Anda di halaman 1dari 2

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisa data, dapat disimpulkan bahwa kepemimpinan dan

kepuasan kerja karyawan pada PT. Mega Anugrah Mandiri mempunyai korelasi

sangat kuat. Hal ini terlihat dari nilai koefisien korelasi sebesar 0,886. Kepuasan

kerja pada PT. Mega Anugrah Mandiri mampu dijelaskan oleh variabel

kepemimpinan sebesar 78,4% sedangkan sisanya 21,6% dipengaruhi oleh variabel-

variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Bentuk persamaan regresi linier

sederhana dalam penelitian ini adalah: Y = 2,256 + 0,535 X.

5.2 Saran

Berikut ini adalah beberapa saran yang diberikan oleh penulis dengan

harapan dapat bermanfaat bagi pihak perusahaan:

1. Atasan sebagai pemimpin disarankan untuk bersikap lebih peduli kepada

bawahan dan memberikan kesempatan kepada para bawahan untuk

memberikan pendapat, ide, ataupun saran. Dengan melakukan hal ini,

karyawan akan merasa dirinya dihargai dan dibutuhkan oleh perusahaan.

Arifin (2012) menjelaskan bahwa seorang pemimpin harus dapat membawa

energi positif misalnya mempercayai orang lain termasuk staf bawahannya,

sehingga mereka mempunyai motivasi dan mempertahankan pekerjaan yang

baik. Oleh karena itu, kepercayaan harus diikuti dengan kepedulian.

2. Atasan disarankan untuk menyelesaikan konflik yang terjadi antara anggota

tim secara kekeluargaan. Hal ini sesuai dengan pendapat Edison dkk.

56
57

(2016:111), menjaga kekompakan tim dengan cara mengajak anggota untuk

bekerja dalam tim yang solid dan harmonis dan menyelesaikan setiap konflik

antar anggota dengan baik.

Anda mungkin juga menyukai