Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN AKHIR

Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4


Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

DAFTAR ISI

Daftar Isi ...................................................................................................................1


Peta Lokasi Proyek ...................................................................................................2

BAB I PENDAHULUAN .........................................................................................2

1.1 Umum ...........................................................................................................2


1.2 Ruang Lingkup Perencanaan ........................................................................2
1.3 Kebijakan desain ...........................................................................................2
1.4 Jenis Struktur Perkerasan ..............................................................................3
1.5 Acuan ............................................................................................................3

BAB II LAPORAN TEKNIK ...................................................................................

2.1 Laporan Teknik .............................................................................................5


2.2 Laporan Perencanaan ....................................................................................5

BAB III KESIMPULAN DAN PENUTUP ..............................................................6

3.1 Kesimpulan ...................................................................................................6


3.2 Penutup...........................................................................................................6

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 1


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Umum

Dalam rangka peningkatan dan pengembangan kinerja jalan untuk pelaksanaan


kegiatan pekerjaan kontruksi jalan guna menjamin kualitas perkerasan jalan, maka perlu
dilakukan pendekatan perencanaan dan desain perkerasan jalan.

1.2 Ruang Lingkup Perencanaan

Lingkup perencanaan meliputi desain perkerasan lentur dan perkerasan kaku


untuk jalan baru, pelebaran jalan, dan rekonstruksi, serta menjelaskan faktor – faktor
yang perlu dipertimbangkan dalam pemilihan struktur perkerasan termasuk detail
desain, drainase, TPT dan persyaratan konstruksi lainnya. Pedoman desain perkerasan
PtT-01-2002-B dan Pd T-14-2003, dengan penajaman pada aspek – aspek berikut:
 Penentuan umur rencana;
 Discounted lifecycle cost yang terendah;
 Pelaksanaan konstruksi yang praktis;
 Efisiensi penggunaan material.
Penajaman pendekatan desain yang digunakan dalam melengkapi pedoman desain
tersebut di atas adalah dalam hal–hal berikut:
 Umur rencana optimum berdasarkan analisis life-cycle-cost;
 Koreksi faktor iklim;
 Analisis beban sumbu;
 Pengaruh temperatur;
 Struktur perkerasan cement treated base;
 Prosedur rinci desain fondasi jalan;
 Pertimbangan desain drainase;
 Persyaratan analisis lapisan untuk PtT-01-2002-B;
 Penerapan pendekatan mekanistik;
 Katalog desain.
Manual ini membantu mencapai pemenuhan struktural dan kepraktisan konstruksi untuk
kondisi beban dan iklim Indonesia.

1.3 Kebijakan Desain

Desain yang baik harus memenuhi kriteria – kriteria sebagai berikut:


1. Menjamin tercapainya tingkat layanan jalan sesuai umur rencana;
2. Merupakan discounted-life-cycle cost yang terendah.
3. Mempertimbangkan kemudahan pelaksanaan dan pemeliharaan.
4. Menggunakan material secara efisien dan memanfaatkan material local
semaksimal mungkin.
5. Mempertimbangkan faktor keselamatan jalan.
6. Mempertimbangkan kelestarian lingkungan.

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 2


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

Kebijakan desain dalam penggunaan metode manual desain perkerasan jalan ini adalah:
1. Perencana, Pengawas Pelaksanaan dan PPK harus menerapkan kebijakan “tanpa
toleransi” dalam pelaksanaan pekerjaan jalan.
2. Desain perkerasan harus mengakomodasi beban kendaraan aktula. Penggunaan
beban sumbu yang terkendali (sesuai ketentuan) harus mempertimbangkan hal-
hal sebagai berikut:
 Prosedur pengendalian beban sumbu sudah diterbitkan dan jangka waktu
penerapannya telah disetujui oleh semua pemangku kepentingan
(stakeholders);
 Telah ada tindakan awal penerapan kebijakan tersebut;
 Adanya kepastian bahwa kebijakan tersebut dapat dicapai.
3. Pemilihan solusi desain perkerasan didasarkan pada analisis biaya umur
pelayanan (discounted-Life-cycle-cost) terendah dengan mempertimbangkan
sumber daya konstruksi.
4. Setiap jenis pekerjaan jalan harus dilengkapi dengan drainase permukaan dan
drainase bawah permukaan.
5. Lapisan fondasi berbutir harus dapat mengalirkan air dengan baik.
6. Bahu jalan berpenutup (sealed) harus dibuat:
 Jika alinyemen vertikal (gradient) jalan lebih dari 4% (potensial terhadap
gerusan).
 Pada area perkotaan.
 Jika terdapat kerb.
 Jika proporsi kendaraan roda dua cukup tinggi.
Bahu jalan berpenutup harus diperkeras seluruhnya dengan kekuatan minimum
untuk 10% beban rencana atau sesuai dengan beban yang diperkirakan akan
menggunakan bahu jalan.
7. Sistem drainase permukaan harus disediakan secara komprehensif. Drainase
bawah permukaan (subdrain) perlu dipertimbangkan dalam hal:
 Terjadi kerusakan akibat air pada perkerasan eksisting;
 Terdapat aliran air ke perkerasan, seperti aliran air tanah dari galian atau
saluran irigasi;
 Galian konstruksi perkerasan segi-empat (boxed construction) yang tidak
dilengkapi dengan drainase yang memadai untuk mengalirkan air yang
terperangkap dalam galian.
8. Geotekstil yang berfungsi sebagai separator harus dipasang dibawah lapis
penopang (capping layer) atau lapis drainase langsung diatas tanah lunak (tanah
rawa) dengan CBR lapangan kurang dari 2% atau di atas tanah gambut.
1.4 Jenis Struktur Perkerasan
Jenis struktur perkerasan baru terdiri atas:
1. Perkerasan pada permukaan tanah asli.
2. Perkerasan pada timbunan.
3. Perkerasan pada galian.

