Anda di halaman 1dari 2

TUGAS ANTROPOLOGI

Nama: Fitriya Latifah M.R

No. : 16

Kelas: X BHS

Unsur-Unsur Budaya

Pengertian Unsur unsur budaya adalah berbagai konsep yang menyelubungi budaya secara
umum. Unsur-unsur tersebut sering disebut unsur kultural universal yang terdiri dari: sistem
peralatan hidup, mata pencaharian, religi, pengetahuan, organisasi sosial, kesenian, dan
bahasa. Untuk sistem peralatan hidup terdiri dari alat-alat transportasi, alat-alat produktif,
senjata, wadah, alat-alat untuk menyalakan api dsb.

Alat-Alat Transportasi

Manusia mestinya memiliki sifat selalu ingin bergerak dan berpindah tempat. Mobilitas
manusia tersebut semakin lama semakin tinggi sehingga dibutuhkanlah alat transportasi yang
dapat memudahkan manusia dan barang.Kebutuhan mobilitas manusia tidak hanya muncul di
zaman prasejarah saja. Dilihat dari fungsinya alat-alat transpor yang terpenting adalah sepatu,
binatang, alat seret, kereta beroda, rakit, dan perahu. Masyarakat saat ini sudah
menggantungkan kebutuhan transportasinya pada mobil, kereta api, kapal laut, kapal terbang,
atau motor dan meninggalkan alat transportasi binatang, seperti kuda, anjing, atau lembu
karena dianggap tidak praktis dan efisien. Pada saat ini kuda atau keledai yang dahulu dijadikan
alat transportasi atau pengangkut barang sudah lama digantikan dengan truk-truk dan mobil
yang dianggap lebih cepat, ekonomis, dan efisien. Sebelum ditemukannya roda, alat
transportasi masih banyak menggunakan alas kaki atau alat seret yang diikatkan pada hewan
seperti pada alat angkut orang Indian di Amerika. Penemuan roda menjadi dasar penemuan
berbagai mesin,pesawat, dan alat transportasi yang semakin maju, seperti mobil, kapal,
pesawat terbang, dan kereta.

Anda mungkin juga menyukai