Anda di halaman 1dari 4

Penjaringan Peserta Didik Baru (1,7,10) TK/Paud,SD/MI,SMP/MTS,

SMK/SMA
Latar Belakang

Anak usia sekolah merupakan sasaran strategis untuknpelaksanaan program


kesehatan,selain jumlah yang besar (30%) dari jumlah penduduk,mereka juga merupakan
sasaran yang mudah dijangkau kar ena terorganisir dengan baik.Dari beberapa epenelitian
diketahui bahwa sebagian anak SD/MI masih mengalami masalah gizi yang cukup
serius,kesehatan gigi dan kesehatan indera penglihatan serta pendengaran.

Melihat permasalahan di atas,pelayanan kesehatan disekolah diutamakan pada upaya


peningkatan kesehatan dalam bentuk promotif dan preventif.Upaya preventif antara lain
kegiatan penjaringan kesehatan (Screening kesehatan) untuk peserta didik.

Salah satu yang perlu dilakukan adalah kegiatan penjaringan kesehatan anak baik ditingkat
dasar maupun tingkat sekolah lanjutan sebagai bagian dari kegiatan program Usaha
Kesehatan Sekolah yang dimaksudkan sebagai upaya preventif untuk membantu menemukan
masalah dari peserta didik khususnya terkait kesehatannya dalam rangka kesiapan
menghadapi proses belajar sehingga diharapkan akan menunjang prestasi belajar bagi anak-
anak.

Dari temuan-temuan masalah kesehatan peserta didik yang ada perlu dialkukan tindak lanjut
dari hasil penjaringan kesehatan dengan mengumpan balikkan ke pihak pegelola
pendidikan/guru serta kepada orang tua murid sehingga bila memang harus dilakukan
tindakan/intervensi antara lain pemeriksaan lanjutan dengan rujukan akan segera dapat
ditindak lanjuti.
Tujuan

Tujaun Umum :Meningkatakan derajat kesehatan peserta didik secara optimal.

Tujuan Khusus :

1.Terdeteksinya secara dini masalh kesehatan peserta didik

2.Tersedianya data atau informasi untuk menilai perkembangan kesehatan peserta didik
maupun untuk dijadikan pertimbangan dalam menyusun program pembinaan kesehatan
sekolah

3.Termanfaatnya data untuk perencanan,pelaksanaan,pemantauan dan evaluasi program


pembinaan peserta didik

Landasan Hukum

1.UU No.23 Tahun 1992 Tentang Kesehatan

2.UU No.23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak

3.UU No 23 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah

4.PP No.65 Tahun 2005 Tentang Pedoman Penyusunan SPM

5.PP No.38 Tahun 2007 Tentang Pembagian Urusan Pemerintahan

6.SKB 4 Menteri No.26 Tahun 2003 Tentang Pembinaan dan Pengembangan UKS

7.SK Menkes No.1457 Tahun 2003 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Pelayanan Kesehatan

Sasaran penjaringan : Semua Peserta didik dari SD-SMA sederajat diwilayah Kerja
Puskesmas Monterado

Kebijakan Dan Strategi Operasional

Kebijakan Operasional

1.Penjaringan Kesehatan peserta didik merupakan bagian dari pelayanan dasar kesehatan
sebagai urusan peemerintah daerah

2.Penjaringan dilakukan 1 tahun sekali pada awal tahun pelajaran terhadap anak-anak
TK/Paud dan siswa/i kelas 1 SD-SMP-SMA sederajat.
Strategi Operasional

1.Pendanaan kegiatan penjaringan kesehatan peserta didik dbiayai oleh anggaran


Kabupaten/Kota

2.Kegiatan penjaringan kesehatan merupakan kegiatan yang dilaksanakan untuk


memenuhi persyaratan standar minimal pelayanan bidang kesehatan dalam program
UKS

3.Penjaringan kesehatan peserta didik dilakukan oleh 1 tim penjaringan kesehatan dibawah
koordinasi Puskesmas Monterado.

Pelaksanaan

Penjaringan kesehatan merupakan serangkaian kegiatan yang meliputi


pemeriksaan fisik,Laboratorium,Penyimpangan Mental Emosional serta Kesegaran
Jasmani.Rangkaian peemriksaan tersebut seharusnya dilaksanakan seluruhnya,namun dalam
pelaksanaan dapat disesuaikan dengan kemampuan dan kondisi wilayah setempat.

Penjaringan kesehatan peserta didik meliputi :

1.Pemeriksaan Keadaan Umum

Penilaian keadaan umum peserta didik untuk menilai keadaan fisik secara umum

2.Pengukuran Tekanan darah dan denyut nadi

Pengukuran dialkukan untuk mengetahui secara dini kelainan jantung.

3.Penilaian status gizi

Untuk mengetahui adanya kelainan Kurang Energi Protein,Vitamin A,Anemia gizi besi
dan Yodium (GAKY)

4.Pemeriksaan gigi dan mulut

Untuk mengetahui keadaan kesehatan gigi dan mulut peserta ddik dan menentukan
prioritas sasaran
5.Pemeriksaan Indera (Penglihatan dan Pendengaran

Mengetahui tajam penglihatan dan pendengaran serta kelainan organic pada anak dalam
upaya pencegahan

6.Pemeriksaan Laboratorium

Pemeriksaan Laboratorium yang dilakukan adalah pemeriksaan faeses pada anak untuk
mengetahui ada tidaknya infeksi cacing.

7.Pengukuran Kesegaran Jasmani

Untuk mengukur dan menetukan kesanggupan atau kemampuan tubuh untuk


melakukan kegiatan sehari-hari

8.Deteksi dini penyimpangan mental emosional

Untuk mendeteksi secara dini adanya penyimpangan/masalah mental emosional,agar


dapat segera dilakukan tindakn intervensi.

Hasil

Adapun hasil kegiatan penjaringan (Terlampir)

Anda mungkin juga menyukai