Anda di halaman 1dari 3

NOTULEN RAPAT

Hari : Senin
Tanggal : 27 Januari 2020
Tempat : Ruang Pertemuan RS Mitra Medika Batanghari
Perihal : Rapat tentang Sosialisasi Pemberian Kompensasi kepada karyawan Rumah
Sakit Mitra Medika Batanghari Tahun 2020

I. Pimpinan dan Notulen Rapat

Pimpinan : Nudin Nur, SKM


Notulen : Nova Destiafarma, Am.Keb

II. Peserta Rapat : 6 orang (daftar hadir terlampir)

III. Materi Rapat :


1. Sosialisasi Pemberian Kompesasi/Remunerasi kepada karyawan RS. Mitra Medika
Batanghari Tahun 2020
2. Kriteria pemberian kompensasi/remunerasi

IV. Pembahasan :
1. Sosialisasi Pemberian Kompesasi/Remunerasi kepada karyawan RS. Mitra Medika
Batanghari Tahun 2020
a. Karyawan diberikan motivasi untuk berinovasi dengan menciptakan suatu
karya yang bermanfaat bagi peningkatan pelayanan baik di bidang pelayanan
medis, keperawatan, teknologi informasi dan bidang yang lainnya;
b. Karyawan didorong untuk selalu melakukan suatu tindakan yang bermanfaat
bagi rumah sakit, pasien dan keluarganya serta hal-hal lain yang sangat
bermanfaat bagi rumah sakit;
c. Bagi karyawan yang mampu melakukan tindakan/perbuatan yang bermanfaat
bagi rumah sakit dalam rangka peningkatan pelayanan akan diberikan
kompensasi/remunerasi;
d. Pemberian kompensasi kepada karyawan akan diusulkan secara berjenjang
oleh Kepala Bagian/Bidang dan unit kepada Direktur dengan memberikan
penilaian dan kemudian mengusulkan karyawan yang akan diberikan
kompensasi;
2. Kriteria Pemberian Kompensasi/Remunerasi
a. Karyawan yang mampu membuat sebuah inovasi bagi peningkatan pelayanan
kepada pasien, seperti pendaftaran online, antrian online, SIMRS, konsultasi
online dengan dokter rsmmb, nutrisionist dan lain-lain;
b. Melakukan tindakan cepat dan terukur dalam penyelamatan jiwa pasien dalam
kondisi kegawatdaruratan dengan pernyataan kepuasan dari pasien dan
keluarganya;
c. Melakukan tindakan penyelamatan bagi pasien dan keluarganya, karyawan
dan pengunjung rumah sakit dari dari segala macam jenis kebencanaan,
tindakan pencurian dan tindakan lainnya yang membahayakan bagi jiwa
manusia dilingkungan rumah sakit;
d. Melakukan tindakan penyelamatan terhadap aset rumah sakit dari segala
macam jenis kebencanaan, tindakan pencurian dan tindakan lainnya yang
membahayakan bagi aset rumah sakit;
e. Tindakan/perbuatan lainnya yang bermanfaat dalam peningkatan pelayanan
rumah sakit

V. Kesimpulan
a. Karyawan agar berinovasi dengan menciptakan suatu karya yang bermanfaat bagi
peningkatan pelayanan rumah sakit;
b. Karyawan akan diberikan kompensasi/remunerasi bagi yang mampu melakukan
tindakan/perbuatan yang bermanfaat bagi rumah sakit;
c. Kompensasi yang diberikan dapat bentuk finansial, pendidikan dan pelatihan dan
peningkatan jenjang karier (jabatan).

VI. Saran / rekomendasi


a. Kompensasi yang diberikan kepada karyawan agar dilakukan secara selektif dan
benar-benar dapat memberikan dampak yang nyata bagi peningkatan pelayanan,
keamanan dan keselamatan bagi rumah sakit
b. Kepala Bagian/Bidang dan Unit agar bertanggung jawab secara penuh terhadap
karyawan yang akan diusulkan untuk memperoleh kompensasi/remunerasi.
c. Kepala ruangan/unit agar menyampaikan informasi kepada bawahannya tentang
remunerasi dan mekanisme pemberiannya.

Muara Bulian, 27 Januari 2020


Notulen rapat Pimpinan rapat

Nova Distiafarma, Am.Keb Nurdin Nur , SKM

Anda mungkin juga menyukai