Anda di halaman 1dari 8

HOME RETREAT

KELAS PARGURU
MALUAH 3 Jan
GKPS CIKOKO

2021
Sesi 3 : AKU DENGAN KEHIDUPANKU

1. Dapat mengenal diri sendiri dan semakin bersyukur

2. Menjadi saksi Kristus dimana pun saya berada

3. Mengambil keputusan untuk melayaninya sesuai


talentaku.

10.45 – 11.30 : Slides presentasi materi

11.30 – 11.45 : Sesi pertanyaan


Dr. Josh McDowell berkata :

u Identitas diri kita, dan terutama persepsi kita


tentang identitas itu memainkan peran vital
dalam menentukan bagaimana Anda membawa
diri Anda dalam kehidupan sehari-hari, seberapa
besar kebahagiaan yang kita alami, bagaimana
kita memperlakukan orang lain, bagaimana kita
tanggap terhadap Tuhan.
u Tuhan bicara dengan-Nya muka
dengan muka seperti manusia
bicara pada temannya, dan
Musa semakin mengenal-Nya.
Mengenal siapa Tapi Musa ingin mengenal-Nya
saya !!! lebih jauh. “Maka sekarang,
( BELAJAR DARI jika aku kiranya mendapat
kasih karunia di hadapan-Mu,
MUSA ) beritahukanlah kiranya jalan-
Mu kepadaku, sehingga aku
mengenal Engkau” (Keluaran
33:13).
Dampak Musa mengenal Tuhan:IMANNYA TUMBUH
1.Iman membuat kita berusaha melindung orang yang kita cintai (ayat 23)
Keluarga Musa (Amram (bapak) dan Yokhebed(ibu) berani mengambil resiko untuk menyembunyikan Musa yang masih bayi karena percaya
akan perlindungan dan janji keselamatan Allah. Kalau kita hidup sebagai orang yang beriman, kita akan berani mengambil resiko untuk
melindungi orang-orang yang kita cintai agar mereka tetap selamat dan tidak mengalami kebinasaan.

2.Iman membuat kita membangun identitas berdasarkan status kita di hadapan Allah (ayat 24-26)
Status sebagai anak putri Firaun adalah status yang sangat dihormati di Mesir, tetapi Musa lebih meyakini, bahwa statusnya sebagai umat
pilihan Allah adalah status yang lebih mulia yang patut dibanggakannya. Kalau kita sungguh-sungguh beriman kepada Yesus Kristus,
seharusnya kita bangga dan membangun identitas berdasarkan siapa kita di dalam Dia bukan berdasarkan apa kata orang.

3. Iman membuat kita rela meninggalkan kenikmatan demi kebenaran (ayat 27)

4. Musa dari kecil menikmati semua fasilitas dan pelayanan istana Firaun, tetapi karena imannya ia lebih memilih untuk meninggalkan semua
kenikmatan itu. Ia meninggalkan istana dan hidup di padang penggembalaan. Iman kita akan terlihat sejauh mana kita rela meninggalkan
kenikmatan duniawi dan kedagingan demi kebenaran yang kita percayai. Iman sejati tidak pernah terlepas dari proses pertobatan.

5. Iman membuat kita berani melakukan perintah Allah walaupun penuh resiko (ayat 28-29)
Pada masa itu bukan hal yang mudah bagi Musa mengajak bangsa Israel untuk melakukan korban Paskah. Demikian juga ketika Musa harus
mengulurkan tongkat untuk membelah laut Merah, tidak hanya sulit tapi juga menakutkan. Tetapi iman di hati Musa memberinya keberanian
untuk melakukan semuanya itu. Dalam iman kita akan sanggup mengalahkan segala kesulitan dan rasa takut kita, karena iman membuat kita
kuat dan berani.
Dr. Josh McDowell

u Siapa yang menjadikan Anda seperti


Anda sekarang ini? Ada banyak
pengaruh yang berbeda telah
membentuk bagaimana Anda melihat
diri Anda. Kita adalah manusia yang
bernilai, sangat berharga yang
dicipta serupa dengan gambar Allah,
dan dimahkotai dengan kemuliaan
dan hormat (Mazmur 8:6, 139:14).
Bagaimana Allah melihat Anda dan saya?

1. Allah melihat kita sebagai sosok yang selamanya patut dikasihi. Ia


menciptakan kita menurut gambar diri-Nya (Kejadian 1:26-27). Kita adalah
puncak dari kejeniusan kreatifitasnya.
2. Allah melihat Anda sebagai sosok yang tak terbatas harga dan nilainya.
Seberapa berharga nilai anda bagi Allah? Kematian-Nya (1 Korintus 6:19-20, 1
Petrus 1:18-19).
3. Allah melihat Anda sebagai sosok yang kompeten dalam segala hal (Kisah 1:8).
Allah memberi anda kuasa-Nya dalam bentuk Roh Kudus yang tinggal dalam
diri anda dan menyatakan bahwa anda berkompeten menjadi duta/utusan-
Nya. Tuhan sangat mempercayai anda sehingga Ia meninggalkan anda di bumi
untuk menyelesaikan tugas pendamaian yang dimulai Yesus (2 Korintus 5:20).
Bagaimana kita tanggap terhadap Tuhan?

u A. Serahkanlah hidup Anda sepenuhnya kepada Yesus kristus dan terimalah Yesus
sebagai Tuhan dan juruselamat dalam hidup Anda secara pribadi. Yesus adalah
terang (Yohanes 1:4, 8:12). Terang Kristus akan bercahaya dalam hidup kita jika
kita menjalin hubungan secara pribadi dengan-Nya.
u B. Berjalanlah dalam terang Firman Allah (Alkitab). Mazmur 119:105, Firman-Mu
itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku. Semakin kita membuka pikiran dan
hati kita kepada Firman Allah, semakin banyak cahaya yang kita nikmati. Dalam
cahaya firman Allah kita melihat bahwa Allah mengasihi kita, menghargai kita, dan
menbuat kita kompeten.
u C. Bersekutulah dengan sesama orang-orang percaya lainnya (Ibrani 10:25). Kita
membutuhkan interaksi dengan umat percaya lainnya supaya kita membanjiri
kehidupan kita dengan terang Allah, yang mengungkapkan identitas kita yang
sesungguhnya.
u D. Responlah Allah yang sudah mati bagimu dengan melayani dengan talenta yg
kamu punya.

Anda mungkin juga menyukai