Anda di halaman 1dari 24

21 oktober 2020

Manusia adalah makhluk Tuhan yang unik dan memiliki keistimewaan sebagaimana yang tercantum
dalam kitab suci, "Sesungguhnya telah kami ciptakan manusia itu dalam sebaik-baik bentuk"
Maka para ahli berusaha menggali keunikan macam apa yang membuat manusia menjadi "sebaik-baik
makhluk"...
Tentu dalam ruang lingkup agama, sebagaimana yang telah kita bicarakan pada pertemuans eblumnya,
manusia memiliki keistimewaan yang terkait dengan fisiknya, kekuatan jiwanya dan kekuatan
berfikirnya.
Disini kita lebih mengedepankan kekuatan berfikirnya.... meskipun kita sudah faham bahwa kekuatan
jiwa adalah hal yang paling utama yang bisa mendominasi manusia itu secara keseluruhan. Contoh
sederhana, kalau dalam perkuliahan ini jiwanya tidak dibawa serta maka fikiran akan terbawa kemauan
jiwa dan entah akan kemana-mana.. sehingga tidak bisa fokus mengikuti perkuliahan ini... maka jiwa
adalah panglima di tubuh kita. Maka dalam kuliah ini bapak sangat berharap hadirkanlah jiwa dan
hatinya, maka fikiran dan ragapun akan menurut...
Kemudian..., saat ini kita ingin tahu bagaimana perkembangan pola fikir manusia terhadap berbagai
fenomena yang ada disekelilingnya....
Manusia, dalam kaitannya dengan munculnya banyak pola fikir tadi, memiliki satu karakter yang
membuat manusia itu menjadi makhluk yang dinamis...berpengetahuan dan menghasilkan
teknologi...ada yang tahu karakter tersebut...?
Menurut saya karakter tersebut adalah koleris pak. Koleris adalah tipe kepribadian yang memiliki
keinginan besar dan sangat fokus pada tujuannya pak.
Kadang keingintahuan yang terlalu tinggi sampai bisa mengancam keselamatan jiwa manusia itu sendiri.
Namun rasa penasaran itu harus dipenuhi karena akan "menyiksa" manusia itu sepanjang hayatnya...
Beberapa tragedi ilmuan yang tewas mengenaskan karena riset mereka sendiri banyak kita dengar dan
baca di berbagai media...
Namun itulah keistimewaan kita manusia.... yang membuat ilmuan bisa membuat berbagai teknologi
yang semakin hari semakin canggih...
Kalau kita baca sejarah bagaimana manusia penasaran untuk bisa terbang diangkasa... sudah tak
terhitung yang menemui ajal karena melakukan percobaan terbang dengan alat seadanya...
Demikian juga yang berlayar di lautan... bagaimana rasa penasaran ini membuat Ibnu Batutah dan
Colombus sampai "nekad" berlayar "keujung dunia" untuk mengetahui apakah benar bumi ini ada
tepiannya atau sebaliknya.. bumi ini bulat dan tak ada tepiannya...
Namun ada satu hal yang mesti pula diperhatikan.... ilmuan-ilmuan yang dimasukkan dalam kelompok
ultra courious itu hanya bisa muncul jika masalah "perut, rumah dan kebutuhan pokok lainnya" sudah
selesai...
Makanya anda jangan heran, mengapa ada banyak ilmuan Barat yang nekad hidup berbulan-bulan di
belantara Afrika raya sana, hidup bersama hewan2 buas yang setiap saat sebenarnya bisa menerkan dan
emmangsa mereka.... lalu membuat berbagai video yang luar biasa mengenai dunia hewan sehingga kita
bisa menikmati "kenekatan" mereka di berbagai channel TV seperti national Geographic dsb.
Itu terjadi karena urusan perut mereka sudah selesai..., urusan sandang merekapun sudah selesai,
mereka sudah dapatkan semua yang diinginkan terkait dunia mereka.. sehingga penasaran untuk
mencoba hidup dalam bentuk lain... kalau anda ingin memperdalamnya coba pelajari diagram Maslow...
Mereka sudah sampai pada taraf aktualisasi diri yang dipuncak piramid itu.

Namun ini tidak pula akan membuat kita berkecil hati.. kita optimis bangsa kita yang besar ini sebentar
lagi akan menjadi negara makmur.... maju dan sejahtera sebagaimana yang didambapak para pendiri
bangsa kita.
Balik ke materi... mengapa juga banyak lahir pemikir-pemikir di Yunani di abad kelima SM... itu juga
kalau kita baca dn gali karena mereka sudah sampai pada peradaban tertinggi waktu itu sehingga
banyak karya-karya pemikir mereka namanya harum bahkan sampai saat ini.
Siapa yang tak kenal Socrates, Aristoteles, Plato dll....
Padahal mereka hidup lebih dari 2500 tahun yang lalu...
Demikian juga dengan zaman keemasan bangsa Arab... sejak tampuk kekuasan dunia beralih dari barat
ke Timur... dari abad ke 7 sd abad ke 14.. dunia ini dikuasai oleh bangsa Arab... yang menghasilkan jauh
lebih banyak ilmuan dan pemikir.... yang karya mereka tersimpan rapi justru di berbagai perpustakaan
dunia yang ada di Eropa.
Itu dimungkinkan karena peradaban Arab waktu itu sudah mampu memenuhi semua kebutuhan pokok
ummatnya...
Kalau anda baca khalifah Umar Bin Abdul Aziz yang kekuasaannya membentang dari San"a (sekarang
yaman).. sampai ke casablanca (Maroko).... beliau saat itu berani berkata pada para pengkritik dan
lawan politiknya..."carilah oleh kalian satu keluarga miskin saja.... kalau ada maka saat itu juga aku akan
mundur dari jabatan khalifah ini.."
Saking kenyangnya perut rakyat yang dipimpinnya... tidak saja manusia yang kenyang.... serigalapun
sudah tak bersemangat melihat domba karena juga disantuni oleh negara dengan baik..... Umar bin
Abdul Aziz memikirkan semua makhluk, tidak hanya manusia.... sehingga semua kenyang...
Nah, disaat seperti ini maka potensi besar manusia bisa digali lebih dalam maka mulailah muncul para
pemikir.... yang berfikir secara mendalam sehingga setlah kekhalifahan silih berganti dengan perhatian
yang begitu besar bagi ilmu pengetahuan maka muncullah ribuan penulis, pemikir dan penemu... yang
karya mereka bahkan dipakai sampai hari ini....
Siapa yang tidak kenal dengan Ibnu Sina.... ilmu kedokteran berhutang budi yang sangat besar kepada
beliau.... lalu ada Jabir Ibnu hayyan dimana ilmu Kimia telah berkembang dari hanya sekedar ilmu teroi
menjadi sesuatu yang dapat dipraktekkan dan menghasilkan kemakmuran bagi ummat manusia... kita
hari ini yang menggunakan BBM untuk menggerakkan kendaraan, berhutang ilmu yang bermanfaat
pada Ibnu Hayyan, karena konsep destilasi yang merupakan proses utama pada pengolahan minyak
bumi adalah temuan beliau....
Juga bagimana kita hari ini bisa menggunakan berbagai jenis logam yang diperoleh dari ekstraksi bahan
alam, dasar dan prinsip ekstraksi itu juga adlah temuan jabir Ibnu hayyan.... luar biasa sekali...
Bahkan tidak ada hari ini kita yang tidak punya kamera pintar atau android.. yang dilengkapi dengan
lensa untuk kamera... dari mana ilmu tentang lensa itu.. itulah jasa besar Ibnu Al haitsam yang telah
menemukan prinsip "bagaimana mata bisa melihat" yang dengannya kemudian lahirlah keinginan beliau
untuk membuat berbagai jenis lensa....
Kalau kita googling, tak terhitung banyaknya ilmuan yang lahir di abad antara abad 7 sd 14 itu.... bahkan
banyak penulis kenamaan barat mengakui bahwa kebangkitan bangsa Eropa yang ditandai dengan
Renaissance, bermula saat para pemuda yang datang dari seluruh pelosok Eropa datang ke Andalusia
untuk menuntut Ilmu di beberapa perguruan tinggi waktu itu yang didirikan oleh kekhalifahan yang ada
di spanyol (Andalusia) sehingga mereka tercerahkan dan mengalami transformasi ilmu pengetahuan..
dan saat mereka kembali ketanah kelahirannya masing-masing maka mereka membawa perubahan
besar yang kemudian kita kenal dengan renaissance. Sayang sekali di sekolah menengah, kisah-kisah
seperti ini jarang kita dapatkan dari guru karena sejarah eropa hanya dimulai dari renaissance itu saja
dan tidak dihubungkan dengan adanya kesultanan Andalusia...
Bahkan nama kampus anda sendiri ada hubungannya dengan Analusia... ada yang tahu..?
Sejarahnya bermula saat Ibnu batutah singgah disebuah pulau besar (baca Sumatera)... yang alamnya
sangat mirip dengan alam Spanyol (Andalusia), sehingga beliau memberi nama pulau ini dengan pulau
Andalusia yang kemudian mengalami sedikit perubahan menjadi pulau Andalas...
Sebelum menjadi Sumatera, pulau yang kita huni ini dikenal dengan nama pulau Andalas...
Dan pendiri kampus kita memiliki nuansa religius saat memberi nama kampus kita dengan Universitas
Andalas... sebelum keduluan oleh kampus-kampus lainnya.
Kalau boleh diartikan... Universitas Andalas juga berarti Universitas Sumatera.
Maka perlu kiranya semua mahasiswa, meskipun dari bidang saintek, menggali kembali khasanah ilmu
pengetahuan ini, agar muncul rasa bangga di dada anda bahwa nenek moyang kita, dan ummat yang
hidup sebelum kita, adalah orang-orang hebat yang telah membuat dunia berubah menjadi seperti
sekarang...
Jadi sifat kuriositas itu sangat penting dimiliki oleh seorang yang menyebut dirinya calon ilmuan masa
depan...
Kuriositas itu kalau kita ibaratkan roket.. maka kuriositas itu adalah "bahan bakar" pendorongnya.
Maka sebagai seorang mahasiswa kita harus memiliki rasa ingin tahu yang tinggi sehingga dengannya
kita punya energi yang tak pernah habis untuk menuntut ilmu sampai ke bagian yang paling dalam dan
detail...
Sebenarnya yang membedakan masyarakat dari negara maju dengan masyarakat negara-negara
berkembang, adalah masalah "detail"....
Kalau bapak perhatikan kawan-kawan selaborartorium Bapak yang berasal dari Jerman semasa
mengambil S3 di TU Munchen, mereka kalau berfikir itu sangat mendalam sekali sehingga hal-hal yang
barangkali menurut kita "ah untuk apalah ini difikirkan sampai sejauh ini"... tapi mereka menyikapinya
dengan sangat serius....
Pernah bapak memergoki seseorang dari mereka membaca satu halaman buku saja sampai
memikirkannya berjam-jam... sampai mereka cari sumber pendukung lainnya... dan akhirnya dia sangat
paham masalah itu sampai sedetailnya...
Coba lah kita bayangkan... mengapa mereka sampai memikirkan hal-hal rumit seperti teori relatifitas,
teori ketidakpastian, teori defek massa, persamaan gelombang elektron dsb.... bagaimana ini bisa
mereka fikirkan.. dan buah dari semua itu lahirlah teknologi canggih yang kita nikmati hari ini baik dalam
bentuk telepon, hp, televisi, dan semua alat elektronik yang membuat hidup manusia dewasa ini
dimudahkan semudah-mudahnya...
Bahkan saat bapak membaca satu grup riset yang dibentuk pemerintah Amerika antara tahun 1930 sd
1945... beranggotakan sekitar 500 ilmuan terbaik saat itu dipimpin Profesor oppenheimer... hanya untuk
membuktikan postulat Einstein apakah benar jika sebagian maas atom hilang dan hilangnya itu dapat
berubah menjadi energi yang sangat besar berdasarkan persamaan Einstein... dan selama 15 tahun
mereka terisolasi dalam proyek penelitian itu kemudian tiba2 dunia mendadak terkejut dengan
percobaan peledakan bom atom untuk pertama kalinya pada 6 Juli 1945 di gurun Alamogardo... dan
setelah itu kita sama2 tahu mereka memberi 2 dosis bom atom untuk segera mengakhir Perang dunia ke
II di Asia Pasifik di dua kota penting Jepang; Hiroshima dan nagasaki. Yang dengannya kiat manfaatka
kekalahan jepang itu untuk merebut kemerdekaan kita dari tangan jepang.....
ni lah yang perlu anda perdalam.... dan menjadi mahasiswa adalah kesempatan besar untuk "menjadi
seseorang" atau "to be somebody".....

