Anda di halaman 1dari 9

RESUME KEPERAWATAN PADA AN.

R DENGAN
DERMATITIS KONTAK ALERGI (DKA)
DI PUSKESMAS PERAWATAN
BANGGOI

NAMA : ROSYANI SUAILO


NPM : 1490120023

PROGRAN STUDI PROFESI NERS


STIKES MALUKU HUSADA
KAIRATU
2020

STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020
RESUME KEPERAWATAN PADA AN. R

DENGAN GASTROENTERITIS AKUT (GEA)

A. PENGKAJIAN

No RM : A.079/4/20
Nama : An. R
Umur : 2 Thn
Jenis Kelamin : Perempuan
Alamat : Waisamet
Agama : Islam
Pendidikan :-
Pekerjaan :-
Tgl Berobat : 11 Agustus 2020
Penanggung Jawab: Tn. Asep Yanto

Keadaan saat dikaji: √ Rewel √ Gelisah √ Perut mules √ Sesak


Keluhan Utama : Ibu mengatakan anaknya mencret
Riwayat kesehatan sekarang : Ibu mengatakan anaknya mencret sudah 4 hari
setelah minum es, kotoran encer namun ada
sedikit ampas, perut mules dan rewel.
Riwayat Kesehatan Yang Lalu :Ibu mengatakan anaknya sudah dua kali
mengalami sakit seperti ini.
Riwayat Kesehatan Keluarga : Ibu mengatakan dalam keluarganya kadang-
kadang juga ada mengalami sakit seperti ini.
Diagnosa Medis : Gastroenteritis Akut (GEA)

2 STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020
Hasil Pengkajian :
- Tanda-tanda vital:
N : 120 ˣ / mnt BB : 9 kg
P : 30 ˣ/ mnt TB : 98 cm
S : 36,8 ̊C
- Kepala : Simetris, bentuk dan ukurannya normal, tidak ada benjolan.
- Mata : Tampak cekung, isokor, fungsi visual dan lapang pandang
baik, tidak ada radang, reaksi terhadap cahaya baik, sklera
tidak ikterik
- Telinga : Tidak ada cairan dalam telinga, fungsi pendengaran baik,
serumen sedikit
- Hidung : Simetris, fungsi penciuman baik, tidak ada nyeri tekan
- Mulut : Mukosa kering, stomatitis tidak ada, fungsi mengunyah dan
menelan baik.
- Jantung : Nadi agak cepat 120 ˣ/mnt, lemah
- Paru-paru : Frekuensi pernafasan agak cepat 30 ˣ/mnt karena asidosis
metabolik, jalan napas bersih, tidak ada sesak.
- Abdomen : Perut kembung, bentuk simetrik, nyeri tekan
- Genetalia : Berfungsi dengan baik, tidak gatal dan tidk ada lesi
- Ekstremitas : Kedua tangan dan kedua kaki tampak sempurna dan
berfungsi dengan normal
- Kulit : Tampak pucat, turgor menurun > 2 detik, tampak kemerahan
pada daerah perineal, tidak ada lesi atau luka.
Terapi Yang Diberikan :
- Zink syirup 1 ˣ ½ cth selama 10 hari
- Cetirizine syirup 3ˣ1 cth
- Paracetamol syirup 3ˣ1 cth
- Oralit setiap kali mencret

3 STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020
B. ANALISA DATA

N DATA MASALAH PENYEBAB


O
1. DS :
Ibu mengatakan anaknya sangat lemas
DO: Kekurangan Seringnya
 k/u lemas volume cairan BAB encer
 BAB encer sudah lebih dari 4 ˣ
 Turgor kulit jelek
 Mata cekung, bibir kering
2. DS :
Ibu mengatakan anaknya tidak mau Perubahan Menurunnya
minum dan makan nutrisi kurang intake cairan
DO : dari kebutuhan dan makanan
 k/u lemas tubuh
 Makanan yang diberikan tidak
dimakan
3. DS :
Ibu mengatakan kulit anaknya disekitar
anus kemerahan
DO : Resiko gangguan Seringnya
 Selalu menangis saat BAB integritas kulit BAB
 BAB encer sudah 4 hari (˃10ˣ)
 Kulit sekitar perineal tampak
kemerahan

C. DIAGNOSA KEPERAWATAN
4 STIKES MALUKU HUSADA
ANGKATAN VI
2020
1. Kekurangan volume cairan berhubungan dengan seringnya BAB encer
2. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan
menurunnya intake cairan dan makanan
3. Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan seringnya BAB

D. INTERVENSI KEPERAWATAN

1. Kekurangan volume cairan berhubungan dengan seringnya BAB encer


Tujuan : Kebutuhan cairan pasien terpenuhi
Kriteria hasil : Tidak ada tanda-tanda dehidrasi, elastisitas turgor kulit baik,
membran mukosa lembab
Intervensi Keperawatan :
a. Kaji tingkat dehidrasi dan tentukan kebutuhan cairan anak
b. Pertahankan status input dan ouput cairan pasien
c. Anjurkan pada ibu untuk memberikan pasien minum yang banyak
d. Kolaborasi dengan dokter untuk pemberian therapy yang tepat
e. Anjurkan pada ibu untuk memberikan pasien obat sesuai instruksi dokter

2.  Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan


menurunnya intake cairan dan makanan
Tujuan : Kebutuhan nutrisi pasien terpenuhi
Kriteria hasil: Nafsu makan meningkat, makanan yang disediakan dihabiskan,
BB naik dan tidak ada tanda-tanda malnutrisi.
Intervensi Keperawatan :
a. Monitor jumlah nutrisi dan kandungan kalori
b. Kaji kemampuan pasien untuk mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan
c. Berikan informasi kepada keluarga tentang pentingnya kebutuhan nutrisi
bagi tubuh.

