Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PRINGGASELA

NOMOR : SK/PKM.P/I/2017

TENTANG

HAK DAN KEWAJIBAN SASARAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)


DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
KEPALA PUSKESMAS PRINGGASELA

Menimbang : a. bahwa pasien memiliki hak dan kewajiban untuk memperoleh pelayanan yang
bermutu dan aman, sehingga dibutuhkan petugas penanggung jawab sasaran
program untuk mendukung dan mewujudkan pemberian pelayanan kepada
pasien secara optimal;
b. bahwa hak dan kewajiban sasaran program dan pasien pengguna pelayanan
puskesmas perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan Kepala Puskesmas
Mataram;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009tentangKesehatan(Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 Tentang Praktik Kedokteran Pasal 50
dan 51, Hak dan KewajibanPasien;
3. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 tahun2014 tentangPusat Kesehatan
Masyarakat;

5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 tahn 2015 Akreditasi Puskesmas,


Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri Dokter dan Tempat Praktik
Mandiri Dokter Gigi;
6. Keputusan Menteri kesehatan Republik Indonesia Nomor1
457/MENKES/SK/X/2003 tentang standar pelayanan minimal Bidang
kesehatan di kabupaten/Kota

MEMUTUSKAN

Menetapkan : SURAT KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PRINGGASELA


TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN SASARAN PROGRAM UKM
PUSKESMAS PRINGGASELA

Kesatu : Hak dan K ewajiban Sasaran UKM diPuskesmas Pringgasela ditetapkan sesuai dengan tujuan
untuk terwujudnya proses pemberdayaan masyarakat sebagai mana tercantum dalam
lampiran merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Keputusan ini.

Kedua :Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan perbaikan/perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Pringgasela
Padatanggal : januari 2017
KEPALA PUSKESMAS PRINGGASELA

H. Ahmad Yani

1
LAMPIRAN : SURAT KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PRINGGASELA
NOMOR : SK/PKM-P/I/2017
TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN SASARAN PROGRAM UKM PUSKESMAS
PRINGGASELA

A. HAK SASARAN

1. Setiap orang berhak atas kesehatan


2. Setiap orang mempunyai hak yang sama dalam memperoleh akses atas sumberdaya dibidang
kesehatan;
3. Setiap orang mempunyai hak yang sama dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang aman,
bermutu, dan terjangkau
4. Setiap orang berhak secara mandiri dan bertanggungjawab menentukan sendiri pelayanan
kesehatan yang diperlukan bagi dirinya;
5. Setiap orang berhak mendapatkan lingkungan yang sehat bagi pencapian derjat kesehatan;
6. Setiap orang berhak mendapatkan informasi dan edukasi tentang kesehatan yang seimbang
dan bertanggungjawab
7. Setiap orang berhak mendapatkan informasi terhadap data kesehatan dirinya termasuk
tindakan dan pengobatan yang telah maupun yang akan diterimanya dari tenaga kesehatan;

B. KEWAJIBAN SASARAN

1. Setiap orang berkewajiban mewujudkan, mempertahankan, dan meningkatkan derajat


kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya;
2. Kewajiban sebagaimana dimaksud pada poin 1 diatas, pelaksanaannya meliputi upaya
kesehatan perseorangan, upaya kesehatan masyarakat, dan pembangunan berwawasan
kesehatan
3. Setiap orang berkewajiban menghormati orang lain dalam upaya memperoleh lingkungan
yang sehat, baik fisik, biologi, maupun sosial
4. Setiap orang berkewajiban berperilaku hidup sehat untuk mewujudkan, mempertahankan, dan
memajukan kesehatan yang setinggi-tingginya;
5. Setiap orang berkewajiban menjaga dan meningkatkan derajat kesehatan bagi orang lain yang
menjadi tanggungjawabnya
6. Setiap orang berkewajiban turut serta dalam program jaminan kesehatan sosial
7. Program jaminan kesehatan social sebagaimana dimaksud padapoin 6 diatas diatur sesuai
dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Demikian kebijakan ini dibuat untuk dipedoman dan dilaksanakan sebagaimana mestinya.

KepalaPuskesmasPringgasela

H. Ahmad Yani

Anda mungkin juga menyukai