4 november 2020

Film ini menceritakan tentang awal mula islam, seperti ilmu-ilmu orang islam yang berpengaruh
terhadap orang-orang barat. Tulisan huruf sampai angka-angka. Film ini juga menceritakan tentang
keistimewaan Ka’bah seperti Ka’bah membuat makkah menjadi pusat perdagangan. Mereka menjual
berbagai macam barang di Makkah. Dan juga, banyak orang dari luar kota makkah yang datang ke
Makkah. Dari Makkah lah banyak pedagang yang menjual barang-barangnya ke luar Makkah.

Kemudian, film ini menceritakan tentang nabi Muhammad AS. Juga bagaimana Nabi Muhammad
menyampaikan Islam. Film ini juga menceritakan tentang pembentukan Al-Quran. Bagaimana orang
islam menyampaikan apa yang disampaikan nabi Muhammad. Inti dari Film ini adalah bagaimana Islam
menyebar dan juga membawa pengetahuan dan ilmu-ilmu penting di dunia.

Banyak pelajaran yang dapat kita ambil dari film dokumenter ini, baik itu dari keteladanan terhadap
Rasulullah, maupun keteladan terhadap tokoh totok setelah Rasulullah.

Menurut pendapat saya, film dokumenter yang berjudul islam empire of faith ini sangat bagus ditonton
untuk mengetahui awal mula muncul dan berkembangnya islam di dunia. Diawal film, menceritakan
tentang perjuangan dan kebersatuan umat muslim untuk mencapai keberhasilannya menyebarkan
agama Islam melalui kekuatan, kemauan, dan keyakinan mereka, untuk membangun kehidupan yang
adil, setara, bijaksana, tentram dan damai. Di dalam islam juga mengajarkan pentingnya sikap terhadap
orang-orang dihormati atau pun terhadap orang yang disegani. Pada bagian kedua dan ketiga film,
menceritakan dampak pencapaian ilmu pengetahuan, teknologi, seni, dari komunitas beragama yang
beraneka ragam budaya terhadap dunia hingga saat ini dan kemunduran Kekaisaran yang akhirnya,
dimulai perang salib kristen Eropa pada akhir abad ke-11 dan selanjutnya melalui pemerintah ottoman.

11 november 2020

Bismillah. Proses pemikiran mendalam yang dilakukan manusia adalah ilmu pengetahuan. Sedangkan
buah dari ilmu pengetahuan itu adalah teknologi, yang bertujuan untuk memudahkan aktifitas
kehidupan manusia itu sendiri.
Teknologi adalah salah satu keistimewaan makhluk yang bernama manusia ini, dan lahir karena
kecerdasan akal fikiran serta kejeniusan otak manusia yang tidak dimiliki oleh makhluk lainnya.
Sejarah teknologi adalah sejaranh manusia itu sendiri.... artinya umur teknologi sama persih dengan
umur manusia sejak pertama ada di muka bumi.
Kalau menurut keyakinan kita umat beragama, tentu teknologi muncul sejak Nabi Adam dan Hawa
diturunkan ke muka bumi oleh Allah.
Sepanjang sejarah manusia, sudah berbagai macam bentuk teknologi yang dihasilkan lewat proses
pemikiran dan keinginan yang kuat dalam memenuhi kebutuhannya...
Bahkan, telaahan akan jejak-jeak teknologi dari masa kemasa merupakan topik riset yang tiada habisnya
untuk diteliti dan suah ratusan atau ribuan barangkali lahir doktor dalam masalah ini...
Dan kalau kita perhatikan, selain bekal akal fikiran dan otak yang jenius, untukm menghasilkan teknologi
Allah bekali kita dengan kemampuan menghasilkan bahasa dan menamai benda-benda yang membuat
kita bisa berkomunikasi satu sama lain.
Disinilah kita lihat Bapak kita Ayahanda Adam AS telah mendemonstrasikan kelebihan ini dimana saat
Allah menguji malaikat, seorang Jin (Iblis) dan Nabi Adam dengan memberi tahu nama-nama benda,
maka bapak kita Adam sukses menyebutkan semua satu persatu... tidak demikian dengan para malaikat
dan Iblis yang tidak diberi kemampuan itu oleh Allah. Bahkan malaikat dengan rendah hati mengakui
bahwa "tiada yang kami ketahui kecuali apa yang telah Allah beritahu kepada kami". Sedangkan iblis,
yang sebenarnya juga tidak bisa menjawab pertanyaan malaikat, namun menutupi kekurangannya itu
dengan berlaku sombong... dan mengatakan "saya lebih besar dari Adam, karena saya dari api dan
Adam dari tanah"... lain yang diminta, lain pula yang disampaikannya....
Saat Nabi Adam dan Hawa diturunkan Allah ke mudak bumi, maka yang perlu kita ketahui bahwa beliau
berdua bukan makhluk "primitif" sebagaimana yang sering kiat baca dan dengar mengenai riwayat
sejarah manusia.
Nabi Adam dan Hawa pasti sudah dibekali Yang Maha Kuasa dengan kemampuan beradaptasi dengan
kondisi "baru" di bumi yang sangat luas. Banyak yang meyakini bahwa Nabi Adam sudah memiliki
kemampuan bercocok tanam, menggunakan perkakas, memanfaatkan berbagai kulit hewan,
menggunakan berbagai bentuk peralatan dan perkakas perburuan yang sangat bagus dan lain
sebagainya yang merupakan buah kemampuan beliau berfikir sehingga muncullah teknologi pertama
saat itu. Begitu juga dengan Bunda Hawa, meskipun seorang wanita, beliau juga dibekali kemampuan
untuk beradaptasi dan bertahan hidup dengan menghasilkan teknologi yang sesuai di zaman tersebut.
Kalau kedua nenek moyang kita itu tidak punya kemampuan menghasilkan teknologi, maka akan sangat
sulitlah beliau berdua bertahan di bumi yang masih lebih banyak hutan rimba raya dan dihuni hewan-
hewan buas yang bisa saja mencelakai jiwa beliau berdua.
Lagi pula, teknologi di awal kehidupan umat manusia, lebih banyak bertujuan untuk mengatasi
perubahan cuaca dan iklim, menghadapi serangan hewan buas, mencari sumber makanan dan untuk
mempermudah transportasi. Nabi Adam dan Hawa pasti sudah memiliki kemampuan menundukkan
beberapa jenis hewan tertentu sehingga beliau bisa menggunakannya baik memanfaatkan tenaga
hewan maupun sebagai alat transportasi dari satu tempat ke tempat lain. membayangkan nabi Adam
dan hawa jalan kaki saja sehingga kemudian berjumpa di tempat yang saat ini kita kenal sebagai
"Padang Arafah" tentu sangat sulit kita cerna. Tentu beliau berdua telah mengerahkan segala
kemampuan akal fikiran sehingga bisa memanfaatkan sumber2 daya yang ada untuk mempermudah
"perjumpaan" kedua Ibu Bapak moyang kita itu...
Jika teknologi yang muncul di awal-awal kehidupan manusia lebih banyak dipicu oleh faktor2 yang sudah
disebutkan diatas.. maka pada perkebangannya.. kuriositas manusi juga menjadi pemicu yang kuat
untuk berkembangnya teknologi ke araha yang sangat maju ...
Karena proses pemikiarn yang menghasilkan ilmu pengetahuan tidak bisa dipisahkan dari teknologi yang
muncul sebagai hasil berfikir itu maka kita sellau menggabungkan dua istilah ini yaitu SAINS dan
TEKNOLOGI... dan anda tentu masih sangat ingat sewaktu mengambil UTBK.. ada pilihan SAINTEK.
Meskipun dipastikan selalu ada perkembangan saintek sejak Nabi Adam sampai saat ini.. tapi ahli
sejarah mencatat dalam bentuk "momentum" teknologi seiring dengan munculnya peradaban2 besar
dunia..
Sampai hari ini masih saja ada perdebatan sengit.. apakah peradaban yang melahirkan teknologi, atau
sebaliknya.. namun nampak2nya makin banyak yang meyakini bahwa teknologiah yang melahirkan
peradaban.... anda setuju..?
Setuju pak,contohny ny revolusi industri inggris pak
Contohnya, transportasi Pak
Saya tidak setuju dengan pernyataan tersebut karena teknologi merupakan buah dari ilmu pengetahuan
yang bersumber dari manusia itu sendiri. Bukan teknologi yang melahirkan manusia tapi manusia lah
yang melahirkan teknologi pak. Begitu dari sudut pandang saya pak
OK, kita bisa bebeda pandangan dalam masalah ini... tapi memang kemunculan berbagai jenis teknologi
membuat pola dan gaya hidup kita berubah.. barangkali ini yang mereka sepakati.. bahwa kemunculan
teknologi tertentu.. membuahkan peradaban baru...
Nah, mari kita lihat beberapa peradaban yang lahir dari masa-kemasa.. dan kalau sudah seperti ini kita
memang harus "agak berlapang dada menerima penjelasan bahwa ada masa-masa yng disebut "Zaman
Batu"....
Pada zaman ini, manusia mempergunakan perkakas berbasis "batu" baik untuk berburu, memotong,
menebang pohon, menguliti hewan dan hal-hal sederhana lainnya yang bertujuan hanya untuk
memnuhi standar paling sederhana dari hidup saat itu. Jika kita merujuk pada kenyataan ini, selalu saja
kemudian dihubungkan dengan Teori Evolusi dimana manusia berasal dari spesies lain dan mengalami
evolusi dalam jangka waktu panjang jutaan tahun, sehingga ada masanya semakin cerdas dan kemudian
mulai menggunakan batu setelah sebelumnya hanya bermodalkan kaki dan tangan sebagaimana hewan-
hewan pada umumnya.
Tentu saja hal ini tidak sepenuhnya bersesuaian dengan penjelasan sebelumnya dimana kepada nabi
Adam dan hawa sudah Allah ajarkan dan berikan kemampuan olah fikir dan kemahiran membuat alat
perkakas sebagai bekal menghadapi hidup di bumi...