1.5 Acuan

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 3


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

2. PtT-01-2002-B Pedoman Perencanaan Tebal Perkerasan Lentur


3. Pd T-14-2003 Perencanaan Tebal Perkerasan Jalan Beton Semen
4. PdT-05-2005 Perencanaan Tebal Lapis Tambah Perkerasan Lentur dengan Metode
Lendutan
5. Austroads, Pavement Design, A Guide to the Structural Design of Pavements, 2008
6. AASHTO Guide for Design of Pavement Structure, 1993.
7. Petunjuk Perencanaan Pemasangan Pavingblok dan Kansteen PUBB 1 965

BAB II

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 4


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

LAPORAN TEKNIK

2.1 LAPORAN TEKNIK

Laporan Teknik yang dihasilkan dari jasa konsultansi ini, adalah sebagai
berikut :
1. Laporan Inventarisasi Jalan dan Jembatan
Hasil dari survai inventerisasi dibuat dalam satu laporan inventarisasi yang
memuat :
Foto dokumentasi
Data lapangan
Usulan penanganan

2. Laporan survai kondisi Perkerasan Jalan


Hasil penyelidikan dibuat dalam laporan lengkap yang memuat :
a) Data lapangan
b) Perhitungan
c) Laporan teknik.

2.2 LAPORAN PERENCANAAN

Laporan perencanaan yang diperoleh dari kegiatan ini adalah :

1) Laporan Pendahuluan. Laporan pendahuluan merupakan apresiasi terhadap


kerangka acuan kerja kegiatan yang antara lain meliputi latar belakang
masalah, meksud dan tujuan, rung lingkup yang diharapkan, metode/cara
pendekatan, teknik dan prosedur pengumpulan data. Pada pelaporan ini
dicantumkan juga pentahapan pekerjaan, jadwal rencana kerja dan organisasi
pelaksana studi yang akan dibahas dalam pertemuan dengan Pengguna Jasa.
Laporan ini diserahkan pada hari kalender ke 15 (Lima Belas) setelah
diterbitkannya SPMK dan siserahkan sebanyak 3 (Tiga) buku.
2) Laporan antara. Laporan ini berisi hasil pengumpulan kajianan yang akan
dibahas dalam pertemuan dengan Penyedia Jasa. Laporan ini diserahkan pada
hari kalender ke 15 (Lima Belas) setelah diterbitkannya SPMK dan Dibuat
sebanyak 3 (Tiga) buku.

3) Draft Laporan Akhir.Laporan ini merupakan produk akhir sementara yang


akan dibahas dalam pertemuan dengan Pengguna Jasa. Konsep laporan akhir
diserahkan pada hari ke 15 (Lima Belas) setalah dikeluarkannya SPMK.
Jumlah buku yang akan diserahkan sebanyak 5 (lima) buku.

4) Laporan Akhir yang berisi :

a) Perhitungan dan perencanaan jalan.


b) Pembuatan gambar perencanaan teknik.
c) Perhitungan kuantitas dan biaya konstruksi
BAB III

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 5


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

KESIMPULAN DAN PENUTUP

3.1 KESIMPULAN

Bedasarkan hasil kajian untuk pekerjaan perencanaan ini terurai sebagai berikut:
 Jenis Pekerjaan di dua lokasi tersebut adalah beton dengan tebal 25 cm, karena
nilai CBR lapangan 4,1 % untuk lokasi Jalan Desa Kertamukti Kecamatan
Sumur dan nilai CBR 3,52 % untuk lokasi Jalan Gadog – Cikiruh Kecamatan
Cibitung. Dapat dimabil kesimpulan bila dengan nilai CBR dibawah <4,3% di
bagan desain 4 Perkerasan kaku (Manula desain perkerasan jalan
No.01/M/BM/2017). Maka tebal perkeasan yang di pakai adalah 25 cm diijinkan.
 Hitungan struktur TPT Gravitasi di lokasi Jalan Desa Kertamukti Kecamatan
Sumur dengan nilai FK Guling = 2,0038 kNm dan FK Geser = 1,6924 kNm
masih aman untuk di kerjakan, dengan syarat tidak merubah dimensi yang telah
di tetapkan.

3.2 PENUTUP

Demikian Laporan Akhir ini kami susun guna memenuhi kewajiban kami
selaku Konsultan Perencana untuk pekerjaan tersebut diatas.
Kami menyadari tanpa bimbingan dan bantuan dari semua pihak, pelaksanaan
pekerjaan Perencanaan ini tidak akan terlaksana, dan kami ucapkan terima kasih
atas kepercayaan yang telah diberikan.

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 6


LAPORAN AKHIR
Pekerjaan Konsultasi Perencanaan Teknis Paket 4
Kegiatan Penyelenggaraan Infrastruktur Pada Permukiman Di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten / Kota

CV. CIEPA MANDIRI KONSULINDO. 7

Anda mungkin juga menyukai