Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL TA

FIRE AND GAS SYSTEM

SAFETY MESSENGER

Oleh :

DIKY ARDIYANTO

102117014

PROGAM STUDI TEKNIK ELEKTRO

FAKULTAS TEKNIK INDUSTRI

UNIVERSITAS PERTAMINA

2020
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Infrastruktur gedung merupakan bangunan yang digunakan untuk menghuni
manusia entah itu bangunan megah ataupun bangunan biasa membuat perkembangan
lebih maju khususnya dalam perkotaan. Karena dihuni oleh manusi tentunya terdapat
sistem keselamatan gedung yang menjamin keselamatan manusia dalam gedung. Salah
satunya adalah peringatan bahaya jika bencana terjadi, seperti kebakaran atau gempa
bumi sehingga akan mengaktifkan fire alarm system melalui sensor yang sudah
dipasang secara dini seperti sensor suhu dan temperature ruangan sehingga akan
ditindak lanjuti lebih lanjut oleh petugas keamanan seperti menyalakan water sprinkle.
Fire and gas system merupakan suatu sistem yang dirancang untuk mendeteksi
adanya tanda-tanda kebakaran. Saat terjadi tanda-tanda kebakaran sistem akan
memberikan peringatan evakuasi gedung dan akan ditindak lanjuti oleh operator entah
itu secara manual ataupun otomatis. Keakuratan sensor juga diperlukan untuk
mendapatkan data yang akurat sehingga fire and gas system dapat menentukan jika
tanda-tanda kebakaran yang terjadi benar atau tidak.
Kebanyakan orang akan panik jika mendengar tanda peringatan evakuasi,
sehingga dalam masalah ini mahasiswa ingin menerapkan fire and gas system yang
akan mengirimkan lokasi tepat dimana terjadinya tanda-tanda kebakaran dan hal apa
saja yang diperlukan jika terjadi kebakaran, data ini akan dikirimkan ke handphone
orang yang berada didalam gedung.
1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang diatas, maka dapat diperoleh rumusan


masalah yaitu :

a. Bagaimana untuk memaksimalkan sensor untuk mendapatkan data yang


akurat?
b. Bagaimana untuk mengkoneksikan fire and gas system ke handphone
pengguna didalam gedung?
1.3 Batasan Masalah
Pada Tugas Akhir ini dibuat suatu batasan masalah agar pembahasan yang akan
dilakukan tidak menyimpang dari topik pembahasan. Pembatasan masalah tersebut
adalah :
a. Menggunakan modul GSM atau jaringan wifi didalam gedung untuk
mengirimkan data ke pengguna gedung.
b. Sensor yang digunakan untuk mendeteksi kebakaran.
1.4 Tujuan Perancangan
Tujuan dari tugas akhir ini adalah :
a. Membuat prototype yang dapat mengirimkan data kebakaran dan prosedur
keselamatan ke handphone pengguna gedung.
1.5 Manfaat Perancangan
Manfaat yang diperoleh dalam penulisan tugas akhir yang berjudul “FIRE AND GAS
SYSTEM” ini adalah jika diterapkan dapat membantu masyarakat luas dalam menjaga
keamanan lingkungan dari terjadinya bahaya kebakaran, dan meningkatkan terlebih
keselamatan kerja bagi karyawan yang bekerja di bidang industri gas alam maupun
perkantoran.
BAB II

KONSEP PERANCANGAN
2.1 Diagram Alir Perancangan

Menentukan topik tugas akhir

Mengidentifikasi masalah

Tinjauan pusataka

Communication

Modelling

Contructions

Deployment

Penarikan kesimpulan
2.2 Pertimbangan Perancangan
1. Tinjauan pustaka
Pada tahap ini dipaparkan mengenai teori – teori serta pustaka yang dipakai, teori-teori
ini diambil dari buku teori, ebook, paper, karya ilmiah, dan literatur dari web yang
terpercaya.
2. Communication
Tahapan awal untuk mendapatkan sebuah kebutuhan dari perangkat lunak yang akan
dibangun
3. Modeling
Tahapan untuk merancang design perangkat lunak yang akan dibuat. Pada tahapan ini
mulai dilakukan perancangan prototype perangkat lunak..
4. Construction
Pada tahapan ini perangkat lunak mulai dibangun berdasarkan hasil analisis dan
perangcangan.
5. Deployment
Pada tahapan ini dilakukan testing atau pengujian terhadap perangkat lunak yang dibuat
dan mengimplementasikannya.
6. Penarikan Kesimpulan
Pada tahapan ini akan dilakukan penyusunan laporan akhir dan pengumpulan
dokumentasi dengan mengikuti kaidah penulisan yang benar dan sesuai dengan
ketentuan – ketentuan atau sistematika yang telah ada ditetapkan oleh Jurusan Teknik
Elektro Universitas Pertamina
2.3 Analisis Teknis
Saat terjadi tanda-tanda kebakaran, komputer utama dari fire and gas system akan
menampilkan data-data dimana kebakaran, level bencana, dan lain-lain, kemudian data
tersebut diringkas lalu dikirim ke handphone pengguna dalam industri dan
mengarahkan panduan intruksi secara ringkas untuk melakukan evakuasi
2.4 Peralatan dan Bahan
a. Handphone
b. Komputer/Laptop
c. Software untuk memogram (belum ditentukan)
d. Sensor (Sensor api, gas dan lain-lain)

Anda mungkin juga menyukai