Dan hari demi hari saat ini para ilmuan makin dibuat tercengang dengan banyaknya temuan teknologi
yang katanya dari kaum "kuno" tapi kalau kita fikirkan akhirnya keluar kata2 dimulut kita... "Kok bisa
ya... mereka membuat yang seperti ini dimasa dahulu.."? Perhatikan daerah di Petra ini, yang
merupakan peninggalan umat Nabi Saleh yang kita kenal dengan kaum Tsamud..
atau spink dan pirmid di Mesir.., satu petak batunya saja ukuran sangat besar sekali.. bagaimana mereka
mengangkat sampai bisa ditaruh di puncak piramid itu..?
Kita balik kecerita yang kita terima sejak SD dahulu... diantara perkembangan dan teknologi zaman batu
adalah...., untuk Nusantara..."kapak genggam dan kapak perimbas yang telah ditemukan sejarwan di di
daerah-daerah seperti di Punung (Pacitan) Jawa Timur, Jampang Kulon, Parigi (Jawa Timur), Tambang
Sawah, Lahat, dan Kalianda (Sumatra), Awangbangkal (Kalimantan), Cabenge (Sulawesi Selatan),
Sembiran dan Terunyan.[4]

16 november 2020

Menurut ilmu sejarah yang kita terima selama ini, akhir zaman batu ditandai makin halusnya olah tangan
manusia terhadap kemampuannya memoles batu, lebih kompleks dan lebih rumit. bahkan katanya
manusia diakhir zaman batu ini sudah mampu membuat beberapa alat musik sederhana dan alat-alat
semisal gerabah....
Kemudian kini kita masuk ke zaman perunggu. Ada banyak silang pendapat dalam masalah ini...
mengapa zaman perunggu menjadi pertanyaan bagi terutama kimiawan, jika perunggu ditemukan dan
dibuat dizaman itu, berarti manusia sudah memahami bagaimana cara memisahkan tembaga dari
batuan bijihnya.....
karena perunggu adalah campuran logam dengan kandungan utama tembaga, yang dicampur dengan
timah, arsen, mangan dll..
akan menjadi pertanyaan yang sulit dijawab juga, mengapa akal manusia tiba2 menjadi cepat sekali
berubahnya dari yang tadinya hanya mengolah batu kemudian tiba2 bisa menghasilkan tembaga, timah,
arsen dll.
..lalu mengapa tidak disebut zaman besi... karena pengetahuan manusia tentang besi sudah lama
sekali...
..kita sering membaca buku bagaimana Nabi Daud adalah manusia yang dikarunia Allah dengan
kemampuan mengolah bijih menjadi besi lalu beliau juga dianugerahi kemampuan membentuk dan
menempa besi...
dan Nabi Daud hidup sekitar 1040 - 970 SM....
sedangkan zaman perunggu disinyalir ada sekitar 3500 an tahun SM.... nah, berarti kemampuan manusia
mengolah perunggu yang terdiri dari tembaga, timah dan arsen sudah lama dan lebih lama dari
kemampuan mengolah besi ya...
.. namun demikian sekali lagi kita tetap harus respek terhadap ilmuan yang telah berusaha menyingkap
tabir perkembangan iptek ini dari masa ke masa....
Dizaman perunggu ini ada 2 teknik pengolahan yang dikembangkan manusia saat itu; ketika akan
membuat sebuah benda maka dibentuk cetakannya dulu dengan lilin, lalu dilapisi dengan tanah dan
dibuat lubang dari atas dan bawah. Setelah itu dibakar, sehingga lilin yang terbungkus dengan tanah
akan mencair, dan keluar melalui lubang bagian bawah lalu cairan logam dimasukkan dari atas sehingga
setelah dingin terbentuklah kerajinan perunggu tersebut.
teknik kedua; Teknik bivalve: Cetakan dibuat dari kayu dan dapat dibuka dan diisi cairan perunggu, tentu
kayunya adalah kayu pilihan....
dengan cara demikian, manusia di zaman perunggu ini bisa menghasilkan berbagai perkakas seperti
kapak, pedang, nekara dan lain sebagainya.
..Berikutnya adalah baru Zaman Besi; Teknik pengolahan besi, sebagaimana yang kita bisa nukil dari ahli
sejarah, memiliki kesamaan metode dengan pengolahan perunggu namun menghasilkan perkakas yang
lebih kuat karena memang besi jauh lebih keras dari perunggu. Nah disini silang sengketa kembali
muncul karena artefak pertama yang merupakan atau terbuat dari besi justru telah berumur sekitar
lebioh dari 3000 th SM yaitu ditemukan di Gizeh, daerah pemakaman Raja2 Firaun di Mesir. Lagi-lagi ini
memerlukan kajian yang lebih saintifik dan mendalam.
Zaman Batu, Zaman Perunggu dan Zaman Besi dikelompokkan oleh ahli sejarah sebagai Zaman Pra
Sejarah.... Dan setelah itu baru muncul Zaman Kuno
.. Disini kita akan bicara tentang teknologi zaman Kuno...
Kalu zaman ini kita telah belajar dari sejarah duni kontemporer bahwa Inggris dan Prancis adalah eks
negara adi daya di era abad 17 sd 18, kemudian Jerman dan Jepang di awal abad 20, lalu muncul USA
dan Rusia di pertengahan abad 20 dan sekarang ada klaim RRC mampu menjadi negara adi daya
disamping USA dan Rusia... maka pada Zaman Kuno ada beberapa beradaban adi daya... itu yang akan
kita lihat.
Namun sekali lagi peradaban yang sangat kuat itu muncul karena makin majunya cara berpikir manusia,
melahirkan teknologi yang kemudian membuat mereka "berkuasa".
Kita mulai dari peradaban mesir Kuno; Teknologi mereka berupa tuas bidang miring dan perkakas batu
yang mereka gunakan untuk salah satunya membangun piramid dan spink, mereka juga berjasa
membuat kapal-kapal dan mercusuar sebagai pedomannya, bahkan mereka juga telah membangun
perpustakaan di AlexandriaPeradaban Mesir dalam pembuatan kapal dan mercusuar. Selain itu pada
masa ini banyak pula didirikan bangunanbangunan monumental seperti Piramid, sistem irigasi karena
mereka sangat bergantung pada Sungai Nil sehingga mereka menjadi bangsa agraris yang sangat
termasyur di masanya (Ingat cerita nabi Yusuf), bahkan mereka sudah meyakini bahwa bumi inilah yang
mengelilingi matahari selama setahun. dan lain temuan yang membuat Mesir sampai-sampai diabadikan
oleh Allah dalam Al Quran karena ada kisah nabi Musa dan Nabi Yusuf yang sangat melegenda di seluruh
belahan dunia.
Kemudian peradaban Indus. Bangsa yang kita kenal dengan India, pakistan dan bangladesh, dahulu
merupakan ummat yang unggul teknologinya. Mereka sangat cerdas dan menghasilkan sebuah
peradaban disekitar 2800 - 1800 SM ditandai dengan kemampuan mereka menghasilkan teknologi
pengolahan bijih logam (metalurgi), standar pengukuran yang tepat dan perhitungan jarak yang sangat
canggih dizaman itu, dan mereka sudah mengenal bilangan desimal. makanya jika anda nanti punya
kolega orang2 dari daerah ini, rata2 mereka sangat mahir dalam matematika dan berhitung. Jangan
heran aura kepintaran matematika itu masih ada sampai saat ini, orang2 India dan pakistan banyak
bekerja di perusahaan2 komputer raksasa dunia semisal Micosoft Inc dll.
Zaman Kuno berikutnya ditandai dengan munculnya pereadaban di daerah yang saat kini kita kenal
dengan kawasan Teluk Persia, yaitu Mesopotamia yang sangat mengandalkan penghidupannya pada
dua Sungai besar yaitu Eufrat dan tigrids.
jika kerajaan mesir Kuno sangat terkenal salah satunya karena adanya kisah nabi Musa, maka peradaban
mesopotamia juga menghasilkan salah satu manusia yang sangat dikenal diseluruh dunia yang menjadi
bapak para nabi yaitu Nabi ibrahim AS. Sewaktu beliau tumbuh jadi seorang pemuda yang cerdas, beliau
saat itu berbeda pendapat dengan rajanya sendiri yaitu namruz. Dan ini diceritakan dalam kisah-kisah
ketiga agama samawi. Namruz adalah salah satu raja terkenal di peradaban Mesopotamia. begitu juga
sewaktu nabi musa berjuang yang dilawan oleh beliau saat itu adalah Raja Firaun yang merupakan
Rhamses II.
Karena tinggal di tepian sungai, kerajaan mesopotamia juga terpicu mengembangkan teknologi berbasis
air ayitu teknologi irigasi, pelayaran dan bendungan serta teknik bangunan yang sudah cukup rumit
untuk ukuran masa itu. Karena mampu membuat sistem irigasi yang hebat, maka mereka meraih
kemamuran yang luar biasa, dan saking percaya dierinya akhirnya salah seorang rajanya malah mengaku
sebagai tuhan, itulah Raja namruz....

