Anda di halaman 1dari 2

Soal 1

Suatu perusahaan melakukan rencana investasi sebesar Rp. 1.000.000 dengan menetapkan


return atau laba sebesar 15% setiap tahun.
Biaya tetap setiap tahunnya Rp. 400.000 sedangkan biaya variabel Rp. 15 per unit barang.
Pada tahun sebelumnya perusahaan memproduksi dan menjual produknya sebanyak 50.000
unit dengan harga Rp. 25 tiap unit.
Bagaimana caranya pengelola perusahaan dapat mencapai laba sebesar Rp. 150.000
atau 15% x investasi?
Untuk mencapai target laba perusahaan sebesar 15% dari investasi, ada 4 cara yang bisa
dilakukan, yaitu:
1. Mengurangi Biaya Tetap  Berapa biaya tetap yang harus dikurangi?
Laba :

Harga jual produk X Quantity – Total Biaya Tetap – Biaya Variabel per unit X Quantity

Maka,

Rp 150.000 = (50.000 x Rp. 25) – Total Biaya Tetap – (50.000 x Rp 15)


Rp 150.000 = Rp 1.250.000 – Total Biaya Tetap – Rp 750.000
Total Biaya Tetap = Rp 1.250.000 – Rp 750.000 – Rp 150.000
Total Biaya Tetap = Rp 350.000

Jadi Total Biaya Tetap = Rp 350.000 atau dengan kata lain Total Biaya Tetap harus berkurang Rp
50.000 (Rp 400.000 – Rp 350.000

2. Pengurangan Biaya Variabel  Berapa biaya variable yang harus dikurangi?

Rp 150.000 = 50.000 x Rp 25 – 400.000 – 50.000 x Biaya Variabel per Unit


Rp 150.000 = Rp 1.250.000 – 400.000 – 50.000 Biaya Variabel per Unit
50.000 Biaya Variabel per Unit = Rp 1.250.000 – 400.000 – 150.000
50.000 Biaya Variabel per Unit = Rp 700.000
Biaya Variabel per Unit = Rp 700.000 : 50.000 = Rp 14

Jadi Biaya Variabel per Unit adalah Rp 14 atau Biaya Variabel per unit turun Rp 1 (Rp 15 – Rp 14)

3. Meningkatkan Harga Jual per Unit  Berapa harga jual yang harus dinaikkan?

Rp 150.000 = 50.000 (Harga Jual Produk per Unit) – Rp 400.000 – 50.000 x Rp 15


Rp 150.000 = 50.000 Harga Jual Produk per Unit – Rp 400.000 – Rp 750.000
50.000 Harga Jual Produk per Unit = Rp 150.000 + Rp 400.000 + Rp 750.00
50.000 Harga Jual Produk per Unit = Rp 1.300.000
Harga Jual Produk per Unit = Rp 1.300.000 : 50.000 = Rp. 26

Jadi harga jual produk per unit adalah Rp 26 atau harga jual harus dinaikkan Rp 1
4. Meningkatkan Jumlah Produk yang Dijual  Berapa unit penjualan yang harus dinaikkan?

Rp 150.000 = Rp 25 (Q) – Rp 400.000 – Rp 15 (Q)


Rp 150.000 + Rp 400.000 = Rp 25Q – Rp 15Q
Rp 550.000 = Rp 10Q
Q = Rp 550.000 : Rp 10 = 55.000

Jadi pengelola perusahaan perlu menaikkan kuantitas atau volume penjualan sebesar 5.000
unit atau 10% dari jumlah unit tahun lalu, agar memperoleh LABA USAHA yang diinginkan
sebesar Rp 150.000

SOAL 2
Dalam rangka menentukan jumlah biaya variabel yang sebaiknya dikeluarkan untuk sebuah
unit produk dapat menggunakan persamaan berikut ini :
Biaya Variabel per Unit =
Harga Jual per unit – (Biaya Tetap/Volume) – (Laba/Volume)

Dengan menggunakan data di atas, misalkan perusahaan menerima pesanan khusus sebanyak
80.000 unit dengan harga khusus Rp 22,50 per unit.
Berapakah perusahaan bersedia mengeluarkan biaya variabel per unit untuk memproduksinya
jika laba usaha yang diinginkan tetap sebesar Rp 150.000

SOAL 3
Masih dari data-data Soal 1 dan 2 di atas, misalnya perusahaan ingin menaikkan volume
penjualan menjadi 60.000 unit.
Untuk mencapai jumlah kuantitas penjualan sebesar itu, maka diperlukan biaya promosi.
Berapa BIAYA IKLAN yang harus dikeluarkan?

Anda mungkin juga menyukai