Anda di halaman 1dari 2

Nama : Hafirda Nurullyta

NPM : 20.22.1.0064
Prodi : PGSD
Fakultas : FKIP
Judul : Pandemi covid-19 di Desa Tangguh

Pada akhir tahun 2019 dunia dihebohkan dengan sebuah


penemuan virus terbaru yang berasal dari Wuhan, China. Virus tersebut
dikatakan cukup berbahaya dan penyebaranya sangat cepat. Kasus tersebut
semakin bertambah semenjak 31 Desember 2019 hingga 3 Januari 2020.
Laporan mengungkapkan bahwa 44 kasus baru dan mulai menyebar hingga
kebeberapa negara tetangga. Penyebaran virus covid-19 terus berlanjut hingga
awal Maret 2020 di Indonesia berlakunya pandemi covid-19. Semenjak kasus
pertama di Indonesia membuat masyarakat menjadi panik dan menimbulkan
beberapa permasalahan yang terjadi.
Pada saat itu, masyarakat Indonesia belum mendapatkan
informasi tentang virus covid-19 secara menyeluruh. Dengan demikian,
menyebabkan terjadinya beberapa masalah sosial diawal-awal pengumuman
kasus tersebut, seperti panik, bingung dan lain sebagainya seperti di
Kabupaten Majalengka ini dimana orang-orang menyerbu pasar-pasar untuk
mendapatkan bahan baku makanan dan rumah tangga lainya tidak dipasar saja
begitu juga disupermarket agar mereka dapat mengurangi bepergian dengan
kata lain menimbun bahan dan alat untuk mengurangi aktivitas diluar rumah.
Begitupun dengan kalangan pelajar pada saat Bupati Majalengka
mengumumkan bahwa semua sekolah di Kabupaten Majalengka ditutup dan
belajar dirumah masing-masing melalui daring.
Pandemi covid-19 di Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten,
Kabupaten Majalengka melakukan PSBB atau lockdown yang hampir 2 minggu
dimana di Desa kami protokol kesehatanya lumayan ketat, karena ada 1 orang
yang terpapar virus yang datang dari Jakarta tapi sekarang sudah kembali
sembuh. Sehingga tempat itu dilockdown dan harus tetap dirumah dibatasi
juga untuk keluar masuk blok harus dengan izin setempat. Desa Liangjulang
menjadi Desa tangguh raharja dimana Bupati Majalengka dan kapolres
Majalengka meluncurkan program lembur tohaga lodaya atau Desa tangguh
raharja merupakan akronim dari bersih,aman,nyaman,unggul,sejahtera ini
dibentuk dengan tujuan agar masyarakat lebih peduli dan secara bersama-
samabergerak dalam memutuas penyebaran covid-19 dan untuk mencegah
virus covid-19 dan bisa diikuti oleh desa-desa lainya. Cukup senang masyarakat
mendengar berita tersebut dang sangat antusias, karena banyak warga di Desa
kami yang sebelumnya ketakutan dan panik. Gor tersebut adanya di Desa
Liangjulang Blok Putat Barat dimana banyakyang berkunjung dan melihat
bagaimana prosesdan perkembangan di Desa tangguh raharja.
Pandemi covid-19 merupakan masa penyebaran virus yang meluas
secara global kepenjuru dunia dalam waktu yang cepat, sehingga kita sebagai
warga negara Indonesia harus tetap mematuhi protokol kesehatan yang
disampaikan oleh mentri kesehatan dan tetap waspada, tetap menjaga jarak,
pakai masker apabila keluar rumah dan selalu bercuci tangan dengan air
mengalir agar kita selalu sehat dan dijauhkan dari covid-19 pandemi di
Indonesia cepat berlalu dan semuanya seperti semula lagi.

Anda mungkin juga menyukai