Anda di halaman 1dari 1

Prosedural

Setelah persiapan dan posisi pasien, prosedural yang dilakukan selanj


utnya meliputi tindakan antisepsis, anestesi, teknik sirkumsisi, dan 
dressing.

Antisepsis
Tindakan antisepsis dilakukan dengan memberikan cairan antiseptik den
gan arah memutar mulai dari proksimal sampai distal pada penis, skrot
um, selangkangan sampai suprapubik. Ulangi prosedur ini sebanyak 2-3
kali dan biarkan hingga cairan antiseptik mengering terlebih dahulu.
Kemudian tutup lapangan operasi dengan duk steril untuk menghindari k
ontaminasi.

Anestesi
Teknik anestesi meliputi anestesi lokal, regional ataupun general. An
estesi lokal lebih disukai karena lebih murah, mudah dilakukan, efek
sampingnya minimal dan yang paling penting merupakan kompetensi penuh
dokter umum. Anestesi lokal bisa dilakukan dengan metode infiltrasi a
tau blok saraf. Anak yang tidak kooperatif dianjurkan untuk diberikan
anestesi regional atau general.
Anestesi lokal bisa diberikan secara topikal dengan EMLA (eutectic mi
xture of local anesthetic)  dan dorsal penile nerve block (DPNB) atau 
ring block. Tinjauan pustaka menyimpulkan teknik anestesi dengan dors
al penile nerve block merupakan teknik yang paling efektif.

Anda mungkin juga menyukai