Anda di halaman 1dari 1

Kamu terlahir untuk terlihat

Lepas topeng, dan usir ketakutan dimatamu

Apakah menjadi mentari membuatmu terlalu malu?

Sehingga kamu menjadi bulan yang dingin

Kamu terlalu lama berlari dalam waktu yang berhenti

Darah, keringat, dan air matamu sudah cukup

Bangunkan kenangan indah yang terlelap

Bercerita, tertawalah, dan tak ada yang pura-pura

Aku tak akan mengatakan " Kamu harus kuat "

Karena itu terlihat sangat klise bukan?

Maka aku akan terus menyemangatimu

Sampai kau menemukan semesta kebahagiaan pada dirimu

Kita semua tahu pasti

Mencintai diri sendiri lebih sulit

Daripada mencintai orang lain

Bahkan ketika kesepian, tetaplah jadi diri sendiri

Anda mungkin juga menyukai