Anda di halaman 1dari 2

TRANSKRIP – 1802MB11

PENERAPAN DIFERENSIAL FUNGSI MAJEMUK

Keuntungan Maksimum Dua Jenis Barang

Kita lanjutkan dengan contoh soal untuk kardinal:

➢ Di bulan Juli 2014 Baskoro melancong ke Paris yang terkenal dengan parfum

dan mode baju-nya. Ia memiliki anggaran $52 untuk belanja parfum dan

pakaian. Harga parfum botol kecil adalah $8, dan harga pakaian per helai

adalah $4. Agar manfaat yang dirasakan maksimal, bagaimana kombinasi

komoditas yang dibelinya? Informasi mengenai nilai guna marginal dari

komoditas tersebut terlampir dalam tabel berikut.

Satu unit parfum memberikan nilai manfaat marginal utility-nya sebesar 56, satu unit

pakaian memberikan manfaat nilai utilitynya sebesar 32. Kombinasi parfum yang dibeli

sebanyak 7 maksimal, unit pakaian sebanyak 7. Marginal utility parfum menggambarkan

tambahan nilai kepuasan yang dia dapatkan setiap menambah 1 botol unit parfum.

Demikian juga dengan pakaian, tambahan 1 unit pakaian digambarkan dengan marginal

utility pakaian. Berapa kombinasi maksimum yang Baskoro dapat rasakan dari budget

yang dia punya? Kita lihat di sini, ilustrasinya adalah perhitungannya:

1 unit parfum memberikan marginal utility sebanyak 56. Tadi kita sudah diberikan

rumus untuk menghitung manfaat .

1 unit parfum 56 harga unit parfum tadi kita asumsikan $8 maka MU parfum dibagi

dengan harga parfum, 56 / 8 = 7.

Begitu juga dengan pakaian MU pakaian 32 dan harga pakaian $4, maka kita bisa

melihat nilai MU pakaian dibagi dengan harga pakaian, 32 / 4 = 8. Demikian seterusnya

kebawah.

Kombinasi pertama adalah, Anda bisa lihat di sini, ada angka dalam kurung di sini 1, 2,

3, 4, 5, 6, 7 sampai dengan 14. Angka dalam kurung merupakan urutan nilai dari MU / P

Halaman | 1
TRANSKRIP – 1802MB11

atau marginal utility per harga. Pemilihan komoditas disesuaikan dengan urutan

tersebut. Karena keterbatasan anggarannya, Baskoro hanya dapat membeli 4 unit

parfum dan 5 unit pakaian dengan total nilai kepuasan TU = 276. Kenapa dia tidak bisa

membeli sampai ke 5 unit parfum? Karena anggarannya tidak cukup. Kita hitung,

dengan dia membeli pakaian berarti budget-nya sudah berkurang sebanyak $4, dia beli

1 botol parfum berarti budget yang terpakai sebanyak $12, $8 + $4. Demikian

seterusnya sampai dengan 4 unit parfum dan 5 unit pakaian dengan nilai total

kepuasan sebanyak 276. Dari mana kita mendapatkan total nilai kepuasan? Total nilai

kepuasan itu kita tambahkan dari MU parfum dan MU pakaian, 56 + 48 + 32 + 24 dan

MU pakaian 32 + 28 + 24 totalnya adalah 276 kepuasannya.

Di sini kita bisa mengilustrasikan maksimum kepuasan konsumen pada angka tersebut,

bagaimana caranya jika dia ingin meningkatkan nilai kepuasannya? Satu–satunya cara

adalah dia harus meningkatkan pendapatannya, dengan dia memiliki anggaran yang

meningkat otomatis dia akan memiliki daya beli yang lebih besar. Kita bisa membuat

contoh ini untuk aplikasi unit–unit komoditas lainnya.

Halaman | 2

Anda mungkin juga menyukai