Jika Ramses II (atau Firaun dalam bahasa Al Quran) dimatikan Allah dengan ditenggelamkan di Laut
Merah, dan jasadnya bisa kita saksikan saat ini di museum mesir,..
maka kematian Namruz lebih hina lagi, Allah hanya cukup mengutus seekor lalt masuk ke lobang
hidungnya dan "bersemayam" disana dengan nyaman tak mau keluar.. karena panik, namruz memaki-
maki dan karena tak tahan dia menyuruh anak buahnya memukul2 kepalanya agar lalat itu keluar...
namun lalat tak bergeming dan akhirnya begitulah akhir kematian sang "yang mengaku Tuhan" itu...
gegar otak karena kebanyakan dipukul....
dari dua contoh itu nampaknya manusia kalau sudah sampai dipuncak kejayaan.... banyak yang
melecehkan Sang Pencipta Alam Semesta... kalau kiat lihat masyarakat di negara maju dewasa ini..
saking majunya merekapun mulai bermain-main dengan kata "God".... dalam beberapa film Holliwood
banyak kita mendengar kata2 kesombiongan seperti.... "kita sedang mempermainkan Tuhan... atau kita
sedang bertindak sebagai Tuhan.. atau ..kita sedang memainkan peranan dan mengambil alih pekerjaan
Tuhan.. dsb.. begitulah kesombongan yang hinggap pada orang yang punya ilmu dan peradaban tinggi
tapi jauh dari nilai agama.... kelak biasanya matinya tak mengenakkan dan menghinakan....

18 november 2020

Peradaban Kuno berikutnya yang sangat terkenal adalah China atau Tiongkok
Peradaban negeri tirai bambu itu sangat masyur.... bahkan sampai zaman Rasulullah nama besar
Tiongkok masih menggem.. ingat hadits "Tuntutlah ilmu walau harus pergi kenegeri China.." Uthlubul
"Ilm walaubittsiin" Tsin = China.
Peradaban China kuno melahirkan beberapa teknologi yang pada masanya telah membuat China sangat
dihormati; kertas, bubuk mesiu, pendeteksi gempa dan layang-layang, kemampuan menjelajah bahkan
sampai mereka ke benua Afrika, ekonomi yang sangat maju kala itu, pemakaian uang kertas dan konsep
asuransi....
Maka ketika ada klaim Eropa penemu pertama dinamit, ternyata bangsa China kuno jauh sebelumnya
sudah mengenal bubuk mesiu yang dapat diledakkan untuk kepentingan peralatan perang mereka.
Selanjutnya kita kenal zaman keemasan peradaban Yunani. rasanya hampir diseluruh dunia disekolah2
dasar diceritakan beragam hal mengenai peradaban Yunani. Dunia pertelevisian dan perfileman sangat
akrab dengan berbagai hal yang berbau Yunani.. isalnya kisah hercules dan kedua orang tuanya Zeus dan
Hera.....
Teknologi yang muncul pada peradaban yunani ini antara lain; metode infinit desimal untuk menghitung
luas lingkaran sekaligus dan metode memperoleh nilai phi dengan akurasi yang tinggi. Archimides juga
memperkenalkan konsep gaya angkat pada fluida. Heron menemukan sistem turbin pertama yang
digerakan dengan uap. Ilmu astronomi mengalami kemajuan pesat dengan dibuatnya berbagai jenis
instrumen penelitian astronomi salah satu yang terkenal adalah Mekanisme Antikythera. Dan Yunani
saat itu juga melahirkan banyak sekali filusuf2 yang bahkan hingga hari ini prinsip2 ajaran mereka masih
dipakai seperti sistem demokrasi dll.
Di Zaman Kuno ini juga muncul peradaban Romawi yang juga sangat terkenal dan pernah menjadi adi
daya dunia. Teknologi di zaman ini adalah sistem pengairan yang sangat canggih dimasa itu, konsep
teknik sipil yang sangat rumit dan sampai hari inipun para turis masih bisa melihat kemegahan
bangunan2 peninggalan Romawi di Italia, mungkin anda pernah membaca, melihat dan mendengar
bangunan terkenal Colosseum. kemudian bangsa Romawi juga dianugerahi kemampuan menghasilkan
alat Perang yang hebat sehingga angkatan perang mereka saat itu sangat ditakuti.

Bahkan dalam kitab suci Al Quran ada satu surat yang dibernama berdasarkan bangsa Romawi... yaitu..
surat..?
Ya... surat Ar Ruum... dan ini menunjukkan bahwa pada masa itu bangsa Romawi bersama dengan
bangsa Persia merupakan dua negara adi daya dunia yang sangat ditakuti.
Tersebutlah dalam kisah2 kenabian Rasulullah, bahwa sewaktu terjadi pertempuran antara Romawi
dengan Persia, umat Islam waktu itu sangat berharap kemenangan bagi bangsa Romawi. Meskipun saat
itu Romawi sempat kalah, namun Allah mengatakan dalam Al Quran, telah dikalahkan bangsa Ruum,
namun setelah kekalahan itu mereka akan meraih kemenangan...
..ada kisah yang sangat menarik juga menegnai bangsa Ruum atau Romawi ini, raja mereka yang sangat
terkenal, Heraklius, pernah berjumpa dengan Abu Sufyan, seorang petinggi Quraisy yang sedang
berdagang ke Syam atau Syiria, lalu terjadi dialog antara Heraklius dengan Abu Sufyan. Di tangan
heraklius ada sepucuk surat yang dikirimkan kurir Nabi Muhammad, dialog itu diabadikan dalam film
"Omar" yang diputar setiap bulan ramadhan. Intinya, walau Abu Sufyan saat itu sangat membenci Nabi
Muhammad, dan saat itu beliau belum memeluk islam, tapi Abu Sufyan menjawab semua pertanyaan
raja Romawi itu dengan jujur apa adanya sehingga Heraklius yakin bahwa yang mengirim surat itu benar
adalah seorang Nabi dan Rasul yang diutus Allah.... namun karena beliau adalah orang yang sangat
berkuasa saat itu maka keinginannya untuk memeluk agama Nabi Muhammad akhirnya tak terkabul,
namun ada satu kata beliau yang sangat bernas" Kalau semua yang anda katakan itu wahai Abu Sufyan
benar, dan sayapun yakin itu benar, maka tidak hanya negeri anda mekah itu yang akan dikuasai oleh
Muhammad, bahkan kerajaanku di Syiria inipun nanti akan jatuh ketangannya". Ramalan Heraklius ini
akhirnya terwujud di zaman khalifah Umar bin Khattab, dengan dipimpin oleh Khalid Bin Walid akhirnya
Syam dikuasai oleh kaum muslimin saat itu. Tapi hebatnya setelah berkuasa, Gubernur yang memrintah
Syam saat itu, Abu Ubaidah, memperlakukan seluruh penduduk Syam yang multi etnis dan multi agam
itu dengan adil dan bijaksanam, bahkan sewaktu khalifah Umar berkunjung melihat dan bertemu
dengan Abu Ubaidah, Umar menagis karena ternyata meskipun telah menjadi Gubernur, Abu Ubaidah
hidup sangat sederhana.
...tetang Romawi ini banyak sekali kisah yang sangat indah... sekali waktu seorang komandan pasukan
Romawi datang ke kota madinah hendak bertemu khalifah Umar, sewaktu memasuki kota Madinah,
beliau terkejut karena tak menemukan satupun bangunan dengan ciri2 bangunan penguasa atau
semacam istna. Dia jadi heran, lalu bertanya kepada orang yang lewat, lalu orang itu menunjukkan
dimana Umar biasa berada, lalu dibawalah komandan Romawi ini ke sebuah lorong sempit di pasar kota
Madinah, dan disana ada seseorang berbadan tegap tampang menakutkan sedang tertidur pulas, dan
ternyata itulah dia khalifah Umar. Tanpa banyak bertanya, karena komandan Romawi ini mahir pula
berbahasa Arab karena lama hidup di Syam, dia berkata, "karena pemimpin seperti inilah kalin bisa
menang perang melawan berbagai bangsa di dunia ini".... pemimpin yang sangat mencintai dan dicintai
rakyatnya sehingga bisa tidur pulas dikeramaian pasar.
Baik, kita lanjut ke teknologi dizaman peradaban Inca dan Maya..
Pasti dua nama peradaban ini tak asing juga buat kita karena sangat terkenal...

Peradaban Inca dan maya juga telah menghasilkan peradaban dengan tekonologi tinggi terutama
arsitektur...

dan bangunan suku Inca ini pasti membuat kita takjub...


..mereka juga hebat dalam bidang astronomi dan pertanian sebagai lamnasan pokok kehidupan
mereka....
kalau hari ini kita mengenal tanaman hidroponik, maka sesungguhnya bangsa Inca dan maya sudah
duluan mengembangkannya.
maka kembali kita menyimpulkan bahwa kemampuan suatu bangsa menghasilkan berbagai teknologi
akan mampu mengangkat harkat dan martabat bangsa tersebut menjadi bangsa yang sangat disegani
dan dicatat sebagai berperadaban tinggi.
Jadi kita sudah melalui dua masa dalam penggalan tarikh dunia yang mengahsilkan beragam teknologi...
yaitu Zaman Pra Sejarah dan Zaman Kuno.
Kita masuk ke bagian atau episode tiga perkembangan teknologi dunia yaitu Abad Pertengahan atau
Midlle Age...
masa ini sangat dipenaruhi oleh kemunculan peradaban islam yang diwakili dunia Arab....
Setelah Rasulullah wafat, kepemimpinan dilanjutkan oleh khulafaurrasyidin (Abu Bakr, Umar, Utsman
dan Ali), setelah itu muncul dua dinasti besar, Umayyah dan Abbasiyah.... Nah dizaman Abbasyah inlah
ummat Islam menghasilkan berbagai teknologi.
di situs ini anda dapat melihat satu persatu banyak sekali ilmuan muslim saat itu dengan berbagai karya
mereka...https://translate.google.com/translate?
u=https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_scientists_in_medieval_Islamic_world&hl=id&sl=en&tl=id&clien
t=srp&prev=search
beberapa yang fundamental adalah kedokteran, optikal, mineralogi dan teknik mesin...
Dalam dunia teknik mesin, yang paling berjasa adalaj Aljazari

25 november 2020

Baik Tks... kita lanjutkan pembahasan mengenai perkembangan teknologi dunia....


