Anda di halaman 1dari 3

BAB III

METODE KEGIATAN

3.1 Lokasi dan Waktu


Praktek Kerja Lapang (PKL) dilaksanakan selama 30 hari yang dimulai pada tanggal
25 Juli sampai 24 Agustus 2016. Tempat pelaksanaan PKL berada di Jalan Kartini Selatan 1,
Rt 02 Rw 01, Lingkungan Kujon Manis, Kelurahan Warujayeng, Kecamatan Tanjunganom,
Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

3.2 Khalayak Sasaran


Sasaran dari kegiatan PKL ini adalah di peternak cabang SMF Nganjuk yaitu “Bina
Broiler Mandiri” yang berada di Jalan Kartini Selatan 1, RT 02/RW 01, Lingkungan Kujon
Manis, Kelurahan Warujayeng, Kecamatan Tanjunganom, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

3.3 Metode Kegiatan

Data kegiatan yang diperoleh harus akurat sehingga tercapai keyakinan akan suatu
kebenaran untuk memperoleh data-data yang relevan. Metode yang akan digunakan
dalam kegiatan PKL ini adalah sebagai berikut:
 Observasi
Metode observasi digunakan untuk mengumpulkan data, fakta dan informasi yang
diperlukan berupa manajemen pemeliharaan ayam pedaging. Data yang diperoleh
pada saat observasi adalah data skunder.
Metode observasi dilakukan dibeberapa peternakan yang bermitrakan oleh PT. Surya
Mitra Farm diantaranya adalah milik Bapak Sulandri (Open House) dan Bapak Paimin
(Close House).
 Partisipasi
Partisipasi merupakan metode pengembangan data dengan ikut aktif atau dengan
terjun secara langsung maupun tidak langsung terhadap semua kegiatan yang ada.
Partisipasi yang dilakukan adalah dengan melakukan kegiatan-kegiatan yang
berlangsung di perusahaan melalui bekerja seperti melakukan pemberian pakan dan
minum kemudian pelebaran kandang dan pembersihan kandang serta vaksinasi. Selain
kegiatan tersebut dilakukan diskusi dengan seluruh karyawan perusahaan.
 Wawancara
Wawancara adalah metode pengumpulan data dengan cara melakukan tanya jawab
(wawancara langsung) dengan responden. Responden yang di wawancarai adalah
kepala produksi, staff maupun peternak serta anak kandang. Wawancara dilakukan
secara sistematis dan berdasarkan daftar pertanyaan yang telah dibuat sebelumnya
yang sesuai dengan tujuan kegiatan.

3.4 Analisis Hasil Kegiatan


Analisis data yang telah diperoleh selama pelaksanaan PKL baik primer maupun
sekunder dilakukan melalui analisis deskriptif yaitu menguraikan hal–hal yang berhubungan
dengan manajemen pemeliharaan Ayam Pedaging yang ada di lapang. Kemudian dilakukan
perbandingan dengan teori–teori yang terdapat diberbagai macam literatur seperti buku,
jurnal, arsip dan lain sebagainya yang relevan dan informatif.
3.5 Batasan Istilah
 Broiler merupakan ayam pedaging yang paling efisien menghasilkan daging
dibandingkan ayam yang lain. Ayam ini mempunyai sifat antara lain ukuran badan
besar penuh daging yang berlemak, bergerak lambat serta pertumbuhan badan cepat.
 Manajemen perkandangan merupakan upaya yang dilakukan untuk menciptakan
kenyamanan pada ayam pedaging yang dipelihara agar dapat tumbuh dengan baik dan
mampu berproduksi secara optimal.
 Pakan merupakan campuran dari berbagai macam bahan pakan yang diformulasikan
dengan batasan tertentu untuk menghasilkan formula pakan yang mengandung nilai
gizi sesuai kebutuhan dari ayam pedaging.
 Menejemen Sanitasi merupakan salah satu tindakan dari beberapa cara yang perlu
dilakukan sebagai pencegahan terjangkitnya wabah penyakit dalam suatu peternakan.
Prinsip sanitasi yaitu bersih secara fisik, bersih secara kimiawi (tidak mengandung
bahan kimia yang membahayakan) dan bersih secara mikrobiologis.
 Manajemen kesehatan adalah upaya yang dilakukan untuk mencegah segala penyakit
masuk dalam suatu peternakan. Kesehatan ternak sangat mempengaruhi produk baik
secara kualitas maupun kuantitas. Dengan adanya kesehatan yang baik pada ayam
pedaging akan lebih tahan terhadap berbagai gangguan baik itu penyakit maupun
stress yang dapat mengganggu produktivitas ayam pedaging. Selain itu, ayam
pedaging yang sehat dapat mengurangi deplesi pada suatu peternakan baik karena
kematian maupun afkir (culling).
 Konsumsi pakan merupakan jumlah pakan yang dikonsumsi ternak atau kelompok
ternak dalam periode waktu tertentu, biasanya dalam satuan waktu sehari.
 Konversi pakan adalah perbandingan antara jumlah pakan yang dikonsumsi pada
waktu tertentu dengan yang dihasilkan (pertambahan bobot badan atau produksi yang
dihasilkan) dalam kurun waktu yang sama. Konversi pakan merupakan indikator
teknis yang dapat menggambarkan tingkat efisiensi penggunaan pakan, semakin
rendah angka konversi pakan berarti semakin baik karena pakan yang digunakan akan
semakin sedikit dan nantinya akan menghemat biaya.
 Income Over Feed Cost (IOFC) adalah selisih dari total pendapatan dengan total
biaya pakan digunakan selama usaha penggemukan ternak. Income Over Feed Cost
ini merupakan barometer untuk melihat seberapa besar biaya ransum yang merupakan
biaya terbesar dalam usaha penggemukan ternak. IOFC diperoleh dengan menghitung
selisih pendapatan usaha peternakan dikurangi biaya pakan.
 Indeks Produksi/Indeks Performa (IP) adalah suatu formula yang umum digunakan
untuk mengetahui performa ayam broiler. Semakin besar nilai IP yang diperoleh,
semakin baik prestasi ayam dan semakin efisien penggunaan pakan. Nilai indeks
performa dihitung berdasarkan bobot badan siap potong, konversi pakan, umur panen,
dan jumlah persentase ayam yang hidup selama pemeliharaan.
 Vaksinasi adalah pemberian antigen untuk merangsang sistem kebal menghasilkan
antibodi khusus terhadap penyakit-penyakit yang disebabkan oleh virus, bakteri dan
protozoa.
 Day Old Chick (DOC) merupakan istilah untuk anak ayam yang berumur satu hari.
DOC in adalah anak ayam yang berumur satu hari masuk dalam kandang.
 Setting Kandang adalah proses atau upaya yang dilakukan untuk mengatur suatu
perkandangan sehingga menciptakan suatu kenyamanan bagi ternak. Diantaranya
adalah pengaturan suhu dan kelembapan, sirkulasi udara, kepadatan, ketersediaan
pakan dan air minum dan kebersihan kandang.
 Afkir ternak adalah pemisahan ternak dilihat secara ekterior dan dinilai potensinya
yang berpengaruh terhadap produksinya. Pengafkiran ialah menyisihkan ayam–ayam
yang buruk dan tidak produktif dari kawanan (satu kelompok ayam).

Anda mungkin juga menyukai