Anda di halaman 1dari 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP moda kombinasi)

Satuan Pendidikan : SDN 2 Tanggaran Kec. Pule Kab. Trenggaalek


Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam& Budi Pekerti
Kelas / Semester : V (Lima) / 2
Pelajaran (8) : Mari Hidup Sederhana dan Ikhlas
Alokasi Waktu :
Tgl Pelaksanaan :

TUJUAN PEMBELAJARAN
Peserta didik dapat:
~ Meyakini bahwa sikap sederhana dan ikhlas beramal sebagai cerminan dari iman.
~ Menunjukkan sikap sederhana dan sikap ikhlas beramal dalam kehidupan sehari-hari.
~ Memahami makna sederhana dan ikhlas beramal dalam kehidupan sehari-hari.
~ Mencontohkan sikap sederhana dan sikap ikhlas beramal dalam kehidupan sehari-hari.

KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan ~ Guru mengucapkan salam dan berdoa bersama
~ Guru menyampaikan aturan pembelajaran moda kombinasi (daring dan luring)
~ Membuat kaitan
~ Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
Inti ~ Siswa menyimak video tentang hidup sederhana dan ikhlas beramal
link https://www.youtube.com/watch?v=xCWnQbOpBrQ
~ Peserta didik mempersiapkan buku teks pembelajaran (pelajaran 8 Mari Hidup Sederhana
dan Ikhlas halaman 68 pada buku atau halaman 74/112 pada tampilan gawai)
Link https://drive.google.com/open?id=1MT1I3ne-_LNmPKShPLD8OQZUbyzwyV5a
~ Secara mandiri peserta didik membaca surat dan hadist berikut beserta artinya pada buku
teks
a. Q.S. al-Furqan/25: 67;
b. Q.S. al-Isrā/17: 27;
c. Q.S. al-Bayyinah/98: 5;
d. Hadist nabi tentang ikhlas beramal
~ Peserta didik mempelajari buku teks dengan mencermati kandungan surat-surat dan hadist
di atas tentang hidup sederhana, larangan berbuat mubadzir beserta figur Nabi Muhammad
saw. yang hidup sederhana dan gambar yang merefleksikan kesederhanaan, dan tentnag
ikhlas beramal dalam kehidupan sehari-hari
~ Pada “AYO BERLATIH” (halaman 72 pada buku atau halamn 78/112 pada tampilan gawai)
siswa mengerjakan tugas latihan
A. Bacalah secara cermat percakapan singkat di bawah ini! Apa pelajaran yang kamu
peroleh dari cerita tersebut? Jelaskan.
(Penjelasan ditulis pada buku tulis siswa minimal 1 paragraf)
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar dan jelas.
(Pertanyaan dan jawaban di tulis pada buku tulis)
C. Tanggapilah pernyataan-pernyataan ini dengan jujur, sesuai dengan keyakinanmu
(Rubrik/tabel disalin atau ditulis pada buku tulis dan diisi sesuai keyakinanmu)
D. Komentar dan Paraf Orang Tua
(Orang tua memberikan komentar terkait pembelajaran lalu ditulis pada buku tulis
dan ditanda tangani orang tua peserta didik)
~ Menyimak video pembelajaran (penguatan)
Link https://www.youtube.com/watch?v=XNW_nLosKX0
Penutup ~ Peserta didik membuat kesimpulan secara mandiri
~ Melakukan penilaian hasil belajar (Hasil kerja siswa discan/dipindai atau difoto lalu dikirim
melalui WA Grup Kelas dengan mencantumkan nama dan nomer absen)
~ Pembelajaran ditutup dengan melafalkan surat al-asr dan do’a sesudah belajar dengan benar
(disiplin)

PENILAIAN
Penilaian Sikap : Penilaian diri
Penilaian Pengetahuan : Tes tulis
Penilaian Keterampilan : Portofolio

Mengetahui, Tanggaran, 2020


Kepala Sekolah Guru PAI-BP

ttd ttd
Poniran, S.Pd.SD Agus Haryono, S.Pd.
NIP. 196110111990051001 NIP. 198608102019031002

Anda mungkin juga menyukai