Anda di halaman 1dari 3

Indikator

1. Pengertian ASI Eksklusif


2. Manfaat ASI Eksklusif
3. Cara menyusui efektif
4. Cara memerah ASI
5. Cara penyimpanan ASI
Pertanyaan
1. Menurut ibu yang dimaksud dengan ASI Eksklusif itu seperti apa?
2. Bagaimana manfaat ASI Eksklusif bagi ibu dan bayi?
3. Menurut ibu cara menyusui dengan benar itu seperti apa?
4. Bagaimana cara ibu untuk memerah ASI supaya dapat keluar?
5. Menurut ibu untuk cara penyimpanan ASI yang sudah diperah itu bagaimana?
6. Kalau untuk lamanya penyimpanan ASI yang sudah diperah itu berapa lama?

Kuesioner
No Pertanyaan Iya Tidak
1. ASI eksklusif adalah ASI yang diberikan kepada bayi sejak dilahirkan
selama 6 bulan, tanpa menambahkan dan atau menganti dengan
makanan atau minuman lain
2. Manfaat ASI bagi bayi
a. ASI mengandung protein yang spesifik untuk melindungi bayi
dari alergi.
b. Secara alami, ASI memberikan kebutuhan yang sesuai dengan
usia kelahiran bayi (seperti bayi prematur, ASI memiliki
kandungan protein lebih tinggi dibanding ASI untuk bayi yang
cukup bulan).
c. ASI juga bebas kuman karena diberikan secara langsung.
d. Suhu ASI sesuai dengan kebutuhan bayi.
e. ASI lebih mudah di cerna dan diserap oleh usus bayi.
f. ASI mengandung banyak kadarselenium yang melindungi gigi
dari kerusakan.
g. Menyusui akan melatih daya isap bayi dan membantu
membentuk otot pipi yang baik.
Manfaat ASI bagi ibu
a. Membantu mempercepat pengembalian rahim ke bentuk
semula dan mengurangi perdarahan setelah kelahiran.
b. Membantu menunda kehamilan baru
c. Melindungi kesehatan ibu antara lain : mencegah kanker
payudara
d. Membantu ibu dan bayi dalam mengembangkan hubungan
kasih sayang yang erat (bonding) serta memberi rasa puas,
bangga dan bahagia pada ibu yang berhasil menyusui bayinya.
e. Mengurangi biaya pengeluaran
3. Teknik menyusui dengan benar
a. Bayi tampak tenang
b. Badan bayi menempel pada perut ibu
c. Dagu bayi menempel pada perut ibu
d. Ibu menyangga seluruh tubuh bayi dengan satu tangan dan
memegang payudara oleh tangan ibu yang lain
e. Ibu jari dibagian atas payudara dan 4 jari lainnya menyangga
payudara
f. Ibu merangsang bayi agar membuka mulutnya dengan
menyentuhkan putting pada bibir bayi
g. Mulut bayi terbuka lebar dengan bagian bibir bawah melekuk
keluar
h. Lebih banyak daerah aerola yang terlihat diatas mulut bayi
dibanding bagian bawahnya
4. Cara memerah ASI
a. Mencuci kedua tangan sebelum memerah ASI
b. Menyiapkan wadah untuk menampung ASI
c. Meletakkan jari tangan dipayudara, ibu jari dibagian atas areola
dan jari yang lain dibawah areola
d. Lakukan gerakan mengurut kearah putting hingga ASI keluar
e. Menampung ASI dalam wadah yang sudah disiapkan
f. Menggeser posisi jari sesuai arah jarum jam sambil terus
memerah
g. Lakukan secara bergantian setiap 3-5 menit sampai kedua
payudara terasa kosong
5. Cara penyimpanan ASI
a. Segera masukkan ASI ke dalam lemari pendingin dalam waktu
kurang dari satu jam setelah dipompa dari payudara
b. Tempelkan label yang sudah ditulisi tanggal dan jam
penyimpanan pada setiap wadah
c. simpan susu dalam jumlah yang sedikit-sedikit dalam beberapa
wadah
d. Jangan mencampur ASI baru dengan ASI yang sudah
didinginkan sebelumnya.
6. Waktu penyimpanan ASI
a. Jika disimpan pada suhu ruangan sekitar 25 derajat celcius,
ASI dapat bertahan hingga 6-8 jam.
b. Jika disimpan di dalam kotak pendingin yang ditambahkan
kantung es, ASI dapat bertahan hingga 24 jam.
c. Jika disimpan di dalam kulkas bersuhu 4 derajat celcius, ASI
dapat bertahan maksimal 5 hari.
d. Jika ASI dibekukan dalam freezer bersuhu -15oC, ASI dapat
bertahan hingga 2 minggu.

Jika benar 5-6 maka pengetahuan ASI pasien baik


Jika benar 0-4 maka pengetahuan ASI pasien tidak baik

Anda mungkin juga menyukai