5 STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020
d. Ajarkan keluarga pasien untuk memberikan nutrisi pada pasien secara
bervariasi

3. Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan seringnya BAB


Tujuan : Mempertahankan integritas kulit agar tetap baik
Kriteria hasil :
 Tidak ada luka atau lesi pada kulit atau perineum.
 Keluarga mampu melindungi kulit dan mempertahankan kelembaban
kulit pasien.
 Intergritas kulit yang baik dapat dipertahankan baik kelembabannya
maupun elastisitasnya
Intervensi :
a. Anjuran keluarga pasien agar tetap menjaga kebersihan kulit agar tetap
kering dan bersih
b. Monitor kulit adanya kemerahan
c. Anjurkan keluarga untuk memandikan pasien dengan sabun dan air
bersih yang hangat
d. Anjurkan keluarga pasien untuk menggunakan pakaian yang longgar
pada pasien

E. TINDAKAN KEPERAWATAN

1. Kekurangnya volume cairan berhubungan dengan seringnya BAB encer yang


ditandai dengan :
DS : Ibu mengatakan anknya sangat lemas
DO: k/u lemas, BAB encer, frekuensi BAB sudah lebih dari 4ˣ turgor jelek
dan mata tampak cekung
Tindakan Keperawatan :
a. Mengkaji tingkat dehidrasi anak, tentukan kebutuhan nutrisi dan kebutuhan
6 STIKES MALUKU HUSADA
ANGKATAN VI
2020
cairan
Rasional : dapat menentukan langkah selanjutnya
b. Menganjurkan pada ibu untuk memberikan minum yang banyak
Rasional : Mengurangi kekurangan cairan
c. Melakukan kolaborasi dengan dokter untuk pemberian therapy yang tepat
Rasional : Dengan therapy yang tepat dapat mempercepat proses
penyembuhan
d. Menganjurkan pada ibu untuk memberikan anak obat sesuai instruksi
dokter ( mis : oralit 1 gelas setiap mencret)
Rasional : untuk mencegah kekurangan cairan atau dehidrasi

2. Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan


menurunnya intake cairan dan makanan
Tindakan Keperawatan :
a. Memonitor jumlah nutrisi dan kandungan kalori
b. Mengkaji kemampuan pasien untuk mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan
c. Memberikan informasi kepada keluarga tentang pentingnya kebutuhan
nutrisi bagi tubuh pasien.
d. Mengajarkan keluarga pasien untuk tetap memberikan nutrisi pada pasien
secara bervariasi

3.  Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan seringnya BAB


Tindakan Keperawatan :
a. Menganjuran keluarga pasien agar tetap menjaga kebersihan kulit agar
tetap kering dan bersih dengan membersihkan/mengganti popok
anaknya setiap kali BAB
Rasional : mengurangi terjadinya lecet pada kulit atau daerah perineum
pasien

7 STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020
b. Memonitor adanya kemerahan pada kulit
Rasional : mengetahui tingkat keparahan pada kulit
c. Menganjurkan keluarga untuk memandikan pasien dengan sabun dan
air bersih yang hangat
Rasional : menjaga selalu kebersihan kulit
d. Menganjurkan keluarga pasien untuk menggunakan pakaian dalam yang
longgar pada pasien
Rasional : dapat menghindari terjadinya lecet pada kulit

F. EVALUASI KEPERAWATAN

1.  Kekurangnya volume cairan berhubungan dengan seringnya BAB encer


S = Keluarga mengatakan pasien masih mencret
O = Pasien tampak lemas, rewel, mukosa mulut kering, turgor kulit jelek
A = Tujuan belum tercapai, masalah kekurangan volume cairan belum teratasi
P = Intervensi dilanjutkan dirumah
Menganjurkan ibu untuk :
- Memberikan anak minum yang banyak
- Memberikan therapy pada pasien sesuai instruksi dokter

2.  Perubahan nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh berhubungan dengan


menurunnya intake cairan dan makanan
S = Keluarga mengatakan pasien belum mau makan
O = Pasien masih tampak lemas, makanan yang disediakan tidak dimakan
A = Masalah kekurangan nutrisi belum teratasi
P = Intervensi dilanjutkan dirumah
Menganjurkan ibu untuk tetap memberikan nutrisi secara bervariasi
3. Resiko gangguan integritas kulit berhubungan dengan seringnya BAB
S= Keluarga mengatakan pasien masih mencret dan mengeluh nyeri saat BAB
8 STIKES MALUKU HUSADA
ANGKATAN VI
2020
O= Bagian perineum masih tampak kemerahan
A= Masalah gangguan integritas kulit belum teratasi
P = Intervensi dilanjutkan dirumah
Menganjurkan ibu untuk :
 Tetap menjaga kebersihan kulit agar tetap kering dan bersih dengan
membersihkan/mengganti popok anaknya setiap kali BAB
 Memandikan pasien dengan sabun dan air bersih yang hangat
 Menggunakan pakaian dalam yang longgar pada pasien

9 STIKES MALUKU HUSADA


ANGKATAN VI
2020

Anda mungkin juga menyukai