Bisa dikatakan titik awal teknologi meroket menuju zaman yang sangat maju seperti saat ini dimulai dari
abad pertengahan dimana bangsa Arab Muslim memperkenalkan kepada dunua konsep universitas
sebagaimana film The Empire of Faith yang telah anda saksikan itu...
..pusat-pusat studi itu, yang ada diseluruh penjuru wilayah kehkhalifahan, baik yang ada di Baghdad
(Timur Tengah) maupun di Cordoba (Eropah) menjadi mercusuar kembar dunia saat itu untuk
"menggodok" berbagai bentuk pemikiran, sains dan teknologi.....
..orang2 terbaik dari seluruh penjuru dunia, datang ke berbagai universitas di baghdada maupun di
Cordoba.... dengan menyisihkan bayak sekali saingan, persis seperti UTBK saat ini, kemudian bergabung
dengan para pengajar yang merupakan ilmuan kaliber dunia sehingga mendapatkan begitu banyak
pencerahan dan ilmu pengetahuan.....
..Mahasiswa di kampus2 Baghdad dan Cordoba tidak hanya muslim, da yahudi, ada kristen dan ada juga
dari belahan timur seperti India, pakistan dsb.... luar biasa sekali atmosfer akademiknya.... beberapa
lukisan ini bisa mewakili susasan "perkuliahan" di kampus2 waktu itu.
susasana sangat kompetitif, semua berusaha menjadi yang terbaik dibidang kajiannya masing2....
maka jangan heran, momentum kebangkitan sains dan teknologi tiba-tiba saja menjadi wacana dunia
baru dibawah kepemimpinan kekhalifahan dinasti Abbasyah.... dan keintelekan kaum Arab muslim ini
memberi inspirasi besar pada masyarakat Eropah...
disaat yang bersamaan masyarakat eropa saat itu memiliki peradaban middle age juga yang lebih
dititikberatkan pada kepentingan militer, seperti zirah lempeng, busur silang dan meriam, masa itu di
Eropa juga dinamai zaman kasstil, karena maraknya pembangunan kastil-kastil di penjuru eropa...
Kalau ada rezeki, nanti dimasa datang bertravelling ke Eropa, maka banyak sekali peninggalan zaman
pertengahan itu dalam bentuk kastil2 tua... maka cerita2 klasik eropa yang sampai ke kita saat ini seperti
cerita Cinderella, Robin Hood dll itu adalah zaman kastil..
..saat kedua peradaban ini beririsan satu sama lain, dengan menghindarkan dari dari berbagai
peperangan yang pernah terjadi antara keduanya (Crussader.... dimana kaum eropa menyebut diri
mereka sebagai pasukan Templar, atau Templar Knight, sedangkan mereka menyebut pasukan Arab
Muslim sebagai Saracen... dan kita tidak hendak mau mengungkit masa kelam itu... lebih baik masa-
masa indah saja....) yaitu masa-masa terjadinya transfer ilmu dari peradaban Arab ke peradaban Eropa
secara perlahan dengan banyaknya kaum terpelajar yang bermunculan di Eropa setelah mereka
menuntut ilmu ke Cordoba.....
.. maka mulailah masyarakat Eropa memasuki babak baru yang dinamakan Renaissance.... dan
sayangnya buku2 sejarah memulai sejarah dunia dari titik ini....
...Suatu pola re-thinking... yang membuat ledakan sains dan teknologi di seantero eropa...
Maka muncullah leonardo da Vinci, Galileo Galilei, Francis Bacon, dlll yang membangunkan raksasa
Eropa menjadi kekuatan adi daya dunia.... mereka mampu mengalihtransferkan ilmu yang mereka
perleh dari peradaaban Arab Islam menjadi lebih besar dan lebih kearah bertumbuhkembangnya
insdutri-industri raksasa....
Kalau kita belajar Ilmu Kimia misalnya, maaf karena bapak dosen Kimia, karya monumental jabir hayyan
mereka terjemahkan dengan munculnya industri raksasa dalam pengolahan bahan alam baik hayati dan
non hayati....
Kemampuan masyarakat Eropa dalam mengekstrak bijih2 logam menjadi sangat baik dan membawa
mereka kezaman yang kita kenal dengan lahirnya dua negara adi daya masa itu, yaitu Inggris dan
Perancis, Raja henry vs napolen Bonaparte.... Kemampuan masyarakat Eropa dalam mengekstrak bijih2
logam menjadi sangat baik dan membawa mereka kezaman yang kita kenal dengan lahirnya dua negara
adi daya masa itu, yaitu Inggris dan Perancis, Raja henry vs napolen Bonaparte....
Eropah berhasil mengembangkan berbagai senjata yang untuk ukuran saat itu sangat canggih.... dan
karena didukung oleh perkembangan militer yang kuat maka mulailah bangsa-bangsa Eropa
memperluas wilayah baik ke Barat, Timur, Selatan dan Utara..... jangan heran ketika bicara sejarah,
negara-negara Afrika, Asia, Amerika... semua adalah pernah dijajah oleh bangsa-bangsa Eropa karena
mereka saat itu memang lebih maju dari semua bangsa di dunia ini....
..meskipun terdengar tidak mengeenakkan.. tapi itulah fakta sejarah yang tak akan pernah bisa dihapus
dari buku2 sejarah dunia.....
Bahkan bangsa Eropa mampu mengalahkan "guru" mereka sendiri yaitu bangsa Arab Muslim, yang
telah menginspirasi mereka sebelumnya dengan ilmu pengetahuan dan teknologi.... dan kita kenal
sebagian besar wilayah Arab maghribi (Mesir, Maroko, Aljazair dll) itu dibagi rata oleh Inggris dan
Perancis.... Timur Tengah juga tak luput dari penguasaan Inggris... menariknya bapak banyak tahu
masalah ini dari Pembimbing Doktoral bapak, sewaktu kuliah S3 di jerman... beliau banyak bercerita
bagaimana Inggris membagi2 negara Arab menjadi negara2 yang kita kenal saat ini...
Inilah yang kita kenal dalam bahasa AlQuran... "Dan Kami pergilirkan kekuasaan itu diantara
manusia...."...
pasang surut dan turun naik peradaban sekali lagi sangat bergantung pada penguasaan peradaban
tersebut terhadap sains dan teknologi.... karena memang itu kelebihan ras manusia ini... Allah telah
berikan segumpal daging (hati) dan seonggok otak yang dengannya hewan macam manapun besarnya
dan alam yang abgaimanapun kerasnya bisa kita tundukkan atas izin Allah.
Izin bertanya Pak, mengapa bangsa Arab yang sekarang terpecah-belah dan sering terjadi perang
sesama Negara tersebut, padahal mereka sama-sama beragama Islam?
Ini sejarah panjang yang harus kita pahami dengan bijaksana... sebagaimana kita juga memahami bahwa
sangat sulit mempertahankan kesatuan dan kesatuan bangsa kita yang terdiri dari berbagai suku, ras
dan agama ini..... semoga bangsa kita, NKRI yang kita sangat cintai ini, bahkan Allah telah menetapkan
kecintaan pada tanah air sebagai tanda keimanan... hibul wathani minal iman... mencintai tanah air
sendiri menujukkan kita orang beriman.....
...Dengan pertanyaan Risfan.. bapak jadi ingat tangisan Umar Bin Khattab sesaat rasulullah dan para
sahabat kembali menguasai kota suci Makkah dalam Fatuh makah.... waktu itu perjuangan kaum
muslimin sukses besar, karena kota suci Mekah, tempat semua umat islam sampai akhir zaman berkiblat
berhasil dibebaskan dari 360 buah berhala..... artinya perjuangan sudah sampai pada klimaksnya... dan
Umar jsutru menangis disaat itu.. mengapa... karena dalam kalkulasi Umar... jika perjuangan sudah
sampai puncak.. maka setelah itu akan ada "penurunan" yang juga merupakan qudratullah..... dan Umar
dan Abu Bakr, dengan futuh Makkah itu, mereka dengan kelebihan kebijaksanaan yang Allah berikan
pada beliau berdua, sama2 khawatir jika mekkah telah dikuasaia maka setelah itu tugas kenabian
Rasulullah akan segera berakhir dan itu artinya rasulullah akan segera pula wafat....
...peradaban Arab Muslim saat itu dianggap saat itu juga telah mencapai klimaks jilid dua, yaitu saat
Umar bin Abdul Aziz berkuasa.. dimana saat itu kesejahteraan ummat Islam dan semua yang dalam
penguasaan khalifah mencapai taraf tertinggi.., sking sejahteranya... sampai2 diceritakan dalam
riwayat... serigala pun diberi makan oleh pegawai pemerintah sehingga saat berpapasan dengan kibas
atau kambing.. serigala sudah tak bernafsu lagi menyantapnya...
... dan setelah itu susan berubah.. karena semua ingin terlihat lebih hebat.. semua ingin terlihat lebih
unggul dari lainnya, semua ingin terlihat lebih kaya dari yang lainnya... dari ukhuwah berubah menjadi
kebencian, dendam dan iri hati... yah begitulah adab hidup ini.... mula2 susah.. kemudian menjadi orang
kaya... setelah itu bermusuhan... benar2 syaithan telah memenuhi janjinya pada Allah untuk mengadu
domba ummat manusia ini...
dan disaat Arab Islam mengalami masa2 "kemunduran" itulah kebangkitan Eropa dimulai dan ditandai
dengan renaissance itu.. dan ada lagi teori bahwa pemimpin Arab Islam di Eropa waktu itu sudah pula
meninggalkan aspek2 keadilan yang selam ini telah dijaga ratusan tahun oleh pendahulu2 mereka yang
berkuasa di eropa.. sehingga membangkitkan perlawanan masyarakat asli eropa.....

12 desember 2020

Baik.. kini kita menuju peradaban modern dimana ilmu dan teknologi sudah sampai pada tingkat yang
tak terpikirkan sebelumnya...

Kita mulai dari teknologi kendaraan.....

sebelumnya...

kendaraan yang sebelumnya ditarik kuda... diganti dengan mesin yang diberi tenaga dengan uap

mesin uap yang pertama kali dikembangkan oleh James watt

mobil pertama pakai mesin uap

mesin diesel pertama

beberapa mesin penting di abad 19.... yang menunjukkan kemajuan setelah renaissance

senjata api abad 19

meriam abad 19
jadi abad modern ditandai dengan munculnya industri2 raksasa yang digerakkan oleh mesin2 raksasa
juga..

Nah, seiring dengan berkembangnya industri2 raksasa.. yang digerakkan mesin2 raksana, dan anda
sendiri adalah mahasiswa jurusan permesinan, seharusnya lebih mendalami sejarah permesianan ya....
maka gaya hidup pun menjadi berubah

pada abad 19 gaya berpakaian masyarakat eropa masih sangat tertutup....


namun dengan makin berkembangnya industri pakaian dan mode.. maka gaya berpakaian masyarakat
eropa di abad 20.. makin mahal tapi makin terbuka...
Jadi perkembangan dahsyat dunia industri memberikan pengaruh luar biasa pada gaya hidup
masyarakat dunia khususnya sang penemu renaissance itu sendiri yaitu masyarakat Eropa.
Kalu dikatakan kekurangan bahan.. malah surplus bahan namun harganya makin selangit... makin minim
makin mahal...
Dan karena Eropa adalah pionir dunia di abad dimana teknologi meningkat pesat.... makaa sebagai
akibatnya gaya berpakaian orang di seluruh dunia meniru kepada gaya berpakaian orang Eropa.
Kemeja, jas dan dasi contohnya bagi yang laki-laki...
Hampir disetiap acara seremonial kita yang laki2 biasanya pakai jas, dasi dan kemeja bukan...?
Setelah manusia di abad 19 dan awal abad 20 dipuaskan dengan teknologi yang membuat taraf hidup
mereka meningkat tajam (untuk sebagian masyarakat dunia, khususnya Eropa), maka kemajuan
teknologi kemudian diarahklan pada suatu rasa penasaran.. ingin mengetahui alam diluar bumi atau
mengetahui alam yang berukuran tiny....

