutin dan  Pemantauan data status gizi
berkesinambungan balita.

53
BAB V. KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Dari hasil dan pembahasan yang telah dilakukan dapat disimpulkan beberapa
hal berikut :

1. Masih terdapat balita yang mengalami masalah gizi di Kabupaten


Situbondo yang tersebar dalam 5 kecamatan.
2. Program Kesehatan Balita Tentang Wasting yaitu memberikan
penyuluhan secara daring kepada ibu balita mengenai pengetahuan
tentang wasting, pencegahannya dan pentingnya gizi seimbang untuk
balita.
3. Program Kesehatan Balita Tentang Wasting yaitu memberikan pelatihan
secara daring kepada ibu balita mengenai cara menyusui balita yang baik
dan benar, cara memberikan susu formula kepada balita yang baik dan
benar dan cara membuat MP-ASI untuk balita usia 10-12 bulan
4. Monitoring dan evaluasi untuk masalah balita yaitu wasting pada ibu
balita, maka dilakukan pre test dan post test.

B. Saran
1. Diharapkan agar penyuluhan-penyuluhan tentang kesehatan, khususnya
gizi dapat lebih ditingkatkan lagi sehingga masyarakat dapat
menerapkannya di dalam keluarga secara mandiri
2. Diharapkan agar pemateri selalu aktif dan ditingkatkan lagi
keterampilannya agar dapat melaksanakan pelayanan kesehatan dengan
baik
3. Perlu adanya dukungan moral, motivasi dan keikutsertaan masyarakat
dalam meningkatkan derajat kesehatan, sehingga program-program
kesehatan khususnya gizi dapat mencapai hasil yang diharapkan

54
DAFTAR PUSTAKA

Achmad Djaeni Sediaoetama. 2000. Ilmu Gizi untuk Mahasiswa dan Profesi di.
Indonesia Jilid I. Jakarta: Penerbit Dian Rakyat.
Beck, C. T. (2008). Nursing research : generating and assessing evidence for nursing
practice.8 ed. Lippincott William and Wilkins.
Biria. M, Malekafzali. B & Kamel. V. 2007. Comparison of the Effect of Xylitol
Gum- and Mastic-chewing on the Remineralization Rate of Caries-like
Lesions. Journal of Dentistry, Tehran University of Medical Sciences.
Burns, R. B. 2005. Konsep Diri: Teori, Pengukuran, Perkembangan dan Perilaku
(terjemahan:Edy). Jakarta: Penerbit Arcan.
Departemen Kesehatan RI, 2007. Pedoman Strategi KIE Keluarga Sadar Gizi
(KADARZI). Direktorat Jenderal Bina Kesehatan Masyarakat, Direktorat Bina
Gizi Masyarakat.
Departemen Kesehatan RI. (1995). Farmakope Indonesia Edisi IV. Jakarta:
Departemen Kesehatan RI.
Departemen Kesehatan RI. 2005. Pedoman Pelaksanaan Stimulasi Deteksi dan.
Intervensi Dini Tumbuh Kembang Anak. Departemen Kesehatan. Republik
Indonesia
Depkes RI, 2000. Gerakan Partipasif Penyelamatan Ibu Hamil, Menyusui dan. Bayi.
Jakarta : Depkes RI
Juniati. 2007. Ilmu Kesehatan Anak Cetakan Kesebelas. Jakarta: Fakultas
Kedokteran Universitas Indonesia
Kementrian Kesehatan RI. 2019. Hasil SSGBI 2019. Kementrian Kesehatan
Republik Indonesia
Kementrian Kesehatan RI. 2020. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 2 tahun 2020 tentang Standar Antropometri Anak. Jakarta:
Kementerian Kesehatan RI.
Manjilala, 2007. Penilaian Status Gizi secara Biokimia, Ilmu Gizi Teori dan
Aplikasi, EGC, Jakarta
Mulyani, Hesti. 2008. Komprehensi Tulis Lanjut. Diktat Mata Kuliah Komprehensi
Tulis Lanjut Semester 3. Tidak diterbitkan. Jurusan Pendidikan Bahasa Daerah.
Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta.

55
Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) (2018). Badan Penelitian dan Pengembangan
Kesehatan Kementerian RI tahun 2018.
Soekirman,2000. Ilmu Gizi dan Aplikasinya. Jakarta : Direktorat Jendral Pendidikan
Tinggi Departemen Pendidikan Nasional.
Suhardjo. 2003. Berbagai cara pendidikan gizi. Jakarta. Bumi Aksara
World Health Organization (WHO). Maternal Mortality in 2005. Geneva :
Departement of Reproductive Health and Research.

56
LAMPIRAN

Lampiran 1. Kuisioner

Gambar 3. Bukti Izin Kepala Desa Gambar 4. Bukti penyebaran Kuisioner

Gambar 5. Bukti penyebaran Kuisioner Gambar 6. Bukti penyebaran Kuisioner

57
Gambar 7. Kuisioner Pemantauan Status Gizi dan KADARZI

Link Kuisioner :
https://docs.google.com/forms/d/e/1FAIpQLSeApzRRL1byDvwOkcd6k
qUPe9KNK6HTncV6fn_iUJOJmQ-uZQ/viewform?usp=sf_link

Gambar 8. Kuisioner Penyuluhan Pre-Test dan Post-Test

58
Lampiran 2. Rekapitulasi Data

Gambar 9. Data Hasil Kuisioner KADARZI

Gambar 10. Data Hasil Kuisioner Pre-Test

59
Gambar 11. Data Hasil Kuisioner Post-Test

Lampiran 3. Analisa Data

Gambar 12. Data Hasil Antropometri Balita

60
Lampiran 4. Dokumentasi

Gambar 13. Kehadiran Sempro PKL MIG

Gambar 14. Wawancara dan Konsultasi Responden 1

61
Gambar 15. Wawancara dan Konsultasi Responden 2

Gambar 16. Pengiriman Proposal Kepada Dosen Pembimbing

62
Gambar 17. Pengiriman Proposal Kepada Ahli Gizi Puskesmas

Gambar 18. Pengiriman Revisi Proposal Kepada Dosen Pembimbing

63
Gambar 19. Pelaksanaan Penyuluhan dan Pelatihan Pertama

Gambar 20. . Pelaksanaan Penyuluhan dan Pelatihan Kedua

64
Gambar 21. Penyebaran Video Teknologi Tepat Guna

65

Anda mungkin juga menyukai