Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS UDAYANA
FAKULTAS ILMU BUDAYA
Alamat : Kampus Bukit Jimbaran, Badung Bali
Telepon : (0361) 701797 Ext. 225,701809
Alamat : Kampus Denpasar Jalan Nias No.13 Sanglah, Denpasar Bali
Telepon : (0361) 224121
Laman : www.unud.ac.id

SURAT EDARAN
NOMOR : 01 /UN14.2.1/SE/2021
TENTANG
PENCEGAHAN VIRUS CORONA (COVID-19)

Yth. Civitas Akademika


di lingkungan Fakultas Ilmu Budaya Unud
Jimbaran dan Denpasar

Terkait dengan merebak dan meningkatnya kasus Virus Corona (Covid-19) di Indonesia,
maka dianggap perlu menetapkan beberapa tindakan preventif penyebaran Virus Corona
(Covid-19) bagi segenap Civitas Akademika Fakultas Ilmu Budaya sebagai berikut :
1. Proses pembelajaran untuk seluruh mahasiswa Program S1, S2 dan S3 terhitung sejak
tanggal 1 Pebruari 2021, dilaksanakan dalam bentuk pembelajaran jarak jauh (dari
rumah masing-masing), yang bentuk dan teknis pelaksanaannya diatur oleh masing-
masing Koordinator Program Studi.
2. Mengijinkan seluruh Civitas Akademika yang mengalami gejala infeksi Covid-19
untuk tidak hadir di kampus serta melakukan pemeriksaan kesehatan dan isolasi diri
di rumah
3. Meminta kepada seluruh Civitas Akademika mengikuti pedoman pencegahan
penyebaran Virus Covid-19 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan..

Demikian Surat Edaran ini dibuat untuk menjadi perhatian dan dilaksanakan dengan sebaik-
baiknya. Mari kita jaga kesehatan kita bersama dan keluarga, dengan menerapkan pola hidup
sehat, mencuci tangan sebelum dan setelah kontak, serta menjaga daya tahan tubuh dengan
berolah raga.Semoga pandemic ini segera teratasi dan kita dapat kembali beraktifitas seperti
biasa.

Denpasar, 26 Januari 2021


Dekan

Made Sri Satyawati


NIP. 197103181994032001

Anda mungkin juga menyukai