Dengan ditemukannya berbagai peralatan seperti teleskop Hubble...


maka berbagai rahasisa langit mulai tersingkap.... insya Allah pada pertemuan mendatang kita akan
bicarakan teori2 awal mula alam semesta...

atau.. dibuatnya mikroskop optik...


maka kita bisa melihat dua alam yang saling berlawanan,... yang satau yang jauh lebih ebsar dari bumi..
dan satu lagi jauh lebih kecil dari ukuran rambut kita sendiri

jagat raya yang sangat indah.... namun menympan jutaan misteri untuk dipecahkan...

atau makhluk2 mikroskopik yang juga kadang memiliki bentuk menyeramkan....

dan dengan kecanggihan alat2 itu maka kita akhirnya bisa menyingkap...
inilah anugerah luar biasa yang telah Allah berikan pada kita manusia yang diberkahi dengan otak yang
dengannya kita bisa berfikri secara mendalam sehingga menghasilkan temuan2 yang membuat kita
seharusnya makin dekat dengaNya..
maka segala perbuatan dan tingkah laku yang merusak otak diharamkan dalam agama kita.. seperti
narkoba dan minuman keras.. atau memukul2 kepala sehingga cedera dan sulit digunakan kembali.
Manusia tidak hanya puas akhirnya melihat bakteri dan virus... mereka terus mengembangkan teknologi
sehingga bisa melihat partikel lebih halus lagi yang berukuran dibawah 1 nm

Jika bakteri beruikuran mikron, virus berukuran antara 1 sd 100 nm


maka bagaimana dengan ukuran molekul bahkan sampai atom.. bahkan sampai ukuran proton dan
neutron..?
maka dikembangkan lagi alat bernama mikroskop electron

anda mahasiswa teknik mesin, suatu saat nanti mungki akan menggunakan SEM (Scanning Electron
Microscope) misalnya untuk melihat keretakan baja dengan lebih jelas....

dan... akhirnya kita bisa melihat atom2 .....


menggunakan TEM-AFM microscope
hari ini ilmuan dikebut lagi untuk menemukan alat yang bisa memberikan gambar proton dan neutron...
dua partikel dengan energi besar yang telah menghancurkan Hiroshima dan nagasaki di akhir Perang
dunia II...
Jadi perkembangan teknologi di abad modern ini loncatannya sangat besar sekali....
Dalam teknologi dirgantara.. ini adalah pesawat primitif.... yang diinspirasi penemuan Wright
bersaudara.

pesawat2 tempur zaman kolonial belanda dan perang Dunia II

ini pesawat penumbang generasi 50 an

generasi 70 an

generasi 80 an dst...
dan saat ini kita lihat langit kita sudah tidak hanya dikuasai burung2.. tapi berbagai jenis pesawat dengan
tipe dan gaya yang berbeda2
Maka kita bangsa Indonesia tidak boleh ketinggalan dalam masalah ini, harus bisa bersaing dengan
kawan2 kita diberbagai belahan dunia.. termasuk wahana luar angkasa seperti ini...

ini generasi 60 an..

atau pesawat ulang alik yang dikembangkan USA dan kemudian dikuasai Rusia juga setelah itu ditahun
80an
sehingga bisa menempatkan satelit pada orbitnya.. dan akibatnya kita bisa juga menikmati layar televisi
dan siaran langsung dari berbagai belahan dunia...
Kalau tidak ada satelit, mana mungkin kita menyaksikan siaran langsung Piala Dunia 2018 di Rusioa yang
baru lalu kan..?

11 desember 2020

Baik, terima kasih atas kehadirannya... Malam ini kita akan bahas mengenai Bumi dan sekitarnya. Kita
mulai dari Biosfer....

Jika melihat gambar diatas... bisa dibuat defenisi biosfer..?


Biosfer adalah tempat mahluk hidup berinteraksi baik dengan biotik dan abiotic. Izin menambahkan Pak,
Biosfer adalah lapisan bumi yang dapat dihuni atau ditinggali oleh makhluk hidup untuk melangsungkan
hidupnya. Lapisan ini berupa daratan, perairan dan udara yang memungkinkan adanya kehidupan dan
proses biotik berlangsung.

Dengan gambar kedua ini.. bisa merangkai sendiri kalimat mengenai defenisi Biosfer..?
Bio = makhluk hidup, Fera = lingkungan, Lingkungan Hidup, merupakan kesatuan semuanya; makhluk
hidup-litosfer-hidrosfer-atmosfer-ekosfer

Bagaimana mengklasifikasikan makhluk hidup bumi..?


OK, makhluk hidup diklasifikasi dengan berbagai cara, yang paling umum; Domain (Daerah), Kingdom
(Kerajaan), Phylum atau Filum (hewan)/Divisio (tumbuhan), Classis (Kelas), Ordo (Bangsa), familia (Suku),
Genus (Marga), dan Spesies (Jenis).
Kemudian kita lihat litosfer, what is that?
Menurut saya litosfee adalah llapisan bumi paling luar yang tersusun dari beberapa jenis batuan dan
mineral dengan ketebalan sekitar 50-100 kilometer.

OK.. bapak tambahkan gambarnya ya...


Lalu apa itu hidrosfer..?
Hidrosfer adalah susunan biosfer yang terdiri dari sejumlah air atau perairan. Contohnya adalah sungai,
samudera, dan laut. Hidrosfer berperan penting bagi kehidupan makhluk hidup. Hampir 70% mayoritas
makhluk hidup di bumi hidup di lingkungan hidrosfer.

OK... juga bapak dukung dengan gambar ini...


bagaimana dengan atmosfer?
atmosfer adalah lapisan udara atau selimut gas yang menyelubungi planet termasuk planet bumi
dimana lapiasa udara tersebut mengandung 4 unsur gas diantaranya gas nitrogen, oksigen,
karbondioksida dan argon.
Ada sebuah pertanyaan yang selalu menggelitik, yang diperlukan untuk bernafas adalah oksigen, namun
kadarnya di udara hanya 21 %, kalah jauh dari nitrogen yang 78 %... kira2 mengapa ya...?
Ikatan rangkap tiga gas nitrogen sangat kuat dan tidak mudah pecah sehingga gas nitrogen di atmosfer
tidak mudah bereaksi dan berubah menjadi senyawa lain. Ini berbeda dengan gas oksigen (gas
terbanyak kedua) yang mudah bereaksi dalam reaksi oksidasi seperti pembakaran dan pengkaratan
logam pak.
Ya.. jadi nitrogen adalah semacam "pengendali" terhadap reaktifitas oksigen yang sangat tinggi....
semuanya sudah dalam keadaan seimnag... "Maka saksikanlah sekali lagi, adakah ciptaan Tuhanmu yang
tidak seimbang...?"
Terakhir, apakah itu Ekosfer..?
Ya.. ekosfer adalah makhluk hidup dan lingkungan sekitarnya dalam ruang lingkup tertutup dalam suatu
planet, lebih kepada kumpulan seluruh ekosistem yang ada diplanet tersebut.. terkhusus tentunya
planet bumi...
Karena kita tidak berani mengklaim hanya planet bumi saja yang dihuni makhluk hidup...

12 desember 2020

Kini kita akan membahas mengenai awal mula alam semesta.


