Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB KELAS

Datang ke Sekolah
1. Semua siswa wajib berada di dalam kelas paling lambat 10 menit sebelum pelajaran
dimulai.
2. Siswa yang tidak masuk harus memberikan surat permohonan izin atau memberitahu
secara lisan melalui orang tua atau wali.

Masuk Kelas

1. Ketika bel masuk berbunyi, semua siswa masuk ke dalam kelas dengan tertib.
2. Berdoa sebelum pelajaran dimulai dipimpin oleh ketua kelas.
3. Membaca Juz Amma sesuai yang telah ditentukan oleh masing-masing wali kelas
4. Jika 15 menit setelah bel masuk berbunyi guru tidak datang, maka ketua kelas harus
menjemput guru tersebut.
5. Memberi salam kepada guru.
6. Tertib.
7. Tidak membuat gaduh kelas, kecuali ada hubungannya dengan pelajaran.
8. Berkonsentrasi terhadap pelajaran yang diberikan guru.
9. Sopan santun terhadap guru dan teman sekelas.
10. Patuh dan bersungguh-sungguh ketika mengerjakan tugas dari guru.
11. Siswa tidak boleh meninggalkan kelas tanpa izin dari guru.
12. Siswa tidak boleh makan ketika pelajaran berlangsung.

Istirahat

1. Ketika bel istirahat berbunyi, siswa diperbolehkan keluar kelas dengan tertib.
2. Siswa boleh berada di dalam kelas ketika istirahat, tetapi harus tetap tertib.
3. Diperbolehkan membawa dan mengonsumsi makanan dan minuman di dalam kelas,
tetapi tidak boleh mengotori dan sampahnya dibuang ke tempat sampah.
4. Selama istirahat siswa tidak boleh meninggalkan sekolah tanpa izin dari Guru.
5. Ketika bel masuk berbunyi, maka siswa harus masuk ke dalam kelas dengan tertib.

Pulang

1. Ketika bel pulang berbunyi, pelajaran berakhir, ditutup dengan doa dan salam kepada
guru.
2. Siswa keluar kelas dengan tertib, dan bersalaman dengan guru sebelum pulang.

Sekapuk, 12 Januari 2021


Kepala Madrasah

H. AINUR ROFIQ, S.Pd.I

Anda mungkin juga menyukai