Alam semesta telah diciptakan sekitar 15 miliar tahun yang lalu. Tidak seorangpun tahu kenapa,
mengapa, dan bagaimana alam semesta ini terbentuk. Akan tetapi, dari beberapa penelitian yang
memakan waktu yang lama, bermunculanlah berbagai teori penciptaan alam semesta. Pada abad ke 19,
banyak orang mempercayai teori alam semesta yang tetap (disebut teori steady state). Teori ini
mengatakan bahwa alam semesta tidak memiliki permulaan, dengan kata lain alam semesta ini telah
ada sejak dahulu kala dan tidak berubah (statis). Teori ini muncul di kalangan materialis yang tidak
percaya tentang konsep penciptaan alam semesta jagat raya yang sangat luas dan seolah tidak berbatas.
Namun beberapa ayat, diantaranya dalam As Sajadah ayat 4, Allah menegaskan bahwa Beliau-lah yang
telah menciptakan dan membentuknya...."Allah yang menciptakan langit dan bumi dan apa yang ada di
antara keduanya dalam enam masa, kemudian Dia bersemayam di atas ‘Arsy. Bagimu tidak ada seorang
pun penolong maupun pemberi syafaat selain Dia. Maka apakah kamu tidak memperhatikan?"
Kemudian dalam Al Anbiya ayat 30...".....bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu
yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya..."
Maka pertam-tama kita bahas lebih dahulu Teori yang paling banyak diyakini ilmuan.. yaitu The Big bang
Theory.
Big = dahsyat, Bang = Ledakan
this just an illustration
Masih ingat hukum Termodinamika III..? Ya, tafsiran lain dari hukum ini dapat disederhanakan bahwa
alam semesta cenderung untuk makin tak beratuiran... atau memiliki entropi yang dari waktu ke waktu
makin besar.
Apa itu entropi..?
entropi secara literatur berarti transformasi, dan diperkenalkan oleh Claussius. Entropi adalah sifat
termodinamika yang penting dari sebuah zat, dimana harganya akan meningkat ketika ada penambahan
kalor dan menurun ketika terjadi pengurangan kalor.,Pak
...entropi adalah KETIDAKTERATURAN..
.. ini bisa kita fahami, mengapa semua usaha untuk menciptakan keteraturan terlihat sangat sulit....
..sudah kodrtanya menjadi teratur itu sulit... menghafal sulit karena kita sedang berusaha keras
membuat keteraturan dalam sistem otak kita...,
hidup teratur itu sangat sulit dan butuh usaha yang sangat besar...
mematuhi "peraturan" memang sangat sulit karena berlawanan dengan hukum termodinamika III...
..menjadi orang yang memiliki ketaatan dan kepatuhan terhadap hukum juga sangat sulit dan butuh
usaha besar karena berlawanan dengan hukum termodinamika III...
....dan yang paling besar kesulitannya adalah mematuhi dan menaati ajaran agama.. karena makin jauh
saja dari hukum termodinamika III.... apalagi ada penghasut yang nyata yang disebut syaithan.... kita
didekatkannya pada "ketidakteraturan".. sementara malaikat menginginkan kita menjadi hamba yang
teratur...
Begitulah alam ini ditata dan ditakdirkan oleh Yang maha Kuasa
Beliau ingin melihat sejauh mana kita berjuang melawan DNA ketidakteraturan yang ada dalam diri
kita...
Alam semesta ini semakin lama makin tidak teratur dan suatu saat puncak dari ketidakterutan itulah
yang kemudian dikenal dengan istilah "Qiyamah" dalam bahasa "Arab, atau Armageddon dalam bahasa
Inggris...
Menurut teori Big bang.. alam jagat raya ini dahulu adalah sebuah titik tunggal ber-massa tak hingga
namun bervolume nol..., nah bisakah anda memahami dengan dengan logika..?
ada benda bervolume "nol" kemudian bermassa "tak hingga"... can you believe it..?
ya... densitinya juga tak hingga... besar sekali... namun volumenya nol.... ini sebenarnya adalah bahasa
matematika yang bisa ditransformasi ke bahasa spiritual.. bisa memahaminya..?
tentu saja dalam matematika.. sesuatu yang dibagi dengan nol.... hasilnya tak bisa didefenisikn karena
kelewat besar dan tak hingga.
Jika dikalkulasi dengan persamaan matematika ternyata mereka mendapati hasil volumenya nol..
Ini memberikan hasil yang berdampak pada rontoknya keyakinan masyarakat Eropa yang umumnya
berfaham atheis bahwa alam semesta ini tidak diciptakan, namun sudah ada sejak zaman dahulu kala..
jika sesuatu bervolume nol.. maka itu bukan lagi materi kan..?
Lalu apa alam semesta ini dahulunya...?
Bisakah alam non materi menjadi alam materi...?
Alam semesta ini dahulunya hanyalah kumpulan energi.... apalagi setelah Einstein berhasil
menghubungkan defect massa dengan energi...
..katanya, energi dapat berubah menjadi massa (baca partikel), dan sebaliknya...
...Masyarakat Eropa yang sudah dicerahkan oleh konsep Einstein, dan adanya bukti-bukti yang besar
mendukung bahwa alam semesta ini ada awalnya..... perlahan semakin yakin bahwa ada "campur
tangan" The All Mighty God dalam penciptaannya
...naha kalau alam ini dikatakan awalnya bervolume nol atau berbentuk energi.... berarti ada awalnya...
lalu pertanyaan yang paling dibenci oleh kaum atheis.... Who created this universe..?
Ya.. untuk ituah Berliau turunkan Kitab Suci melalu para nabi dan rasul... yang tugas utamanya adalah
"MEMBERITAHU MANUSIA SIAPA PENCIPTA ALAM SEMESTA"....
kalau seandainya Teori Big Bang ini benar.. maka tentu jawabannya sudah jelas... yang mengawali proses
ini adalah Allah, Sang Pencipta Yang maha Agung.. yang kekuasaanNya membentang diseluruh ufuk
jagat raya....
Teori ini awalnya dicibir oleh kaum atheis Eropa, mereka menantang para pencetus Big bang dengan
sebuah tantangan astronomi....
Kata mereka, jika big bang benar, maka tentu di alam jagat raya ini ada sisa-sisa radiasi kosmik yang bisa
kita lihat saat ini....
sedangkan keterbatasan pandangan kita di bumi tak memungkinkan kita bisa melihat itu....
namun perjalanan ke ruang angkasa yang dilakukanoleh unit penelitian ruang angkasa USA dan Rusia
secara terus menerus memberikan foto2 bagimana indahnya ruang angkasa yang dihiasi denganw arna
warni radiasi tersebut....
apa artinya... hingga detik ini ledakan Big bang masih terjadi karena ruang angkasa terus mengembang...
seiriang dengan ledakan yang masih berlangsung ini maka akan selalu ada radiasi latar kosmik...
..maka "game is over" bagi kaum atheis.... mereka perlahan mulai mengakui teori Big Bang... namun
untuk menyebut kata "Tuhan" atau "God"... mereka jijik....
Maka mereka gunakan istilah "Intelligent Design"
..."atau Perancangan Cerdas....
Lau kita mestinya bertanya.... Cerdas itu kan miliki sesuatu yang Hidup... lalu siapa maksud kalian
dengan yang cerdas itu...?
...apa mungkin alam ini cerdas dengan sendirinya...? atau by chance..?
Nah disinilah perbedaan yang menjadi "pemisah" antara ilmuan theis dengan yang berfaham atheis.
Tentu sebagai mahasiswa yang hidup di negeri yang telah menjadikan Pancasila dimana ada sila pertama
"Ketuhanan yang maha Esa"... dimana dalam kitab suci disebut sebagai "Allahu Ahad".... kita tentu
sangat meyakini dengan sepenuhnya bahwa alam semesta ini diciptakan oleh Allah Yang Maha Esa.
(Ahad)...
... and No Doubt about that...!!!
Dan itulah Teori Big Bang...
maka jangan heran anda... agam yang dulu menjadi bulan-bulanan dan olok-olok masyarakat atheis
dunia, perlahan kini mulai mendapatkan tempatnya kembali..... manusia seantero bumi mulaisadar
bahwa ...sebagaimana Einstein pernah berujar .... Religion without knowledge is blind, whereas science
without religion is paralyzed...
Maka sudah semestinya sebagai calon generasi penerus bangsa... mari kita perkuat dan perkokoh dua
pilar ini dalam kehidupan kita; pertama perkuat Agama kita... kemudian kita perdalam Ilmu
pengetahuan kita.... insya Allah
Jangan sampai bangsa yang katanya sangat taat beragama ini malah dari waktu ke waktu makin jauh
dari nilai agama.. sementara masyarakat Eropa yang dahulunya banyak menganut faham atheisme
malah saat ini kita lihat merka mulai berbondong-bondong kembali kepada keyakian akan keberadaan
Sang pencipta Yang maha Esa...
Baik.. insya Allah besok kita lanjutkan dengan antiteori dari Big bang yaitu teori Steady state.....

13 desember 2020

Sebelum kita masuk ke teori yang berlawanan dengan Teori Big bang.... yaitu Teori keadaan tetap, atau
Steady State... ada baiknya kita review lagi mengeni teori yang dianut sebagian besar masyarakat ilmiah
internasional ini...
Adalah seorang yang bernama George Lemaitre, berkebangsaan Belgia, yang pertama kali memiliki ide
tentang teori Big bang, kemudian didukung oleh ilmuan Amerika keturunan Rusia, George Gamow. Dan
radiasi latar kosmis yang diprediksi harus ada jika teori ini benar ditemukan oleh Robert Wilson dan Arno
Penzias....

Dengan berprinsip pada rasa saling menghargai sesama ilmuan, maka kita juga harus mempelajari teori
berlawanan, teori Steady State....
Tiga orang ahli astrofisika; H. Bondi, T. Gold dan F. Hoyle yang berasal dari Universitas Cambridge di
tahun 1948, mengemukakan pendapatnya...
...bahwa alam semesta tidak memiliki awal dan tidak akan berakhir. Alam semesta yang ada saat ini akan
terus dalam keadaan tetap baik dahulu ataupun beberapa waktu ke depan. Berdasarkan teori keadaan
tetap dijelaskan bahwa materi – materi yang ada di alam semesta secara terus menerus datang dalam
bentuk atom hidrogen hingga membentuk sebuah galaksi lama yang terus bergerak menjauhi kita dalam
prosesnya.
Karena teori Big bang lebih bisa menghadirkan bukti yang diminta sendiri oleh ilmuan penganut steady
state, yaitu harus ada radiasi latar kosmik tadi, maka disebabkan ditemukannya readiasi tersebut oleh
Wilson dan penzias.. sebagaimana yang kita singgung pada pertemuan kemarin... maka "game is over"...
..Maka tercetuslah kesepakatan kosmologi abad 20.. bahwa alam semesta ini berasal dari suatu ledakan
dahsyat tunggal sekita 15 milayar tahun lalu... dan hingga saat ini masih saja mengalami pengembangan
ledakan, yang berarti alam semesta mengembang....
..yang berarti juga jarak bumi dan bulan dari waktu ke waktu akan semakin jauh... begitu juga jarak
matari ke bumi dan sebaliknya....
dan pada saatnya nanti, akan ada ..The End of The Universe.. called the Armageddon.
..sesuai pembukaan yang bapak berikan... bahwa alam semesta ini merujuk atau cenderung untuk
mengikuti Hukum Thermodinamika II... mengenai kespontanan dimana proses menuju kekacauan lebih
disukai secara spontan... dan pengembangan membuat keadaan menjadi lebih tak teratur.
..dan dalam konsep agama.. kekacauan ini nanti akan dihentikan oleh sang pencipta dengans ebuah
tiupan terompet sangkakala yang dilakukan oleh malaikat israfil... maka sebagaimana yang dijelaskan
dalam beberapa surat Kitab Suci,..."Pada hari itu manusia adalah seperti anai-anai yang bertebaran. Dan
gunung-gunung adalah seperti bulu yang dihambur-hamburkan." (QS. Al-Qariah: 4-5). Artinya:
"Langit(pun) menjadi pecah belah pada hari itu.
..dan setelah puncak ketidakteraturan itu tercapai.. maka semua berubah menjadi keteraturan yang
sangat tinggi... dimana alam akhirat hanya memberikan dua pilihan.. Go to Hell or to enter The
Paradise.....
.. lalu dunia yang kita tempati saat ini, dimana kita diberikan dimensi waktu oleh sang pencipta, akan
menjadi tolak ukur perhitungan apakah kita akan luckily to enter the jannah or sadly to be trhpwn to the
deepest place on the Hell.
..ya itu judul film Hollywood yang box office
...namun mereka hnya menceritakan bumi yang nyaris hancur karena akan ditabrak meteor.. lalu tiba2
datanglah seklompok pahlawan gagah berani dari Amerika, menyelamatkan seluruh umat manusia..
dengan pengorbanan nyawa yang luar biasa.... maka selamatlah nyawa 5 miliar manusia karena
sekelompok pekerja kilang minyak lepas pantai urakan dari "Amerika"....
..yang bapak maksud disini Armageddon yang sebenarnya.... sebuah peristiwa yang hanya Tuhan saja
yang tahu bagaimana dahsyatnya... dalam Quran diceritakan sampai2 ibu yang menyusui anak
eksayangannya meninggalkan anak itu begitu saja karena sakingkan takut dan kalapnya...
..sedangkan digoyang gempa sedikit saja... kita sudah pucat pasi... tak berani lagi bercanda...
muka yang sebelumnya berseri tiba2 pucat dan ketakutan....
...sekelompok orang yang tadinya kelihatan kompak duduk2 disebuah cafe misalnya... begitu bumi
bergetar... seolah mereka tak kenal lagi satu sama lain... karena fikirannya hanya satu... "how to save my
life first..."...
..ya itulah hakekatnya kita ini... semua akan menuju Tuhan Yang satu,... menghadapNya dengan
membawa semua amal kita yang ada.... maka beruntunglah yang banyak amalnya...
..Bapak hanya mengingatkan diri sendiri dan semua mahasiswa di grup ini.. marilah ditengah kondisi
pandemi yang masih mewabah ini... semua perbuatan kita tujukan hanya untuk mendapatkan keridhaan
Allah semata, sehingga setiap waktu yang kita habiskan di grup ini dicatat oleh malaikat yang sejak kita
baligh berakal setia menemani kita meskipun kita tidak bisa melihat mereka. Andaikan kita bisa melihat,
betapa stressnya hidup kita ya...
..Itulah kasih sayang tiada tara Allah yang kuasa... kita hanya disuruh berhati-hati dan jangan membuang
waktu sehingga nanti catatan pahala kita hanya sedikit dan lebih banyak berisi catatan bermain2...
...Baik kita lanjutkan .. maka kedua teori itu sebenarnya adalah bentuk lain dari "perang pemikiran"
antara kedua kelompok ilmuan yang sudah dimulai sejak zaman renaissance
...kelompok yang masih menjadikan agama sebagai pegangan mereka dalam kehidupan dan dalam
mengembangkan ilmu pengetahuan....
..dan kelompok kedua yang mencampakkan jauh-jauh muatan agama dalam ilmu pengetahuan.... dan
bersikap skeptis dan apatus terhadap semua yang berbau agama...
Bahkan mereka pernah mengatakan bahwa agama ini seperti "candu".... yang bisa merusak jiwa
manusia.. itulah perang pemikiaran antar dua kelompok ini...
...kalau anda berkesempatan untuk menimba ilmu lebih dlam... ke eropa misalnya.. maka hal ini akan
lebih terasa...
..Untuk itu, sebelum sekolah setinggi2nya kemanapun.. mari kita perkuat keyakinan kita pada Allah
terlebih dahulu.. dans etelah itu pergilah mau kemanapun anda.. bahkan sampai ke bulan sekalipun...
maka disana akan anda temukan... "wa min ayatina".. tanda-tanda kekuasaan Allah Yang Maha Tinggi
... Dunia ini pernah menderita akibat dua perang Dunia yang sangat dahsyat... yaitu Perang Dunia I dan
Perang Dunia II...
..banyak teori yang muncul kenapa dua perang yang melibatkan hampir seluruh umat manusia itu
terjadi..
..dan kita tak bisa bayangkan bagaimana kalau ketakutan kita akan terjadinya perang dunia III terjadi...
ya Allah mau lari kemana kita, karena senjata mutakhir saat ini sudah bisa mengancam kita dititik
manapun dan ditempat apapun...
..saat ini begitu anda keluar dari sebuah gedung maka gerakan anda sudah bisa dideteksi oleh satelit...
cobalah lihat dan kunjungi google map... semua kontur permukaan bumi ini sudah dilacak oleh satelit
..kalau anda ngeri mendaki puncak gunung Marapi, tinggal klik saja google map... anda sudah bisa
melihat puncak gunung itu seektika... jika anda kangen kampung halaman.. juga pergi ke google map..
disitu anda bisa lihat berapa luas tanah yang anda miliki di kampung halaman....
... yang anda lihat itu dijeperet oleh satelit setidaknya sekali setahun.. ada yang 2D dan adapula yang
3D.... kita bisa lihat rumah kita di kampung dengan utuh karena telah dihepret oleh satelit beresolusi
tinggi... lalu gagaimana kalau satelit ini dikombinasikan dengan senjata penghancur.... makas dengan
segala sistem komputerisasi yang canggih saat ini sasarn akan mudah dikenai dengan tepat dan dititik
matinya...
..maka kita tidak boleh ketinggalan pula dalam masalah seperti ini...
..itulah yang disebut globalisasi... dimana kawan kita yang sedang kulaih di Eropa misalnya bisa kita
saksikan saat ini juga keadaannya lewat teleconfrence.... life dan subhanallah ini benar2 membuat kita
seharusnya bersyukur sekalian makin meningkatka semangat belajar kita
..pengetahuan kita mengenai awal mula alam semesta ditujukan untuk salah satunya memahami waktak
alam semesta, dimana semua benda-benda langit semakin lama semakin jauh...
Namun anehnya adalah jika ledakan cenderung menghasilkan pola tak teratur, ledakan Big bang justru
memberikan pola ledakan yang teratur sampai2 ahli matematika mampu menemukan pola tersebut
lewat persamaan matematika alam.

Teori inipun sudah ditemukan bukti2nya..


..semua ilmu ada di internet.. maka sangat naif sekali rasanya kalau kita tidak memanfaatkan peluang ini
sebesar-besarnya... dan semoga ilmu yang kita peroleh itu adalah ilmu yang bermanfaat.. ilmu yang
membawa kita semakin dekat dan makin mencintai Allah Yang maha Esa.. amin
Baik, seelsai materi Teori Awal Mula Alam Semesta, sebanrnya banyak teori lainnya.. namun
pengikutnya hanya sedikit dibanding dua teori ini....

14 desember 2020

Dan sebagai materi pamungkas.. kita akan bicarakan hal yang menjadi isu paling penting dalam
menjamin kelangsungan hidup manusia, yaitu Sumber daya Alam
Apakah sumber daya alam itu...?
Segala sesuatu yang berasal dari alam untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia pak
OK... dengan bekal akal fikiran yang dimilikinya, maka manusia adalah makhluk yang Allah beri
kemuliaan untuk dapat memanfaatkan semua sumber daya alam yang ada, baik untuk memenuhi
kebutuhan makan, minum, sandangnya, pangan, papan, ...sampai pada gaya dan pola hidup.
..mungkin agak sedikit lucu.. coba perhatikan beruk atau kera, berapa banyak sumber daya alam yang
ada disekeliling habitat hidupnya.. namun sejak pertama kali diciptakan sampai hari ini... tak seekor
kerapun mampu merubah kebiasaan nenek moyang mereka... selalu memiliki kemampuan dan
kecakapan yang lebih bersifat instingtif untuk mencari makan dan tak akan pernah berkembang lebih
dari itu sampai hari kiamat...
..Namun manusia, dari zaman batu, ke zaman perunggu, ke zaman besi, ke zaman kuno, lalu masuk
zaman pertengahan dan saat ini kita masuk zaman modern.. betapa besar perubahan dan kemampuan
pengelolaan sumber daya alam yang dimiliki manusia ini.

coba anda perhatikan lobang galian tambang salah satu perusahaan raksasa yang telah menambang di
Indonesia puluhan tahun ini... tambang tembaga di papua.... kedalamannya lebih dari 700 m...

..atau bekas galian batubara yang saat ini sudah berubah menjadi objek wisata di Sumatera barat ini..
..dan negeri kita, Republik Indonesia, telah dikaruniai Allah tanah yang subur, air yang melimpah, hutan
yang menghijau...
..coba anda cari di berbagai sumber internet mengenai cara mengklasifikasi sumber daya alam...
Dari segi asal, SDA terdiri dari 2 Pak, yaitu biotik dan abiotik Pak.
Dari segi sifat sumber Sda terbagi 2 Pak, yaitu dapat di perbarui dan tidak dapat diperbarui.
Dari segi potensi nya Pak, terdiri dari SDA materi, SDA energi, SDA ruang
Dari segi tujuan, terdiri dari 1. SDA industri 2. SDA Pangan 3.SDA sandang Pak
Sda yang dapat diperbaharui dan tidak dapat diperbaharui pak
SDA dari segi pemanfaatannya Pak :
A. SDA materi
B. SDA hayati
C. SDA energy
D. SDA ruang
E. SDA waktu
Pertanyaannya adalah, apakah sudah semua SDA itu termanfaatkan dengan baik di negara kita, kalau
belum mana yang belum dioptimalkan pemanfataannya..?
SDA Industri Pak, di negara kita memilki potensi SDA materi yg luar biasa Pak, namun dari segi
pengolahan sama sekali jauh dari kata cukup Pak
Sda berupa kekayaan laut pak, laut indonesia sebernarnya memiliki potensi yang besar pak, namun
masih sedikit cara yang dapat dilakukan dalam mengeksplotasi kekayaan nya pak
Ya, begitu banyaknya Sumber daya Alam yang ada di negeri kita namun belum optimal dimanfaatkan
untuk seluruh rakyat Indonesia.
Menurut anda apa langkha kedepan yang harus dilakukan baik oleh Pemerintah, Pemangku
Kepentingan, Industri dan semua yang terlibat agar SDA kita benar-benar bisa kita optimalkan..?
menurut saya Pak, Memberi pelatihan dan modal(dengan prinsip usaha) yg sesuai agar bisa
memaksimalkan potensi SDA yg ada di Indonesia.

Berani membeli alat dan mengola SDA secara mandiri agar dapat dirasakan oleh seluruh rakyat
Indonesia.
1. Perbaiki sikap para pemimpin
2. Merangkul orang2 pintar dinegeri ini dan merencanakan tentang pemanfaatan sda
3. Membaiki pola pikir masyarakat agar pandangannya untuk masa depan
Menurut saya pak, mengapresiasi karya anak bangsa, tidak korupsi dan lebih konsentrasi dalam
pemanfaatan sda yang ada pak
Menurut saya pak, pemerintah harus memberi perhatian lebih dan pelatihan kepada pelaku produksi
ataupun petani pak, agar hasil yang didapatkan bisa optimal
Izin menambahkan Pak, sifat Jujur dan pengendalian diri melalui agama Pak agar tidak menjadikan orang
tersebut selalu ingat untuk apa dia hidup Pak
Langkah-langkah yang telah anda sampaikan ini semoga menjadi wacana nasional suatu saat kelak
sehingga bangsa kita bisa sejajar dengan bangsa maju.
Menurut saya pak,langkah yang perlu dilakukan kedepan yaitu dengan mengembangkan apa yang
dibutuhkan untuk sda tersebut terlebih dahulu,seperti alat,bahan yang menunjang keberlangsungan
SDA tersebut agar dapat menghasilkan hasil yang maksimal.Sikap dan integritas pemimpin juga sangat
dibutuhkan
Maka perlu memang peningkatan kualitas pendidikan mulai tingkat PAUD sampai level Perguruan Tinggi.
Sehingga dihasilkan generasi depan yang mampu memikul beban besar mengelola dan memanfaatkan
SDA yang luar biasa melimpah ini.
..Inilah yang sebenarnya kita lakukan saat ini... mengikuti proses pendidikan tinggi di Universitas Andalas
untuk mempersiapkan diri kita untuk mampu suatu saat nanti terjun mengelola berbagai bentuk SDA
tanah air ini.

Anda mungkin juga menyukai